cover
Contact Name
Febrian Solikhin
Contact Email
febrian.solikhin@unib.ac.id
Phone
+6285643455533
Journal Mail Official
jurnal.andromeda@unib.ac.id
Editorial Address
Gedung FKIP, Universitas Bengkulu Jalan WR Supratman, Kandang Limun, Kota Bengkulu
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Published by Universitas Bengkulu
ISSN : -     EISSN : 2808893X     DOI : https://doi.org/10.33369/andromeda.v3i2.30832
ilmu pengetahuan, rekayasa, sains terapan, teknologi, sosial budaya (ipteksosbud)serta ranah ilmu lain yang didasarkan dari hasil-hasil pengabdian masyarakat.
Articles 54 Documents
Pembiasaan Prilaku 5M sebagai Upaya Pencegahan Covid-19 bagi Siswa SDN 166 Bengkulu Utara Wiwit Alwi; Nurhamidah Nurhamidah; Salastri Rohiat
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 2 No. 2 (2022): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v2i2.25113

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk memberikan wawasan dan pengetahuan mengenai pembiasaan prilaku 5M yaitu (1) memakai masker; (2) menjaga jarak; (3) mencuci tangan; (4) menghindari kerumunan; dan (5) mengurangi mobilitas, sebagai upaya pencegahan Coronavirus diseases yang muncul pada tahun 2019 (Covid-19). Metode yang digunakan dalam kegiatan PkM ini adalah pendekatan, penyuluhan dan pembiasaan prilaku 5M dalam upaya pencegahan Covid-19 kepada para siswa Sekolah Dasar Negeri 166 Bengkulu Utara. Manfaat kegiatan ini bagi peserta, diharapkan dapat mengenal dan membiasakan prilaku 5M sebagai upaya pencegahan Covid-19.
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Berbasis Permainan Android untuk Menambah Literasi Digital Guru SMAN 5 Bengkulu Selatan Nurhamidah; Febrian Solikhin; Rina Elvia
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 1 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i1.26150

Abstract

Perkembangan teknologi membuat guru harus berinovasi dalam membuat media pembelajaran. Salah satu media pembelajaran yang dibutuhkan dalam pembelajaran kimia adalah media pembelajaran berbasis permainan android. Untuk itu dilakukan pengabdian kepada guru SMAN 5 Bengkulu Selatan mengenai pembuatan media ini. Pengabdian ini bertujuan untuk melatih guru dalam mengembangkan media pembelajaran berbasis permainan. Kegiatan ini terdiri dari tahap persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pada tahap pelaksanaan terdiri dari penyampaian materi dan praktik secara mandiri oleh peserta. Evaluasi kegiatan menggunakan angket kepuasan peserta yang terdiri dari 5 butir pernyataan tertutup dan 1 butir pernyataan terbuka. Hasil dari kegiatan ini adalah kegiatan ini berlangsung dengan baik dan lancar, serta peserta mengikuti kegiatan ini dengan antusias. Hasil penilaian kepuasan secara keseluruhan oleh peserta, kegiatan ini mendapatkan skor rata-rata 3,39 atau berada pada kategori sangat puas.
BIMBINGAN TEKNIS PENGOLAHAN LIMBAH BIJI KARET MENJADI BAHAN BAKU ALTERNATIF PEMBUATAN KERIPIK TEMPE DI DESA JAYAKARTA BENGKULU TENGAH Rina Elvia; Hermansyah Amir; Pica Lestari
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 1 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i1.27408

Abstract

Jayakarta merupakan salah satu desa terletak di daerah kecamatan Talang Empat kabupaten Bengkulu Tengah yang memiliki komoditas utama yaitu biji karet. Selama ini biji karet dianggap sebagai limbah, sedangkan yang tumbuh akan menjadi hama bagi pohon karet dewasa. Dengan demikian, dianggap penting untuk melaksanakan  program pengabdian berupa bimbingan teknis untuk mengolah limbah biji karet menjadi keripik tempe yang bernilai ekonomi terkhususnya bagi ibu-ibu rumah tangga di desa tersebut. Dalam pelaksanaan program pengabdian ini dilakukan dalam beberapa tahapan yaitu : tahap persiapan, tahap sosialisasi, tahap bimbingan teknis, tahap pembuatan, dan tahap pengemasan.. Setelah tahapan pembuatan tempe selesai, produk tersebut dijadikan dalam bentuk kemasan berupa keripik. Hal ini dilakukan untuk menjaga produk agar tahan lebih lama dalam proses pemasaran dan penjualan.  Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan  keuntungan untuk petani karet dalam membersihkan hama biji karet di area perkebunan serta dapat menjadi peluang peningkatan ekonomi keluarga khususnya bagi ibu rumah tangga di desa Jayakarta.
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran menggunakan Aplikasi Screencast-O-Matic bagi Guru di SDN 59 Bengkulu Tengah Dewi Handayani; Wiwit Wiwit; Sura Menda Ginting; Muzanip Alperi
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 1 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i1.27644

Abstract

Tujuan dari kegiatan pengabdian diantaranya adalah guru SDN 59 Bengkulu Tengah memiliki bekal ilmu khusus tentang media pembelajaran khususnya tentang pembuatan video pembelajaran menggunakan aplikasi Screencast -O-Matic. Selanjutnya diharapkan guru dapat membuat dan mengembangkan media pembelajaran yang tepat untuk di sajikan kepada peserta didik. Metode pengabdian yang digunakan pada kegiatan ini menggunakan metode ceramah, diskusi, tanya jawab, dan praktik pembuatan media pembelajaran secara langsung. Pada tahap akhir juga dilakukan kegiatan monitoring dan evaluasi untuk melihat keberhasilan program yang telah dilakukan. Dari kegiatan yang telah dilakukan, respon para peserta sangat bagus. Hal ini dikarenakan aplikasi pembuatan video presentasi Screencast-O-Matic ini masih baru dan belum dikembangkan di sekolah. Keingintahuan peserta sangat besar. Untuk penerapan langsung ke materi pelajaran dan dimasukkan kedalam aplikasinya sebagian dikerjakan pada saat praktek penggunaan aplikasi, sebagian lagi dikerjakan di rumah. Secara umum, berdasarkan instrumen hasil yang diperoleh peserta mulai dari persiapan, pelaksanaan sampai pasca produksi hasilnya Baik.
Pelatihan lesson study guna reformasi sekolah untuk komunitas belajar bagi guru IPA di SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan Wiwit Alwi; Sura Menda Ginting; Dewi Handayani
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 1 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i1.27658

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan (knowledge) dan keahlian (skill) bagi guru-guru IPA di SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan tentang lesson study. Khalayak sasaran strategis dari kegiatan PkM mandiri ini adalah guru-guru IPA (bidang studi Kimia, Fisika, dan Biologi) yang tergabung dalam SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan. Waktu pelaksanaan kegiatan pada bulan Agustus 2022 dengan tempat pelaksanaan dipusatkan di Gedung SMA Negeri 5 Bengkulu Selatan, yang berlokasi di Jalan Veteran Nomor 56 Padang Kapuk Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan Propinsi Bengkulu. Metode yang digunakan dalam kegiatan PkM ini berupa pelatihan, dengan nara sumber adalah Tim Dosen Program Studi Pendidikan Kimia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Bengkulu.
Pelatihan Pembuatan Susu Jagung Sebagai Keterampilan Alternatif Untuk Meningkatkan Pendapatan Anggota Kelompok Pengajian Guba Kota Bengkulu Elvinawati Elvinawati; Salastri Rohiat; I Nyoman Candra; Hermansyah Amir
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 1 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i1.27839

Abstract

Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini bertujuan meningkatkan ketrampilan ibu-ibu rumah tangga yang tergabung didalam kelompok pengajian Guba di kota Bengkulu melalui pelatihan pembuatan produk minuman sehat berupa susu jagung sebagai alternatif meningkatkan perekonomian keluarga. Pemilihan topik berupa pembuatan susu jagung ditunjang dari adanya peluang dari produk susu jagung yaitu adanya minat konsumen, usaha pembuatan dan penjualan susu jagung yang tidak memerlukan modal terlalu besar serta informasi bahwa di Kota Bengkulu belum banyak ditemukan usaha pembuatan atau penjualan susu jagung di kota Bengkulu. Kelompok pengajian Guba merupakan organisasi sosial yang mayoritas beranggotakan ibu-ibu rumah tangga perantau asal Sumatera Barat yang berdomisili di Kota Bengkulu yang sebagian besar tidak memiliki pekerjaan tambahan di luar rumah serta tersebut tergolong kelompok usia produktif sehingga berpotensi untuk menjadi lebih produktif khususnya dalam meningkatkan perekonomian keluarga. Pada kegiatan pengabdian ini dilakukan berupa pelatihan pembuatan susu jagung sebagai keterampilan alternatif untuk meningkatkan pendapatan ibu-ibu kelompok pengajian Guba Kota Bengkulu. Kegiatan ini dilakukan dengan cara memberi pelatihan tentang pembuatan susu jagung. Setelah ibu-ibu mengikuti kegiatan pelatihan dan mencoba mempraktekkan membuat susu jagung, tim pelaksana meminta respon peserta untuk mengevaluasi kegiatan yang telah dilakukan. Dari hasil evaluasi diketahui bahwa ibu-ibu anggota kelompok pengajian Guba Kota Bengkulu memberi respon yang baik terhadap kegiatan yang dilakukan. Ibu-ibu tersebut merasa senang memperoleh pengetahuan dan keterampilan membuat susu jagung karena dengan mengolah jagung menjadi susu jagung dapat memberi nilai tambah terhadap jagung itu sendiri serta dapat memberi peluang untuk meningkatkan pendapatan keluarga.
IMPLEMENTASI GREEN CHEMISTRY PADA PRAKTIKUM KIMIA DI SMAN 2 REJANG LEBONG Sura Menda Ginting; Wiwit; Elvinawati; Darwanto Wijaya; Elisabet Vianey
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 2 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i2.30832

Abstract

Community service of Chemistry Education Study Program was conducted in SMAN (senior high school) 2 Rejang Lebong, Bengkulu. This activity aimed to introduce green chemistry-based practicum module in electronic form, with the topic of reaction rate factors and titration reaction using natural indicator. The activities were product introduction, demonstration of using the e-module, discussion, and evaluation toward students’ response of the e-module. The activity was attended by 20 students and three chemistry teachers from SMAN 2. This e-module encouraged schools to conduct chemistry practicum using surrounding ingredients based on green chemistry concept. Students’ response towards e-module showed good response proven by scores gained toward appearance, content, green chemistry aspects, and usability were 80,19%, 82,68%, 94,22%, and 86,63% respectively. Keywords: green chemistry, practicum, community service
Pelatihan Pembuatan Biochar Untuk Memperbaiki Kualitas Tanah di Desa Sinar Mulya Kabupaten Kaur I Nyoman Candra; Elvinawati
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 2 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i2.30834

Abstract

[Biochar production practice to improve soil quality at Sinar Mulya Village, Kaur Regency] Sinar Mulya Village is belong to Kaur Regency territory whose population is working mostly as a plantation worker. Land management was conducted tradisionally resulting in wide land degradation. Moreover, the application of fertilizer is ineffective because water washes it away. The objective of this program is to deliver knowledge and skills for plantation workers at Sinar Mulya Village on how to produce biochar. This program started by inviting the participants . It was then followed by preparing the materials and place where the program took place on May 27, 2023. One day after, May 28, 2023, it was presented to the participants about what biochar is, and how biochar is produced. Presention and biochar practice section was attended by forty persons who joined in this program with strong motivation assessed from their participation and questionnaire falling in “Good” catagory. In general, this program run smoothly and gave a positive results.
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA DUSUN ANYAR DALAM GERAKAN PEDULI LINGKUNGAN DAN SADAR STUNTING Dewi Handayani; Muhammad Robi; Rina Elvia; Hermansyah Amir
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 2 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i2.31002

Abstract

The aim of this activity is to help provide understanding to the community and provide information and education about the importance of preserving environmental functions and preventing environmental damage as well as education about the importance of preventing stunting to all levels of community in Dusun Anyar Village in order to realize the Indonesian government's national goals in the stunting reduction program. in Indonesia. The activity method carried out is through outreach activities about environmental conservation and education about stunting. The activity was attended by 50 participants consisting of children, teenagers and adults. With the activities planned, it can help provide understanding to the community and provide information and education about the importance of preserving environmental functions and preventing environmental damage and preventing stunting. Keywords: Service, Environment, Stunting
PELATIHAN PEMBUATAN DIAGNOSTIC TEST KEPADA GURU MAN REJANG LEBONG Nurhamidah; Febrian Solikhin; Resmareta; Ekwan Sukardi
Andromeda: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia Vol. 3 No. 2 (2023): ANDROMEDA: Jurnal Pengabdian Masyarakat Rafflesia
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33369/andromeda.v3i2.31073

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk melatih guru dalam mengembangkan instrumen tes diagnosa berbasis four tier diagnostic test secara terampil dan memberikan pemahaman terhadap pentingnya mendiagnosa pemahaman konsep peserta didik. Adapun metode yang digunakan yaitu : (1) Penyampaian materi, (2) Diskusi dan tanya jawab, (3) Pelatihan pembuatan instrumen, (4) Evaluasi hasil pembuatan. Dengan dilakukannya kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat diharapkan dapat memberikan inovasi kepada guru untuk melakukan test diagnostic kepada siswa untuk mengukur pemahaman siswa terhadap suatu materi. Kegiatan ini diselenggarakan di MAN Rejang Lebong. Peserta dalam kegiatan ini sebanyak 19 guru dari berbagai bidang. Instrumen pengukuran yang digunakan adalah lembar kepuasan dan evaluasi kegiatan berjumlah 7 butir. Hasil yang didapatkan adalah sebesar 87,71% untuk tingkat kepuasan, dan 89,47% untuk tingkat pemahaman. Hal ini menunjukkan bahwa kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dapat mendapatkan respon dan hasil yang positif untuk guru MAN Rejang Lebong.