cover
Contact Name
I Komang Oka Permadi
Contact Email
okapermadi@unmas.ac.id
Phone
+6281916285779
Journal Mail Official
jurnal.emas@unmas.ac.id
Editorial Address
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Jl. Kamboja No. 11A Denpasar Website: http://feb.unmas.ac.id, Email: jurnal.emas@unmas.ac.id
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
EMAS
ISSN : -     EISSN : 27743020     DOI : -
EMAS merupakan jurnal ilmiah untuk ilmu ekonomi, manajemen dan bisnis yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar E-ISSN : 2774 - 3020. Jurnal ini sebagai sarana publikasi hasil penelitian Dosen dan mahasiswa S1 dalam meningkatkan mutu penelitian perguruan tinggi. Jurnal ini memuat artikel yang belum pernah dipublikasi sebelumnya berupa artikel yang merupakan hasil penelitian. artikel berkaitan dengan Ilmu Manajemen dan Bisnis. Penerbitan jurnal ini dilakukan setiap bulannya selama setahun.
Articles 20 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS" : 20 Documents clear
PENGARUH PENGETAHUAN KEUANGAN, SIKAP KEUANGAN DAN KEPRIBADIAN TERHADAP PERILAKU MANAJEMEN KEUANGAN PADA PELAKU UMKM DI DESA PEMOGAN Ni Komang Ayu Sukmawati; Agus Wahyudi Salasa Gama; Ni Putu Yeni Astiti
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perilaku keuangan (Financial Behavior) adalah salah satu isu yang hangat dibicarakan saat ini. Perilaku yang tidak rasional diartikan sebagai indikator perilaku keuangan yang dapat dilihat dari setiap individu dalam mengatur keluar dan masuknya uang, kredit, tabungan serta investasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengetahuan keuangan, sikap keuangan dan kepribadian terhadap perilaku manajemen keuangan di Desa Pemogan. Penelitian dilakukan pada pelaku UMKM di Desa Pemogan. Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku UMKM di Desa Pemogan berdasarkan data dari Bank Data Kota Denpasar berjumlah 725.314 jiwa, 88 UMKM yang ada di Desa Pemogan dengan menggunakan teknik accidental sampling. Metode penentuan sampel pada penelitian ini adalah metode purposive sampling dengan rumus slovin. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah análisis regresi linier melalui program SPSS versi 25.Berdasarkan hasil analisis, penelitian ini menunjukan bahwa pengetahuan keuangan, sikap keuangan dan kepribadian berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku manajemen keuangan pada pelaku UMKM di Desa Pemogan. Hal ini berarti bahwa semakin baik pengetahuan keuangan, sikap keuangan dan kepribadian pelaku UMKM di Desa Pemogan maka semakin baik pula perilaku manajemen keuangan.
Pengaruh Struktur Modal, Profitabilitas Dan Kebijakan DividenTerhadap Harga Saham Pada Perusahaan Makanan Dan Minuman Di BEI Tahun 2019-2021 Ni Komang Srianingsih; Agus Wahyudi Salasa Gama; Ni Putu Yeni Astiti
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh struktur modal, profitabilitas dan kebijakan dividen terhadap harga saham.Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di BEI periode 2019-2021. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 15 perusahaan makanan dan minuman yang ditentukan berdasarkan metode purposive sampling (pengambilan sampel disengaja). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda.Hasil penelitian menunjukan struktur modal yang di proksikan dengan debt to equity ratioberpengaruh negatif dan signifikan terhadap harga saham. Profitabilitas yang di proksikan dengan return on assets tidak berpengaruh terhadap harga saham. Kebijakan dividen yang di proksikan dengan dividend payout ratioberpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham.
PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN (Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2019-2021) Pande Ni Luh Eka Dwi Payanti; Agus Wahyudi Salasa Gama; Ni Putu Yeni Astiti
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan mengetahui pengaruh good corporate governance dan ukuran perusahaan terhadap profitabilitas perusaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Variabel bebas (X) yaitu dewan direksi, dewan komisaris, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan ukuran perusahaan sedangkan variabel terikat (Y) dalam penelitian ini adalah profitabilitas. Sampel dalam penelitian ini adalah 12 perusahaan manufaktur sub sektor makanan dan minumanyang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2019-2021. Penentuan sampel menggunakan purposive sampling. Penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, uji Autokorelasi, analisis regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi, uji signifikansi simultan (F), dan uji signifikansi parameter individual (t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Variabel Dewan Direksi, Dewan Komisaris, Kepemilikan Institusional, dan Ukuran Perusahaan tidak berpengaruh terhadap Profitabilitas Perusahaan. Sedangkan variable Kepemilikan Manajerial berpengaruh positif terhadap Profitabilitas.
PENGARUH MOTIVASI INTRINSIK, MOTIVASI EKSTRINSIK DAN KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA HARRIS HOTEL Ni Putu Tasya Risla Purnama Sari; Anak Agung Dwi Widyani; Putu Ayu Sintya Saraswati
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kinerja atau prestasi kerja merupakan hasil kerja yang telah dicapai oleh seseorang berdasarkan tingkah laku kerjanya dalam menjalankan aktivitas dalam bekerja. Kinerja karyawan dapat dioengaruhi oleh berbegai hal , salah satunya yaitu motivasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi itrinik, motivasi ekstrinsik dan kompensasi terhadap kinerja karyawan. penelitian ini menggunakan objek pada Harris Hotel & Residence Sunset Road. Penelitian ini menggunakan 50 orang yang merupakan karyawan dari Harris Hotel. Teknik analisis data yang diguankan dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linier berganda melalui program SPSS versi 23. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, didapatkan bahwa motivasi intrinsik, motivasi ekstrinsik dan kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan.
PENGARUH MOTIVASI KERJA, PENGALAMAN KERJA DAN STRES KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI DINAS PERUMAHAN, KAWASAN PERMUKIMAN DAN PERTANAHAN KABUPATEN GIANYAR I Wayan Wira Darma Putra; Gregorius Paulus Tahu; I Gusti Ngurah Bagus Gunadi
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sumber Daya Manusia (SDM) adalah individu produktif yang bekerja sebagai penggerak suatu organisasi, baik itu di dalam institusi maupun perusahaan yang memiliki fungsi sebagai aset sehingga harus dilatih dan dikembangkan kemampuannya.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengatahui Pengaruh Motivasi Kerja, Pengalaman Kerja dan Stres Kerja Terhadap Kinerja Pegawai di Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Gianyar. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan metode sampel jenuh (sensus), yaitu keseluruhan pegawai yang berjumlah 52 orang. Metode pengumpulan data dilakukan dengan melakukan wawancara, penyebaran kuesioner, melakukan observasi (pengamatan), dan pengumpulan dokumentasi data pendukung. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik, analisis korelasi berganda, analisis determinasi, uji F (simultan), dan uji t (parsial) diolah dengan bantuan Program SPSS version 25 For Windows. Hasil penelitian ini menunjukan Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Gianyar. Pengalaman kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Gianyar. Stres kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Gianyar
PENGARUH DISPLIN KERJA, MOTIVASI KERJA, DAN PROFESIONALISME TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT GAPURA ANGKASA Ni Luh Made Indah Lestari Dewi; I Wayan Sujana; Ni Nyoman Ari Novarini
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja, motivasi kerja,dan profesionalisme terhadap kinerja karyawan pada PT Gapura Angkasa. Variabel independent dalam penelitian ini adalah disiplin kerja (X1), motivasi kerja (X2), profesionalisme (X3) dan variabel dependen yakni kinerja karyawan (Y) pada PT Gapura Angkasa. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja (X1), motivasi kerja (X2) dan profesionalisme (X3) terhadap kinerja karyawan (Y) pada PT Gapura Angkasa.Sampel dalam penelitian ini adalah beberapa karyawan yang diambil acak yang berada dalam lingkup Bandar Udara Ngurah Rai Denpasar dengan jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 40 sampel.Penelitian ini menggunakan data primer, data dikumpulkan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada seluruh sampel penelitian. Pengujian hipotesis penelitian menggunakan SPSS 26.0 for Windows. Hasil penelitian menunjukan bahwa disiplin kerja(X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (Y) pada PT Gapura Angkasa. Motivasi kerja(X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (Y) pada PT Gapura Angkasa dan profesionalisme (X3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (Y) pada PT Gapura Angkasa. Persamaan regresi pada penelitian ini adalah sebagai berikut : Y = 2,285 + 0,292 X1 + 0,263 X2 +0,368 X3 + ϵ. Berdasarkan hasil tersebut maka untuk mengoptimalkan kinerja karyawan maka perlu kebijakan maupun regulasi untuk meningkatkan disiplin kerja, motivasi kerja,dan profesionalisme.
PENGARUH CITRA PERUSAHAAN, KUALITAS LAYANAN DAN NILAI PELANGGAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN DI PT CAKRAWALA ANTARA NUSANTARA CARGO BALI I Komang Wira Kencana Putra; I G NG A Gede Eka Teja Kusuma; Ni Putu Cempaka Dharmadewi Atmaja
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Today's marketing-related company goals have shifted from buyer acquisition to customer loyalty. This study aims to determine the effect of brand image, promotion and service quality on customer loyalty at the Furious Bali Distro. The population in this study are customers of the Furious Bali Distro. The sampling technique was carried out by purposive sampling method, so the number of samples in this study were 160 customers at the Furious Bali Distro. The data analysis technique used to answer the hypothesis is multiple linear regression analysis. The results of this study indicate that brand image has a positive and significant effect on customer loyalty at the Furious Bali Distro. Promotion has a positive and significant effect on customer loyalty at the Furious Bali Distro. Service quality has a positive and significant effect on customer loyalty at the Furious Bali Distro.
PENGARUH KOMUNIKASI, KOMPENSASI DAN KOMPETENSI TERHADAP KINERJA PEGAWAI DI DINAS KETAHANAN PANGAN KELAUTAN DAN PERIKANAN KABUPATEN GIANYAR Ni Made Milayani; Gde Bayu Surya Parwita; Made Ika Prastyadewi
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap organisasi yang dibangun baik perusahaan maupun instansi dituntut agar dapat mengoptimalkan sumber daya dan bagaminana sumber daya di kelola dalam sebuah organisasi. Sumber daya manusia merupakan suatu aset yang penting dalam sebuah organisasi, oleh karena itu harus dikelola secara cermat dan sesuai dengan kebutuhan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pegnaruh komunikasi, kompensasi, dan kompetensi terhadap kinerja pegawai pada Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Perikanan Kabupaten Gianyar. Jumlah sampel yang terlibat dalam penelitian ini sebanyak 37orang. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner berskala likert 5 poin. Objek penelitian ini adalah komunikasi, kompensasi, kompetensi dan kinerja pegawai. Teknik analisa data menggunakan analisis regresi linear berganda. sebelum pengujian hipotesis terlebih dahulu dilakukan uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedasitas. Sedangkan uji hipotesis menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi, kompensasi, dan kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Berdasarkan hasil penelitian disarankan untuk meningkatkan kualitas komunikasi kepada bawahan, serta memperbaiki fasilitas kerja.
PENGARUH KEPEMIMPINAN MOTIVASI KERJA DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA CV. BALI HARMONI Ni Made Setya Cahyani; I Gede Rihayana; Bagus Nyoman Kusuma Putra
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Sumber daya manusia (SDM) merupakan asset yang paling penting dan paling berpengaruh dalam perusahaan, karena sumber daya manusia yang mengelola sumber daya yang dimiliki oleh perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan, motivasi kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan.Penelitian ini dilakukan pada CV. Bali Harmoni. Sampel dalam penelitian ini adalah 67 orang karyawan pada CV. Bali Harmoni. Metode penentuan sampel pada penelitian ini adalah metode proportianate stratified random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah análisis regresi linier melalui program SPSS versi 25.Bedasarkan hasil analisis, penelitian ini menunjukan bahwa kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada CV. Bali Harmoni. Semakin meningkat kepemimpinan yang ada pada CV. Bali Harmoni maka kinerja karyawan akan semakin meningkat.Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada CV. Bali Harmoni. Semakin meningkat motivasi kerja yang ada di CV. Bali Harmoni maka kinerja karyawan akan semakin meningkat.Disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada CV. Bali Harmoni. Semakin meningkat disiplin kerja yang ada di CV. Bali Harmoni maka kinerja karyawan akan semakin meningkat.
PENGARUH POTONGAN HARGA, SOCIAL MEDIA MARKETING DAN BRAND EQUITY TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DI KAROSERI DIRAH MOTOR BALI Made Agus Ari Santana; I Gusti Ayu Imbayani; I Made Surya Prayoga
EMAS Vol. 4 No. 8 (2023): EMAS
Publisher : Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Konsumen akan mengevaluasi dan mempertimbangkan beberapa faktor yang ada untuk menentukan keputusan akhir yaitu sebuah pembelian. Pada tahap inilah seharusnya seorang pemasar mengoptimalkan usahanya dalam mempengaruhi konsumen untuk membeli produk mereka. Pemasar harus mampu masuk dalam lingkungan internal maupun eksternal target pembeli untuk memberikan informasi.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh potonganharga,brand equity dan social media marketing terhadap keputusan pembelian Karoseri Dirah Motor Bali. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa potongan harga terhadap keputusan pembelian pada konsumen Karoseri Dirah Motor Bali menunjukkan nilai regresi positif serta nilai signifikan.Pengaruh Social media marketing terhadap keputusan pembelian pada Karoseri Dirah Motor Bali menunjukkan nilai regresi positif serta nilai signifikan. Pengaruh brand equity terhadap keputusan pembelian pada Karoseri Dirah Motor Bali menunjukkan nilai regresi postif serta nilai signifikan

Page 1 of 2 | Total Record : 20