Articles
10 Documents
Search results for
, issue
"Volume 12 No.1 Januari 2024"
:
10 Documents
clear
PENERAPAN LEAN MANUFACTURING DENGAN METODE VALUE STREAM MAPPING (VSM) UNTUK MEMINIMALKAN WASTE (Studi Kasus PT. Selatan Agro Makmur Lestari)
Gibaldi Saznal Pawagung;
Selvia Aprilyanti;
MZ, Hermanto;
Togar P.O. Sianipar
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.177
Abstrak: Produksi CPO (Crude Palm Oil) dan inti sawit (Kernel) merupakan kegiatan utama dari PT. Selatan Agro Makmur Lestari (SAML) yang berlokasi di Air sugihan. PT. SAML merupakan sebuah perusahaan swasta yang mengolah minyak sawit dengan memiliki kapasitas pabrik sebesar 30 ton/jam. Proses produksi CPO yang dilakukan pada PT. SAML ini melalui beberapa stasiun pengolahan, yaitu stasiun sterilizer, Loading ramp, Sterilizer, Threshing, Press dan stasiun klarifikasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis penerapan Lean Manufacturing untuk meminimalkan waste dan mengevaluasi penyelesaian Metode Value Stream Mapping (VSM) dalam meminimalkan waste pada produksi CPO di PT. Selatan Agro Makmur Lestari. Pada proses pengolahan sawit menjadi CPO terdapat 2 stasiun yang menghasilkan waste terbanyak yaitu pada stasiun loading ramp dan stasiun sterilizer. Dengan menggunakan metode value stream mapping dapat meminimasi waktu proses produksi sawit menjadi CPO dimana Dimana current value stream mapping pada proses produksi kelapa sawit memiliki waktu selama 32.700 s sedangkan pada future value stream mapping terdapat pengurangan waktu sekitar 23.472 s. Sehingga memiliki selisih waktu selama 9228 s atau efisiensi sebesar 28,2% lebih cepat dari setelah dilakukan perbaikan.
KAJI ULANG KONSTRUKSI ELEVATOR BERKAPASITAS PENUMPANG 15 ORANG (1000 KG) DI GEDUNG MENARA PERKULIAHAN UNIVERSITAS TRIDINANTI
Muhammad Ali Akbar;
Rita Maria Veranika;
M. Amin Fauzie
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.316
Salah satu sarana transportasi yang diciptakan untuk menunjang mobilitas manusia dalam kegiatan sehari-hari adalah elevator. Perhitungan dimulai dengan menghitung massa sangkar, massa counterweight, massa tali baja, beban yang ditanggung motor, perhitungan tali baja, momen puntir, daya yang dibutuhkan motor, serta gaya berat dan gaya normal. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa : 1. Daya aktual motor dibutuhkan ketika elevator dibebani oleh 15 penumpang atau 1000 kg adalah sebesar 7,09 HP, 2. Kapasitas beban maksimum yang mampu diangkat oleh elevator ini adalah 1085,855 kg, 3. Tali baja yang digunakan dapat dipastikan aman karena tegangan yang terjadi pada tali baja sebesar 2261,88 kg/cm2 tidak melebihi tegangan maksimum yang diizinkan yaitu 4714,29 kg/cm2.
ASESMEN PENATAAN KAWASAN PERUMAHAN MBR
Mafra, Ramadisu;
Zulfikri;
Riduan
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.446
Abstrak: Penataan kawasan perumahan MBR secara ideal telah diatur dalam berbagai regulasi seperti Kepmenkimpraswil No. 403/KPTS/M/2002, SNI 03-1733-2004, SNI 03-6967-2003, sebagai upaya peningkatan taraf hidup rakyat Indonesia guna memenuhi norma layak huni, murah, terjangkau dan tetap memenuhi persyaratan kesehatan, keamanan serta kenyamanan, sehingga warga tak lagi hanya membeli unit rumah, tetapi mereka membeli lingkungan permukiman yang layak. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur ketercapaian standar regulasi pada dokumen site plan perumahan MBR dengan regulasi yang ada. Objek penelitian tiga perumahan MBR dengan unit dibawah 150 rumah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel penataan kaveling telah sesuai regulasi kecuali pada panjang maksimum deret kaveling, variabel pengguaan lahan 100% telah sesuai regulasi, variabel prasarana jalan dan saluran telah sesuai regulasi kecuali opsi ketersediaan pedestrian dan lebar DAMAJA, sedangkan untuk variabel sarana peribadatan, perdagangan, kebudayaan/rekreasi dan RTH Taman RT (terkecuali pada Perumahan Sako) belum terakomodir pada tiga site plan perumahan MBR ini.
OPTIMASI ARUS LISTRIK PADA SISTEM MICROBIAL FUEL CELL MELALUI PENDEKATAN TAGUCHI
Moulita, Nurul;
Suryani, Faizah
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.447
Abstrak: Fenomena cuaca ekstrem yang terjadi di beberapa wilayah Indonesia mendesak pemerintah untuk semakin meningkatkan penggunaan energi terbarukan. Microbial fuel cell menjadi salah satu pilihan teknologi yang dapat diaplikasikan dengan memanfaatkan aktivitas mikroorganisme pada limbah untuk dikonversi menjadi energi listrik. Limbah cair tahu dan air cucian beras merupakan limbah yang berlimpah dan kurang dimanfaatkan. Kandungan senyawa organik yang tinggi pada kedua limbah ini menjadikan mereka sangat berpotensi dimanfaatkan untuk menghasilkan listrik melalui sistem microbial fuel cell. Pendekatan Taguchi digunakan guna mendapatkan komposisi parameter terbaik dalam menghasilkan arus listrik yang maksimum. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, arus listrik maksimum akan dihasilkan dengan komposisi parameter waktu inkubasi selama satu hari, penggunaan rasio substrat 50% limbah cair tahu dan 50% air cucian beras, serta penambahan bioaktivator sebanyak 5%. Ketiga parameter yang digunakan memberikan pengaruh yang signifikan pada pengujian sistem microbial fuel cell. Waktu inkubasi memberikan pengaruh yang paling besar diantara kedua parameter lain yaitu 50,77%, diikuti rasio substrat sebesar 25,92% dan penambahan bioaktivator sebesar 22,90%. Penelitian yang dilakukan masih dipengaruhi oleh faktor luar namun dalam persentase yang sangat kecil, yaitu 0,40% sehingga pengaruh dari ketiga parameter diatas untuk menghasilkan arus listrik melalui sistem microbial fuel cell adalah 99,60%.
PENERAPAN TEORI ANTRIAN DALAM MENENTUKAN JUMLAH PIT SERVIS BENGKEL SEPEDA MOTOR YAMAHA CABANG SAKO KENTEN
Devie Oktarini;
Azhari;
Selvia Aprilyanti
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.449
Abstrak: Sepeda motor menjadi alat transportasi primadona di masyarakat. Harganya yang bisa dijangkau dan cara pembelian yang mudah menjadi salah satu faktor kenapa kendaraan ini banyak diminati. Mulai dari anak sekolah hingga pekerja kantoran banyak yang menggunakan motor. Bengkel Yamaha PT. Thamrin Brothers Cabang Sako Kenten merupakan salah satu cabang bengkel resmi sepeda motor merek Yamaha yang dimiliki oleh PT. Thamrin Brothers. Bengkel tersebut melayani berbagai macam jenis perawatan sepeda motor. Permasalahan utama pada bengkel tersebut adalah kurang efektifnya jumlah pit yang tersedia pada bengkel tersebut. Saat ini jumlah pit yang tersedia berjumlah 5 unit. Akibatnya produktivitas kerja mekanik pun ikut menurun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengoptimalkan Jumlah Pit Servis Bengkel Sepeda Motor Dengan Pendekatan Teori Antrian. Dari hasil observasi dilapangan diperoleh data rata-rata tingkat kedatangan pelanggan adalah 2,11 dan rata-rata pelayanan pelanggan adalah 1,19. Dan probabilitasnya mekaniknya adalah 0,19. Jumlah pit sepeda motor yang optimal adalah 3 unit. Dengan jumlah kedatangan pelanggan adalah 13 pelanggan per hari per 8 jam kerja.
PENGARUH MOTIVASI TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PT PLN (PERSERO) KANTOR CABANG A. RIVAI PALEMBANG
Shintawaty, Letifa
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.450
Abstrak: PT. PLN (Persero) kantor cabang Kapten A. Rifai Palembang pada saat ini ingin meningkatkan prestasi kerja karyawannya dengan cara meningkatkan motivasi kerja karyawannya untuk bekerja. Karena sebagai salah satu peruasahaan BUMN yang memproduksi energi listrik yang akan disalurkan ke konsumen, maka perusahaan merasa perlu meningkatkan produktivitas dan kualitas produksinya yang kesemua itu adalah hasil dari prestasi kerja para karyawannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh motivasi terhadap prestasi kerja karyawan pada PT. PLN (Persero) kantor cabang Kapten A. Rifai Palembang. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut : dilihat dari persamaan regresi linier sederhana Y = 11,837 + 0,308 X + e, hal ini menunjukkan bahwa Motivasi dapat meningkatkan Prestasi Kerja Karyawan. Hasil uji hipotesis Terdapat pengaruh positif antara Motivasi Kerja Karyawan Terhadap Prestasi Kerja Karyawan pada PT PLN (Persero) Kantor Cabang A. Rivai. Besar atau kuatnya pengaruh motivasi terhadap Prestasi Kerja Karyawan pada PT PLN (Persero) Kantor Cabang A. Rivai adalah sebesar 75,9 %, sedangkan selebihnya yaitu sebesar 24,1 % dipengaruhi oleh faktor loyalitas, kejujuran, kepribadian dan kerjasama.
ANALISIS PRODUKTIVITAS DAN PERAWATAN ALAT BERAT WHEEL LOADER DENGAN METODE AGE REPLACEMENT DAN METODE GARIS LURUS (Studi Kasus PT. Rachmat Kelantan Sakti)
M. Yazid Ridho;
Hermanto Emzed;
Tamalika, Tolu;
Nefo Alamsyah
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.451
Abstrak: PT Rachmat Kelantan Sakti (RKS) merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang penyewaan alat-alat berat untuk oil & gas operation seperti vacuum truck, crane, trailler dan peralatan-peralatan berat lainnya yang digunakan di dalam kegiatan drilling maupun pelayanan operasi dan telah berpengalaman dalam melayani beberapa kartu pengawasan yang berada di Sumatera Selatan. sehingga kegiatan perawatan dan pemeliharaan perlu dilakukan dengan baik dan dijadwalkan agar tidak mengganggu kegiatan produksi yang sedang berlangsung. Metode Age Replacement sangat cocok untuk diterapkan karna dengan perhitungan menggunakan Metode waktu Age Replacement perusahan dapat menentukan interval waktu pada komponen yang kritis. Metode yang digunakan untuk analisa data adalah Metode Age Replacement dan Metode Garis Lurus digunakan dengan alasan untuk mempermudah untuk menghitung interval waktu penggantian pencegahan dan menghitung nilai Mean Time To Failure (MTTF), kemudian dilakukan pengolahan data untuk mengidentifikasi umur dari alat berat wheel loader dan untuk menilai produktifitas umur pakai alat berat wheel loader tersebut. Dengan demikian dapat diperoleh bahwa alat berat wheel loader tersebut layak atau tidak layak untuk digunakan.
PERENCANAAN PEMASANGAN PLTS ROOF TOP SISTEM ON-GRID UNTUK UMKM JASA LAUNDRY
M. Helmi
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.458
Abstrak: PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya) merupakan suatu sistem pembangkit tenaga listrik yang energinya bersumber dari radiasi matahari, melalui konversi sel fotovoltaik yang mengubah radiasi matahari menjadi listrik. Semakin tinggi intensitas radiasi matahari (iradiasi) yang mengenai sel fotovoltaik, maka semakin tinggi daya listrik yang dihasilkannya. Data total beban listrik pada gedung yang direncanakan sebesar 5.781 kW dan perkiraan kebutuhan energi harian PLTS dengan asumsi penggunaan energi listrik diperuntukkan untuk fasilitas yang sering digunakan sehari-hari yaitu 13.675 kWh. Modul surya yang direncanakan berkapasitas 250 Wp/panel dengan nilai efisiensi sebesar 15,37% dari pabrikan, dengan luas PLTS rooftop seluas 25,18 m2. Jumlah modul array yang dibutuhkan adalah 18, rating arus pengaman MCCB adalah 32,85 A, dan berdasarkan tabel daya seharusnya 50 A.
EVALUASI TARIF BERDASARKAN BIAYA OPERASIONAL KENDARAAN (BOK), ABILITY TO PAY DAN WILLINGNESS TO PAY
Felly Misdalena
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/destek.v12i1.464
Abstrak: Angkutan Kota Trayek Ampera – Km.5 merupakan salah satu angkutan kota yang melayani daerah yang strategis, dilihat dari rutenya yang dimulai dari terminal Ampera yang berlokasi di Jl.Tengkuruk Permai. Trayek ini merupakan pusat perekonomian yang dimana pengguna angkutan kota akan lebih bervariasi. Permasalahan yang sering dihadapi oleh pemakai jasa angkutan kota adalah mengetahui besaran biaya tarif berdasarkan BOK dan daya beli penumpang. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Hasil pengolahan dan analisis data bahwa tarif berdasarkan Biaya Operasional Kendaraan ( BOK ) yang dikeluarkan oleh Dinas Perhubungan sebesar Rp. 4.000,- telah sesuai karena berdasarkan Biaya Operasional Kendaraan yang diteliti didapatkan tarif Rp.3.300,- sehingga mendapatkan tarif yang optimal dan Tarif yang berlaku pada saat ini untuk Kategori Umum sebesar Rp.4.000,- dan untuk Kategori Pelajar/Mahasiwa Rp.1.800. Nilai ATP untuk Kategori Umum Pada Hari Kerja sebesar Rp.4.289,- dan Kategori Pelajar/Mahasiswa yaitu sebesar Rp. 2.158,- sedangkan pada Hari Libur untuk Kategori Umum sebesar Rp.4.137- dan untuk Kategori Pelajar/Mahasiswa Rp. 1.984,- telah sesuai dengan tarif yang berlaku, yang artinya mayoritas penumpang Angkutan Kota trayek Ampera-KM.5 Kota Palembang memiliki kemampuan dalam membayar tarif. Sedangkan untuk nilai WTP pada Hari kerja sebesar untuk Kategori Umum Rp.3.286,- dan untuk Kategori Pelajar/Mahasiswa Rp.1.542,- sedangkan nilai WTP pada Hari Libur untuk Kategori Umum sebesar Rp.3.158,- dan untuk Kategori Pelajar/Mahasiswa Rp.1.555,-.Berarti kondisi ini menunjukkan bahwa Kemampuan Membayar penumpang (ATP) lebih besar dari Kemauan Membayar penumpang (WTP).
PERENCANAAN DAN PERANCANGAN PESANTREN TAHFIZ QUR’AN PUTRI DENGAN PENDEKATAN ARSITEKTUR NUANSA ISLAM KONTEMPORER
Andy Budiarto;
Irma Indriani;
Suci Yuliani
Jurnal Desiminasi Teknologi Volume 12 No.1 Januari 2024
Publisher : Fakultas Teknik Universitas Tridinanti
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.52333/1-10
Abstrak: Sebagai salah satu ibukota dari sumatera selatan sekaligus salah satu kota tertua di Indonesia, Palembang merupakan kota yang diminati para pelajar daerah untuk menuntut ilmu. Sehingga sangat di perlukan pembangunan infrastruktur yang memadai untuk mewadahi semua aktivitas belajar mengajar tersebut. Fasilitas pendidikan yang ada di kota palembang sendiri cukup beragam seperti sekolah negeri, sekolah swasta, sekolah islam, sekolah kristiani dan lainnya, sehingga sesuai PERDA Kota Palembang Nomor 5 Tahun 2011 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Palembang Tahun 2011-2015, yang juga mencakup program dan kebijakan pendidikan di kota Palembang. Maka dalam hal ini maksud dan tujuan penyusun merancang pesantren tahfiz qur’an putri ini bertujuan untuk mewadahi dan mengembangkan fasilitas pendidikan di kota palembang dalam pendidikan yang mengarah kepada bidang keagamaan khusus putri. Dengan pendekatan arsitektur nuansa islam kontemporer, diharapkan bangunan ini akan memberikan kesan kenyamanan, modern dan menjadi iconic di daerah pesantren itu sendiri.