cover
Contact Name
Akhmad Dahlan
Contact Email
swagati@amikom.ac.id
Phone
+6282137445155
Journal Mail Official
swagati@amikom.ac.id
Editorial Address
Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Amikom Yogyakarta, Gedung Unit 6 Lt.1 Jl. Ringroad Utara, Condongcatur, Depok, Sleman, Yogyakarta, 55283
Location
Kota yogyakarta,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
SWAGATI: Journal of Community Service
ISSN : 29867940     EISSN : 29867339     DOI : http://dx.doi.org/10.24076/swagati
SWAGATI: Journal of Community Service is a journal that aims to be a medium of communication and scientific information resulting from community service. The scope of published articles includes studies on community empowerment in computer science, economics, social science, and technology. However, the Editors can accept other fields still relevant to community service activities. SWAGATI is officially registered and has an ISSN (International Standard Serial Number): Electronic and Print. E-ISSN : 2986-7339 P-ISSN : 2986-7940
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol. 2 No. 2 (2024): July" : 5 Documents clear
Pendampingan Pemanfaatan Sosial Media Untuk Penyebaran Informasi Pada Dinas Pertanian Lombok Tengah Rohati, Rohati; Asyari, Hasyim; Ashari, Maulana
SWAGATI : Journal of Community Service Vol. 2 No. 2 (2024): July
Publisher : Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/swagati.2024v2i2.1079

Abstract

Dinas Pertanian kabupaten Lombok Tengah berencana untuk memanfaatkan era keterbukaan informasi dan branding untuk melakukan berbagai inovasi salah satunya yaitu pengembangan Sosial Media sebagai sarana transfer informasi, edukasi, dan komunikasi kepada para petani setempat. untuk mendukung program tersebut maka perlu kiranya diadakan pendampingan untuk mengoptimalkan pemanfaatan media sosial sebagai sarana distribusi informasi kepada msyarakat. kegiatan pendampingan ini dilaksanakan dalam beberapa tahapan yaitu : Analisis Kebutuhan, Pelaksanaan Pendampingan, Evaluasi, dan Laporan. Kegiatan pendampingan pemanfaatan sosial media ini dinilai sangat berhasil, hal ini dilihat dari tingginya respon positif masyarakat Lombok Tengah terutama petani melalui media sosial yang telah dibuat dan dioptimalkan serta diharapkan agar sosial media yang telah ada untuk terus berbagi informasi penting dan terkini sehingga tidak ada lagi masyarakat yang ketinggalan informasi
Pemanfaatan Aplikasi Dalam Pengelolaan Data Arsip Pada Yayasan Kopia Raya Insani Firasari , Elly; Khasanah, Nurul; Saputri , Daniati Uki Eka; Cahyanti , F Lia Dwi
SWAGATI : Journal of Community Service Vol. 2 No. 2 (2024): July
Publisher : Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/swagati.2024v2i2.1087

Abstract

Aplikasi Arsip adalah sistem untuk manajemen arsip elektronik secara lebih tersentralisasi, digital, sistematis, aman, dan terstruktur. Dengan menggunakan metode ini dapat mempermudah organisasi untuk menyimpan, berbagi, dan mengelola arsip secara efisien. Pada kegiatan pelatihan ini diperkenalkan Aplikasi untuk pengelolaan data arsip, yang dapat dimanfaatkan pengurus Yayasan Kopia Raya Insani untuk. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) yang berbentuk pelatihan ini dilaksanakan selama 1 hari, yang mana pengurus memahami dan menerapkan bagaiman acara mengelola arsip menggunakan aplikasi. Adapun kegiatan ini dilaksanakan secara praktek langsung dan interaktif, yang mana pengurus langsung mempraktekan materi yang diberikan Tim Pengabdian Masyarakat serta juga dapat melakukan diskusi secara langsung dengan Tim PM dari Universitas Nusa Mandiri. Pelaksanaan kegiatan pelatihan ini, dilakukan evaluasi terkait pengetahuan serta kemampuan peserta dalam memahami aplikasi yang diguankan untuk pengelolaan data arsip. Dari hasil evaluasi, dapat diketahui bahwa seluruh pengurus telah berhasil memahami dan cara input data arsip ke dalam aplikasi yang akan digunakan.
Integrasi Digital Marketing dan Community-Based Tourism dalam Pengembangan Agrowisata di Desa Warjabakti Kabupaten Bandung Susanti, Hesty; Rahmawati, Dien; Mukhtar, Husneni; Wibowo, Suryo Adhi; Priharti, Wahmisari; Cahyadi, Willy Anugrah; Nugroho, Bambang Setia; Aziz, Burhanuddin; Susanto, Kusnahadi
SWAGATI : Journal of Community Service Vol. 2 No. 2 (2024): July
Publisher : Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/swagati.2024v2i2.1095

Abstract

Warjabakti Village has various agro-tourism potentials that have not been managed properly, namely in the form of a charming natural scenery, natural conditions that are still maintained, and cool air. The problems faced are the need for more exposure to technology, the unavailability of supporting facilities and infrastructure, and the absence of groups capable of coordinating these potentials. This community service aims to develop a community-based tourism system by integrating digital marketing technology to empower target communities. The results achieved from this community service activity are the formation of Pokdarwis, which have been legally approved by the village government and will oversee the management of the tourism village in Warjabakti Village with governance that the team and partners have made. In addition, the e-digital map and the Haruman Tourism Village website have been produced. This website contains village content and branding that displays attractive village information, videos, and animations that have been structured and integrated, as well as a complete and attractive e-digital map of tourist areas.
Pembinaan Lingkungan Sekolah Sehat di TK Al Madina Semarang Menuju Generasi Sehat Kinasih , Asryah Intan; Sukma , Aflaha Tazkiyati; Afifah , Aida Nur; Sari, Shelly Novita; Mukminin , Amirul; Sumanto , Reni Pawestuti Ambari
SWAGATI : Journal of Community Service Vol. 2 No. 2 (2024): July
Publisher : Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/swagati.2024v2i2.1114

Abstract

Lingkungan sekolah yang sehat mempunyai peran penting dalam perkembangan siswa. Peran lingkungan sekolah sehat yaitu menyediakan ruang belajar yang aman dan nyaman sehingga siswa betah untuk belajar. Untuk menciptakan lingkungan sekolah yang sehat diperlukan sebuah tindakan, seperti penghijauan. Penghijauan dalam lingkungan sekolah melibatkan penanaman pohon dan tanaman di sekitar area sekolah, baik di dalam maupun di sekitar bangunan sekolah. Dalam penulisan artikel ini, metode yang digunakan yaitu metode intervensi penghijauan dan pengolahan limbah anorganik menjadi barang yang memiliki nilai fungsi. Hasil dari intervensi yang dilakukan yaitu terdapat 6 botol pot tanaman hasil daur ulang sampah anorganik yang telah ditempatkan di area sekolah. terdapat 6 tanaman hijau yang tumbuh subur dalam pot. Harapannya dengan adanya kegiatan intervensi penghijuan, lembaga dapat mendaur ulang barang-barang yang tidak terpakai menjadi barang yang berguna serta menumbuhkan kesadaran siswa akan pentingnya pengelolaan sampah dan menjaga lingkungan secara signifikan.
Pelatihan SPSS Bagi Mahasiswa Tingkat Akhir Universitas Graha Karya Muara Bulian Varina, Firna; Sophia, Sophia; Harimurti, Sri; Lamefa, Dina Yuliasty
SWAGATI : Journal of Community Service Vol. 2 No. 2 (2024): July
Publisher : Universitas AMIKOM Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24076/swagati.2024v2i2.1509

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini dilakukan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan mahasiswa Progam Studi Agribisnis Universitas Graha Karya Muara Bulian dalam melakukan manajemen data hasil penelitian, mengolah dan menganalisis data menggunakan perangkat lunak SPSS. Peserta dalam kegiatan PkM ini sebanyak 16 mahasiswa. Metode yang dilaksanakan berupa workshop selama satu hari pada tanggal 28 Nopember 2023, bertempat di Ruang Laboratorium Komputer Universitas Graha karya Muara Bulian dengan melalui tahap persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Dalam mengukur keberhasilan workshop ini dilakukan pengukuran pre-test dan post-test. Hasilnya menujukkan bahwa workshop ini mampu meningkatkan pengetahuan dan ketrampilam mahasiswa Program Studi Agribisnis Universitas Graha Karya Muara Bulian terhadap penggunaan SPSS dalam mengolah data statistik

Page 1 of 1 | Total Record : 5