cover
Contact Name
Juitania
Contact Email
dedikasi@unpam.ac.id
Phone
+6287873950662
Journal Mail Official
dedikasi@unpam.ac.id
Editorial Address
Jl. Suryakencana No.1, Pamulang Bar., Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15417
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat
Published by Universitas Pamulang
ISSN : -     EISSN : 27989259     DOI : -
Prosiding Dedikasi is a proceeding that publishes the results of community service activities by students. The writings contained are the results of analysis, implementation of science and technology or reflections on community service activities that can solve problems that exist in the community and can be used more broadly by the community. The Dedication Proceedings is published regularly twice a year in March and October. The Dedication Proceedings contains various PKM activities carried out by Accounting Undergraduate Study Program students in overcoming and dealing with various problems that occur in society by applying science and technology that can be useful to improve public welfare. Writers who will submit manuscripts to this Journal of Community Service and Development are requested to be able to read the manuscript writing instructions listed on this page. If the manuscript is not in accordance with the available scriptwriting instructions, the manuscript will be rejected or returned to the author for adjustments to the available manuscript writing instructions.
Articles 407 Documents
PENGEMBANGAN KREATIVITAS PADA ANAKMENGGUNAKANKARDUS BERKAS DI YAYASAN ASRAMA YATIMDANDHUAFAISLAHUL HAYAT 4 Mulyani, Tri -; Sagita, Cindy Erdayanti
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap orang harus mampu untuk bisa berkreasi, dan menciptakan karya yang bermanfaat bagi dirinya dan orang lain untuk menompang masa depan yang lebih baik. Saat ini pengelolaan barang bekas sangatlah penting, karena dengan pengelolaan barang bekas yang baik maka barang tersebut akan dijadikan sebagai barang yang dapat memberikan manfaat. Berdasarkan observasi yang di lakukan di Yayasan Asrama Yatim & Dhuafa Ishlahul Hayat 4, Kecamatan Pamulang terdapat beberapa permasalahan yaitu; 1) banyaknya peserta yang belum menyadari manfaat kardus bekas yang ada di asramanya yang bisa di manfaatkan sebagai kerajinan; 2) minimnya kegiatan belajar yang di lakukan dalam kegiatan belajar sambil bermain karena selama ini pembelajaran masih bersifat teoritis. Pemanfaatan kardus bekas sebagai media pembelajaran menjadi alternatif yang dipilih. Karena lebih mudah untuk di buat kerajinan apapun termasuk bucket snack. Pelatihan daur ulang kadus bekas merupakan salah satu kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang bertujuan untuk mengembangkan kreativitas pada anak, dan melatih motorik pada anak. Pelatihan memiliki peran penting dalam dalam meningkatkan keterampilan kreativitas dan nilai- nilai pada masyarakat. Serta dapat memberikan kesadaran untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan asri setelah memanfaatkan kardus bekas yang tidak terpakai untuk media pembelajaran yang lebih bermanfaat.Kata Kunci: kreativitas; manfaat; pelatihan
PENGGUNAAN APLIKASI DIGITAL PAINT DALAM MENSTIMULASI KEMAMPUAN MENGGAMBAR SERTA MEWARNAI DI YAYASAN DOMPET YATIM DAN DHUAFA Marsheilla, Lahipta Putri; -, Mamduhah -; Oktaviani, Putri Amelia; Sopandi, Restu Taufik
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aktivitas yang baik untuk melatih perkembangan motorik pada anak dapat dilakukan melalui kegiatan menggambar dan mewarnai. Melalui kegiatan menggambar dan mewarnai, anak mampu mengekspresikan ide-ide perasaannya dan meningkatkan kemampuan bertindak sesuai dengan pengetahuannya. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan di Yayasan Dompet Yatim dan Dhuafa sebagaimana sesuai dengan tema yang diangkat pada kegiatan kami ini. Dalam kegiatan ini, kami mengangkat tema digitalisasi aplikasi Paint untuk meningkatkan kemampuan menggambar serta mewarnai pada anak usia dini. Mengingat semakin berkembangnya teknologi, kami sangat yakin bahwa aplikasi digital ini sangat berguna dalam kegiatanmereka di masa yang akan datang nantinya, misal dalam kegiatan belajar mengajar, mengasah skill dan berguna dalam pekerjaan. Pengabdian ini dilakukan dengan metode pembelajaran melalui presentasi serta praktek terkait fungsi-fungsi dalam aplikasi serta pengimplementasiannya. Serta dilakukan perlombaan menggambar dan mewanai untuk menyemangati mereka dalam belajar aplikasi ini. Setelah kegiatan ini dilakukan, para anak di Yayasan tersebut sudah mulai familiar dan mampu untuk mengoperasikan fitur-fitur dalam aplikasi tersebut terlihat dari hasil karya mereka pada saat perlombaan dalam membuat gambar dan mewarnai di aplikasi paint. Dengan itu, kegiatanini mampu untuk meningkatkan kemampuan anak usia dini dalam menggambar dan mewarnai di aplikasi digital.Kata Kunci : menstimulasi; menggambar dan mewarnai; aplikasi digital paint
PENGOPRASIAN MICROSOFT EXCEL PADA SISWA SISWI SMP NEGERI 21 TANGERANG SELATAN SERTA MEMBANGUN EFEKTIVITAS DALAM KETERAMPILAN KOMPUTER Wandita, Chintya Maya; Nasywa, Dita Maulana; Ferisa, Leony Salsabila; Kuntadi, Lulu Zahirah
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di tengah gemuruh teknologi di era modern, keterampilan komputer menjadi pondasi pentingbagi keberhasilan generasi muda. Kegiatan ini menggali potensi pemanfaatan microsoft excel untuk meningkatkan literasi komputer di kalangan siswa SMP Negeri 21 Tangerang Selatan. Dikarenakan kurangnya minat dengan microsoft excel. Kegiatan ini bertujuan untuk mengeksplorasi efektivitas penggunaan excel dalam mengembangkan keterampilan komputer serta dampaknya terhadap prestasi akademik siswa. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini menggunakan pendekatan kombinasi metode kuantitatif dari pra dan pasca penilaian, serta wawancara dan observasi untuk mendapatkan wawasan kualitatif. Sebuah kelompok siswa dipilih dan diberikan program pelatihan excel terstruktur yang dirancang untuk meningkatkankemampuan mereka dalam menggunakan spreadsheet secara efektif. Penggunaan perangkat lunak seperti microsoft excel telah menjadi bagian penting dalam dunia kerja dan kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, kegiatan pengabdian masyarakat ini dilakukan untuk memperkenalkan anak SMP 21 Tangerang Selatan pada microsoft excel guna membantumereka membangun keterampilan komputer dan pengolahan data yang relevan. Kegiatan ini bertujuan untuk mengeksplorasi efektivitas pengenalan microsoft excel pada anak SMP dalam mengembangkan pemahaman dan keterampilan penggunaan program dalam mengoperasikan excel, mencipta dan menganalisis data, serta menggunakan fitur-fitur canggih mengalami peningkatan. Hasil dari kegiatan mengungkapkan peningkatan yang signifikan pada tingkat literasi komputer siswa setelah intervensi. Kemampuan mereka dalam mengoperasikanexcel, mencipta dan menganalisis data, serta menggunakan fitur-fitur canggih mengalami peningkatan. Selain itu, integrasi excel dalam berbagai bidang pelajaran meningkatkan minat dan keterlibatan siswa, yang pada gilirannya berdampak positif pada prestasi akademik mereka. Kesimpulan dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu berkontribusi pada upaya terus-menerus untuk meningkatkan literasi komputer di lembaga pendidikan. Dengan berfokus pada microsoft excel sebagai alat yang berharga, diharapkan pendidik dapat memberdayakan siswa dengan keterampilan penting yang dapat diterapkan dalam berbagai disiplin ilmu sepanjang hidup mereka. Pada akhirnya, kegiatan ini mendorong adopsi pendekatan pendidikan berbasis teknologi serupa secara luas, sehingga memastikan siswa memiliki persiapan yang baik untuk unggul di dunia yang semakin digital.Kata kunci : microsoft excel; pengenalan; anak sekolah; keterampilan komputer;pemahaman dasar
PENTINGNYA KECAPAKAN LITERASI DAN PENGELOLAAN GADGET PADA ANAK-ANAK DI TAMAN BACA CAHAYA SUKMA Arahman, Mifta -; Rahayu, Hesti -; Azizah, Siti -; Yenanda, Putri -
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kecapakan literasi dan pengelolaan gadget pada anak-anak merupakan dua aspek penting dalam era digital saat ini. Taman Baca Cahaya Sukma merupakan lembaga yang berfokus pada peningkatan literasi anak-anak di komunitas sekitar. Pada era saat ini banyak anak-anak yang kurang memiliki kecakapan dalam literasi dan berfokus pada Gadget, serta memiliki dampak yang kurang baik pada anak-anak dalamhal minat membaca. Sehingga tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk menganalisis pentingnya kecapakan literasi dan pengelolaan gadget pada anak-anak yangmenggunakan Taman Baca Cahaya Sukma. Metode dilakukan dengan observasi interaksi anak-anak dengan gadget dan kegiatan literasi di Taman Baca Cahaya Sukma serta wawancara dengan orang tua atau pengasuh anak-anak yang mengunjungi taman baca. Data dari observasi, wawancara, dan angket dianalisis secara kualitatif untukmenjawab pertanyaan penelitian dan mengidentifikasi pola atau tema yang muncul. Hasil pengabdian menunjukkan bahwa kecakapan literasi anak-anak di Taman Baca Cahaya Sukma dipengaruhi oleh akses ke bahan bacaan, lingkungan yang mendukung, program literasi yang terstruktur, dukungan dari fasilitator, dan kolaborasi dengan orangtua. Dapat disimpulkan Taman Baca Cahaya Sukma memiliki peran penting dalam meningkatkan kecapakan literasi anak-anak. Saran kedepanya bagi Taman Baca Cahaya Sukma dapat memperluas koleksi bahan bacaan, menyelenggarakan program interaktif, dan mengajak orang tua untuk membatasi waktu penggunaan gadget anak-anak.Kata Kunci : kecapakan literasi; pengelolaan gadget; Taman Baca Cahaya Sukma; program literasi
Penyuluhan Pengelolaan Uang Saku Sejak Dini Guna Meningkatkan Rasa Tanggung Jawab Dan Disiplin Terhadap Penggunaan Uang Agustin, Tika Bella; Hasanah, Indri Rahayu; Aziz, Badrun -
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh individu atau kelompok dengan tujuan memberikan manfaat kepada masyarakat secara luas. Menabung merupakan salah satu cara mengontrol keuangan seseorang dalam kehidupan, Tetapi menabung belum menjadi kebiasaan bagi sebagian besar masyarakat di Indonesia. Kegiatan Pengabdian kepadamasyarakat ini bertujuan untuk memberikan pelatihan pembelajaran yang disampaikan dengan persentasi dengan menggunakan brosure tentang materi pengelolaan uang melalui mengetahui perbedaan kebutuhan dan keinginan, yang nantinya diharapkan akan lebih bisa mengatur keuangan untuk di masayang akan datang. Hasil pengabdian ini menunjukan bahwasannya anak – anak sudah mulai mengetahui untuk membedakan antara kebutuhan dan keinginan namun seringkali tidak menerapkannya karena beberapa faktor kemungkinan. Saran dari pengabdian ini adalah di harapkan lingkungan sekitar terutama untuk orang tua selalu mengajarkan dan menerapkan prinsip untuk pengelolaan uang yang akan sangat berguna untuk di masa yang akan datang.Kata Kunci : pengelolaan uang 1; kebutuhan 2; keinginan 3
SOSIALISASI DOMPET DIGITAL GUNA MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS SERTA MENDUKUNG PROGRAM KERJA KARANG TARUNA GERBANG 24 Dewi, Arma Jayanti; Khoir, Oktah Nadiyatul; Erviansyah, Muhammad -; Lolita, Rima -
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian ini fokus pada dampak penggunaan dompet digital dalam meningkatkan produktivitas dan efektivitas program ketenagakerjaan Karang Taruna Gerbang24. Dompet digital adalah perangkat lunak yang memungkinkan pengguna menyimpan uang secara digital dan melakukan transaksi melalui perangkat seluler. Penggunaan dompet digital diharapkan dapat mempercepat proses transaksi, mengurangi kesalahan pencatatan, dan mempercepat analisis data. Melalui sosialisasi, informasi, edukasi, dan pelatihan praktis, pengabdian ini berhasil memperoleh tingkat penerimaan dan antusiasme yang tinggi dari anggota Karang Taruna Gerbang 24. Mereka berkomitmen untuk menerapkan ilmu dan kemampuan yang dipelajari dalam program ketenagakerjaan mereka. Meskipun demikian, masih ada anggota yang kesulitan memahami dan memanfaatkan teknologi, sehingga diperlukan pendekatan yang lebihmendalam untuk memberikan bimbingan dan dukungan. Kesimpulannya, pengabdian ini berhasil meningkatkan produktivitas dan mendukung program kerja Karang Taruna Gerbang 24 melalui pengenalan dompet digital. Penggunaan dompet digital meningkatkan efisiensi transaksi, pengelolaan keuangan, dan partisipasi anggota. Namun, diperlukan upaya berkelanjutan dalam pelatihan dan pendampingan kepada anggota, serta penyesuaian program sosialisasi dengan konteks lokal Karang Taruna Gerbang 24. Kata Kunci : pengabdian masyarakat; dompet digital; efisiensi transaksi
SOSIALISASI PEMANFAATAN DIGITAL DI KALANGAN PELAJAR KHUSUSNYA SD NEGERI PAMULANG 02 Karolina, Marta -; Siregar, Fiska Nurul Aini; Fitriyaramadhani, Nanda -; Nazmi, Siti Alfiyati
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat P(M)KM yang kami lakukan ini, dilatarbelakangi oleh adanya perkembangan teknologi digital yang semakin berkembang. Dimana penggunaan teknologi digital di zaman sekarang sudah menjadi hal yang biasa dilakukan oleh seseorang dalam kegiatan sehari – harinya terutama dalam kegiatan belajar mengajar, media digital sangat diperlukan karena dengan adanya media digital bisa membantu siswa dalam proses pembelajaran. Media digital merupakan suatu bentuk pembelajaran yang disajikan melalui perangkat digital, yangdimana dengan menggunakan media pembelajaran digital akan lebih praktis, fleksibel, tidak terbatas ruang dan waktu. Ada beberapa permasalahan atau persoalan yang terjadi dimana kami mengadakan kegiatan ini yaitu banyak siswa yang mengetahui digital hanya sebatas untuk bermain game. Padahal media digital sangat penting bagi siswadan banyak juga manfaat yang diberikan dari media digital itu sendiri. Oleh karena itu, dengan adanya kegiatan Pengabdian Mahasiswa kepada Masyarakat (P(M)KM) ini kami bertujuan untuk memberikan edukasi dan membantu sekolah dalam mengenalkan media digital kepada siswa/i di SD Negeri Pamulang 02 agar lebih mengenal dan memanfaatkan digital. Dalam melaksanakan kegiatan ini, kami menggunakan metode pembelajaran dengan alat peraga lapbook agar siswa dapat memahami materi dengan mudah. Belajar menggunakan lapbook adalah jenis proyek kecil yang menggabungkan topik pilihan tertentu. Dari kegiatan yang kami selenggarakan di SD Negeri pamulang 02 dapat menghasilkan dampak yang positif khususnya bagi siswa/i kelas 2A seperti siswa/i dapat memahami dampak positif dan negatif dari digital, mengetahui bahwa digital itu sangat penting di zaman sekarang terutama untuk pembelajaran dan komunikasi jarak jauh serta dapat meningkatkan pengetahuan siswa/i dalam memanfaatkan digital. Berdasarkan hal tersebut, dapat disimpulkan bahwa dengan adanya kegiatan ini bisa meningkatkan pengetahuan siswa/i dalam bidang Kecerdasan Intelektual, mengenai perkembangan di era teknologi ini serta menimbulkan dan meningkatkan minat mereka untuk mempelajari lebih dalam tentang pemanfaatan media digital sehingga menghasilkan siswa/i yang terampil dalam pendidikan. Olehkarena itu, penulis memberikan saran bahwa siswa diharapkan dapat memanfaatkan digital dengan bijak dan penggunaannya tetap harus diawasi oleh orang tua dan guru.Kata Kunci : media digital; lapbook; manfaat digital
SOSIALISASI PENCEGAHAN KORUPSI MELALUI PENDIDIKAN ANTI-KORUPSI DI LINGKUNGAN SEKOLAH DASAR NEGERI 1 SERUA Fadillah, Rifqi Ali; Anwar, Rosichan -
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Korupsi merupakan masalah yang sangat merugikan bangsa Indonesia. Korupsi merusak tata kelola pemerintahan, menghambat pembangunan, dan merugikan masyarakat secara langsung maupun tidak langsung. Salah satu upaya untuk mencegah korupsi adalah dengan memberikan pendidikan anti-korupsi sejak dini kepada anak-anak di lingkungan sekolah. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan di SD Negeri 1 Serua, terdapat permasalahan yaitu; 1) banyak siswa yang tidak mengetahui apa itu korupsi; 2) minimnya pengetahuan mengenai korupsi sehingga siswa tidak sadar pernah melakukan korupsi. Maka dari itu, perlu adanya sosialisasi kepada siswa untuk mengetahui pengertian, dampak dan contoh korupsi. Sosialisasi pencegahan korupsi melalui pendidikan anti-korupsi di Lingkungan Sekolah Dasar Negeri 1 Serua telah dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa tentang korupsi, membentuk sikap dan nilai anti-korupsi, serta menciptakan lingkungan sekolah yang bebas korupsi. Metode yang digunakan yaitu penyuluhan yang melibatkan siswa, guru, dan staf sekolah. Hasil dari sosialisasi ini menunjukkan adanya peningkatan pemahaman siswa tentang korupsi, pengenalan berbagai tindakan korupsi, dan pemahaman mengenai dampak negatifnya terhadap masyarakat dan negara. Sosialisasi pencegahan korupsi melalui pendidikan anti-korupsi di Lingkungan Sekolah Dasar Negeri 1 Serua memberikan hasil yang positif. Pemahaman siswa meningkat, sikap dan nilai anti- korupsi terbentuk, dan tercipta lingkungan sekolah yang bebas korupsi. Melalui upaya ini, diharapkan generasi muda yang terlibat dapat menjadi agen perubahan dalam memerangi korupsi dan membangun masyarakat yang lebih jujur, adil, dan berkualitas. Setelah melihat hasil yang positif, penting untuk menjaga kelangsungan program ini dengan menjadikannya sebagai bagian dalam kurikulum dan kegiatan sekolah.Kata Kunci : sosialisasi; pendidikan anti korupsi; sekolah dasar
SOSIALISASI PENGENAAN PPN PADA LUGS COFFEE Hermawan, Rifki Endika; Cahaya, Dwi -; Ferdiansyah, Farid -
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat merupakan salah satu pilar tri dharma perguruantinggi, disamping dharma Pendidikan dan pengajaran, serta dharma penelitian. Pelaku utamayang terlibat dalam PKM ini yaitu dosen, mahasiswa, pelaku usaha dan masyarakat lainnya. Pertumbuhan ekonomi menjadi faktor penentu bangsa sebagai roda perekonomian. Salah satu pendapatan negara yaitu perpajakan. Sering kali kepatuhan wajib pajak kurang memahami danmantaati perpajakan yang ada di indonesia salah satunya yaitu lugs coffee. Kami hadir untuk dapat memberikan pemahaman terkait perpajakan yang berlaku di indonesia dan menunjukan partisipasi aktif terhadap umkm pada lugs coffee. Metode pelaksanaan kami dengan mensosialisasikan perpajakan (pengenaan PPn pada umkm) dengan mempresentasikan materi. Hasil pengabdian kepada masyarakat pelaku usaha memahami peraturan perpajakan yang berlaku di indonesia serta mematuhi kewajiban pajak. Kesimpulannya semoga para pelakuusaha dapat mentaati peraturan perpajakan yang berlaku di indonesia serta dapat mewujudkan ekonomi yang mandiri. Saran dapat terus meningkatkan pengetahuan perpajakan yang berlaku di indonesia.Kata Kunci : perpajakan; pelaku usaha; pengabdian kepada masyarakat; PPN
UPAYAH MENINGKATKAN KREATIVITAS ANAK SEJAK DINI MELALUI MEDIA GAMBAR -, Fitriatunnisa -; Ningrum, Linda Widua; Nurhasanah, Nida -; -, Yas’a -
Prosiding Dedikasi: Pengabdian Mahasiswa Kepada Masyarakat Vol. 3 No. 1 (2023): PROSIDING DEDIKASI OKTOBER
Publisher : Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kreativitas memiliki peranan yang sangat penting bagi perkembangan anak. Kreativitas adalah kemampuan untuk menghasilkan ide-ide baru, melihat dunia dengan cara yang unik, danmengeksplorasi berbagai kemungkinan. Melalui kreativitas, anak-anak dapat mengembangkan berbagai keterampilan intelektual, emosional, dan sosial yang sangat berharga. Ketika anak-anak berkreasi, mereka belajar memecahkan masalah, berpikir kritis, berimajinasi, dan beradaptasi dengan perubahan. Untuk itu, diperlukan upaya yang kreatif dan menarik untuk meningkatkan kreativitas anak sejak dini. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah melalui media gambar. Dalam hal ini, penggunaan biji-bijian seperti kedelai, jagung, dan kacang hijau dalam pembuatan kaligrafi menjadi alternatif yang menarik dan memberikan pengalaman sensorik yang berbeda bagi anak-anak. Melalui penggunaan biji-bijian tersebut, anak-anak dapat berinteraksi dengan teksturdan bentuk yang unik, mempelajari tentang sifat-sifat alam, dan menggabungkannya dalamkaryaseni mereka. Hal ini dapat merangsang imajinasi mereka, mengembangkan keterampilan motorik halus, serta memperluas pemahaman mereka tentang seni dan budaya. bertujuan untuk memberikan pengalaman kreatif yang menarik dan bermanfaat bagi anak-anak. Dengan demikian, diharapkan anak-anak dapat mengembangkan potensi kreatif mereka secara optimal danmenjadi individu yang inovatif, mandiri, serta memiliki pemikiran yang kritis dan out-of-the-box.Kata Kunci : kreativitas; sensorik; kaligrafi