cover
Contact Name
Maman Lesmana
Contact Email
maman.lesmana@ui.ac.id
Phone
+628159095175
Journal Mail Official
maman.lesmana@ui.ac.id
Editorial Address
Building 7, Faculty of Humanities, Kampus UI Depok, Indonesia 16424Depok, Jawa Barat
Location
Kota depok,
Jawa barat
INDONESIA
Multikultura
Published by Universitas Indonesia
ISSN : 29634199     EISSN : 29634199     DOI : -
MULTIKULTURA accepts articles on various issues in the humanities, including philosophy, literature, archaeology, linguistics, history, library and information technology and area studies from various cultures in the world through a double-blind peer-review process.
Articles 162 Documents
NARASI TENTANG QATAR SEBAGAI TUAN RUMAH PIALA DUNIA 2022 DI SURAT KABAR BILD.DE Yulianto, Bayu Trian; Suganda, Sonya Puspasari
Multikultura Vol. 3, No. 2
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengkaji dua teks mengenai pemberitaan Qatar selaku tuan rumah Piala Dunia 2022, yang terbit di surat kabar Bild.de. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengungkapkan narasi yang dibuat penulis berita atau wartawan pada surat kabar Bild.de dalam memberitakan Qatar. Penelitian ini menggunakan teori analisis wacana kritis dari Teun van Dijk (1988; dan dalam Eriyanto, 2001) dan ditunjang oleh teori dari bidang ilmu tekslinguistik dari Brinker (2010). Teori Brinker digunakan untuk menganalisis tataran bahasa pada teks berita. Ancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif. Kesimpulan dari penelitian ini adalah negara tuan rumah Qatar dinarasikan dengan kebencian dan ketidaksukaan. Dalam pemberitaannya, Bild.de secara lugas melontarkan isu-isu negatif terhadap Qatar, yang dibuktikan dengan penggunaan diksi yang bernada negatif pada berita. Hal itu disebabkan karena Qatar mempunyai nilai dan ideologi yang berbeda dari Jerman, atau setidaknya yang direpresentasikan oleh surat kabar Bild.de.
RESPON WARGANET INDONESIA TERHADAP PELANGGARAN TURIS RUSIA DI BALI: INTERPRETASI SAKRAL DAN PROFAN Apriola, Arini; Elfira, Mina
Multikultura Vol. 3, No. 2
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas respon warganet Indonesia terhadap pelanggaran turis Rusia di Bali. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana warganet Indonesia memberikan respon dalam menanggapi pelanggaran Yuri Chilikin, yaitu unggahannya menurunkan celana di atas Gunung Agung, Bali. Penelitian ini menggunakan beberapa konsep, yaitu Sakral dan Profan, Pancasila sebagai ideologi. Metode penelitian yang digunakan yaitu Analisis Wacana Kritis model Norman Fairclough melalui tiga aspek, analisis teks, praktik wacana, dan praktik sosiokultural. Hasil penelitian menunjukkan bahwa respon-respon warganet Indonesia merupakan kekecewaan terhadap pelanggaran yang terjadi oleh Yuri Chilikin, namun tetap mencerminkan nilai-nilai kelima sila Pancasila. Berdasarkan hasil penelitian pula ditemukan bahwa adanya perbedaan interpretasi yang sakral dan yang profan pada Gunung Agung antara warganet Indonesia dengan turis Rusia, Yuri Chilikin.
DISKUSI TREN WISATA HALAL DAN NEW SOUTHERN POLICY DI KOREA SELATAN: PROMOSI, PROSPEK, DAN KONSUMERISME AGAMA Burhan, Ph.D, Amelia
Multikultura Vol. 3, No. 2
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Wisata halal menjadi peluang bisnis menjanjikan yang tidak bisa luput dari perhatian para pelaku industri pariwisata. Baik negara-negara Muslim maupun negara-negara non-Muslim berusaha menawarkan layanan dan produk wisata halal untuk memenuhi kebutuhan wisatawan Muslim dan menjadi ‘tujuan wisata ramah Muslim’. Tak ingin melawan arus tren, Korea Selatan (selanjutnya Korea) ikut memberikan perhatian besar terhadap wisata halal. Dikarenakan kelompok wisatawan Muslim terbanyak yang datang ke Korea berasal dari Indonesia dan Malaysia, Korea telah memfokuskan wisata halalnya khususnya kepada wisatawan Muslim dari Asia Tenggara. Mengingat tujuan New Southern Policy (NSP - Kebijakan Baru ke Arah Selatan) untuk meningkatkan hubungan Korea dengan negara-negara ASEAN dan antusiasme Korea untuk mempromosikan wisata halalnya terutama pada Muslim dari Asia Tenggara, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana prospek wisata halal di Korea. Mengingat konsumerisme agama, perkembangan wisata halal Korea di masa lalu, dan penargetan wisatawan Muslim Asia Tenggara, pemberlakuan NSP berprospek dapat menyambut lebih banyak wisatawan Muslim Indonesia dan Malaysia yang dapat meningkatkan perkembangan wisata halal di Korea.
WANITA SURIAH PASCA ARAB SPRING DALAM FILM YOM AD’ATOU ZOULI KARYA SOUDADE KAADAN Ineza, Elmaira
Multikultura Vol. 3, No. 2
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas gambaran wanita Suriah pada masa Arab Spring di Suriah dalam film يوم أضعت ظلي /Yom Ad’atou Zouli/ ‘The Day I Lost My Shadow’ tahun 2018 karya Sutradara Suriah kelahiran Prancis oudade Kaadan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif untuk mengetahui perubahan wanita Suriah dalam film Yom Ad’atou Zouli setelah terjadinya Arab Spring. Penelitian diawali dengan melakukan observasi yang kemudian dilanjutkan dengan pengumpulan dan reduksi data. Peneliti juga memperoleh data melalui studi pustaka dengan menelusuri informasi yang relevan dari sumber-sumber literatur seperti buku dan jurnal artikel, dan kemudian data dianalisis dengan pendekatan sosiologi sastra. Berdasarkan hasil penelitian, film Yom Ad’atou Zouli menunjukkan gambaran perubahan wanita Suriah setelah terjadinya konflik di Suriah pada masa Arab Spring dari sudut pandang Saudade Kaadan, termasuk perubahan peran wanita sebelumnya hanya bertanggung jawab dalam urusan rumah tangga berubah menjadi pencari nafkah dan tulang punggung keluarga.
GAKURYO: KONFUSIANISME DALAM UNDANG-UNDANG SISTEM PENDIDIKAN RITSURYO PERIODE NARA-HEIAN Pratama, Kevin Ramadhani; Subagio, Didit Dwi
Multikultura Vol. 3, No. 3
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Reformasi Taika melahirkan perubahan dalam skala besar terhadap sistem pemerintahan Jepang. Salah satu perubahan dapat dilihat pada terbentuknya sistem pemerintahan Ritsuryo yang mendorong sentralisasi kekuasaan ke tangan kaisar dan penanaman nilai Konfusianisme kepada seluruh elemen pemerintah. Proses internalisasi nilai Konfusianisme dilakukan dengan cara menyebarkannya melalui institusi pendidikan. Dalam upaya mewujudkan idealisme tersebut, Gakuryo disusun sebagai undang-undang yang mengatur sistem pendidikan di bawah naungan Ritsuryo dan berbasis kepada ajaran Konfusiansime. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan mengenai sejarah terbentuknya Gakuryo dan mengidentifikasi nilai Konfusianisme seperti apa yang terkandung di dalam undang-undang Gakuryo untuk menghasilkan pejabat pemerintahan yang bermoral Konfusianisme. Penelitian ini menggunakan teori pendekatan sejarah konstitusional berupa analisis terhadap undang-undang Gakuryo dengan tujuan mengetahui nilai Konfusianisme yang terkandung dalam pembentukan sistem pendidikan yang ideal. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan analisis deskriptif, yaitu dengan cara memaparkan isi dari undang-undang Gakuryo dan menganalisis setiap butir undang-undang Gakuryo yang diidentifikasi mengandung nilai Konfusianisme. Data mengenai undang-undang Gakuryo diambil dari situs Yoro-Ryo Gendaigoyaku. Hasil dari penelitian ini adalah Gakuryo terbentuk bersama dengan perkembangan Ritsuryo dan isi dari Gakuryo merupakan adaptasi dari sistem pendidikan Dinasti Tang (kokushikan). Dalam Gakuryo butir ke-1 dan 5-13 tercantum kualifikasi pengajar dan kurikulum pendidikan berbasis Konfusianisme. Pada butir ke-3 dan 22 dapat diidentifikasi nilai Konfusianisme Li dan pada butir ke-4, 18, dan 19 diidentifikasi mengandung nilai Konfusianisme Filial Piety.
ANALISIS HUMOR DALAM FILM NGERI-NGERI SEDAP DENGAN PERSPEKTIF TEORI RELEVANSI Angelique, Jessie Renata; Kushartanti, Kushartanti
Multikultura Vol. 3, No. 3
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Film bergenre komedi-drama berjudul Ngeri-ngeri Sedap merupakan sebuah film keluarga yang mengangkat isu sosial tentang keluarga. Berlatar belakang masyarakat suku Batak, film ini mencakup tuturan-tuturan antartokoh yang dapat dikupas secara lebih mendalam. Berangkat dari teori prinsip kerja sama yang dicetuskan oleh Grice (1975), tuturan dalam film ini dapat dianalisis lebih lanjut menggunakan teori relevansi Sperber dan Wilson. Selain itu, film ini telah diberi label sebagai film komedi, maka dari segi humor, tuturan pun dapat dianalisis menggunakan teori humor yang dijelaskan oleh Wijana (2004) dan Curcó (1997). Teori-teori tersebut digunakan untuk menjawab pertanyaan penelitian (i) bagaimana bentuk humor yang diciptakan dalam tuturan para pemeran dalam film Ngeri-ngeri Sedap? dan (ii) apa maksud tuturan-tuturan itu berdasarkan teori relevansi dan kaitannya dalam masyarakat? Hasil analisis memperlihatkan bahwa tuturan-tuturan yang terdapat dalam film ini mengandung humor yang berasal dari emosi negatif yang dilepaskan (teori pelepasan ketegangan) dan pematahan asumsi-asumsi penonton setelah mendengar tuturan dari tokoh (teori ketidaksejajaran). Selain itu, dalam konteks sosial, tuturan-tuturan tokoh mengandung kritik sosial yang dirasakan oleh penonton sebagai bagian dari masyarakat ketika penonton dapat menangkap dan merasakan tuturan-tuturan dalam film ini berdasarkan kemampuan kognitifnya.
KARAKTERISTIK ROMANTISME DALAM PUISI ANNA AKHMATOVA Adani, Ghaisani Nadilla; Limbong, Banggas, M.Hum.
Multikultura Vol. 3, No. 3
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang karakteristik romantisme pada puisi Anna Akhmatova yang berjudul Песня Последней Встречи Pesnya Posledney Vstretchi (Lagu Pertemuan Terakhir), Сердце К Сердцу Не Приковано Serdtse K Serdtsu Ne Prikovano (Hati ke Hati Tidak Dirantai), dan А, Ты Думал — Я Тоже Такая A, Ty Dumal — Ya Tozhe Takaya (Kamu Pikir-Aku Juga Seperti Itu). Penelitian ini dilakukan untuk membuktikan tentang adanya karakteristik romantisme pada puisi Akhmatova tersebut. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metodologi deskriptif analisis dan berdasar pada teori Romantisme Russell Noyes. Hasil dari penelitian ini mendapati adanya berbagai karakteristik romantisme pada puisi Akhmatova yang berjudul Песня Последней Встречи Pesnya Posledney Vstretchi (Lagu Pertemuan Terakhir), Сердце К Сердцу Не Приковано Serdtse K Serdtsu Ne Prikovano (Hati ke Hati Tidak Dirantai), dan А, Ты Думал — Я Тоже Такая A, Ty Dumal — Ya Tozhe Takaya (Kamu Pikir-Aku Juga Seperti Itu).
ANALISIS PENGARUH BUDAYA POPULER ANIME DI ARAB SAUDI Azraeny, Anindya Nadilla; S.S., M.Hum, Dr. Apipudin,
Multikultura Vol. 3, No. 3
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Anime merupakan sebuah film bagian dari budaya populer Jepang yang berhasil mendunia karena pengaruh globalisasi dan modernisasi hingga ke negara-negara di Timur Tengah. Arab Saudi menjadi salah satu negara yang memiliki komunitas pecinta anime terbanyak dan menjadi industri serta pasar anime terbesar di Timur Tengah. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji perkembangan Anime Jepang yang membawa pengaruh terhadap keadaan sosial di Arab Saudi dengan menggunakan teori film animasi yang dikemukakan oleh Jean Ann Wright dan teori budaya populer yang dikemukakan oleh Dominic Strinati. Metode penyusunan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan analisis interpretatif studi literatur, dengan mengambil data dari data sekunder yang bersumber dari buku, jurnal ilmiah, dan artikel di internet yang memiliki keterkaitan dengan topik penelitian. Penelitian ini menunjukkan bahwa karakteristik anime sejatinya memiliki kesamaan dengan budaya Arab Saudi, sehingga membuat anime Jepang dapat berhasil masuk dan diterima dengan baik oleh masyarakat dan pemerintah Arab Saudi, serta terus berkembang hingga memberikan pengaruh baru yang cukup signifikan di Arab Saudi.
BAKPIA: PERJALANAN AKULTURASI CINA-INDONESIA DALAM MAKANAN KHAS YOGYAKARTA Noviopy Rae Rato, Martiana; Pulungsari Hadi, Rahadjeng
Multikultura Vol. 3, No. 3
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pencampuran dua budaya menjadi suatu budaya baru merupakan pengertian dari akulturasi budaya. Salah satunya yakni percampuran budaya Indonesia dengan Cina. Banyak hasil akulturasi yang sudah melekat dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia utamanya dalam makanan. Namun makanan tersebut tidak diketahui oleh banyak orang bahwa makanan yang sering mereka konsumsi adalah hasil dari akulturasi. Adapun hasil dari akulturasi tersebut yang kini lebih dikenal sebagai makanan khas Yogyakarta, yakni Bakpia. Dengan adanya akulturasi budaya, Bakpia diolah dengan resep dan bahan yang disesuaikan untuk masyarakat Yogyakarta sehingga dapat diterima dengan baik dan digemari oleh masyarakat. Seiring berjalannya waktu, dengan manajemen yang baik dalam berbisnis dan juga dapat melihat peluang, produsen bakpia semakin menjamur dan konsumen pun semakin meningkat. Dari situlah Bakpia sebagai produk hasil dari akulturasi budaya Cina-Indonesia dapat menjadi makanan khas dari Yogyakarta bahkan mengalahkan makanan asli dari Indonesia.
DINAMIKA KEPRIBADIAN JOHAN DE VRIES DALAM FILM DE OOST (2020) KARYA JIM TAIHUTTU Triandi, Raditya; Pesulima, Barbara Elisabeth Lucia
Multikultura Vol. 3, No. 3
Publisher : UI Scholars Hub

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Indonesia telah memproklamasikan kemerdekaannya pada 17 Agustus 1945. Pasca kemerdekaan, Belanda masih menduduki beberapa wilayah di Indonesia. Kedudukan Belanda di Indonesia sangat historis dan sudah banyak produser film yang menggunakan latar belakang kolonialisme Belanda di Indonesia. Salah satunya adalah film De Oost (2020) yang merupakan film berlatar belakang era pendudukan Belanda pasca kemerdekaan Republik Indonesia pada tahun 1946. Film ini menceritakan mengenai tokoh utama bernama Johan de Vries yang merupakan seorang tentara dan ditugaskan di Semarang. Penelitian ini membahas dinamika kepribadian Johan de Vries menggunakan teori psikoanalisis Sigmund Freud dan teori kepribadian William Mc Dougall. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif. Rumusan permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana dinamika kepribadian tokoh Johan de Vries dalam film De Oost? Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dinamika kepribadian tokoh utama. Hasil dari penelitian ini menunjukan adanya dinamika kepribadian Johan de Vries yang terdiri dari id menjadi ego dan id ke ego menjadi superego. Dorongan id akan dipenuhi oleh unsur ego dan superego muncul karena nilai dan moral yang berlaku dalam lingkup sosial Johan de Vries.

Page 2 of 17 | Total Record : 162