cover
Contact Name
Eka Imbia Agus Diartika
Contact Email
ipssjjournal@gmail.com
Phone
+6285704375455
Journal Mail Official
ipssjjournal@gmail.com
Editorial Address
Ds. Kepuh No. 10 Tulungagung, Kab. Tulungagung, Jawa Timur
Location
Kab. tulungagung,
Jawa timur
INDONESIA
IPSSJ
ISSN : -     EISSN : 30644011     DOI : -
Integrative Perspectives of Social and Science Journal (IPSSJ) dengan E-ISSN 3064-4011 merupakan sebuah jurnal ilmiah nasional yang mempublikasikan artikel hasil penelitian multidisiplin di berbagai bidang ilmu, seperti ilmu sains, teknik, pendidikan, ilmu sosial humaniora, bahasa/linguistik, kesehatan, serta ekonomi dan bisnis. Focus & Scope : ilmu sains, teknik, pendidikan, ilmu sosial humaniora, bahasa/linguistik, kesehatan, serta ekonomi dan bisnis. Edisi Terbit: Dipublikasikan 4 kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, Mei, Agustus, dan November.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 952 Documents
ANALISIS PENGARUH GAYA HIDUP HALAL, RELIGIUSITAS, DAN HARGA TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KOSMETIK  HALAL PADA SANTRIWATI MADRASAH ALIYAH PONDOK PESANTREN AL-JIHAD KOTA PONTIANAK Rohimah Tulfatmawati, Ichsan Iqbal, Syahbudi
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh gaya hidup halal, religiusitas, dan harga terhadap keputusan pembelian produk kosmetik halal. Populasi dalam penelitian ini adalah para santriwati madrasah Aliyah Pondok Pesantren Al Jihad Pontianak. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif menggunakan pendekatan kuantitatif. Proses pengumpulan data menggunakan angket kuesioner. Dengan pengujian validasi data menggunakan program SPSS 24.0. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda. hasil penelitian menujukkan bahwa gaya hidup halal secara langsung memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian. Religiusitas juga secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian. Dan juga harga secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keputusan pembelian pembelian produk komestik halal pada Santriwati Madrasah Aliyah Pondok Pesantren Al-Jihad.
FUNGSI DALAM TRADISI SEDEKAH BUMI DI DESA LUKREJO KECAMATAN LAMONGAN KABUPATEN LAMONGAN Cita Nurshafitri Azzahrah; Ella Nur Anjellailiyah
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk menganalisis fungsi yang terkandung dalam pelaksanaan tradisi sedekah bumi di Desa Lukrejo, Kecamatan Kalitengah, Kabupaten Lamongan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang dikaji dengan menggunakan pendekatan teori folklor untuk mengupas sebuah peristiwa yang terjadi. Sumber data yang digunakan adalah primer dan sekunder. Data dalam penelitian ini yakni berupa data lisan dan tulis. Adapun objek penelitian ini yakni berupa fungsi dalam tradisi sedekah bumi di Desa Lukrejo. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dan observasi. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan adanya tradisi sedekah bumi di Desa Lukrejo mempunyai banyak fungsi di antaranya sebagai sistem proyeksi, sarana alat pengesahan lembaga kebudayaan, sarana pendidikan untuk anak, sarana pengendali sosial agar masyarakat taat pada norma. Selain itu tradisi sedekah bumi juga mempunyai manfaat yang tidak kalah pentingnya dalam segi ekonomi, religi, dan hiburan bagi masyarakat.
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP PASANGAN USIA SUBUR (PUS) DENGAN PEMERIKSAAN INSPEKSI VISUAL ASAM ASETAT (IVA TEST) DI PUSKESMAS DARUL AZHAR TAHUN 2024 Khusnul Hotimah, Suhrawardi, Efi Kristiana, Isnaniah
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kanker serviks merupakan penyakit yang termasuk ke dalam jenis tumor ganas dan berkembang di rahim wanita. Upaya deteksi dini kanker (IVA) yang telah dilakukan, dari data Puskesmas Darul Azhar terjadi penurunan setiap tahunnya, pada tahun 2021 ke tahun 2022 terjadi penurunan minat pemeriksaan IVA sebesar 0,75%, sedangkan dari tahun 2022 sampai 2023 terjadi penurunan sebesar 0,2%. Pengetahuan mempengaruhi perilaku masyarakat dalam meningkatkan derajat kesehatan. Tujuan: mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap pada pasangan usia subur (PUS) dengan pemeriksaan inspeksi visual asam asetat (IVA) test di Puskesmas Darul Azhar tahun 2024. Penelitian menggunakan metode cross sectional. Populasi PUS di Puskesmas Darul Azhar. Pengambilan data dari bulan Januari – Juli 2024, dengan menggunakan teknik Total Sampling. Jumlah sampel sebanyak 82 PUS. Variabel penelitian pemeriksaan IVA, pengetahuan, dan sikap. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Data dianalisis menggunakan Chi Square. Jumlah PUS yang melakukan pemeriksaan IVA sebanyak 29 orang (35,4%). Pengetahuan baik 48 orang (58,5%), PUS yang memiliki sikap positif sebanyak 59 orang (72%), Ada hubungan pengetahuan dengan pemeriksaan IVA nilai p < 0,05 (p value 0,000). Ada hubungan sikap dengan pemeriksaan IVA nilai p < 0,05 (p value  0,034). Semakin tinggi tingkat pengetahuan maka semakin baik kemampuan dalam memahami informasi tentang deteksi dini kanker serviks. Sehingga cenderung akan melakukan pemeriksaan IVA. Oleh karena itu tenaga kesehatan melakukan upaya peningkatan penyuluhan khususnya PUS tentang deteksi dini kanker serviks dengan metode IVA agar dapat meningkatkan target sararan dalam pemeriksaan IVA.
MENGENAL DASAR-DASAR PENJAS (SEJARAH, KONSEP, DAN MANFAATNYA) I Gusti Ayu Mayra Laxsmi, Hana Puteri Nuryaganiy, I Gede Suwiwa
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tulisan ini mengupas tuntas tentang pendidikan jasmani (penjas), mencakup aspek sejarah, konsep, hingga manfaatnya. Perjalanan sejarah penjas di Indonesia mencerminkan perubahan yang signifikan, mulai dari masa kerajaan hingga era modern, seiring dengan kebutuhan masyarakat terhadap kesehatan dan pendidikan. Secara konsep, penjas bertujuan mengembangkan kemampuan fisik, mental, dan sosial peserta didik melalui aktivitas jasmani yang terstruktur. Manfaat yang ditawarkan meliputi peningkatan kebugaran tubuh, penguasaan keterampilan motorik, serta pembentukan karakter, seperti kedisiplinan dan sportivitas. Selain itu, pendidikan jasmani juga berperan dalam mendukung kesehatan mental siswa dengan membantu mereka mengelola stres dan meningkatkan suasana hati. Dengan pendekatan menyeluruh dan dukungan metode pengajaran kreatif, pendidikan jasmani menjadi elemen utama dalam mencetak generasi yang sehat, berkarakter kuat, dan siap menghadapi tantangan masa depan.
HUBUNGAN UMUR DAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PERAWATAN SIMPANG EMPAT TAHUN 2024 Rahmawati, Tri Tunggal, Erni Yuliastuti, Rafidah
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Anemia pada ibu hamil menjadi penyebab utama terjadinya perdarahan. Berdasarkan studi pendahuluan Puskesmas Perawatan Simpang Empat banyak ditemukan ibu hamil yang anemia sebesar 10,2%. Sehingga peneliti ingin melakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui Hubungan Umur dan Tingkat Pengetahuan Dengan Kejadian Anemia Pada Ibu Hamil di Puskesmas Perawatan Simpang Empat Tahun 2024. Populasi sebanyak 215 ibu hamil dan ditemukan sampel sebanyak 68 ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Perawatan Simpang Empat. Penelitian menggunakan metode cross sectional. Sampel menggunakan teknik Accidental Sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Penelitian ini telah mendapatkan surat Penerimaan Ethical Clearance dari KEPK Polttekkes Kemenkes Banjarmasin dengan No.915/KEPK-PKB/2024. Responden mengalami anemia sebanyak 43 responden (63,2%). Umur berisiko sebanyak 40 responden (58,8%) dan pengetahuan ibu hamil yang kurang ditemukan sebanyak 28 responden (41,2%). Analisis uji Chi Square diperoleh hasil dengan ρ-value = 0,000 bahwa ada hubungan umur dan tingkat pengetahuan dengan kejadian anemia pada ibu hamil. Ibu hamil yang umurnya tidak berisiko maka kecil kemungkinan untuk mengalami anemia dan semakin baik tingkat pengetahuan ibu hamil maka semakin besar terhindar dari kejadian anemia. Disarankan pada petugas kesehatan lebih intensif dalam memberikan informasi pada ibu hamil tentang anemia dan penanganannya misalnya dengan melakukan Promosi Kesehatan atau penyuluhan pada kelas Ibu Hamil dengan pemberian leaflet sebagai bahan bacaan.
HUBUNGAN UMUR DAN PARITAS IBU HAMIL DENGAN KEJADIAN KEK DI PRAKTIK MANDIRI BIDAN “M “WILAYAH KERJA PUSKESMAS SIMPANG EMPAT Martinah, Isnaniah, Rafidah, Hapisah
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kekurangan Energi Kronik (KEK) merupakan salah satu masalah gizi yang disebabkan kekurangan energi dalam jangka waktu yang lama. Prevalensi kejadian KEK di Kalsel pada ibu hamil tahun 2022 sebesar 6,7% dan meningkat menjadi 6,9% pada tahun 2023. Dampak KEK pada ibu hamil dapat menyebabkan risiko terjadinya anemia, pendarahan, berat badan ibu tidak bertambah secara normal, terkena penyakit infeksi, dan menjadi penyebab tidak langsung kematian ibu. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Umur dan Paritas Ibu Hamil dengan Kejadian KEK. Penelitian menggunakan metode cross sectional. Populasi seluruh ibu hamil K1 tahun 2023 di Praktik Mandiri Bidan “M”. Teknik sampel menggunakan Total Sampling. Jumlah sampel sebanyak 112 ibu hamil. Variabel penelitian kejadian KEK, umur dan paritas. Jenis data adalah data sekunder menggunakan instrumen buku register ibu hamil. Data dianalisis menggunakan uji chi square. Ibu hamil yang mengalami KEK 64 orang (57,1%), umur beirisiko sebanyak 74 orang (66,1%), paritas berisiko sebanyak 77 orang (68,8%). Ada hubungan umur dengan kejadian KEK nilai p-value 0,000 (p ≤ 0,05) dan ada hubungan paritas dengan kejadian KEK nilai p-value 0,000 (p ≤ 0,05). Dengan demikian, dapat disimpulkan ada hubungan antara umur dan paritas ibu hamil dengan kejadian KEK. Disarankan pada petugas kesehatan lebih informatif pada ibu hamil tentang KEK dan penanganannya misalnya dengan melakukan Promosi Kesehatan atau penyuluhan pada kelas Ibu Hamil dengan pemberian leaflet sebagai bahan bacaan.
HUBUNGAN PENGETAHUAN, USIA DAN PARITAS TERHADAP PENGGUNAAN KONTRASEPSI IMPLANT DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BATULICIN TAHUN 2024 Syahriani Nur, Erni Yuliastuti, Suhrawardi, Efi Kristiana
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu, Puskesmas Batulicin adalah salah satu puskesmas yang penggunaan kontrasepsi implant yang tidak mencapai target yaitu hanya 10,3% sedangkan target yang harus dicapai adalah 13%. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan, usia dan paritas terhadap penggunaan kontrasepsi implant di Wilayah Kerja Puskesmas Batulicin. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross- sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah akseptor KB aktif yang berjumlah 2.446 orang, dengan Teknik Simple Random Sampling, jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 96 responden. Variabel independen dalam penelitian ini adalah pengetahuan, usia dan paritas. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah penggunaan kontrasepsi implant. Pengumpulan dan menggunakan kuesioner. Data dianalisa menggunakan uji Chi Square dengan signifikansi α=0.05. Hasil penelitian menunjukkan jumlah akseptor KB aktif yang tidak menggunakan implant sebanyak 81 orang (84,4%). Responden yang memiliki pengetahuan kurang sebanyak 54 orang (56,3%). Responden yang memiliki usia 20-35 tahun sebanyak 67 orang (69,8%). Responden yang memiliki 1-2 anak 81 orang (84,4%). Ada hubungan antara pengetahuan dengan penggunaan metode kontrasepsi implant (p-value = 0,004 (< 0,05). Ada hubungan antara usia dengan penggunaan metode kontrasepsi implant (p-value = 0,03 (< 0,05). Ada hubungan antara paritas dengan penggunaan metode kontrasepsi implant (p- value = 0,03 (< 0,05). Kesimpulan penelitian ini yaitu ada hubungan antara pengetahuan, usia dan paritas terhadap penggunaan kontrasepsi implant. Disarankan bagi pelaksana program untuk memberikan pelayanan Kesehatan yang lebih ditujukan pada pemmberian informasi tentang metode kontrasepsi implant kepada Masyarakat khususnya yang merupakan sasaran KB.
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP ORANG TUA DENGAN KUNJUNGAN KE POSYANDU DI DESA GUNUNG BESARPUSKESMAS DARUL AZHAR TAHUN 2024 Misnawati, Rusmilawaty, Vonny Khresna Dewi
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Datang ke posyandu adalah indikator terjangkaunya pelayanan kesehatan pada balita, tercakupnya balita hadir di posyandu maka akan terpantau perkembangan dan pertumbuhannya. Cakupan kunjungan Desa Batu Ampar Tahun 2022 yaitu 49,06%, sedangkan tahun 2023 ialah 49,93 % atau 68 anak dari total sasaran 137 anak. Tujuan penelitian: mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap orang tua dengan kunjungan balita ke posyandu di Desa Gunung Besar Puskesmas Darul Azhar Tahun 2024. Penelitian menggunakan metode cross sectional. Sampel diambil menggunakan teknik Accidental Sampling. Jumlah sampel sebanyak 57 orang. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner. Uji statistik menggunakan Chi Square. Hasil penelitian yaitu jumlah responden yang tidak rutin kunjungan posyandu sebanyak 30 orang (52,6%), Responden yang memiliki pengetahuan cukup sebnyak 27 orang (47,4%). Responden memiliki sikap yang netral sebanyak 23 orang (40,4%)/ Ada hubungan pengetahuan dengan kunjungan ke posyandu (p value 0,001).Ada hubungan sikap dengan kunjungan ke posyandu (p value  0,001). Hal ini dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi baik pengetahuan seseorang, maka semakin baik pula perilaku untuk mendapatkan akses Kesehatan. Disarankan pada petugas Kesehatan Memfasilitasi pelatihan bagi kader posyandu tentang cara memberikan konseling kepada orang tua mengenai pentingnya imunisasi dan pemantauan tumbuh kembang anak
HUBUNGAN IBU KEK DAN IBU ANEMIA DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BATULICIN KABUPATEN TANAH BUMBU TAHUN 2024 Yossy Essy Susanti, Rita Kirana, Megawati, Fitria Jannatul Laili
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Stunting merupakan penyakit karena malnutrisi yang masih banyak dialami oleh balita di Indonesia. Tingginya prevalensi stunting di Kabupaten Tanah Bumbu sebanyak 16,1%, serta terdapat 2 Kelurahan di wilayah kerja Puskesmas Batulicin yang menjadi daerah lokus stunting 2024. Tujuan: untuk mengetahui hubungan kurang energi kronik dan anemia pada ibu hamil terhadap kejadian stunting pada balita di Puskesmas Batulicin tahun 2024. Metode: Penelitian ini adalah observasional analitik dengan rancangan penelitian case control dengan pendekatan retrospektif. Subjek penelitian adalah Ibu balita usia 0 sampai dengan 59 bulan. Jumlah sampel penelitian sebanyak 224 responden dengan perbandingan kasus dan kelompok kontrol 1:3. Tekhnik yang diambil adalah simpel random sampling. Penelitian dilakukan pada bulan Januari-Oktober tahun 2024. Data dianalisa dengan uji Chi-square. Alat ukur yang digunakan adalah buku register kohort. Penelitian ini telah mendapatkan keterangan layak etik dari KEPK Poltekkes Kemenkes Banjarmasin dengan nomor 962/KEPK-PKB/2024. Hasil: didapatkan riwayat responden KEK memiliki anak stunting sebanyak 39 (69,6%), nilai p = 0,016 p < 0,05 artinya ada hubungan antara Ibu KEK dengan kejadian stunting. Hasil Penelitian riwayat responden ibu dengan anemia memiliki anak stunting  sebanyak 48 (85,7%), nilai p = 0,047 p < 0,05 artinya ada hubungan antara Ibu Anemia dengan kejadian stunting pada balita di wilayah kerja Puskesmas Batulicin Tahun 2024. Simpulan: Kurang energi kronis dan anemia pada ibu hamil dapat mempengaruhi tumbuh kembang anak selama kehamilan dan saat anak dilahirkan.
HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN PARITAS DENGAN KEJADIAN  STUNTING PADA BALITA UMUR 1-3 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BATULICIN TAHUN 2024 Selvy Anatarias.SB, Rubiati Hipni, Rusmilawaty, Efi Kristiana
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 01 Februari (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Latar Belakang: Stunting adalah suatu  kondisi  dimana  terjadi  gagal  tumbuh  pada  anak  balita  disebabkan  oleh kekurangan  gizi  kronis  sehingga  anak  terlalu  pendek  untuk  usianya. Berdasarkan data SSGI (Survei Studi Gizi Indonesia) Kabupaten Tanah Bumbu angka prevelensi stunting di Tanah Bumbu, tahun 2021 yaitu 18,7%, pada tahun 2022 prevalansi turun menjadi 16,1% dan tahun 2023 prevelensi stunting tetap diangka 16,1% dan Puskesmas Batulicin  tahun 2021 yaitu 3,91%, pada tahun 2022 yaitu 2,94%, pada tahun 2023 yaitu 3,48%, dan periode juni 2024 yaitu 1,84%.Tujuan: Untuk menganalisis hubungan pengetahuan dan paritas dengan kejadian stunting pada balita umur 1-3 Tahun di Wilayah kerja Puskesmas Batulicin Tahun 2024. Metode: menggunakan desain survey analitik dengan rancangan cross-sectional terhadap 83 ibu balita usia 1-3 tahun di Puskesmas Batulicin melalui teknik accidental sampling dengan dua variabel yaitu variabel dependen dan variabel Independen. Data dikumpulkan melalui kuesioner serta rekapitulasi data laporan bulanan kemudian dianalisis menggunakan uji chi square. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan terdapat balita stunting yang signifikan antara Pengetahuan dengan kejadian stunting pada balita umur 1-3 tahun p-value = 0,000 0,05, sedangkan hasil penelitian antara paritas dengan kejadian stunting didapatkan nilai p-value = 0,000  0,05, yang berarti ada hubungan yang signifikan antara pengetahuan dan Paritas dengan kejadian Stunting pada balita umur 1-3 tahun. Kesimpulan: Rendahnya tingkat pengetahuan ibu dan paritas berisiko berkontribusi signifikan terhadap kejadian stunting. Maka, upaya edukasi gizi dan pengendalian jumlah anak penting dilakukan untuk menurunkan angka stunting.

Page 5 of 96 | Total Record : 952