cover
Contact Name
Ahmad Ulil Albab Al Umar
Contact Email
ahmadulil.asfebi@gmail.com
Phone
+6282211345348
Journal Mail Official
journalekoma@gmail.com
Editorial Address
Slendro rt 02/01,gesi,sragen
Location
Kab. sragen,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi
Published by CV ULIL ALBAB CORP
ISSN : -     EISSN : 28285298     DOI : 10.56799
Core Subject : Economy, Social,
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi merupakan jurnal yang diterbitkan oleh CV ULIL ALBAB CORP. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi menerbitkan artikel hasil penelitian dan kajian literatur dari bidang ekonomi, manajemen, akuntansi baik dari perspektif konvensional dan/atau Islam namun juga tidak terbatas pada bidang ilmu-ilmu sosial. EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi terbit setahun 6 kali tiap tahun. Jurnal ini merupakan wadah bagi para akademisi, praktisi, mahasiswa, maupun lapisan masyarakat lain untuk mempublikasikan hasil penelitian dan pemikirannya. Jurnal ini menerima artikel dengan seleksi secara ketat dan berkomitmen menjaga kualitas artikel.
Articles 115 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 4: Mei 2025" : 115 Documents clear
Penerapan Rupiah Digital Dalam Meningkatkan Akuntabilitas Dan Transparasi Pengelolaan Dana Zakat Di Baznas Metode AHP (Analytical Hierarchy Process) Suandhana, Uud Pandu; Ghoni, Abdul
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7624

Abstract

ArtikelĀ ini bertujuan untuk menggali dan memahami bagaimana penerapan rupiah digital dapat meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan dana zakat di Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS). Metode penelitian yang digunakan dalam studi ini adalah pendekatan kualitatif dengan teknik analisis deskriptif. Metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dipilih sebagai alat analisis untuk mengidentifikasi dan mengevaluasi faktor-faktor yang mempengaruhi akuntabilitas dan transparansi dalam pengelolaan dana zakat. AHP merupakan metode yang efektif untuk mengatasi masalah pengambilan keputusan yang kompleks dengan melibatkan berbagai kriteria dan sub-kriteria. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam dengan pihak BAZNAS, observasi langsung terhadap proses pengelolaan dana zakat, serta analisis dokumen yang berkaitan dengan laporan keuangan dan publikasi BAZNAS. Wawancara dilakukan dengan beberapa pengelola dan staf BAZNAS yang terlibat langsung dalam pengelolaan dana zakat. Dalam penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa penerapan rupiah digital di BAZNAS memiliki potensi untuk meningkatkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan dana zakat. Melalui metode Analytical Hierarchy Process (AHP), penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan sistem digital dapat memberikan dampak positif yang signifikan terhadap kedua aspek tersebut. Dengan sistem digital, BAZNAS dapat menyajikan laporan keuangan yang lebih akurat dan tepat waktu, serta meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan pengelolaan dana zakat. Keberhasilan penerapan rupiah digital di BAZNAS sangat bergantung pada komitmen lembaga untuk terus meningkatkan sistem pelaporan dan transparansi. Selain itu, sosialisasi kepada masyarakat mengenai pentingnya akuntabilitas dan transparansi juga perlu dilakukan agar masyarakat dapat lebih aktif dalam mengawasi penggunaan dana zakat. Dengan demikian, diharapkan kepercayaan masyarakat terhadap BAZNAS dapat meningkat, dan pengelolaan dana zakat di Indonesia dapat menjadi lebih baik dan lebih efektif.
Customer Perceptions and Competitive Challenges in the Water Sports Industry: A Qualitative Study of Hot Dog Water Sport and Dive Center LLC Effendy, Royhans; Olga Rudolovna Belova
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7631

Abstract

This study analyzes customer perception and competitive challenges in the water sports industry with a qualitative study of Hot Dog Water Sport And Dive Center LLC. The type of research used is descriptive with a qualitative approach. The data collection method uses internal documents and corporate social media monitoring. The analysis used was SWOT and PESTLE analysis. The results of the study with SWOT and PESTLE analysis show that the company's strength lies in safety, service friendliness, and environmental sustainability. However, significant challenges such as inefficient coordination, staff professionalism that needs to be improved, and dependence on the weather require strategic innovation to maintain competitiveness.
Determinan Tingkat Pengungkapan Pada Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Yuweni, Junita; Syafputra, Rudy; Marlina, Evi
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7691

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh temuan audit, kekayaan pemerintah, rasio independensi dan kompleksitas daerah terhadap tingkat pengungkapan dalam laporan keuangan pemerintah daerah. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan keuangan pemerintah daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Riau tahun 2021-2023. Sampel yang digunakan adalah purposive sampling yang berjumlah 36 LKPD. Pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi dengan mengumpulkan informasi berupa dokumen laporan keuangan pemerintah daerah. Data dianalisis menggunakan program SPSS 26. Hasil analisis menunjukkan bahwa temuan audit, kekayaan pemerintah dan rasio independensi tidak berpengaruh signifikan terhadap tingkat pengungkapan dalam laporan keuangan pemerintah daerah Kabupaten/Kota di Riau. Sementara itu, variabel kompleksitas daerah berpengaruh negatif signifikan terhadap tingkat pengungkapan dalam laporan keuangan pemerintah daerah Kabupaten/Kota di Riau.
Pengaruh Store Atmosphere dan Word Of Mouth Terhadap Keputusan Pembelian Di Niscala Coffee Syahril, M. Alfi Syahril; Syahreza, Dina Sarah
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7708

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana promosi dari mulut ke mulut dan suasana toko Niscala Coffee memengaruhi keputusan pembelian konsumen. Teknik kuantitatif dari penelitian ini adalah dengan mendistribusikan kuesioner kepada 110 responden yang dipilih secara acak. Untuk menilai data, digunakan regresi linier berganda. Hasilnya menunjukkan bahwa suasana ritel dan promosi dari mulut ke mulut memiliki dampak positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Kedua aspek tersebut secara bersamaan memengaruhi keputusan pembelian. Temuan ini menyoroti betapa pentingnya mengelola suasana perusahaan dan menggunakan iklan dari mulut ke mulut untuk memengaruhi keputusan pelanggan.
Sistem Akad Koperasi Simpan Pinjam MAN 1 Plus Keterampilan Bengkalis Ditinjau dari Ekonomi Syariah Ashuri, Baharudin
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7749

Abstract

Akad memiliki peran yang sangat penting dalam kegiatan koperasi simpan pinjam. Dengan adanya akad, kegiatan menjadi lebih jelas, terarah, dan terinci, sehingga dapat mencegah kesalahpahaman dan kerugian bagi kedua belah pihak. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sistem pelaksanaan pinjam meminjam di Koperasi Simpan Pinjam Beringin Indralaya serta perspektif ekonomi Islam terhadap sistem tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan jenis penelitian lapangan (field research) dan bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, dengan sumber data primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Proses pelaksanaan akad di koperasi ini mencakup rukun, syarat, mekanisme, dan bentuk akad yang melibatkan kedua belah pihak, ijab qabul, perjanjian tertulis, objek perjanjian, dan tujuan yang jelas. (2) Secara keseluruhan, sistem akad simpan pinjam di koperasi ini telah memenuhi prinsip-prinsip syariah, meskipun terdapat perjanjian pengembalian pinjaman yang mengharuskan pembayaran bunga tetap. Hal ini masuk dalam kategori riba qardh dan tidak memenuhi prinsip syariah. Penelitian ini penting untuk memahami implementasi ekonomi Islam dalam kegiatan koperasi simpan pinjam
The Influence of Transformational Leadership on Employee Performance is Mediated by Work Motivation in CV. Bali Barong Arimbawa, I Made Angga; Satrya, I Gusti Bagus Honor
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7751

Abstract

The decline in the effectiveness of employee performance in organizations has increased organizational awareness, especially management, of the importance of the overall level of employee performance. This awareness is the basis for organizational management to consider factors that can realize employee performance in a sustainable manner, including transformational leadership roles and internal and external motivation of employees. Provide an understanding of transformational leadership formation to employee performance and assess the role of motivation moderation as a research objective. A quantitative approach was used in the study using the analysis of the path analysis method, the data collection method was carried out by distributing questionnaires involving 46 respondents directly from CV Bali Barong employees using the smallest square. This study reveals that the three variable relationships directly have a strong impact between transformational leadership on performance, transformational leadership on work motivation and work motivation on performance. Furthermore, this study shows that there is an influence of motivation mediating between transformational leadership on performance. This finding is one of the references for business leaders, especially the gadget industry, to optimize employee performance and encourage the realization of internal and external organizational motivation through the role of leadership.
Analisis Penggunaan Qris Terhadap Potensi Implementasi Rupiah Digital Dalam Transaksi Zakat Di Lembaga Amil Zakat Rohman, Agus Hidayatul; Ghoni, Abdul
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7814

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan QRIS dalam transaksi zakat di lembaga zakat dan mengkaji bagaimana sistem ini berhubungan dengan potensi penerapan rupiah digital. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif, dengan Baznas sebagai objek penelitian. Pendekatan deskriptif digunakan untuk memberikan penjelasan rinci tentang kinerja di LAZ yang menjadi fokus utama penelitian ini. Analisis data kualitatif dilakukan melalui empat tahap, yaitu: 1) pengumpulan data, 2) reduksi data, 3) penyajian data, dan 4) penarikan simpulan atau verifikasi. Berdasarkan hasil wawancara dengan narasumber a, narasumber b, dan narasumber c, penggunaan QRIS dalam transaksi zakat terbukti memberikan banyak manfaat, terutama dari segi kemudahan, efisiensi, dan transparansi. Dengan QRIS, pembayaran zakat dapat dilakukan secara cepat, aman, dan dapat diakses melalui berbagai aplikasi, sehingga memberikan kenyamanan bagi muzakki dan memudahkan pengelola zakat dalam melakukan pelacakan transaksi. Selain itu, penerapan rupiah digital berpotensi besar untuk meningkatkan transparansi dan efisiensi transaksi zakat karena setiap transaksi dapat termonitor dengan jelas melalui kode yang unik, sehingga kepercayaan masyarakat terhadap sistem zakat semakin kuat.
Analisis Live Streaming, Content Markerting Dan Celebrity Endrosment Terhadap Keputusan Pembelian Pada Media Sosial Tiktok di Kota Medan Pasaribu, Lidya Natalia; Purba, Mas Intan; Doloksaribu, Winda Sri Astuti
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.8578

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Live Streaming, Content Marketing, dan Celebrity Endorsement terhadap Keputusan Pembelian pada media sosial TikTok di Kota Medan. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan Explanatory Research, melibatkan 100 responden yang dipilih menggunakan rumus Hair et al. (2020). Data dikumpulkan melalui kuesioner online dan dianalisis menggunakan metode Structural Equation Modeling - Partial Least Square (SEM-PLS) dengan bantuan software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Content Marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian, sedangkan Live Streaming dan Celebrity Endorsement tidak menunjukkan pengaruh signifikan secara individu. Namun, secara simultan, ketiga variabel ini berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi strategi pemasaran di media sosial, khususnya TikTok.
Kaidah Penggunaan Kode Transaksi Faktur Pajak Tahun 2025 Leon, Hengky; Haryadi, Dedi; Ricky, Ricky
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7768

Abstract

Salah satu kewajiban perpajakan yang harus dipenuhi wajib pajak yakni kewajiban untuk memungut PPN jika wajib pajak telah dikukuhkan sebagai Pengusaha Kena Pajak (PKP). Pada tahun 2025, tarif efektif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang direncanakan akan naik dari 11 persen menjadi 12 persen telah dibatalkan pemerintah dengan cara mengubah dasar pengenaan pajaknya dimana untuk barang non barang mewah dihitung dengan DPP 11/12 dan tarif pajak tetap 12 persen sehingga tarif pajak efektif tetap 11 persen. Kenaikan PPN hanya berlaku untuk barang mewah dan BKP serta JKP tertentu yang telah menggunakan DPP nilai lain ataupun PPN besaran tertentu sebelum pemberlakuan PMK 131/2024. Hasil kajian ini memaparkan cara penyusunan faktur pajak dengan cara yang kompherensif karena dengan membandingkan cara penyusunan faktur pajak tahun 2025 dengan tahun sebelumnya sehingga memberikan pemahaman yang utuh bagi pembaca. Penulis juga menjabarkan urutan prioritas penggunaan kode transaksi faktur pajak dari 01 sampai 09 sehingga pembaca dapat menentukan kode transaksi faktur pajak dengan benar. Penulis juga memberikan saran kepada wajib pajak untuk memperhatikan pengisian faktur pajak dengan benar sehingga dapat terhindar dari sanksi perpajakan.
Analisis Strategi Optimalisasi Likuiditas pada Perbankan Syariah di Indonesia Choiri, Ahmad; Wibowo, Wahyu; Aminuddin; Ariga, Adi; Setyono, Joko
EKOMA : Jurnal Ekonomi, Manajemen, Akuntansi Vol. 4 No. 4: Mei 2025
Publisher : CV. Ulil Albab Corp

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/ekoma.v4i4.7778

Abstract

Optimalisasi likuiditas merupakan salah satu elemen krusial dalam menjamin keberlanjutan operasional perbankan syariah di Indonesia. Seiring dengan pertumbuhan industri yang terus meningkat, perbankan syariah menghadapi tantangan likuiditas yang kompleks, seperti ketergantungan pada dana pihak ketiga, minimnya instrumen pasar keuangan syariah, dan fluktuasi kondisi perekonomian. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan library research. Pengumpulan data dilakukan melalui pemahaman teori dari berbagai literatur yang relevan, seperti buku, jurnal, dan hasil penelitian terdahulu. Proses pengumpulan data dilakukan dengan menyusun working library, membaca, mencatat, dan menganalisis secara kritis bahan-bahan yang diperoleh. Penelitian ini menganalisis berbagai strategi untuk mengoptimalkan likuiditas perbankan syariah, antara lain pemanfaatan instrumen keuangan syariah seperti sukuk, diversifikasi pendanaan melalui financial technology berbasis syariah, dan penerapan kebijakan manajemen risiko. Hasil analisis menunjukkan bahwa penguatan kerangka regulasi, kolaborasi lintas sektor, dan digitalisasi proses perbankan dapat meningkatkan efisiensi likuiditas secara signifikan. Strategi ini tidak hanya meningkatkan daya saing perbankan syariah, tetapi juga mendukung pembangunan industri keuangan syariah yang berkelanjutan. Studi ini memberikan wawasan strategis bagi pelaku industri dan regulator dalam mengatasi tantangan likuiditas sekaligus mendorong stabilitas dan pertumbuhan sektor keuangan Islam di Indonesia.

Page 1 of 12 | Total Record : 115