cover
Contact Name
Yati Haryati
Contact Email
yatiharyati@syekhnurjati.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
yatiharyati@syekhnurjati.ac.id
Editorial Address
Jl. Perjuangan, Sunyaragi, Kec. Kesambi, Kota Cirebon, Jawa Barat 45132
Location
Kota cirebon,
Jawa barat
INDONESIA
Journal of Sharia Tourism and Hospitality
ISSN : -     EISSN : 30309646     DOI : https://doi.org/10.70095/jetour
Core Subject : Economy,
Journal of Sharia Tourism and Hospitality is a scientific publication media that focuses on the topic of tourism in general and tourism that complies with sharia principles. Journal of Sharia Tourism and Hospitality is a forum for researchers, academics, and tourism practitioners to share insights, findings, and innovations related to this topic. The articles published in this journal cover various aspects of sharia tourism and hospitality, such as market analysis, destination management, marketing, travel planning, hospitality, case studies, and reviews of related literature. In addition, the journal also supports the development of conceptual thinking in relation to how sharia tourism and hospitality can contribute to sustainable development and the empowerment of local communities.
Articles 42 Documents
Pengaruh Realisasi Pajak Hotel, Pajak Hiburan, dan Pajak Penerangan Jalan terhadap Pendapatan Asli Daerah Toibah, Dede Nur; Ghoni, Abdul; Wahyuningsih, Nining
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.21

Abstract

Kemampuan suatu daerah dalam mengelola Pendapatan Asli Daerah (PAD) akan mempengaruhi perkembangan dan pembangenan untuk daerah tersebut. Realisasi pajak hotel, pajak hiburan, dan pajak penerangan jalan Kabupaten Kuningan setiap tahunnya cenderung fluktuatif dari tahun 2017-2021. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pajak hotel, pajak hiburan, dan pajak penerangan jalan terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) di kabupaten Kuningan. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder dari laporan realisasi pajak badan pengelola pendapatan daerah (BAPPENDA) Kabupaten Kuningan tahun 2017-2021 dan analisis regresi berganda. Berdasarkan hasil penelitian ini, diketahui bahwa pajak hotel tidak berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kuningan tahun 2017-2021. Hal ini dapat ditunjukkan dengan nilai signifikan 0.341>0.005. pajak hiburan tidak berpengaruh terhadp Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kuningan tahun 2017-2021, yang dapat dilihat dari nilai signifikan 0.623>0.005. Pajak penerangan jalan berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kuningan dengan nilai signifikan 0.010<0.005. Sedangkan secara simultan (Uji F), pajak hote, pajak hiburan, dan pajak penerangan jalan secara bersama-sama berpengaruh terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Kuningan tahun 2017-2021.
Pengembangan Destinasi Wisata Pantai Kejawanan: Analisis Peningkatan Jumlah Kunjungan Wisatawan Hani, Anggita Umi; Malihatunnisa; Ardiansyah, Ega; Nabih, Arif Naofal
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.22

Abstract

Artikel ini membahas peran penting sektor pariwisata dalam era globalisasi, khususnya di Indonesia. Sebagai negara kepulauan, Indonesia memiliki potensi pariwisata yang besar, yang dapat menjadi salah satu pendorong utama perekonomian global. Pembangunan pariwisata di Indonesia memerlukan peran aktif dari pemerintah, swasta, dan masyarakat lokal. Sapta pesona menjadi landasan dalam menarik minat wisatawan dengan mencakup keamanan, ketertiban, kebersihan, kesejukan, keindahan, keramahan, dan kenangan. Keberhasilan pengembangan pariwisata juga dapat dilihat dari empat bidang pokok yang dipengaruhi, yaitu ekonomi, sosial, budaya, dan lingkungan hidup. Penelitian ini fokus pada pengembangan pariwisata di Kota Cirebon, yang menunjukkan peningkatan kunjungan wisatawan di tahun 2022. Pemerintah daerah, melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, berperan aktif dalam meningkatkan kualitas tempat wisata, seperti Pantai Kejawanan. Peningkatan kunjungan diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekonomi dan memberikan nilai tambah bagi warga setempat. Dengan menganalisis SWOT, penelitian ini bertujuan memberikan gambaran mengenai kekuatan, kelemahan, peluang, dan tantangan dalam pengembangan destinasi wisata, khususnya Pantai Kejawanan. Harapannya, hasil penelitian ini dapat menjadi panduan bagi pengelola tempat wisata untuk meningkatkan kualitas dan daya tarik destinasi mereka.
Model Pengembangan Objek Wisata Cikadongdong River Tubing Dalam Peningkatan Pendapatan Masyarakat Atikah, Ade; Khoirunnisa, Intan Tresna; Nurfaujiah, Neng Inka Najila; Alawiyah, Nisa; Apriansyah, Robin
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.23

Abstract

Upaya pengembangan pariwisata dilakukan dengan pengelolaan yang terencana dengan baik oleh pemerintah. Progam pengembangan dalam kegiatan pariwisata bisa pembangunan seperti hotel, tempat parkir, terminal, transportasi, restoran makan, toko souvenir, aksesibilitas jalan, dan sebagainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis strategi pengembangan objek wisata Cikadongdong dalam peningkatan pendapatan masyarakat Desa Payung Kecamatan Rajagaluh Kabupaten Majalengka. Jenis penelitian ini tertuju kepada pengungkapan masalah yang terjadi pada masa sekarang dan sebagai mana adanya penelitian ini akan mendeskripsikan analisis SWOT Objek Wisata di Kecamatan Rajagaluh Kabupaten Majalengka. Berdasarkan analisis SWOT yaitu menunjukkan strategi yang dilakukan adalah strategi turn arround dengan menghilangkan sesuatu yang tidak baik dengan cara melakukan perubahan terhadap hal-hal yang mendasar. Strategi yang diterapkan dalam penelitian ini adalah mengembangkan empat alternatif strategi yaitu strategi SO option (menciptakan strategi yang memanfaatkan kekuatan menjadi peluang) dan strategi alternatif WO (Membuat strategi yang meminimalkan kelemahan untuk memanfaatkan peluang), strategi ST alternatif (Membuat strategi yang menggunakan kekuatan untuk mengatasi ancaman) dan strategi alternatif WT (Membuat strategi meminimalkan kelemahan dan menghindari ancaman).
Strategi Pengembangan Wisata Malam Berbasis Perkotaan di Kota Cirebon Pradhana, Arief
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.24

Abstract

Kota Cirebon merupakan kota kecil di sisi utara Jawa Barat yang mempunyai sejarah panjang dari masa kerajaan hingga masa kolonial. Walau terletak dipesisir, namun kota ini tidak mengandalkan laut sebagai daya tarik utama wisatanya. Terlepas dari itu, bekas-bekas peninggalan kerajaan maupun kolonial sangat menarik untuk dikaji lebih dalam sebagai daya tarik wisata malam dikota ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana potensi dan pengembangan wisata malam dengan memanfaatkan potensi yang ada. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif, model 4A dan metode pentahelix untuk mengetahui sejauh mana peran aspek-aspek tersebut dalam kontribusinya terhadap pengembangan wisata malam perkotaan di Kota Cirebon.
Analisis Swot Strategi Pengembangan Objek Wisata Alam Lestari Desa Jatiseeng Kidul Kecamatan Ciledug Kabupaten Cirebon Fikri, Hamdan; Khairunnisa, Hafni
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.27

Abstract

Indonesia sedang bekerja keras untuk meningkatkan industri pariwisatanya untuk meningkatkan perekonomian negara kepulauan yang luas, Indonesia memiliki banyak potensi pariwisata. Wilayahnya terbentang dari Sabang sampai Marauke.Pariwisata adalah fenomena sosial, ekonomi, politik, budaya, dan teknologi, para ahli dan perencana pembangunan sangat memperhatikan keadaan ini. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan sejauh mana strategi yang di lakukan di wisata alam lestari dalam melakukan pengembangan atraksi, amenitas, aksibilitas dan kelembagaanya untuk menjadi desa wisata. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, metode kualitatif dengan menggunakan analisis SWOT serta deskriptif dalam penyajiannya. Hasil penelitian menunjukan setelah menganalisis data data berdasarkan memakai analisis SWOT, menghasilkan 3 strategi pengembangan obyek wisata alam lestari yakni pengembangan produk wisata minat khusus di obyek wisata alam lestari, pengembangan pemasaran obyek wisata alam lestari, pengembangan lingkungan, dan pengelolaan obyek wisata alam lestari. Dari sisi pengembangan produk, pengelola dapat bekerja sama dengan komunitas dan lembaga dinas kepariwisataan, pemerintah desa dan pemerintah daerah. Dalam hal pemasaran, hal yang perlu diperhatikan adalah segmentasi pasar, target pasar, dan posisi pasar.
Wisata Urban Legend Cirebon Permana, Candra; Fona, Zahara; Zanuardi, Rizki Fadillah
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.28

Abstract

Kekeratonan Cirebon merujuk pada kesultanan atau kerajaan yang terletak di wilayah Cirebon, Jawa Barat, Indoesia. Kesultanan Cirebon memiliki sejarah yang kaya dan panjang, dengan pengaruh dari budaya Jawa, Sunda, Islam, Arab, dan Tionghoa. Kekeratonan Cirebon merupakan salah satu warisan budaya bersejarah di Indonesia. Tujuan di buatnya artikel ilmiah ini untuk mengetahui sejarah dari beberapa daerah di kota Cirebon yang belum terkuak. Jenis penelitian ini adalah penelitian kajian pustaka dan studi kasus. Adapun instrumennya ialah sumber-sumber terdata, membaca jurnal penelitian dan pengamatan. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat kami simpulkan bahwa slogan “The Gate Of Secret” bukanlah hanya sebatas kalimat. Tetapi memiliki makna yang sangat berarti jika kita menelusuri setiap sudut-sudut kota Cirebon. “The Gate Of Secret” berarti “Gerbang Rahasia”, yang dapat juga disimpulkan bahwa kota Cirebon merupakan gerbang dari rahasia.
Penggunaan Bahasa Inggris dalam Penamaan Produk Kuliner: Analisis Persepsi Konsumen Indonesia Yanuar, Ivo Dinasta
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.29

Abstract

Perkembangan wisata saat ini mendukung peningkatan sebuah apresiasi terhadap kuliner di Indonesia. Kuliner di Indonesia berkembang begitu pesat sehingga menjadi salah satu daya tarik bagi para turis baik lokal maupun internasional. Namun, pengelolaan wisata kuliner harus memperhatikan tingkat daya saing baik berupa sumber daya manusia, produk, ataupun teknik pemasaran. Menu pada sebuah restoran merupakan salah satu daya tarik buat para konsumen termasuk dalam penamaannya. Salah satu yang sering ditemui adalah penggunaan bahasa Inggris dalam teknik pemasaran produk adalah penamaan restoran, kedai kopi, atau warung. Penggunaan bahasa Inggris juga dapat ditemui dalam daftar menu makanan atau minuman disebuah restoran ataupun kafe seperti fried chicken yang seharusnya ditulis sebagai Ayam Goreng. Penggunaan istilah bahasa Inggris tersebut tidak hanya dijumpai di restoran asing tetapi juga restoran lokal di Indonesia. Oleh sebab itu, penelitian ini dilakukan untuk menginvestiasi bagaimana persepsi konsumen terhadap makanan dan minuman yang dinamai dengan bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Disamping itu, penelitian ini juga melakukan survei terhadap 15 responden untuk mencari seberapa banyak keinginan untuk membeli sebuah produk kuliner jika ditulis dengan bahasa Inggris atau bahasa Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan online kuesioner kepada 15 responden. Hasil menunjukkan bahwasanya para anak muda Indonesia menyukai penaaman dalam bahasa Inggris karena dianggap sebagai sebuah kedudukan yang tinggi dan status sosial yang tinggi.
Pengembangan Situ Cipanten Berbasis Ekowisata dan Dampaknya terhadap Perekonomian Masyarakat di Desa Gunung Kuning Kecamatan Sindang Kabupaten Majalengka Fajriyah, Ade Irma Laelatu; Haryati, Yati; Ubaidillah, Ubaidillah
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.30

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan, strategi, dan dampak pengembangan wisata Situ Cipanten berbasis ekowisata serta dampaknya terhadap perekonomian masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan analisis SWOT. Hasil penelitian mengenai pengembangan Situ Cipanten berbasis ekowisata yaitu pada tahun 2022 mengalami pengembangan. Pengembangan obyek wisata dapat berhasil apabila adanya kerjasama antara pengelola, pemerintah dan masyarakat terhadap tempat wisata yang dimilikinya sehingga dapat menarik wisatawan yang berkunjung. Strategi yang dilakukan adalah: mengembangkan seluruh potensi yang ada sebagai alternatif wisata berbasis lingkungan, melakukan promosi intensif kepada masyarakat nasional dan internasional, membuat kebijakan khusus dalam pengembangan ekowisata, membuat cinderamata yang menjadi ciri khas tempat wisata Situ Cipanten dan Gunung Kuning, memberdayakan Komunitas. lokal dalam kegiatan ekowisata. Dampak pengembangan pariwisata dapat bersifat positif dan negatif. Dampak positif dari berkembangnya Situ Cipanten adalah adanya peluang usaha, lapangan kerja, dan adanya pendapatan baik bagi masyarakat itu sendiri maupun Pendapatan Asli Desa (PADes) Desa Gunung Kuning. Dampak negatif dari objek wisata Situ Cipanten adalah adanya kebocoran pariwisata atau kebocoran ekonomi akibat pariwisata
Analisis Penerapan Hygiene, Sanitasi, dan Keselamatan Kerja di Perusahaan Tour and Travel Kota Cirebon Yasmin, Linda; Faisal, Rifa’I Nur; Dewi, Ema Wilianti
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.31

Abstract

Perusahaan tour and travel di kota Cirebon marak berdiri, khususnya travel haji dan umroh. Pengelolaan Hygiene Karyawan dan Sanitasi tempat kerja berpengaruh pada kualitas kepuasan pelanggan pada Travel. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan mengenai penerapan Hygiene Sanitasi dan Keselamatan Kerja (K3) pada salah satu perusahaan tour and travel di kota Cirebon, Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, peneliti melakukan observasi dan mewawancarai staf dari pihak perusahaan Tour and Travel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hygiene dan Sanitasi yang di terapkan sudah cukup baik, Kebersihan kantor sangat dijaga dengan Baik di dalam kantor tersebut memiliki banyak ruangan seperti ruangan Owner, Ruangan Karyawan, Musolla, dan toilet. selain kebersihan tempat kerja, para karyawannya juga terlihat rapih, memakai seragam batik yang sudah di tentukan pihak kantor menjadi seragam karyawan, dan kesopanan keramahan karyawan juga sangat ramah itulah yang menjadi poin penting bagi pelanggan yang meminati Travel ini dikarnakan sikap dan sifat para karyawan yang sangat baik dan sopan. Sedangkan Keselamatan Kerjanya sangat terjaga dengan baik, Keselamatan kerja untuk bemberi rasa aman dan nyaman kepada para Karyawan. Kebijakan serta prosedur kerja serta kesehatan kerja menjadi prioritas utama bagi Perusahaan Tour and Travel ini,
Goa Sunyaragi sebagai Wisata Bersejarah di Cirebon Damayanti, Bela; Nurajijah, Siti; Ali, Mahrun Nisa
Journal of Sharia Tourism and Hospitality Vol. 1 No. 2 (2023): Journal of Sharia Tourism and Hospitality
Publisher : Department of Sharia Tourism, Faculty of Islamic Economics and Business UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70095/jetour.v1i2.33

Abstract

Goa Sunyaragi adalah salah satu tempat wisata yang ada di Kota Cirebon, Jawa Barat, Indonesia. Taman Wisata Goa Sunyaragi merupakan salah satu benda cagar budaya dan pariwisata religi yang terdapat di Kota Cirebon. Namun belum banyak orang mengenal objek wisata Gua Sunyaragi ini. Apa saja bangunan yang terdapat di dalam kompleks objek wisata Goa Sunyaragi dan bagaimana sejarah pembentukan goa sunyaragi hingga dengan saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk melihat Goa Sunyaragi dalam persfektif sejarah dan Wisata. Peneliti ingin melihat sejarah Gua Sunyaragi dari mulai sejarah pembentukannya sampai dengan sekarang. Selain itu peneliti ingin melihat fungsi bangunan yang ada di dalam Gua Sunyaragi. Kemudian peneliti ingin melihat Goa Sunyaragi sebagai objek wisata. Hal yang ingin peneltiia ketahui seperti tiket masuk, jam kunjungan dan fasilitas yang ada di dalam objek wisata Goa Sunyaragi. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif yaitu kajian pustaka. Peneliti mengumpulkan sumber tulisan dari berbagai sumber tertulis seperti buku, artikel baik secara online maupun cetak, serta menggunakan sumber-sumber lainnya baik secara online maupun cetak. Berdasarkan hasil penelitian yang peneliti lakukan bahwa Goa Sunyaragi mengalami beberapa pemugaran dan juga alih fungsi bangunan.