cover
Contact Name
Mar'atus Sholikhah
Contact Email
mara2025@marapublisher.com
Phone
+6285881840618
Journal Mail Official
admin@marapublisher.com
Editorial Address
Dukuh Krajan No 12 RT 001 RW 001 Desa Ngraket, Kecamatan Balong, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur
Location
Kab. ponorogo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Entitas Ekonomi dan Bisnis
ISSN : 31100260     EISSN : 31100252     DOI : https://doi.org/10.64465/jeeb
Core Subject : Economy,
Jurnal Entitas Ekonomi dan Bisnis merupakan jurnal yang berisi tentang kajian ilmu ekonomi dan bisnis, yaitu ekonomi internasional, ekonomi publik, ekonomi regional, ekonomi moneter, ekonomi pembangunan, ekonomi industri, ekonomi sumber daya alam dan lingkungan, ekonomi sumber daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen ueuangan, manajemen sumber daya manusia, manajemen operasional, akuntansi keuangan, akuntansi perpajakan, audit, sistem informasi, manajemen akuntansi, akuntansi keperilakuan, perpajakan dan lain sebagainya yang berkaitan dengan ilmu ekonomi, manajemen, akuntansi dan bisnis.
Articles 6 Documents
Efektivitas Pemeriksaan Pajak Dalam Mempengaruhi Kepatuhan Wajib Pajak: Systematic Literature Review Ekaputra, Aditiyanto
Jurnal Entitas Ekonomi dan Bisnis Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jeeb.v1i1.7

Abstract

Sektor pajak merupakan salah satu pendapatan negara untuk menjalankan roda pemerintahan dan membiayai berbagai kebutuhan seperti pembangunan infrastruktur, layanan sosial, layanan kesehatan, biaya belanja pegawai pemerintahan dan lain sebagainya. Tujuan dari penelitian ini adalah peneliti ingin mengetahui seberapa efektif pemeriksaan pajak dalam meminimalisasikan kerugian negara atas tindakan wajib pajak yang memanfaatkan celah atas peraturan perpajakan (Tax avoidance and Tax evasion). Metode yang digunakan yakni pendekatan studi pustaka atau study literature. Pencarian artikel tersebut dilakukan melalui data elektronik Google Scholar dengan kata kunci efektivitas pemeriksaan pajak. Dari semua referensi yang telah didapat kemudian disaring atau dipilih sesuai dengan topik yang akan dibahas. Hasil studi literatur menunjukkan bahwa dalam melakukan pemeriksaan secara rutin juga dapat membantu individu dan organisasi mengidentifikasi area yang perlu diperbaiki dalam praktik keuangan mereka dan memastikan mereka memaksimalkan pengurangan dan kredit pajak mereka. Dengan menjaga catatan yang akurat dan terbaru, wajib pajak dapat memperlancar proses pemeriksaan dan menunjukkan transparansi serta kerja sama dengan otoritas pajak. Pendekatan proaktif ini pada akhirnya akan menguntungkan bagi wajib pajak dalam jangka panjang Secara keseluruhan, memprioritaskan pemeriksaan pajak adalah cara yang cerdas dan bertanggung jawab untuk melindungi diri dari masalah pemeriksaan potensial dan memastikan kepatuhan terhadap undang-undang dan peraturan pajak.
Evaluasi Pendapatan Asli Daerah Kota Palembang Berdasarkan Efektivitas Pajak Daerah Dan Retribusi Daerah Tahun 2019-2023 Ekaputra, Aditiyanto
Jurnal Entitas Ekonomi dan Bisnis Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jeeb.v1i1.19

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi pendapatan asli daerah (PAD) berdasarkan efektivitas perolehan pajak daerah dan retribusi daerah. Pajak daerah dan retribusi daerah merupakan komponen utama PAD yang mencerminkan kemandirian fiskal suatu daerah. Metode yang diadobsi merupakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan menginterpretasikan, menjabarkan, menggambarkan serta membandingkan data efektivitas berdasarkan data anggaran dan realisasi perolehan pajak serta retribusi pajak Kota Palembang 2019-2023. Hasil evaluasi PAD selama lima tahun terakhir masuk dalam klasifikasi cukup efektif dengan capaian hasil persentase realisasi 84,52%. Sementara itu, efektivitas pajak daerah pada periode yang sama mencapai hasil persentase realisasi 83,41% yang juga diklasifikasikan cukup efektif. Sedangkan efektivitas retribusi daerah memiliki hasil persentase realisasi 68,78% yang menunjukkan klasifikasi kurang efektif. Oleh sebab itu, diperlukan suatu tindakan berkelanjutan oleh pemerintah daerah untuk memperbaiki tata kelola, meningkatkan kesadaran masyarakat, serta mengembangkan inovasi dalam menggali potensi PAD secara optimal.
Tinjauan Peran Sistem Informasi Pengelolaan Keuangan Daerah (SIPKD) Dalam Menunjang Kualitas Pelaporan Keuangan Daerah: Systematic Literature Review Ekaputra, Aditiyanto; Rachmalia, Septi
Jurnal Entitas Ekonomi dan Bisnis Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jeeb.v1i1.22

Abstract

SIPKD merupakan aplikasi terintegrasi yang memfasilitasi seluruh proses pengelolaan keuangan mulai dari perencanaan, pelaksanaan, penatausahaan, pelaporan, hingga pertanggungjawaban. Dalam implementasinya, SIPKD kerap menghadapi berbagai tantangan baik dari aspek sumber daya manusia, infrastruktur teknologi, maupun koordinasi antar unit kerja. Tujuan penelitian ialah untuk mengkaji peran SIPKD dalam menunjang kualitas pelaporan keuangan daerah sekaligus mengidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi keberhasilan implementasinya. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan telaah literatur dengan melakukan evaluasi dan sintesis artikel berdasarkan beberapa kriteria inklusi yang ditetapkan. Hasil menunjukkan bahwa SIPKD berkontribusi terhadap peningkatan kualitas laporan keuangan namun efektivitasnya masih ditentukan oleh kesiapan teknis, kompetensi SDM, dan dukungan kelembagaan. Perlu adanya peningkatan kapasitas, infrastruktur, dan fitur aplikasi agar implementasinya berjalan optimal di seluruh daerah.
Kepatuhan Perpajakan Pada UMKM Ditinjau Dari Aspek Pemahaman Pajak Dan Kebijakan Tarif Pajak: Systematic Literature Review Ekaputra, Aditiyanto; Triyani, Nani
Jurnal Entitas Ekonomi dan Bisnis Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jeeb.v1i1.23

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran strategis dalam perekonomian nasional namun belum diimbangi dengan penerimaan pajak yang optimal oleh pemerintah. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara sistematis berbagai literatur yang membahas hubungan antara pemahaman pajak dan kebijakan tarif terhadap kepatuhan perpajakan UMKM. Metode yang digunakan ialah literatur review dengan beberapa kriteria inklusi yang ditetapkan. Hasil menunjukkan bahwa pemahaman terhadap peraturan perpajakan berkontribusi positif terhadap tingkat kepatuhan pajak pelaku UMKM. Namun, pengaruh tarif pajak menunjukkan hasil yang bervariasi antar studi. Perbedaan ini kemungkinan dipengaruhi oleh persepsi yang berbeda dari pelaku UMKM di tiap daerah serta adanya kebijakan insentif atau tarif khusus yang lebih sesuai dengan kondisi lokal di wilayah tertentu. Selain peningkatan pengetahuan teknis perpajakan, dibutuhkan edukasi yang menanamkan kesadaran dan tanggung jawab moral, serta sosialisasi yang lebih intensif dan adaptif, agar kepatuhan UMKM bersifat lebih mendalam dan berkelanjutan.
Kajian Pemanfaatan Sistem Laporan Keuangan Digital Dalam Sektor UMKM: Systematic Literature Review Ekaputra, Aditiyanto; Apriani, Tien Fitri
Jurnal Entitas Ekonomi dan Bisnis Vol. 1 No. 1 (2025): AGUSTUS
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jeeb.v1i1.24

Abstract

Banyak UMKM yang menghadapi berbagai kendala dalam penyusunan laporan keuangan dengan tertib mulai dari minimnya pengetahuan tentang periode berjalan akuntansi dan sistem pembukuan yang masih manual. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji sejauh mana pelaku UMKM menggunakan sistem digital dan dampaknya terhadap efisiensi dan akurasi laporan keuangan serta mengidentifikasi kendala yang dihadapi dalam penerapannya. Metode penelitian yang diterapkan ialah systematic literatur review yang bersumber dari di Google Scholar dengan menetapkan lima kriteria inklusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi digital seperti BukuKas, SI APIK, dan Buku Kas AKPHB dapat membantu UMKM dalam meningkatkan akurasi pencatatan, transparansi keuangan, serta mendukung perencanaan usaha yang lebih baik. Aplikasi tersebut telah memberikan kemudahan dalam pencatatan transaksi dan penyusunan laporan keuangan meskipun tingkat penerapannya masih bervariasi antar pelaku usaha. Dukungan pelatihan dan pendampingan menjadi kunci untuk mendorong digitalisasi keuangan UMKM secara optimal dan berkelanjutan.
Optimalisasi Strategi Pemasaran Digital Melalui Media Sosial (Studi Kasus PT Jago Bisnis Nusantara) Widayat, Ardi Surya; Putra, Rexy Ardhana; Sumartik
Jurnal Entitas Ekonomi dan Bisnis Vol. 1 No. 2 (2025): DESEMBER
Publisher : PT Mara Cendekia Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.64465/jeeb.v1i2.41

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis efektivitas strategi pemasaran digital PT Jago Bisnis Nusantara (JABIS) melalui pemisahan kanal media sosial dan integrasi platform digital. Metode yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data diperoleh melalui observasi aktivitas digital perusahaan, wawancara dengan pemilik dan tim kreatif internal, serta dokumentasi dari media sosial dan website resmi. Analisis dilakukan menggunakan model Miles dan Huberman, mencakup reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemisahan akun media sosial antara layanan pelatihan dan agency memperkuat diferensiasi brand serta meningkatkan keterlibatan audiens secara relevan. Penerapan strategi omnichannel branding melalui Instagram, website, landing page, dan komunitas digital menciptakan konsistensi pesan yang memperkuat citra profesional perusahaan. Temuan ini memberikan kontribusi pada literatur digital marketing UMKM, khususnya dalam hal segmentasi konten dan integrasi lintas platform. Secara praktis, studi ini dapat menjadi acuan bagi UMKM dalam membangun positioning merek dan meningkatkan loyalitas audiens melalui strategi digital yang terarah dan terintegrasi.

Page 1 of 1 | Total Record : 6