cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen
ISSN : 23032065     EISSN : 25025430     DOI : 10.21831
Core Subject : Economy,
Arjuna Subject : -
Articles 276 Documents
PENGARUH UKURAN PERUSAHAAN, UMUR PERUSAHAAN, PROFITABILITAS, SOLVABILITAS, UKURAN KAP, DAN OPINI AUDITOR TERHADAP AUDIT DELAY Saemargani, Fitri Ingga; Mustikawati, RR Indah
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol 4, No 2 (2015): Nominal September 2015
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (475.736 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v4i2.7996

Abstract

Abstrak: Pengaruh Ukuran Perusahaan, Umur Perusahaan, Profitabilitas, Solvabilitas, Ukuran Kap, Dan Opini Auditor Terhadap Audit Delay. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Ukuran Perusahaan, Umur Perusahaan, Profitabilitas Perusahaan, Solvabilitas Perusahaan, Ukuran KAP, dan Opini Auditor terhadap Audit Delay baik secara parsial maupun simultan terhadap Audit Delay pada perusahaan LQ 45 tahun 2011-2013. Penelitian ini merupakan penelitian kausal komparatif dengan pendekatan ex post facto. Teknik pengambilan sampel yang digunakan menggunakan teknik purposive sampling. Sampel berjumlah 14 perusahaan dari perusahaan LQ 45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2013, sehingga data penelitian yang dianalisis berjumlah 42. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, uji asumsi klasik, dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Umur Perusahaan dan Profitabilitas Perusahaan berpengaruh signifikan terhadap Audit Delay, sedangkan Ukuran Perusahaan, Solvabilitas Perusahaan, Ukuran KAP, dan Opini Auditor tidak mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Audit Delay. Secara simultan Ukuran Perusahaan, Umur Perusahaan, Profitabilitas Perusahaan, Solvabilitas Perusahaan, Ukuran KAP, dan Opini Auditor berpengaruh signifikan terhadap Audit Delay pada perusahaan LQ 45 yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2013. Kata Kunci: Ukuran Perusahaan, Umur Perusahaan, Profitabilitas Perusahaan,  Solvabilitas Perusahaan, Ukuran KAP, Opini Auditor, Audit Delay.
PENGARUH KEADILAN PROSEDURAL TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN TINGKAT KEPUASAN KARYAWAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Widiastuti, Rosita Kharisma; Aisyah, Mimin Nur
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 5 No. 1 (2016): Nominal April 2016
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (631.625 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v5i1.11478

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh langsung keadilan prosedural terhadap kinerja karyawan, (2) pengaruh langsung keadilan prosedural terhadap kepuasan karyawan, (3) pengaruh tidak langsung keadilan prosedural terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan karyawan. Penelitian ini adalah penelitian populatif. Penelitian ini menggunakan kuesioner dalam pengumpulan datanya. Teknik uji terpakai menggunakan uji validitas, dan uji reliabilitas. Pengujian hipotesis pertama dan kedua menggunakan uji regresi linear sederhana. Pengujian hipotesis ketiga menggunakan path analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) keadilan prosedural berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan yang ditunjukkan dengan X1 15,119, R Square sebesar  0,391, t hitung 5,999 > t tabel 1,672, (2) keadilan prosedural berpengaruh positif terhadap kepuasan karyawan yang ditunjukkan dengan koefisien X2 sebesar 38,838, R Square sebesar 0,308, t hitung 4,995 > 1,672, (3) keadilan prosedural berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan karyawan yang ditunjukkan dengan adanya pengaruh mediasi t hitung 2,248 > t tabel 1,672, dan koefisien mediasi 0,0849. Kata Kunci: Keadilan prosedural, Kinerja karyawan, Kepuasan karyawan.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PENERIMAAN KAS BERBASIS WEB PADA BATIK PRAMANCA Arum, Ambar Puspa; Nugroho, Mahendra Adhi
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 6 No. 1 (2017): Nominal April 2017
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (786.2 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v6i1.14331

Abstract

Perancangan Sistem Informasi Akuntansi Penerimaan Kas Berbasis Web Pada Batik Pramanca. Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Mengetahui sistem informasi akuntansi penerimaan kas yang digunakan oleh Batik Pamanca. (2) Merancang sistem informasi akuntansi penerimaan kas berbasis web yang dapat diimplementasikan dan sesuai dengan kebutuhan Batik Pramanca. Penelitian ini merupakan penelitian research and development dengan metode pengembangan Rapid Application Development (RAD) yang terdiri dari tiga fase yaitu requirements planning, RAD design workshop, dan implementation. Data diperoleh melalui studi kepustakaan dan wawancara. Hasil penelitian ini adalah informasi sistem informasi akuntansi penerimaan kas manual yang digunakan pada Batik Pramanca. Fungsi yang terkait dengan penerimaan kas diantaranya fungsi penjualan, fungsi persediaan, dan fungsi pencatatan. Batik Pramanca belum memiliki pengendalian internal dan pembagian tugas yang jelas. Dokumen yang digunakan berupa nota tunai dan faktur, sementara catatan yang dibuat adalah catatan penjualan tunai, piutang, dan persediaan. Namun pencatatan tidak dilakukan dengan rutin sehingga ketersediaan informasi mengenai catatan tersebut sangat terbatas dan tidak akurat. Berdasarkan pada data tersebut, dibuat perancangan sistem informasi akuntansi penerimaan kas berbasis web dengan metode RAD. Tahap bussiness modelling menghasilkan data yang diperlukan untuk perancangan sistem. Tahap data modelling menghasilkan tabel data dan keterkaitannya dalam bentuk ERD. Tahap process modelling menghasilkan diagram konteks, DFD, diagram proses, dan desain interface program. Tahap application generation menghasilkan perubahan disain kedalam bahasa pemrograman. Dan tahap testing and turnover menghasilkan proses prima yang siap diimplementasikan. Kata kunci: Sistem Informasi Akuntansi, Penerimaan Kas, Web
PENGARUH KOMITE AUDIT, UKURAN PERUSAHAAN, UKURAN KAP TERHADAP TINGKAT KESELARASAN LAPORAN TAHUNAN DENGAN RERANGKA INTEGRATED REPORTING Ahmad, Rudy; Sari, Ratna Candra
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 6 No. 2 (2017): Nominal September 2017
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (603.14 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v6i2.16654

Abstract

Abstrak: Pengaruh Komite Audit, Ukuran Perusahaan, Ukuran KAP terhadap Tingkat Keselarasan Laporan Tahunan dengan Rerangka Integrated Reporting. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Komite Audit, Ukuran Perusahaan dan Ukuran KAP terhadap Tingkat Keselarasan Laporan Tahunan dengan Rerangka Integrated Reporting (IR). Pemilihan variabel dalam penelitian ini karena penelitian sebelumnya menunjukkan hasil yang inkonsiten. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di BEI periode 2014-2015. Metode pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling sehingga diperoleh sebanyak 64 sampel selama dua tahun pengamatan. Teknik pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi. Uji analisis data dalam penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik dan uji hipotesis.Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa Komite Audit, Ukuran Perusahaan dan Ukuran KAP baik secara parsial maupun simultan berpengaruh signifikan terhadap Tingkat Keselarasan Laporan Tahunan dengan Rerangka IR. Kata Kunci: Rerangka Integrated Reporting (IR), Komite Audit, Ukuran Perusahaan, Ukuran KAP.
PENGARUH DIVIDEND PER SHARE, RETURN ON EQUITY DAN NET PROFIT MARGIN TERHADAP HARGA SAHAM PERUSAHAAAN INDUSTRI MANUFAKTUR YANG TERCATAT DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2006-2010 Hutami, Recyana Putri
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 1 No. 2 (2012): Nominal September 2012
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (936.106 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v1i2.1001

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1)Pengaruh Dividend per Share terhadap HargaSaham Perusahaan Industri Manufaktur yangtercatat di Bursa Efek Indonesia Periode 2006-2010. (2) Pengaruh Return on Equity terhadapHarga Saham Perusahaan Industri Manufakturyang tercatat di Bursa Efek Indonesia Periode2006-2010. (3) Pengaruh Net Profit Marginterhadap Harga Saham Perusahaan IndustriManufaktur yang tercatat di Bursa Efek IndonesiaPeriode 2006-2010. (4) Pengaruh Dividendper Share, Return on Equity dan Net ProfitMargin terhadap Harga Saham PerusahaanIndustri Manufaktur yang tercatat di BursaEfek Indonesia Periode 2006-2010.Penelitian ini merupakan penelitian expost facto. Sampel diambil menggunakanteknik purposive sampling. Jumlah sampelsebanyak 31 perusahaan dari 152 perusahaanindustri manufaktur yang tercatat di Bursa EfekIndonesia periode 2006-2010. Dengandemikian data yang dianalisis berjumlah 155.Sebelum melakukan teknik analisis data, terlebihdahulu dilakukan uji asumsi klasik. Pengujianhipotesis pertama, kedua dan ketigamenggunakan analisis regresi linier sederhana,sedangkan untuk pengujian hipotesis keempatmenggunakan analisis regresi linier berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa(1) Dividend per Share berpengaruh positif dansignifikanterhadap Harga Saham PerusahaanIndustri Manufaktur yang tercatat di BursaEfek Indonesia Periode 2006-2010 dengan r =0,914, r2 = 0,836, thitung = 27,882 > ttabel = 1,960.(2) Return on Equity berpengaruh positif dansignifikanterhadap Harga Saham PerusahaanIndustri Manufaktur yang tercatat di BursaEfek Indonesia Periode 2006-2010 dengan r =0,451, r2 = 0,204, thitung = 6,256 > ttabel = 1,960.(3) Net Profit Margin berpengaruh positif dansignifikanterhadap Harga Saham PerusahaanIndustri Manufaktur yang tercatat di BursaEfek Indonesia Periode 2006-2010 dengan r =0,543, r2 = 0,295, thitung = 8,006 > ttabel sebesar1,960. (4) Dividend per Share, Return on Equitydan Net Profit Margin berpengaruh positifdan signifikanterhadap Harga Saham PerusahaanIndustri Manufaktur yang tercatat di BursaEfek Indonesia Periode 2006-2010 dengan R= 0,917, R2 = 0,840, Fhitung = 264,539 > Ftabel =2,67.Kata Kunci: Dividend per Share, Return onEquity, Net Profit Margin danHarga Saham.
PENGARUH PERSEPSI MAHASISWA AKUNTANSI MENGENAI KOMPENSASI REWARD DAN PUNISHMENT TERHADAP KECURANGAN PELAPORAN KEUANGAN DENGAN MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL MODERASI (Studi Eksperimen pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Negeri Yogyakarta) Prabowo, Elsya; Priantinah, Denies
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 7 No. 2 (2018): Nominal September 2018
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (350.976 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v7i2.21350

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Pengaruh Persepsi Mahasiswa Akuntansi mengenai Kompensasi Reward terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan. (2) Pengaruh Persepsi Mahasiswa Akuntansi mengenai Kompensasi Punishment terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan. (3) Motivasi Kerja Memoderasi Pengaruh Persepsi Mahasiswa Akuntansi mengenai Kompensasi Reward terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan. (4) Motivasi Kerja Memoderasi Pengaruh Persepsi Mahasiswa Akuntansi mengenai Kompensasi Punishment terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan. Teknik analisis data yang digunakan adalah one way analysis of variance dan analysis of covariance. Hasil penelitian menunjukkan (1) Terdapat pengaruh persepsi Mahasiswa Akuntansi mengenai Kompensasi Reward terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan. (2) Terdapat pengaruh persepsi Mahasiswa Akuntansi mengenai Kompensasi Punishment terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan. (3) Motivasi Kerja memperkuat pengaruh persepsi Mahasiswa Akuntansi mengenai  KompensasiReward terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan. (4) Motivasi Kerja memperkuat pengaruh persepsi Mahasiswa Akuntansi mengenai Kompensasi Punishment terhadap Kecurangan Pelaporan Keuangan. Kata kunci: Kompensasi, Reward, Punishment, Motivasi Kerja, Kecurangan Pelaporan Keuangan.
PENGARUH PERSEPSI KEMUDAHAN PENGGUNAAN, KEPERCAYAAN, KECEMASAN BERKOMPUTER DAN KUALITAS LAYANAN TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN INTERNET BANKING Saputro, Brian Dwi; Sukirno, Sukirno
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 2 No. 1 (2013): Nominal April 2013
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (582.261 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v2i1.1647

Abstract

Penelitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui pengaruh Persepsi Kemudahan Penggunaan terhadap Minat Menggunakan Internet Banking, (2) untuk mengetahui pengaruh Kepercayaan terhadap Minat Menggunakan Internet Banking, (3) untuk mengetahui pengaruh Kecemasan Berkomputer terhadap Minat Menggunakan Internet Banking, (4) untuk mengetahui pengaruh Kualitas Layanan terhadap Minat Menggunakan Internet Banking, (5) untuk mengetahui pengaruh Percieved Kemudahan Penggunaan, Kepercayaan, Kecemasan Berkomputer, dan Kualitas Layanan terhadap Minat Menggunakan Internet Banking. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif terhadap Nasabah Bank Mandiri cabang Yogyakarta. Alat uji dengan menggunakan uji prasyarat analisis yang meliputi uji normalitas, uji linearitas dan uji asumsi klasik yang meliputi uji multikolinieritas dan uji heterokedastisitas. Hasilnya menunjukkan bahwa (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan pada Persepsi Kemudahan Penggunaan terhadap Minat Menggunakan Internet Banking dengan koefisien R sebesar 0,352 dan nilai t hitung sebesar 11,986 > t tabel 1,960 pada taraf signifikansi 5%. (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan pada Kepercayaan terhadap Minat Menggunakan Internet Banking dengan koefisien R sebesar 0,385 dan nilai t hitung sebesar 8,282 > t tabel 1,960 pada taraf signifikansi 5%. (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan pada Kecemasan Berkomputer terhadap Minat Menggunakan Internet Banking dengan koefisien R sebesar 0,615 dan nilai t hitung sebesar 8,353 > t tabel 1,960 pada taraf signifikansi 5%. (4) Terdapat pengaruh positif dan signifikan pada Kualitas Layanan terhadap Minat Menggunakan Internet Banking dengan koefisien R sebesar 0,268 dan nilai t hitung sebesar 8,489 > t tabel 1,960 pada taraf signifikansi 5%.  (5) Terdapat pengaruh positif dan signifikan pada Persepsi Kemudahan Penggunaan, Kepercayaan, Kualitas Layanan terhadap Minat Menggunakan Internet Banking. Tetapi terdapat pengaruh negatif pada Kecemasan Berkomputer nilai koefisien R sebesar 0,740 dan nilai F hitung sebesar 40,566 > nilai F tabel sebesar 2,670.   Kata kunci: Internet Banking, Persepsi Kemudahan Penggunaan, Kepercayaan, Kecemasan Berkomputer, Kualitas Layanan
THE EFFECT OF LEVERAGE, BOARD OF DIRECTORS, AUDIT COMMITTEE AND COMPANY SIZE ON THE LEVEL OF HEALTH FINANCIAL PERFORMANCE Utami, Martiana Riawati; Priantinah, Denies
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 8 No. 1 (2019): Nominal April 2019
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (874.815 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v8i1.24504

Abstract

Abstract : The Effect Of Leverage, Board Of Directors, Audit Committee And Company Size On The Level Of Health Financial Performance. This research aims to analyze (1) the effect of Leverage on the Level of Health Financial Performance, (2) the effect of Board of Directors on the Level of Health Financial Performance, (3) the effect of Audit Committee on the Level of Health Financial Performance, (4) the effect of Company Size on the Level of Health Financial Performance, and (5) the effect of Leverage, Board of Directors, Audit Committee and Company Size simultaneously on the Level of Health Financial Performance. This research was a causal research. The population of this research are manufacturing companies listed in Indonesia Stock Exchange period 2014-2016. A purposive sampling method was used as a sampling method and 96 companies were selected as sample of research. The data analysis techniques were simple linear regression analysis and multiple linear regression analysis. The result of this research indicates that (1) Leverage has a positive effect on the Level of Health Financial Performance, (2) Board of Directors has a positive effect on the Level of Health Financial Performance, (3) Audit Committee has a positive effect on the Level of Health Financial Performance, (4) Company Size has a positive effect on the Level of Health Financial Performance, and (5) Leverage, Board of Directots, Audit Committee and Company Size simultaneously has a positive effect on the Level of Health Financial Performance. Keywords: Level of Health Financial Performance, Leverage, Board of Directors, Audit Committee, Company Size
PERBANDINGAN INTENSI KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS NEGERI MALANG: JURUSAN AKUNTANSI, MANAJEMEN DAN EKONOMI PEMBANGUNAN Achadiyah, Bety Nur; Irafami, Diana Tien
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 2 No. 2 (2013): Nominal September 2013
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (403.45 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v2i2.1670

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk membandingkan intensi kewirausahaan mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang pada tiga jurusan yaitu Akuntansi, Manajemen dan Ekonomi Pembangunan. Survei yang dilakukan terhadap 300 mahasiswa pada ketiga jurusan tersebut menunjukkan temuan bahwa intensi kewirausahaan diantara seluruh mahasiswa tidak dipengaruhi secara signifikan oleh pengalaman kerja. Sementara itu, efikasi diri mempengaruhi intensi kewirausahaan hanya pada mahasiswa jurusan Akuntansi. Disisi lain, hasil dari penelitian ini mengindikasikan bahwa kesiapan insrtrumen menjadi kunci utama yang mempengaruhi intensi kewirausahaan bagi mahasiswa jurusan Manajemen dan Ekonomi Pembangunan. Temuan dalam penelitian ini juga mengindikasikan bahwa kebutuhan akan prestasi tidak memiliki dampak signifikan. Lebih jauh lagi, hasil dari penelitian ini diharapkan mampu menjadi tilikan bagi universits dan pemerintah. Kata Kunci: intensi kewirausaaan, kebutuhan akan prestasi, efikasi diri, kesiapan instrumen.
PENDETEKSI MANAJEMEN LABA: BEBAN PAJAK TANGGUHAN ATAU KUALITAS AKRUAL PAJAK PENGHASILAN? Kusumawati, Maharani Dhian
Nominal: Barometer Riset Akuntansi dan Manajemen Vol. 9 No. 1 (2020): Nominal April 2020
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (386.703 KB) | DOI: 10.21831/nominal.v9i1.30266

Abstract

Abstrak: Pendeteksi Manajemen Laba: Beban Pajak Tangguhan atau Kualitas Akrual Pajak Penghasilan? Penelitian ini bertujuan untuk menguji perbedaan kemampuan beban pajak tangguhan dan kualitas akrual pajak untuk mendeteksi perilaku manajemen laba dalam menghindari kerugian. Manajemen laba merupakan variabel dependen yang diukur menggunakan scaled earnings changes dalam kondisi perusahaan melakukan manajemen laba untuk menghindari kerugian yang digunakan oleh Phillips et al. (2003) dan dimodifikasi oleh Suranggane (2007) sesuai dengan kondisi di Indonesia. Beban pajak tangguhan dan kualitas akrual pajak penghasilan merupakan variabel independen. Beban pajak tangguhan diperoleh dari laporan laba rugi, sedangkan kualitas akrual pajak penghasilan diukur dengan model regresi yang diperkenalkan oleh Choudary et al. (2016). Sampel yang digunakan sejumlah 31 perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada tahun 2013-2017 dan memenuhi kriteria yang ditetapkan. Regresi logistik digunakan untuk menguji hipotesis dan menemukan hasil bahwa kemampuan kualitas akrual pajak dalam pendeteksian keterjadian manajemen laba untuk menghindari kerugian lebih superior dibanding beban pajak tangguhan. Semakin tinggi kualitas akrual pajak penghasilan suatu perusahaan, maka semakin rendah kemungkinan perusahaan melakukan manajemen laba untuk menghindari kerugian.Kata kunci: Beban Pajak Tangguhan, Kualitas Akrual Pajak Penghasilan, Manajemen Laba

Page 3 of 28 | Total Record : 276