cover
Contact Name
Eko Prianto
Contact Email
eko_prianto@uny.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
edukasielektro@uny.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. sleman,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Edukasi Elektro
ISSN : 25488252     EISSN : 25488260     DOI : -
Edukasi Elektro is a open access peer reviewed research journal that is published by Electrical Engineering Education Department - Faculty of Engineering - Yogyakarta State University. Edukasi Elektro is providing a platform for the researchers, academicians, professional, practitioners and students to impart and share knowledge in the form of high quality empirical and theoretical research papers, case studies, literature reviews and book reviews on education.
Arjuna Subject : -
Articles 161 Documents
SMART REARVIEW SEBAGAI PROTEKSI HELM GUNA MENCEGAH MARAKNYA PENCURIAN Huda, Nurul
Jurnal Edukasi Elektro Vol. 1 No. 1 (2017): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 1, Nomor 1, 2017
Publisher : DPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (377.009 KB) | DOI: 10.21831/jee.v1i1.15114

Abstract

Perkembangan transportasi di era globalisasi terus meningkat. Kepemilikan berbagai jenis transportasi di indonesia menunjukan peningkatan dari tahun ketahun, terutama kepemilikan sepeda motor. Berkembangnya kepemilikan sepeda motor seiring dengan kepemilikan helm. Terus berkembangnya kepemilikan helm dengan berbagai jenis, menimbulkan angka pencurian helm semakin meningkat. Banyaknya kasus pencurian helm meresahkan kalangan masyarakat. Solusi dari permasalahan di atas dapat diatasi dengan menambahkan perangkat tambahan pada sepion sepeda motor. Inovasi alat tersebut yaitu smart rearview sebagai proteksi helm guna mencegah maraknya pencurian. Pelaksanaan program terdiri dari 5 tahapan yaitu studi literatur, persiapan alat dan bahan, perencanaan alat, pembuatan alat, dan pengujian alat. Komponen utama yang digunakan smart rearview yaitu: (1) Sensor ultrasonik sebagai pendeteksi helm; (2) Buzzer sebagai alarm saat terjadi pencurian; (3) Arduino nano sebagai controller; (4) Modul SIM 900 untu mengirimkan SMS ke pengguna saat terjadi pencurian; (5) Remote Switch untuk menghidupkan dan mematikan smart rearview. Output yang diharapkan dengan adanya smart rearview ini yaitu mencegah terjadinya pencurian helm. Kata kunci: helm, pencurian, sensor, alarm
STUDI KINERJA KENDALI DAYA KANAL UPLINK 4G LTE BERDASARKAN SIGNAL TO INTERFERENCE RATIO (SIR) Nugraha, Sapta
Jurnal Edukasi Elektro Vol. 2 No. 1 (2018): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 2, Nomor 1, 2018
Publisher : DPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (565.172 KB) | DOI: 10.21831/jee.v2i1.19943

Abstract

Abstract4G Long Term Evolution (LTE) has a standard for wireless communication with high-speed data access on cellular phones which have standard parameter i.e. power control. Power control is a method to avoid interference inter-users, as a result of power variations. Interference inter-users will cause performance limitations of the quality of service telecommunications operator. In this paper, we will design power control on the uplink channel based on the Signal to Interference Ratio (SIR) so that power level of mobile station (MS) are approximately equal. Simulation results show that power of MS can reach -7 dB, average time above 17 ms. The results of the SIR can order MS to equalize the SIR power levels transmitted by some MS with SIR reference value. Keywords: power control, uplink channel, SIR, mobile station Abstrak4G Long Term Evolution (LTE) memiliki standar komunikasi nirkabel akses data berkecepatan tinggi pada telepon seluler yang memiliki parameter standar yaitu kendali daya. Kendali daya merupakan metode untuk menghindari interferensi antar pengguna akibat variasi daya. Interferensi antar pengguna menyebabkan keterbatasan kinerja kualitas layanan operator telekomunikasi. Pada penelitian ini, akan dirancang kendali daya kanal uplink berdasarkan SIR agar daya mobile station (MS) mendekati sama. Hasil simulasi menunjukkan bahwa daya MS dapat mencapai -7 dB, rerata waktu di atas 17 ms. Hasil menunjukkan SIR dapat memerintahkan MS menyamakan daya yang ditransmisikan beberapa MS dengan nilai SIR referensi. Kata Kunci: kendali daya, kanal uplink, SIR, mobile station
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM POSING UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR SISWA Sri Rahayu; Edy Supriyadi
Jurnal Edukasi Elektro Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 4, Nomor 1, 2020
Publisher : JPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (347.702 KB) | DOI: 10.21831/jee.v4i1.28950

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan metode pembelajaran problem posing dapat meningkatkan prestasi belajar kompetensi Mengaplikasikan Rangkaian Listrik siswa kelas X Teknik Otomasi Industri SMK N 2 Depok. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus, siklus I tiga kali pertemuan, siklus II empat kali pertemuan, dan siklus III tiga kali pertemuan. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Pengumpulan data menggunakan non tes (lembar observasi) untuk mengetahui komponen pendukung pembelajaran dan tes (instrumen pretest-posttest) untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar siswa. Analisis data yang digunakan adalah mengumpulkan data, mereduksi data, memaparkan data, dan menyimpulkan data. Pada  penelitian ini diketahui bahwa setelah diterapkan model pembelajaran Problem Posing tipe Post Solution Type, kompetensi siswa mengalami peningkatan ditinjau dari hasil pretest-posttest siswa. Siklus I memiliki persentase ketuntasan pretest 0% posttest 28,1%. Siklus II memiliki  persentase ketuntasan  pretest 0%, posttest 68,75%. Siklus III persentase ketuntasan pretest 0% posttest 75%. Pada observasi terjadi peningkatan dan penurunan pada setiap komponen di setiap siklus.
BOOST-CONVERTER SEBAGAI ALAT PENGISIAN BATERAI PADA SEPEDA LISTRIK SECARA OTOMATIS Eko Prianto; Nurhening Yuniarti; Dika Cahyo Nugroho
Jurnal Edukasi Elektro Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 4, Nomor 1, 2020
Publisher : JPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (684.85 KB) | DOI: 10.21831/jee.v4i1.32632

Abstract

AbstractThe purpose of this study is to produce a battery charging device on an electric bicycle automatically using a boost-converter. Then a comparison is made to determine the effectiveness and efficiency of the devices made with the previous charging method, which uses an inverter and a 48V battery charger. The stages include: (1) needs analysis, (2) design, (3) manufacturing, and (4) testing. The design consists of designing a control chain with an Arduino microcontroller, designing a power circuit with Boost-Converter, and box design. The test was conducted at the Department of Electrical Engineering Education Faculty of Engineering UNY. The results of this study in the form of a battery charging device on an electric bicycle automatically with a boost-converter. After testing and comparison with a charging system that uses a 48V inverter and battery charger, the advantages and disadvantages can be known. The disadvantage lies in the reading of sensors that are less stable, relatively lower efficiency, which is an average of 72.15% compared to systems that use Inverters and 48V battery chargers at 84.57%. The advantage is that discharging using a boost converter is relatively longer at 43 minutes, has a control circuit that works automatically, so the energy received by a 12V battery will be effectively channeled to a 48V battery without having to be controlled by the operator. Also available is an external charging port to anticipate if the electrical energy from solar panels is less than optimal.Keywords: boost-converter, microcontroller, electric bicycle AbstrakTujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan alat pengisian baterai pada sepeda listrik secara otomatis menggunakan boost-converter. Selanjutnya dilakukan perbandingan untuk mengetahui kefektifan dan efisiensi dari alat yang dibuat dengan metode pengisian sebelumnya yaitu yang menggunakan Inverter dan charger baterai 48V. Adapun tahapannya meliputi : (1) analisis kebutuhan, (2) perancangan, (3) pembuatan, dan (4) pengujian. Perancangan terdiri dari perancangan rangkain kendali dengan microcontroller Arduino, perancangan rangkaian daya dengan Boost-Converter dan perancangan box. Pengujian dilakukan di Jurusan Pendidikan Teknik Elektro, FT, UNY. Hasil dari penelitian ini berupa sebuah alat pengisian baterai pada sepeda listrik secara otomatis  dengan boost-converter. Setelah dilakukan pengujian dan perbandingan dengan sistem pengisian yang menggunakan Inverter dan charger baterai 48V, dapat diketahui kelebihan dan kelemahannya. Kelemahannya terletak pada pembacaan sensor-sensor yang kurang stabil, Efisiensi yang relatif lebih rendah yaitu rata-rata sebesar 72,15% dari pada sistem yang menggunakan Inverter dan charger baterai 48V sebesar 84,57%. Adapun kelebihannya yaitu pengosongan menggunakan boost-converter relatif lebih lama yaitu sebesar 43 menit,  memiliki rangkaian kendali yang bekerja secara otomatis, sehingga energi yang diterima baterai 12V akan secara efektif disalurkan ke baterai 48V tanpa harus dikendalikan oleh operator. Selain itu tersedia port pengisian eksternal untuk antisipasi jika energi listrik dari panel surya kurang maksimal.Kata kunci: boost-converter, microcontroller, sepeda listrik
RANCANG BANGUN GRAPHICAL USER INTERFACE SEBAGAI SISTEM MONITORING NIRKABEL PENDETEKSI HUJAN, SUHU DAN KELEMBABAN Yudhi Ardiyanto; Muhamad Yusvin Mustar
Jurnal Edukasi Elektro Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 4, Nomor 1, 2020
Publisher : JPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (683.484 KB) | DOI: 10.21831/jee.v4i1.30412

Abstract

Paper ini mengusulkan sebuah sistem monitoring nirkabel yang terintegrasi menjadi satu dalam melakukan pendeteksian hujan, suhu dan kelembaban dengan catu daya yang berasal dari solar DC power system, selain itu hasil monitoring didesain berbasis GUI (graphical user interface) menggunakan Processing, sehingga dapat di monitor melalui komputer (PC atau Laptop) dari jarak jauh. Sensor yang digunakan untuk melakukan monitoring terdiri dari sensor hujan (Raindrop Sensor), sensor suhu (NTC Thermistor) dan sensor kelembaban (HIH-4030). Hasil pembacaan ketiga sensor tersebut di inputkan pada mikrokontroller (Arduino Mega 2560) sebagai proses pengolahan data yang selanjutnya akan ditransmisikan melalui radio telemetry secara nirkabel kepada user. Hasil penelitian ini mampu memberikan sebuah model sistem monitoring nirkabel deteksi hujan, suhu dan kelembaban yang terintegrasi menjadi satu, sehingga dapat memudahkan petugas yang ingin melakukan monitoring pada lokasi atau wilayah tertentu, tanpa harus berada dilokasi selama melakukan monitoring pendeteksian hujan, suhu dan kelembaban.
PENGEMBANGAN APLIKASI SISTEM INFORMASI PRAKERIN BERBASIS ANDROID DI JURUSAN ELEKTRONIKA INDUSTRI SMKN 1 CIKANDE Muhammad Amir Baihaqi; Didik Aribowo; Mustofa Abi Hamid
Jurnal Edukasi Elektro Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 4, Nomor 1, 2020
Publisher : JPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (766.79 KB) | DOI: 10.21831/jee.v4i1.32527

Abstract

ABSTRACTThis study aims to produce a product in the form of an Android-based apprenticeship information system in the Department of Electronics Industry, Vocational Secondary School (SMK) Negeri 1 Cikande. The development model used is a Waterfall with a software development method that has four stages: (1) Systems Analysis, (2) Design, (3) Programming, and (4) Testing. The test subjects consisted of 2 teachers and 24 students with data collection techniques in the form of literature and questionnaire studies. Media expert data collection has two aspects, namely: visual appearance and communication, while the user contains three points, including accuracy, visual communication, and data input. The results of user trial through questionnaires distributed to teachers obtained a value of 78.7% and students at 79.86% can be declared feasible. The implication of the results of this study is an Android application that is used by teachers, supervisors, and students for industrial work activities in the Department of Electronics Industry, SMK Negeri 1 Cikande, to make it faster, easier, and more efficient in conducting the internship process.Keywords: Implications, Research and Development, Trial Results, Waterfall.ABSTRAKPenelitian ini bertujuan menghasilkan produk berupa sistem informasi prakerin berbasis Android di  Jurusan Elektronika Industri SMK Negeri 1 Cikande. Model pengembangan yang digunakan ialah Waterfall dengan metode pengembangan software yang memiliki empat tahapan: (1) Analisis Sistem, (2) Desain, (3) Pemrograman, dan (4) Uji coba. Subjek uji coba berjumlah 2 guru beserta 24 siswa dengan teknik pengumpulan data berupa studi pustaka dan kuisioner. Pengumpulan data ahli media memiliki dua aspek yaitu tampilan dan komunikasi visual, sedangkan pengguna berisi tiga aspek diantaranya akurasi, komunikasi visual, dan penginputan data. Hasil ujicoba pengguna melalui  kuesioner yang disebarkan kepada guru memperoleh nilai sebesar 78,7% dan siswa sebesar 79,86% sehingga dapat dinyatakan layak. Implikasi dari hasil penelitian ini ialah sebuah aplikasi Android yang dimanfaatkan oleh guru, pembimbing, dan siswa untuk kegiatan prakerin di Jurusan Elektronika Industri SMK Negeri 1 Cikande, agar lebih cepat, mudah, dan efisien dalam melakukan proses prakerin.
SIMULASI PENEMPATAN TRANSFORMATOR PADA JARINGAN DISTRIBUSI BERDASARKAN JATUH TEGANGAN MENGGUNAKAN ETAP POWER STATION 12.6.0 Fajar Dwi Safitri; Henry Ananta
Jurnal Edukasi Elektro Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 4, Nomor 1, 2020
Publisher : JPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (781.476 KB) | DOI: 10.21831/jee.v4i1.29315

Abstract

Energi listrik dalam penyalurannya dari pusat pembangkitan, sistem transmisi, sistem distribusi sampai ke pusat beban mengalami jatuh tegangan. Hal ini terjadi karena jumlah konsumen PLN yang tiap tahunnya meningkat sehingga mengakibatkan bertambahnya panjang jaringan dan beban yang harus disuplai. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis jatuh tegangan pada Penyulang KLS06. Untuk melakukan perhitungan tersebut digunakan software ETAP Power Station12.6.0 dengan menggunakan metode Newton-Raphson. Jaringan distribusi Penyulang KLS 06 termasuk wilayah kerja PT PLN (Persero) ULP Semarang. Pada transformator distribusi 3 fasa 50 kV dengan nomor gardu KLS06-110 mengalami pembebanan yang melebihi batas standar. Sehingga pada Bus24 mengalami jatuh tegangan sebesar 3,75%. Berdasarkan SPLN 72: 1987 batas maksimum jatuh tegangan yang diijinkan pada JTR yaitu 4%. Untuk mempertahankan kualitas tegangan dan mengantisipasi terjadinya jatuh tegangan yang lebih besar akibat pertambahan beban, maka perlu dilakukannya sisip transformator yang dihubung paralel dengan transformator KLS06-110. Dari hasil analisis setelah dilakukan sisip transformator didapat nilai jatuh tegangan pada Bus24 berkurang 1,75% sehingga nilainya menjadi 2%.
PENGARUH DEBIT AIR TERHADAP TEGANGAN OUTPUT PADA PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA PICOHYDRO Muhammad Luthfi Hakim; Nurhening Yuniarti; Sukir Sukir; Eko Swi Damarwan
Jurnal Edukasi Elektro Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 4, Nomor 1, 2020
Publisher : JPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (493.838 KB) | DOI: 10.21831/jee.v4i1.32607

Abstract

Energi terbarukan merupakan energi alternatif untuk masa depan. Potensi akan energi terbarukan di Indonesia sangat besar, salah satunya adalah Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). Nilai daya untuk di bawah 500 W merupakan masuk kategori picohidro. Aliran sungai yang ada di setiap kampung di Indonesia menjadi potensi besar dalam mengembangkan Pembangkit Listrik Tenaga Picohidro. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh debit air terhadap tegangan DC pada pembangkit listrik tenaga picohidro. Instalasi pada pembangkit ini terdiri dari; saluran masuk air (inlet), turbin, generator, indikator tegangan, dan saluran buang air (output). Penelitian ini dilakukan secara eksperimen dan dilaksanakan di Sungai Pelang, Sleman, Yogyakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin tinggi saluran masuk (inlet) dan nilai saluran buang (outlet) nilai debit air akan semakin besar. Semakin besar nilai debit air maka semakin besar Tegangan yang dihasilkan. Nilai debit dan perbedaan elevasi sangat berpengaruh terhadap tegangan output picohidro.
KAJIAN KETERLAKSANAAN KULIAH WORKSHOP INSTALASI TENAGA LISTRIK DI TINJAU DARI KEPUASAN MAHASISWA PRODI S1 PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO JURUSAN TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI MALANG Hisyam Romadhon
Jurnal Edukasi Elektro Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 4, Nomor 1, 2020
Publisher : JPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (218.47 KB) | DOI: 10.21831/jee.v4i1.25973

Abstract

Hisyam Romadhon, Dwi Prihanto, dan Hari PutrantoJurusan Teknik Elektro, Universitas Negeri MalangJalan Semarang No. 5 Malang, Jawa Timur 65145, IndonesiaE-Mail: romadhon.syam@gmail.com ABSTRAK: Berdasarkan data angket keterlaksanaan diperoleh, tingkat keterlaksanaan kuliah Workshop Instalasi Tenaga Listrik Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Malang adalah “sangat baik” dengan nilai sebesar 95,24%, “baik” 4,76%, “tidak baik” 0.00%, dan “sangat tidak baik” 0,00%. Maka dapat dikategorikan bahwa tingkat keterlaksanaan kuliah Workshop Instalasi Tenaga Listrik Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Malang adalah “Sangat Baik”.  Pada angket kepuasan diperoleh data, tingkat kepuasan aspek berwujud (tangiables)  adalah “sangat puas”, dengan nilai sebesar 87,30%, “puas” 12,70%, “tidak puas” 0.00%, dan “sangat tidak puas” 0,00%, tingkat kepuasan aspek kehandalan (reliability) “sangat puas”, dengan nilai sebesar 96,83%, “puas” 3,17%, “tidak puas” 0.00%, dan “sangat tidak puas” 0,00%, tingkat kepuasan aspek jaminan (assurance) adalah “sangat puas”, dengan nilai sebesar 82,54%, “puas” 17,46%, “tidak puas” 0.00%, dan “sangat tidak puas” 0,00%. tingkat kepuasan aspek jaminan (assurance) adalah “sangat puas” dengan nilai sebesar 82,54%, “puas” 17,46%, “tidak puas” 0.00%, dan “sangat tidak puas” 0,00%, tingkat kepuasan aspek empati (empathy) mahasiswa pada perkuliahan Workshop Instalasi Tenaga Listrik Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Malang adalah “puas”, dengan nilai sebesar 46,03%, “puas” 53,97%, “tidak puas” 0.00%, dan “sangat tidak puas” 0,00%. Kata Kunci: keterlaksanaan, kepuasan mahasiswa
PENGEMBANGAN INSTRUMEN NIAT TECHNOPRENEURSHIP DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Amelia Fauziah Husna; Herminarto Sofyan
Jurnal Edukasi Elektro Vol 4, No 1 (2020): Jurnal Edukasi Elektro, Volume 4, Nomor 1, 2020
Publisher : JPTE FT UNY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (185.314 KB) | DOI: 10.21831/jee.v4i1.32616

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai validitas dan reliabilitas indikator yang menyusun niat technopreneurship di SMK. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 3 indikator yang menyusun niat technopreneurship, yaitu sikap terhadap perilaku, norma subyektif, dan persepsi kontrol perilaku. Sikap terhadap perilaku didukung faktor sikap afektif dan sikap instrumental. Norma subyektif didukung oleh norma deskriptif dan norma injuktif. Persepsi kontrol perilaku didukung oleh efikasi diri, kontrol keyakinan, dan kuat persepsi. Niat technopreneurship memiliki 15 butir penilaian yang dapat dikategorikan valid dan reliabel. 

Page 6 of 17 | Total Record : 161