cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
Arjuna Subject : -
Articles 812 Documents
PENGEMBANGAN MEDIA ZEBOTIKA (PUZZLE BOOK MATEMATIKA) BERBASIS PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK INDONESIA (PMRI) PADA MATERI MENGENAL PECAHAN BAGI SISWA KELAS II SEKOLAH DASAR ZAMRUDA TSANI, NADHIFA; INDRAWATI, DELIA
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui proses pengembangan dan mengetahui kelayakan media ZEBOTIKA berbasis PMRI. Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah model ADDIE yang terdiri dari 5 tahap, yaitu: analisis, perancangan, pengembangan, penerapan, dan evaluasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media ZEBOTIKA berbasis PMRI valid dengan nilai 84% dari validator materi dan 90% dari validator media. Sedangkan berdasarkan hasil ujicoba diperoleh nilai dari tiap butir pernyataan adalah di atas 80% dari pengamat dan pengguna. Jadi media ZEBOTIKA berbasis PMRI dinyatakan valid dan layak untuk digunakan dalam proses pembelajaran. Kata Kunci: ZEBOTIKA, PMRI, Pecahan
PENGEMBANGAN MEDIA MULTIPLICATION ACTIVITY PADA MATERI OPERASI HITUNG PERKALIAN KELAS III SEKOLAH DASAR RAMADHANINGRUM, NIMA; INDRAWATI, DELIA
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian pengembangan Media Multiplication Activity ini bertujuan untuk (1) mengetahui proses pengembangan Media Multiplication Activity, (2) kelayakan Media Multiplication Activity dari hasil validasi dan uji coba, dan (3) efektivitas Media Multiplication Activity dari hasil tes siswa. Penelitian pengembangan ini menggunakan model ADDIE dengan 5 tahap, yaitu: analisis, perancangan, pengembangan, penerapan, dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Media Multiplication Activity valid dengan nilai 73% dari validator ahli media dan 94% dari validator ahli materi, sangat layak 93% dari pengamat dan pengguna 96%, serta efektif dengan nilai 89% dari hasil tes siswa. Jadi Media Multiplication Activity menggunakan model ADDIE valid dan efektif untuk digunakan pada materi operasi hitung perkalian kelas III SD. Kata Kunci: pengembangan, Media Multiplication Activity, perkalian
PENGEMBANGAN MEDIA BONGKAR PASANG TIGA DIMENSI SISTEM PEREDARAN DARAH MANUSIA UNTUK SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR ANITA SARI, TRI; , MINTOHARI
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Materi sistem peredaran darah manusia cukup sulit untuk dipahami oleh siswa, maka dibutuhkan media yang dapat membantu siswa memahami materi tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mendiskripsikan kelayakan media yang telah dikembangkan berdasarkan aspek validitas, kepraktisan, dan keefektivan. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan.. Hasil penelitian menunjukkan media memenuhi kriteria sangat valid digunakan dengan perolehan persentase sebesar 98,88% validasi media dan 88,33% validasi materi. Kepraktisan media memenuhi kriteria sangat praktis untuk digunakan dengan perolehan persentase sebesar 88% pada uji coba produk, dan 98,67% pada uji coba pemakaian. Ketuntasan belajar siswa memenuhi kategori sangat baik dengan persentase sebesar 85,29%, rata-rata skor gain ternomalisasi sebesar 0,77 sehingga peningkatan pemahaman konsep siswa masuk kategori tinggi. Maka, media efektif digunakan dalam proses pembelajaran. Kata Kunci: pengembangan, media bongkar pasang tiga dimensi, sistem peredaran darah manusia.
PENGARUH METODE DONGENG “MISTER WATER” TERHADAP HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM SISWA KELAS 5 SAFIRA SASABILLA, FRIDA; ISTIANAH, FARIDA
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Pengamatan yang dilakukan oleh peneliti pada dua sekolah yaitu di SDN Sambikerep 1 dan SDN Beringin, banyak nilai siswa yang masih dibawah KKM. Berdasarkan masalah diatas maka Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan adanya pengaruh metode dongeng ?mister water? pada materi siklus air tanah terhadap hasil belajar siswa kelas V.. Metode yang digunakan adalah quasi experimen dengan model pretest-posttest control Group Design. Data yang digunakan berupa tes yaitu pretes dan postest. Hasil penelitian ini adalah metode dongeng ?mister water? berpengaruh positif pada hasil belajar bagi peserta didik. Hal ini terbukti pada analisis uji t bahwa t-Hitung = 1,941491 dan t-Tabel dengan derajat kebebasan= 30 pada taraf signifikansi 5% adalah 1,67155. Jadi, t-Hitung> t-Tabel yaitu, 1,941491 > 1,67155. Kata Kunci: Metode Dongeng , Hasil Belajar, IPA
PENGEMBANGAN MEDIA PIKABI BERBASIS ANDROID PADA MATERI PERKALIAN DAN PEMBAGIAN SEBAGAI MEDIA BELAJAR SISWA SEKOLAH DASAR FARHATIN AMALIA, TALITHA; ZUHDI, ULHAQ
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian pengembangan media belajar PIKABI berbasis android adalah untuk mengetahui proses pengembangan media belajar PIKABI dan mengetahui tingkat kelayakan media belajar PIKABI pada materi perkalian dan pembagian bagi siswa sekolah dasar. Dalam pengembangannya peneliti menggunakan model tahapan dari Borg and Gall yang sudah dimodifikasi peneliti menjadi tujuh tahapan penelitian. Untuk mengetahui tingkat kelayakan media PIKABI, peneliti menggunakan uji validasi kelayakan materi dengan hasil sebesar 81% dan pada uji validasi media sebesar 85%. Sedangkan pada uji coba terbatas pada siswa SD mendapatkan hasil sebesar 85% dan pada uji coba lapangan mendapatkan hasil 87%. Hal ini dapat disimpulkan bahwa media PIKABI berbasis android dapat dikatakan sangat layak untuk digunakan oleh siswa Sekolah dasar yang mengalami masalah belajar pada perkalian dan pembagian. Kata Kunci: Pengembangan, perkalian dan pembagian, PIKABI media, android, Sekolah Dasar
ANALISIS PENGGUNAAN QUICK MATHEMATICS FORMULA PADA KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA AYUNINGTYAS, RENY; RAHMAWATI, IKA
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Quick Mathematics Formula sudah digunakan sebagai alternatif pembelajaran. Namun siswa cenderung mengabaikan proses dan mengutamakan hasil ketika memperoleh cara cepat. Oleh karena itu, tujuan dalam penelitian ini ingin mengetahui proses, kreativitas serta hasil belajar siswa dalam memecahkan masalah menggunakan Quick Mathematics Formula. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, angket, rubrik, dan dokumentasi. Hasilnya adalah saat menggunakan Quick Mathematics Formula, kemampuan pemecahan masalah dan kreativitas siswa berbeda, dengan hasil belajar masih di bawah KKM. Kendalanya adalah kemampuan perkalian dan memahami soal yang kurang. Hal ini dapat diatasi dengan melakukan pendekatan pada siswa. Kata Kunci: Pembelajaran Matematika, Quick Mathematics Formula, Pemecahan Masalah Abstract Quick Mathematics Formula has been used as an alternative learning. But student tend to ignore the process and prioritize the results when getting a quick way. Therefore, the purpose of this research is to know the process, creativity and learning outcomes of students in solving problems using the Quick Mathematics Formula. Type of this research is descriptive qualitative with data collection techniques using interviews, observation, questionnaires, rubrics, and documentation. The result is when using Quick Mathematics Formula, students problem solving abilities and creativity are different, with learning outcomes still under the KKM. The obstacle is the ability of multiply and understand the problems sill low. This can be overcome by approaching students.Keywords: Mathematics Learning, Quick Mathematics Formula, Problem Solving
PENGEMBANGAN HANDOUT MELALUI PENDEKATAN ETNOMATEMATIKA BERBASIS KEUNGGULAN LOKAL MATERI BANGUN DATAR UNTUK SISWA KELAS IV SD WAHYU MUNAWAROH, HIDAYATUL; , WIRYANTO
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan pembuatan handout melalui pendekatan etnomatematika berbasis kenggulan lokal (2) menganalisis tingkat kevalidan handout melalui pendekatan etnomatematika berbasis keunggulan lokal. Subjek uji coba dari penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SDN Ngaban dan SDN Kenongo 1. Model yang digunakan dalam penelitian ini yaitu model pengembangan 4-D yang terdiri dari pendefinisian, perancangan, dan pengembangan. Berdasarkan penelitian tersebut diperoleh hasil dari validator ahli materi dengan persentase 95,83% (valid), dan validator ahli media dengan persentase 90,38% (valid). Uji coba kepada subjek uji coba mendapatkan persentase rata-rata dari siswa sebesar 89,25% (sangat layak) dan dari guru sebagai pengamat sebesar 91,07% (sangat layak). Berdasarkan hasil yang diperoleh, dapat disimpulkan handout melalui pendekatan etnomatematika berbasis keunggulan lokal yang dibuat melalui tahap pengebangan 4D ini layak untuk digunakan. Kata Kunci: pengembangan handout, etnomatematika, keunggulan lokal
EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA CROSS NUMBER PUZZLE DALAM PEMBELAJARAN ARITMATIKA SISWA SEKOLAH DASAR PERMATASARI PANDJAITAN, NAULITA; , WIRYANTO
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) Mengetahui tingkat efektivitas media Cross Number Puzzle dalam pembelajaran aritmatika siswa sekolah dasar, (2) Mengetahui hasil belajar siswa setelah menggunakan media Cross Number Puzzle. Jenis penelitian ini merupakan penelitian campuran yang melibatkan pengumpulan dan analisis data kualitatif dan data kuantitatif dalam sebuah rancangan eksperimental. Rancangan dari penelitian ini menggunakan Concurrent mixed methods. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah (1) Wawancara, (2) Observasi, dan (3) tes. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) penggunaan media Cross Number Puzzle terbukti efektif membantu siswa mengurangi kesalahan berhitung yang dialami oleh siswa, (2) Hasil rata-rata nilai pre-test sebesar 27,78 dan post-test 71,67. Hasil dari nilai rata-rata post-test yang tinggi membutktikan bahwa siswa mengalami perubahan positif setelah menggunakan media Cross Number Puzzle. Kata Kunci: efektivitas, media Cross Number Puzzle, aritmatika.
PENGEMBANGAN MEDIA KARTU GAMBAR BERBASIS MAKE A MATCH DALAM PEMAHAMAN KONSEP MATERI GAYA SEKOLAH DASAR MAANIYAH, SITI; , MINTOHARI
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengembangkan media kartu gambar berbasis make a match yang bertujuan untukmengetahui kevalidan media kartu gambar berbasis make a match, mengetahui kepraktisan media kartugambar berbasis make a match, dan mengetahui keefektifan media kartu gambar berbasis make a match.Sasaran uji coba penelitian yakni siswa kelas IV SDN Kebraon I dan SDN Kedurus III. Pengembangan inimenggunakan model Borg & Gall dimana terdapat 10 langkah, namun hanya 8 langkah yang digunakankarena keterbatasan waktu, tenaga, dan biaya. Hasil kevalidan yang diperoleh sebesar 88% (validasimateri) dan 94,2% (validasi media), kepraktisan yang diperoleh sebesar 98,3% dan 94,37%, dankeefektifan diperoleh peningkatan hasil belajar 0,51 dengan kategori sedang.Kata Kunci: pengembangan, kartu gambar, gaya.
PENGEMBANGAN MEDIA TEKA TEKI SILANG BERGAMBAR BERBASIS TEAMS GAMES TOURNAMENT MATERI SUMBER ENERGI SEKOLAH DASAR MASLAHATIN NIKMAH, LULUK; , MINTOHARI
Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar Vol 7, No 2 (2019)
Publisher : PGSD FIP UNESA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini mengembangkan media TTS (Teka Teki Silang) bergambar berbasis TGT (Teams Games Tournament) yang bertujuan untuk (1) mengetahui kevalidan media TTS (Teka Teki Silang) bergambar berbasis TGT (Teams Games Tournament) (2) mengetahui kepraktisan media TTS (Teka Teki Silang) bergambar berbasis TGT (Teams Games Tournament) (3) mengetahui keefektifan media TTS (Teka Teki Silang) bergambar berbasis TGT (Teams Games Tournament). Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas IV di 2 sekolah dasar berbeda. Penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg and Gall. Hasilnya, kevalidan media memperoleh presentase sebesar 94,28% (validasi media) dan 88% (validasi materi), kepraktisan media memperoleh presentase sebesar 100% dan 96,8%, serta hasil belajar siswa memperoleh peningkatan 0.375 dengan kategori sedang.