cover
Contact Name
Fitri Indra Indikawati
Contact Email
fitri.indikawati@tif.uad.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalsarjana@tif.uad.ac.id
Editorial Address
Jl. Ringroad Selatan, Kragilan, Tamanan, Kec. Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55191
Location
Kota yogyakarta,
Daerah istimewa yogyakarta
INDONESIA
Jurnal Sarjana Teknik Informatika
ISSN : 23385197     EISSN : 28093399     DOI : -
Core Subject : Science,
JSTIE (Jurnal Sarjana Teknik Informatika) (E-Journal) adalah jurnal online ditujukan sebagai sarana publikasi dari makalah yang disarikan dari hasil penelitian mahasiswa Teknik Informatika. Focus and Scope: Rekayasa Perangkat Lunak (Software Engineering) Pengetahuan dan Data Mining (Data Mining) Teknologi Multimedia (Multimedia Technologies) Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligents) Grafika Komputer (Computer Graphics) Sistem Informasi (Information Systems)
Articles 547 Documents
IMPLEMENTASI CASE BASE REASONING PADA SISTEM PAKAR DALAM MENENTUKAN JENIS GANGGUAN KEJIWAAN Reny Retnowati; Ardi Pujiyanta
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 1, No 1 (2013): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v1i1.2506

Abstract

Setiap manusia mempunyai permasalahan sendiri-sendiri, dan mempunyai tingkat emosional sendiri-sendiri juga dalam menyelesaikan masalahnya. Tetapi terkadang manusia tidak menyadari bahwa permasalahannya tersebut menimbulkan suatu gejala gangguan kejiwaan. Seiring berjalannya waktu, masalah membuat tingkat emosional manusia semakin tidak stabil dan secara otomatis banyak yang terganggu kejiwaannya. Sedangkan untuk saat ini, pengetahuan tentang penyakit gangguan kejiwaan masih sangat kurang. Disamping itu para ahli di bidang gangguan kejiwaaan masih sangat sulit ditemukan, terlebih di daerah-daerah yang susah dijangkau. Untuk itu perlu adanya suatu sistem yang bisa membantu paramedis dalam menangani dan mencari solusi dari penyakit gangguan kejiwaan tersebut. Sistem ini dibuat berdasarkan pengetahuan seorang pakar yang ahli di bidangnya.  Subjek pada penelitian ini adalah aplikasi sistem pakar dalam menentukan jenis gangguan kejiwaan. Metode penelusuran faktanya menggunakan penalaran berbasis kasus (case base reasoning) dan metode kepastiannya menggunakan certainty factor. Perancangan sistem dan perangkat lunak ini meliputi Analisis Data, Diagram Alir Data, Entity Relationship Diagram, Mapping Table, dan perancangan interface. Implementasi sistem dan pengujian unit dilakukan dengan menggunakan Visual Basic. Dari penelitian yang dilakukan menghasilkan sebuah perangkat lunak tentang ”Implementasi Case Base Reasoning pada Sistem Pakar dalam Menentukan Jenis Gangguan Kejiwaan<str
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI DAN TRANSACTION PROSESSING SYSTEM(TPS) PENGELOLAAN BARANG PADA MINIMARKET MULTI OUTLET BERBASIS WEB ( STUDI KASUS DI A SWALAYAN MINOMARTANI SLEMAN) Lilik Saputra; Ali Tarmuji
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 5, No 2 (2017): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v5i2.10827

Abstract

A Swalayan Minomartani misalnya yang bergerak di bidang penjualan barang Minimarket ini mempunyai gudang 1 dan 3 outlet. Pengolahan data antara gudang dengan outlet pada A Swalayan Minomartani terdapat masalah yang harus dihadapi lagi, yaitu gudang yang memiliki sistem hanya untuk pengolahan data pembelian dari supplier. Sehingga, admin tidak tahu berapa stok yang ada di outlet dengan cepat dan akurat. Sedangkan outlet memberikan laporan stok barang dengan hasil retur penjualan setiap harinya dan kemudian menyerahkan ke bagian gudang. Masalah-masalah lain yang terkait yaitu dengan ketidakcocokan antara jumlah barang dalam pemesanan barang,data barang dalam sistem di gudang dengan hasil pengecekan fisik pada saat proses penyetokkan barang untuk outlet. Pada penelitian ini Rancang Bangun Sistem Informasi  Transaction Processing System (TPS) Pengelolaan Barang Pada minimarket multi outlet Berbasis Web Penetian ini bertujuan Pengelolaan Barang Pada minimarket multi outlet.Pengembangan aplikasi Rancang Bangun Sistem Informasi  Transaction Processing System (TPS) Pengelolaan Barang Pada minimarket multi outlet Berbasis Web ini terdapat empat tahap,   yaitu : 1) Analisis, 2) Perancangan, 3) Implementasi, dan     4) Pengujian. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan studi pustaka, observasi dan wawancara. Aplikasi Rancang Bangun Sistem Informasi  Transaction Processing System (TPS) Pengelolaan Barang Pada minimarket multi outlet Berbasis Web ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP Database MySQL.Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi ini memudahkan karyawan untuk mengakses informasi pengelolaan barang . Hasil pengujian sistem, menunjukkan bahwa sistem layak untuk digunakan. Hasil persentase pengujian Black Box dan Alpha Test menunjukkan tingkat kepuasan mencapai 100%. Kata Kunci : SI, TPS, minimarket multi outlet, Web.
DETEKSI PENYAKIT TULANG MENGGUNAKAN JARINGAN SYARAF TIRUAN DENGAN METODE BACKPROPAGATION Khawa Sukmawati; Ardi Pujiyanta
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 2, No 2 (2014): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v2i2.2844

Abstract

Penyakit tulang adalah penyakit yang sering kali tidak disadari oleh seseorang yang mungkin saja, orang tersebut sudah mengidap gejala-gejala penyakit tersebut. Umumnya seseorang akan menyadari bahwa dia telah mengidap penyakit tulang, ketika kondisi tulangnya tidak memungkinkan lagi untuk diobati. Jadi untuk mengurangi resiko keluhan pada tulang, kita membutuhkan informasi lengkap dan memadai baik dari riset, internet dan petugas kesehatan. Dengan menjaga kesehatan tulang maka aktivitas dan kinerja seseorang pun menjadi lebih produktif. Berdasarkan keadaan yang seperti ini peran pakar kesehatan terutama di bidang penyakit Tulang sangat dibutuhkan karena faktor keterbatasan pengetahuan masyarakat mengenai penyakit tersebut. Tujuan dari penelitian ini untuk membangun suatu program Jaringan Syaraf Tiruan menggunakan metode backpropagation untuk mendiagnosa penyakit tulang.            Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka, observasi dan wawancara. Untuk tahap pengembangan sistem meliputi analisis kebutuhan sistem, perancangan sistem, implementasi sistem, pengujian sistem dengan metode black box test dan alpha test. Dalam penelitian ini, gejala – gejala penyakit tulang yang digunakan sebagai input untuk mendeteksi penyakit terdiri dari 42 gejala dan 10 macam jenis penyakit. Arsitektur jaringan syaraf tiruan dengan 42 neuron input, menggunakan 1 hidden layer dengan melakukan perubahan jumlah neuron hidden sebagai percobaan yaitu 21 neuron hidden kemudian diganti menjadi 42 neuron hidden, serta terdapat 10 neuron output. Perangkat lunak ini dibuat menggunakan bahasa pemrograman Borland Delphi 7 dan Microsoft Acces 2010.            Dari penelitian yang dilakukan menghasilkan sebuah perangkat lunak aplikasi deteksi penyakit Tulang menggunakan Jaringan Syaraf Tiruan dengan metode Backpropagation sebagai sarana konsultasi kesehatan tentang penyakit tulang. Berdasarkan pengujian yang dilakukan maka aplikasi jaringan syaraf tiruan yang terbentuk dapat mengenali pola yang ada dengan akurasi tertinggi yaitu 90% menggunakan nilai learning rate (α) = 0.1, 42 neuron hidden, fungsi aktivasi yang dipakai adalah fungsi logsig (sigmoid biner), dan metode pelatihan yang dipakai adalah metode trial and error.Aplikasi ini telah diuji coba oleh para responden yang dapat memberikan hasil cukup baik sesuai kebutuhan. Kata kunci : Jaringan Syaraf Tiruan, Backpropagation, Penyakit Tulang
PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK PROSES KONVERSI PADA FINATE AUTOMATA BERBASIS MULTIMEDIA Wantah Satria; Sri Handayaningsih
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 1, No 1 (2013): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v1i1.2545

Abstract

Pembelajaran Teori Bahasa Automata pada materi Konversi Finite Automata bagi sebagian mahasiswa sangatlah susah dipahami. Berdasarkan data yang diperoleh dari 30 mahasiswa bahwa  jumlah presentase mahasiswa yang tidak memahami materi konversi pada FA lebih banyak dari pada mahasiswa yang paham akan materi konversi pada FA, jumlah mahasiswa yang membutuhkan alat bantu berupa media pembelajaran lebih banyak dari pada jumlah mahasiswa yang tidak membutuhkan,untuk itu perlunya dibangun aplikasi pembelajaran TBO khususnya pada materi konversi FA agar dapat digunakan mahasiswa sebagai sarana belajar dan mempermudah dosen menyampaikan materi. Subjek dalam penelitian ini adalah aplikasi multimedia sebagai media pembelajaran Teori Bahasa Automata pada materi Konversi Pada Finite Automata. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode studi pustaka, metode observasi,dan metode wawancara. Aplikasi disusun dengan prosedur yang mencakup indentifikasi masalah yang diperoleh, analisis kebutuhan, merancang konsep, merancang isi, design document, dan diagram navigasi, merancang naskah, merancang grafik, memproduksi sistem, pengetesan sistem dengan black box dan alpha test. Hasil penelitian ini adalah aplikasi multimedia sebagai media pembelajaran Teori Bahasa Automata pada materi Konversi Finite Automata bagi mahasiswa Program Studi Teknik Informatika di Universitas Ahmad Dahlan yang berdasarkan hasil uji coba tersebut dapat disimpulkan bahwa aplikasi pembelajaran ini dapat  membantu proses pembelajaran pada mahasiswa untuk memahami materi dan dapat digunakan sebagai alat  bantu dosen untuk menunjang pembelajaran Teori Bahasa Automata.Kata Kunci: Teori Bahasa Automata, Konversi Finite Automata, Pembelajaran, Multimedia.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN MENENTUKAN KUALITAS JAGUNG DENGAN METODE KRITERIA BAYES BERBASIS WEB Ifud Mahfuddin; Dewi Soyusiawaty
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 5, No 3 (2017): Oktober
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v5i3.12380

Abstract

Perkembangan ilmu komputer pada masa ini sangat pesat diberbagai aspek, menuntut perkembangan komputer masuk dalam bidang pertanian dalam menentukan kualitas bahan makanan. Selama ini dalam menentukan kualitas bahan makanan (jagung) yang ada dalam Dinas Pertanian Yogyakarta yaitu hanya dengan cara penyuluh melihat langsung jagung atau visual jagung, sehingga kualitas jagung kurang detail apa yang terkandung dalam jagung tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem pendukung keputusan dalam menentukan kualitas jagung dengan Kriteria Bayes berbasis web.Metode penelitian yang digunakan adalah dengan melakukan investigasi (observasi, wawancara, dan kajian pustaka), analisis data, perancangan sistem, dan implementasi. Dalam perancangan sistem terdapat beberapa tahapan untuk pengembangan sistem yaitu model keputusan, alur keputusan, pemodelan proses, pemodelan data, dan struktur tabel. Setelah mengimplementasikan rancangan sistem menjadi sebuah sistem pendukung keputusan setelah itu dilakukan pengujian sistem black box test dan alfa test.Telah dihasilkan sistem pendukung keputusan untuk membantu Dinas Pertanian Daerah Istimewa Yogyakarta dalam menentukan kualitas jagung dan memberikan informasi detail kualitas jagung dengan menggunakan metode kriteria Bayes dan diharapkan dapat menyelesaikan penyelesaian masalah dalam menentukan kualitas jagung yang ada
RANCANG BANGUN SIG PEMANTAUAN PENYEBARAN PENYAKIT DBD KABUPATEN SIAK BERBASIS WEB Zul Fachmi; Ali Tarmuji
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 2, No 3 (2014): Oktober
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v2i3.2890

Abstract

Kesehatan merupakan salah satu faktor kualitas hidup yang mencerminkan pada pemenuhan kebutuhan dasar manusia. Dinas Kesehatan Kabupaten Siak masih kesulitan untuk pemantauan lokasi penyebaran penyakit demam berdarah dengue disetiap daerah-daerah yang ada di Kabupaten Siak dikarenakan belum adanya informasi dalam bentuk peta. Selain itu, pengolahan data yang terkait tentang penyakit demam berdarah dengue belum terintegrasi secara maksimal karena data masih tersimpan dalam bentuk arsip teks. Penyajian informasi penyakit demam berdarah dengue masih sebatas brosur dan leaflet sehingga mengalami kesulitan dalam penanggulangan penyebaran penyakit demam berdarah dengue di Kabupaten Siak. Kurangnya kesadaran masyarakat untuk hidup sehat dan bersih. Agar seluruh upaya itu berjalan lancar, diperlukan sosialisasi serta pemahaman tentang penyakit demam berdarah dengue kepada masyarakat. Oleh karena itulah sistem informasi geografis merupakan suatu solusi yang akan diberikan guna menunjang pelayanan Dinas Kesehatan Kabupaten Siak untuk dapat membantu masyarakat banyak.Topik dalam penelitian ini adalah Rancang Bangun SIG Pemantauan Penyebaran Penyakit DBD Kabupaten Siak Berbasis Web. Langkah awal yang dilakukan dalam penelitian ini adalah melakukan pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan literatur. Aplikasi disusun dengan prosedur yang mencakup identifikasi masalah, analisis kebutuhan sistem, analisis kebutuhan proses, perancangan antarmuka, implementasi dan pengujian sistem berupa Black Box Test dan Alpha Test.Hasil dari penelitian ini adalah Rancang Bangun SIG Pemantauan Penyebaran Penyakit DBD Kabupaten Siak Berbasis Web. Dengan kesimpulan SIG ini mampu memberikan informasi tentang peta penyebaran penyakit DBD dan dapat mengetahui tinggi dan rendahnya kasus DBD disetiap kecamatan serta dapat mencari data kasus DBD berdasarkan tahun. Dari pengujian dihasilkan sangat setuju (SS) 50% dan setuju (S) 47,1% sehingga aplikasi ini membantu pengguna dengan baik dan layak untuk digunakan. Kata Kunci : SIG, pemantauan, penyebaran, DBD, Kabupaten Siak.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENANGANAN LIMBAH CAIR PABRIK DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA Nur Azizah; Sri Winiarti
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 3, No 2 (2015): Juni
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v3i2.3071

Abstract

Limbah pabrik yaitu buangan yang dihasilkan dari suatu proses produksi industri. Limbah cair, limbah padat dan limbah gas yaitu jenis limbah hasil produksi dari pabrik. Penurunan kualitas air tanah dan cadangan air tanah sebagai sumber air minum bagi penduduk serta meningkatnya pencemaran sungai oleh limbah domestik  dan limbah industri menyebabkan kualitas air tanah dan air permukaan mengalami penurunan, terutama di wilayah perkotaan terus mengalami ancaman pencemaran seiring terus bertambahnya jumlah penduduk serta pertambahan kegiatan perindustrian. Meningkatnya jumlah perindustrian menyebabkan sulitnya pihak bidang pengendalian pencemaran air dan tanah serta bahan berbahaya beracun mengalami kesulitan dalam pengawasan penanganan limbah pabrik. Oleh karena itu dalam penelitian ini dibuat sebuah sistem pendukung keputusan untuk penanganan limbah cair pabrik menggunakan metode bayes dengan tujuan membangun sebuah aplikasi untuk menentukan penanganan limbah cair pabrik di Daerah Istimewa Yogyakarta, Menerapkan kriteria bayes dalam penanganan limbah cair pabrik menggunakan pemograman visual basic Net 2010.Penelitian yang dilakukan digunakan konsep pengembangan dengan paradigma waterfall, tahapan penelitian dimulai dari pengambilan data di Badan Lingkungan Hidup Daerah Istimewa Yogyakarta dengan menggunkan metode studi pustaka, wawancara, observasi  dan dokumentasi. Tahapan dalam pengembangan aplikasi ini meliputi desain basis pengetahuan, alur keputusan, pemodelan proses, pemodelan data, perancangan antar muka, implementasi dan pengujian sistem. Sistem ini akah dikembangkan menggunakan metode bayes dan pengujian sistem dengan pengujian untuk validasi sistem.Hasil penelitian ini berupa aplikasi desktop sistem pendukung keputusan penanganan limbah cair pabrik Daerah Istimewa Yogyakarta yang dapat membantu user dalam mengambil keputusan untuk layak atau tidak layak penanganan limbahcair pabrik berdasarakan peraturan yang berlaku dan memberikan rekomendasi penanganan limbah cair pabrik. Kata Kunci : kriteria bayes , Limbah Pabrik, Limbah cair, penanganan limbah ,Sistem Pendukung Keputusan. 
SISTEM PAKAR UNTUK MENDIAGNOSA PENYAKIT KAMBING ETAWA BERBASIS WEB Bagus Primantoro; Abdul Fadlil
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 2, No 1 (2014): Februari
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v2i1.2592

Abstract

Hewan kambing dalam bisnis peternakan merupakan sektor bisnis yang bisa dikatakan menjanjikan. Kambing Etawa misalnya, Kambing jenis Etawa mampu menghasilkan susu hingga tiga liter per hari dan harga susu kambing Etawa yang lumayan mahal diabandingkan susu hewan ternak lainnya. Harga kambing Etawa pun sangat mahal dari anak kambing etawa sampai kambing Etawa dewasa. Bisnis ternak kambing Etawa memang sangat menguntungkan, akan tetapi bisnis ini bukan tanpa kendala. Begitu banyak kendala yang ditemui oleh Dinas Peternakan Purworejo. Banyaknya kendala yang dapat diatasi seperti perawatan, penanganan penyakit dan solusinya, akan tetapi tidak sedikit pula yang tidak dapat diatasi seperti jarak lokasi peternak dengan Dinas Peternakan jauh dan kurangnya penyuluhan tentang penyakit beserta solusinya  kepeternak, pada akhirnya menyebabkan peternak Kambing Etawa merugi. Salah satu yang menyebabkan peternak merugi menurut penulusuran Dinas Peternakan Purworejo yaitu di karenakan penyakit.Penelitian mengenai pendiagnosaan penyakit kambing etawa yang dilakukan menggunakan metode penelusuran fakta Forward Chaining dan metode kepastian Theorema Bayes. Tahap pengembangan aplikasi diawali dengan tahap analisis dan definisi persyaratan yang menghasilkan rekayasa pengetahuan, kebutuhan data dan kebutuhan sistem. Tahap kedua yaitu perancangan sistem dan perangkat lunak yang menghasilkan perancangan proses yaitu Diagram Konteks, Diagram Alir Data, Entity Relationship Diagram, Mapping Table, Rancangan tabel dan perancangan menu dan antarmuka. Tahap ketiga yaitu implementasi dan pengujian unit dengan menggunakan XAMPP, Macromedia Dreamweaver 8  dan Microsoft Office Access 2007. Tahap selanjutnya adalah integrasi dan pengujian sistem menggunakan  Alpha Test dan Blackbox Test.Dari pengujian yang dilakukan menghasilkan Sistem Pakar Berbasis Web untuk mendiagnosa Penyakit Kambing Etawa  yang dapat bekerja seperti layaknya seorang dokter hewan. Informasi yang dihasilkan adalah nama penyakit, definisi, penyebab, gejala-gejala yang menyertai, keterangan penyakit, solusi pengobatan, dan probabilitas penyakit. Hasil uji coba menunjukan bahwa aplikasi layak dan dapat digunakan.Kata Kunci : Sistem Pakar, Penyakit Kambing Etawa, Theorema Bayes.
Pengembangan User Interface (UI) dan User Experience (UX) Aplikasi Cashoop Untuk Pengelolaan Keuangan Pribadi Furgandini Rencang Pambajeng; Ardiansyah Ardiansyah
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 7, No 1 (2019): Februari
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v7i1.15801

Abstract

Pengelolaan finansial yang baik sangat membantu individu maupun keluarga dalam mengambil keputusan-keputusan finansialnya. Saat ini aplikasi pengelolaan keuangan juga marak seperti MyFamily Accounting, Amplop.In dan NgaturDuit. Akan tetapi ketiga aplikasi tersebut memiliki beberapa kelemahan antara lain masih dalam versi desktop dan web saja. Dari hasil analisis aplikasi sebelumnya masih berbasis desktop yang dikoneksikan dengan Pocket PC. Aplikasi ini memiliki kelemahan dari sisi teknologi yang sudah lawas dan sangat jarang digunakan yaitu Pocket PC dan juga aplikasi desktop yang sudah ditinggalkan. Dengan meninjau masalah ini dibutuhkan suatu solusi yaitu merancang desain user interface dan user experience aplikasi Cashoop yang membantu para pengguna untuk mengelola keuangan pribadinya dengan lebih efektif, efisien dan memuaskan dari sisi usability. Metodologi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu melakukan pengumpulan data menggunakan mrtode kuisioner. Kemudian dilakukan analisis data, deskripsi kebutuhan sistem dan pembuatan UML (Unified Modelling Language). Tahap selanjutnya adalah perancangan desain user interface dan user experience aplikasi cashoop, dan pengujian user interface dan user experience ini dengan menggunakan metode pengujian Usability Post Task (SEQ) dan Post Study (SUS). Berdasarkan hasil pengukuran desain user interface dan user experience aplikasi cashoop berbasis mobile yang dikembangan sesuai dengan pengujian usability terbukti membantu dalam proses pengembangan dan hasil pengukuran tingkat keberhasilan pengguna sebesar 100%, pengukuran kemudahan penguna dengan nilai rata-rata skor SEQ 5,1 (mudah) dan pengukuran kepuasan pengguna dengan nilai rata-rata SUS responden 71,08 (Acceptable).
Analisis Kebutuhan untuk Pengembangan Sistem CRM Sri Rustiningsih; Sri Handayaningsih
Jurnal Sarjana Teknik Informatika Vol 3, No 1 (2015): Februari
Publisher : Teknik Informatika, Universitas Ahmad Dahlan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.12928/jstie.v3i1.2945

Abstract

PT. Mandar Utama Tiga merupakan perusahaan yang bergerak di bidang multimedia seperti digital video, cetak full color, desain grafis, print outdor, digital foto. PT. Mandar Utama Tiga memiliki beberapa permasalahan yang berkaitan dengan analisis kebutuhan pengembangan sistem CRM. Masalah-masalah tersebut adalah tidak adanya perencanaan analisis untuk kebutuhan sistem aplikasi CRM untuk pengolahan data pemesanan sehingga membutuhkan suatu analisis pengembangan rancangan sistem aplikasi CRM, tidak adanya perencanaan analisis untuk kebutuhan sistem aplikasi komplain produk sehingga membutuhkan suatu pengembangan rancangan sistem aplikasi CRM untuk komplain, tidak adanya perencanaan analisis kebutuhan CRM untuk membuat rancangan profile customer sehingga diperlukan analisis kebutuhan CRM PT. Mandar Utama Tiga dengan COBIT 4.1 untuk pengembangan sistem CRM. Untuk mengatasi tersebut maka perlu dibangun suatu analisis kebutuhan CRM PT. Mandar Utama Tiga dengan COBIT 4.1 untuk pengembangan sistem CRM yang berguna untuk membina hubungan yang lebih dekat antara customer dan pihak perusahaan dengan menciptakan komunikasi dua arah dengan mengelola suatu hubungan yang saling menguntungkan antara customer dan PT. Mandar Utama Tiga.Dalam penelitian ini, metode yang digunakan dalam pembuatan analisis kebutuhan untuk pengembangan sistem aplikasi CRM adalah COBIT 4.1. Pertama subjek penelitian, kedua alat penelitian, ketiga metode pengumpulan data, keempat analisis yaitu analisis kondisi saat ini, analisis kondisi yang diharapkan dan analisis SWOT kelima analisis kebutuhan menggunakan metode COBIT 4.1 dilakukan dengan penyebaran kuesioner awal. Analisis kebutuhan pengembangan sistem CRM pada PT. Mandar Utama Tiga terdapat perancangan konteks diagram dan DFD level. Dan kemudian sistem antarmuka dan setelah itu baru dilakukan pengujian sistem CRM dan yang terakhir yaitu rekomendasi.Dari penelitian ini yang dilakukan menghasilkan analisis kebutuhan CRM dengan COBIT 4.1 di PT. Mandar Utama Tiga untuk pengembangan sistem CRM sebagai bahan acuan dalam pembuatan sistem CRM. Dari pengujian sistem CRM yang dilakukan, didapat hasil bahwa 100% responden yang terdiri dari karyawan dan customer menyetujui analisis kebutuhan dan pengembangan sistem aplikasi CRM yang diusulkan.Kata kunci : PT. Mandar Utama Tiga, Analisis Kebutuhan Pengembangan Sistem CRM, Customer Relationship Management  (CRM), COBIT 4.1.

Filter by Year

2013 2026


Filter By Issues
All Issue Vol. 14 No. 1 (2026): Februari Vol. 13 No. 3 (2025): Oktober Vol. 13 No. 2``` (2025): Juni Vol. 13 No. 1 (2025): Februari Vol. 12 No. 3 (2024): Oktober Vol. 12 No. 2 (2024): Juni Vol 12, No 2 (2024): Juni Vol 12, No 1 (2024): Februari Vol. 12 No. 1 (2024): Februari Vol. 11 No. 3 (2023): Oktober Vol 11, No 3 (2023): Oktober Vol. 11 No. 2 (2023): Juni Vol 11, No 2 (2023): Juni Vol. 11 No. 1 (2023): Februari Vol 11, No 1 (2023): Februari Vol 10, No 3 (2022): Oktober Vol. 10 No. 3 (2022): Oktober Vol. 10 No. 2 (2022): Juni Vol 10, No 2 (2022): Juni Vol 10, No 1 (2022): Februari Vol. 10 No. 1 (2022): Februari Vol 9, No 3 (2021): Oktober Vol. 9 No. 3 (2021): Oktober Vol. 9 No. 2 (2021): Juni Vol 9, No 2 (2021): Juni Vol 9, No 1 (2021): Februari Vol. 9 No. 1 (2021): Februari Vol 8, No 3 (2020): Oktober Vol. 8 No. 3 (2020): Oktober Vol 8, No 2 (2020): Juni Vol. 8 No. 2 (2020): Juni Vol 8, No 1 (2020): Februari Vol. 8 No. 1 (2020): Februari Vol 7, No 3 (2019): Oktober Vol 7, No 2 (2019): Juni Vol 7, No 1 (2019): Februari Vol 6, No 3 (2018): Oktober Vol 6, No 2 (2018): Juni Vol 6, No 1 (2018): Februari Vol 5, No 3 (2017): Oktober Vol 5, No 2 (2017): Juni Vol 5, No 1 (2017): Februari Vol 4, No 3 (2016): Oktober Vol 4, No 2 (2016): Juni Vol 4, No 1 (2016): Februari Vol 3, No 3 (2015): Oktober Vol 3, No 2 (2015): Juni Vol 3, No 1 (2015): Februari Vol 2, No 3 (2014): Oktober Vol 2, No 2 (2014): Juni Vol 2, No 1 (2014): Februari Vol 1, No 2 (2013): Oktober Vol 1, No 1 (2013): Juni More Issue