cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya
Published by Universitas Brawijaya
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 20 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 2 (2014)" : 20 Documents clear
OPTIMASI PEMBUATAN BIOSENSOR DIAZINON MENGGUNAKAN ENZIM ALKALIN FOSFATASE DI PERMUKAAN SPCE–KITOSAN Isvani, Nuzulul Kurniawan; Mulyasuryani, Ani; Roosdiana, Anna
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (450.725 KB)

Abstract

Kinerja biosensor didasarkan pada reaksi hidrolisis diazinon menjadi O,O dietil fosforotioat, 2-isopropil-6-metil pirimidin-4-ol dan ion H+ yang dikatalisis oleh alkalin fosfatase (ALP). Kinerja biosensor dipengaruhi oleh ALP yang teramobil, luas permukaan elektroda dan metode amobilisasi enzim. Pada penelitian ini alkalin fosfatase diamobilkan pada membran kitosan-glutaraldehid di permukaan SPCE. Pengukuran diazinon dilakukan pada pH larutan 8,5 dengan ALP sebanyak 0,325; 0,650; 0,975; 1,30; 1,65 mg yang diamobilkan secara adsorpsi. Luas SPCE dipelajari pada 5 mm ´ 1,5 mm dan 7 mm ´ 1,5 mm. Tahap akhir adalah karakterisasi biosensor menggunakan metode amobilisasi adsorpsi dan ikatan silang. Hasil penelitian menunjukkan kinerja optimum diperoleh pada massa ALP amobil 1,65 mg secara ikatan silang, luas SPCE 5 mm ´ 1,5 mm, dengan  kisaran konsentrasi (0,27 - 1,5) ppm, kepekaan 32,61 mV/ppm, dan batas deteksi 0,27 ppm.
Pengaruh pH dan Temperatur Terhadap Kinerja Elektrroda Selektif Ion (ESI) Timbal(II) Tipe Kawat Terlapis Berbasis S-Methyl N-(Methylcarbamoyloxy) Thioacetimidate Putra, Ilham Krisdarmawan; Fardiyah, Qonitah; Sulistyati, Hermin
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (361.696 KB)

Abstract

Ion selective electrode (ISE) lead(II) based coated wire type with S-methyl N-(methylcarbamoyloxy) thioacetimidate as the ionofor, polyvinylchloride (PVC) as the polymer matrix and dioktilftalat (DOP) as plasticizer has been developed. The ISE lead(II) showed Nernstian slope of 29,26 mV/decade of concentration, linear concentration range of 10-5 – 10-1 M, detection limit of 1,185 x 10-5 M or equal to 2,453 ppm of lead, and response time of 60 seconds. The purpose of this research is to study the effect of pH and temperature on the performance (ISE) lead(II) based coated wire type S-methyl N-(methylcarbamoyoxy) thioacetimidate. Effect of pH and temperature on the performance of  ISE lead(II) was determined by measuring the potential response of lead(II) solution using acetate buffer at pH 2-8 and temperature of 20-50 oC. The results showed that the performance of ISE lead(II) based coated wire type S-methyl N-(methlcarbamoyloxy) thioacetimidate was optimum at pH 7 and was not influenced by the temperature from 20-50 oC.
STUDI VARIASI PELARUT PADA REAKSI KONDENSASI ALDOL ANTARA FURFURAL DAN ASETON MENGGUNAKAN KATALIS MgO/γ-Al2O3 Anjani, Ryzki Martha; Ulfa, Siti Mariyah; Tjahjanto, Rachmat Triandi
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (401.44 KB)

Abstract

The aim of this research is to examine the effect of solvent’s polarity against the catalytic activity and selectivity of MgO/γ-Al2O3 catalysts for aldol condensation reaction between furfural and acetone. MgO/γ-Al2O3 catalyst made by wet impregnation method. The catalysts characterized by X-Ray Diffraction and Scanning Electron Microscopy-Electron Dispersive X-Ray Spectrometry. The reaction was conducted by reflux with the molar ratio 1:1 for furfural and acetone in N2 atmosphere (180 minutes). Water, ethanol:water 50%, and methanol used in this reaction as solvents. The result showed that MgO/γ-Al2O3have been higher activity for aldol reaction in water as a solvent and produced condensation product with the value of λmax was 300nm (measured by UV-Vis spectrophotometers).Prolonged the reaction time to 360 minutes increased the value of λmaxto be 312,5 nm. In ethanol:water and methanol solvent didn’t get the product of condensation. Key word: furfural, acetone, MgO/γ-Al2O3,aldol condensation, reflux. 
PENGARUH REAKSI DEASETILASI DENGAN BANTUAN ULTRASONIKASI TERHADAP KITIN HASIL ISOLASI DARI CANGKANG Portunus pelagicus ASAL PROBOLINGGO Lusiana, Sri Eva; Sukma, Sari; Masruri, Masruri; Suratmo, Suratmo
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (325.127 KB)

Abstract

ABSTRAK Kitosan merupakan polisakarida dari monomer glukosamin. Potensi aplikasinya untuk reaksi organik dan industri farmasi sangat luas. Paper ini melaporkan hasil studi optimasi isolasi kitosan dari cangkang rajungan lokal (Portunus pelagicus) asal Probolinggo. Optimalisasi dikerjakan dengan meningkatkan lama reaksi deasetilasi kitin dan menggunakan konsentrasi basa NaOH 70%. Proses ini dikerjakan dengan bantuan ultrasonikasi (Ultrasonication-Assisted). Kitosan hasil isolasi diperoleh berupa serbuk berwarna putih dengan kadar air rata-rata 1,0%. Derajat deasetilasi kitosan tertinggi diperoleh sebesar 97,60% ketika reaksi deasetilasi dilangsungkan selama 8 jam. Nilai ini lebih tinggi dibandingkan dengan hasil yang dilaporkan dalam penelitian sebelumnya yang mencapai sekitar 60%.   Kata kunci: derajat deasetilasi, kitin, kitosan, Portunus pelagicus, rajungan
SKRINING FITOKIMIA METABOLIT SEKUNDER EKSTRAK METANOL DARI KULIT BATANG MAHONI (Swietenia mahagony Jacq.) Qodri, Udrika Lailatul; Masruri, Masruri; Utomo, Edi Priyo
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (320.882 KB)

Abstract

Mahoni Jawa (Swietenia mahagon Jacq.) merupakan tanaman yang banyak tumbuh dan telah dibudidayakan di Indonesia. Namun masih sangat terbatas kajian terhadap senyawa-senyawa metabolit sekunder sebagai penyusunnya. Paper ini melaporkan hasil skrining metabolit sekunder bagian kulit batang kayu mahoni. Metode yang digunakan adalah ekstraksi menggunakan soxhlet serta melakukan uji fitokimia dengan beberapa reagen pendeteksi senyawa metabolit sekunder. Hasil analisis menunjukkan bahwa kulit kayu mahoni jawa mengandung senyawa metabolit sekuder golongan alkaloid, flavonoid, saponin, fenolik hidrokuinon, dan tanin.
PENGARUH HIDROFILISITAS MEMBRAN TERHADAP PENINGKATAN KEMURNIAN ETANOL SECARA DESTILASI Sitanggang, Fetty Alvionita; Mardiana, Diah; Indahyanti, Ellya
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (500.668 KB)

Abstract

Metoda destilasi membran dimungkinkan digunakan untuk meningkatkan kemurnian etanol. Dua jenis membran yang digunakan pada kajian ini adalah membran selulosa ester dan membran poliamida. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh hidrofilisitas membran dan waktu destilasi terhadap kemurnian etanol. Destilasi yang dikombinasikan dengan membran dilakukan pada temperatur 80oC dengan variasi waktu destilasi 1 sampai 3 jam. Hasil destilasi, baik destilat maupun residu, dianalisis berdasarkan  nilai indeks bias dan massa jenisnya. Sebagai pendukung juga telah dilakukan analisis sifat termal dan derajat swelling membran. Hasil analisis termal menunjukkan bahwa membran selulosa ester tidak sesuai untuk pemurnian secara destilasi, Membran poliamida yang lebih bersifat hidrofilik dibandingkan membran selulosa ester lebih mampu menahan air, meskipun belum dapat digunakan untuk meningkatkan kemurnian etanol secara destilasi. Semakin lama waktu destilasi, kemampuan membran poliamida untuk melewatkan etanol semakin tinggi.Kata kunci: etanol, destilasi, membran, hidrofilik
UJI LINIERITAS, SELEKTIVITAS, DAN VALIDITAS METODE ANALISIS MERKURI(II) SECARA SPEKTROFOTOMETRI BERDASARKAN PENURUNAN ABSORBANSI KOMPLEKS BESI(III) TIOSIANAT Nashukha, Hikmanita Lisan; Sulistyarti, Hermin; Sabarudin, Akhmad
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (435.938 KB)

Abstract

Pada penelitian ini, telah dikembangkan analisis kandungan merkuri dengan metode spektrofotometri berdasarkan penurunan absorbansi kompleks [Fe(SCN)]2+. Merkuri(II) yang direaksikan dengan tiosianat (SCN‑) berlebih akan membentuk kompleks [Hg(SCN)4]2- yang tidak berwarna. Sisa SCN- direaksikan dengan ion besi (Fe(III)) dan menghasilkan kompleks merah [Fe(SCN)]2+ yang diukur dengan spektrofotometer pada panjang gelombang 460 nm. Parameter-parameter yang dilakukan dalam penelitian ini adalah linieritas, selektivitas dan validitas dari metode analisis merkuri berdasarkan penurunan absorbansi kompleks [Fe(SCN)]2+. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kisaran konsentrasi yang dapat terdeteksi adalah 1-30 ppm dengan limit deteksi 0,96 ppm. Metode ini tidak diganggu oleh ion Cu2+, Co2+, Pb2+ pada konsentrasi hingga 50 ppm dan ion Ag+ mengganggu pada konsentrasi 50 ppm. Validitas metode telah dilakukan pada sampel sintetis dan alami, dimana baik sampel sintetis maupun sampel alami menghasilkan recovery yang tinggi yaitu 102,48 % dan 105,26 %. Kata kunci: merkuri(II), spektrofotometri, tiosianat, linieritas, selektivitas, validitas
Identifikasi Polisiklik Aromatik Hidrokarbon (PAH) dalam Emisi Kendaraan Bermotor dengan Menggunakan Whatman Filter Paper PM 2.5 Virosa, Achmad Virdi; Rahman, Mohammad Farid; Wardoyo, Arianto Y.P
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (408.862 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi Polisiklik Aromatik Hidrokarbon (PAH) dalam Particulate Matter 2.5 µm (PM 2.5) yang diemisikan oleh beberapa sepeda motor. Emisi ditangkap dengan menggunakan Whatman Filter Paper PM 2.5. Senyawa PAH diisolasi dengan menggunakan metode ekstraksi soxhlet.. Analisis dilakukan dengan menggunakan instrumen Gas Chromatography Mass Spectrophotometer (GC/MS). Setelah dilakukan analisis dengan instrumen GC/MS terdapat beberapa senyawa PAH yang terdeteksi. Dari beberapa senyawa yang terdeteksi terdapa 4 senyawa PAH yang memiliki konsentrasi yang cukup tinggi, antara lain 1-naphthalen-2yl-ethanone, c-(3-vivyl-naphthalen-2-yl)-methylamine, 3-methyl-1,2,3,4-tetrahydro-anthracen-2-ylamine, dan 9-vinyl-naphthacene-2-carbonitrile.
KITOSAN DARI RAJUNGAN LOKAL PORTUNUS PELAGICUS ASAL PROBOLINGGO, INDONESIA Sukma, Sari; Lusiana, Sri Eva; Masruri, Masruri; Suratmo, Suratmo
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (418.863 KB)

Abstract

ABSTRAK Kitosan merupakan polisakarida yang tersusun atas monomer glukosamin dengan ikatan glikosida. Kitosan dapat diperoleh melalui proses deasetilasi kitin dari cangkang kulit rajungan (Portunus pelagicus). Dalam paper ini dilaporkan hasil studi dalam proses optimasi deasetilasi kitin dari cangkang kulit rajungan asal Probolinggo. Optimasi ditujukan untuk mendapatkan kitosan dengan derajat deasetilasi (DD) yang tinggi. Proses ini dikerjakan dengan menggunakan konsentrasi basa 70% dalam mengkatalisis proses deasetilasi, serta mengkaji pengaruh lama reaksinya. Reaksi dikerjakan dengan metode batch pada suhu didih campuran dan diaduk secara konvensional menggunakan pengaduk magnetik. Kitosan yang diperoleh berupa serbuk berwarna putih dengan persentase antara 29,25-46,25%. Nilai DD tertinggi 87,96% pada konsentrasi basa 70% ketika reaksi dikerjakan selama 24 jam. Derajat deasetilasi ini lebih baik jika dibandingkan dengan hasil penelitian sebelumnya dengan nilai sekitar 70% DD. Kata kunci: kitin, kitosan, Portunus pelagicus, rajungan  
IDENTIFIKASI POLISIKLIK AROMATIK HIDROKARBON (PAH) PADA EMISI KENDARAAN BERMOTOR DENGAN WHATMAN FILTER PAPER PM10 Shadiq, Jakfar; Rahman, Mohammad Farid; Wardoyo, Arinto Y.P.
Jurnal Ilmu Kimia Universitas Brawijaya Vol 2, No 2 (2014)
Publisher : Jurusan Kimia, FMIPA Universitas Brawijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (389.305 KB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk identifikasi komponen PAH dan   partikulat   dari   emisi   kendaraan   bermotor. Penangkapan komponen PAH dan partikulat dari emisi kendaraan bermotor menggunakan Whatman Filter Paper PM10 selama 60 menit. Selanjutnya Whatman Filter Paper PM10 diisolasi menggunakan soxhlet selama 10 jam dengan menggunakan pelarut diklorometana. Ekstrak yang diperoleh dipekatkan dengan gas nitrogen, Kemudian dipisahkan dengan kromatografi kolom dan  dikarakterisasi menggunakan kromatografi lapis tipis. Sampel dianalisis menggunakan Kromatografi Gas Spektroskopi Massa (KG-SM). Hasil dari emisi kendaraan bermotor  menunjukkan adanya beberapa komponen PAH yang sebagian besar terdiri dari C-(3-Vinyl-benzo[ghi]fluoranthen-4-yl)-methylamine, 3-Methyl-1,2,3,4-tetrahydro-anthracen-2-ylamine, and C-(3-Vinyl- naphthalen-2-yl)-methylamine. Kata kunci: PAH, Partikulat, Soxhlet, KG-SM. ABStract This study was aimed to identify PAHs componds in PM10 emitted by motor cycles. The PM10 particulates were trapped by a whatman filter paper PM10 for 60 minutes. The filter was isolated using soxhlet extraction for 10 hours with dichloromethane solvent, the solution was extracted by a nitrogen gases. Then the solution was separated using a column chromatography and characterized using thin layer chromatography. Finally the samples was analyzed using a GC-MS. The results showed that the PM10 emission from motor cycles contained of a several PAHs with the relativity large amount of C-(3-Vinyl-benzo[ghi]fluoranthen-4-yl)-methylamine, 3-Methyl-1,2,3,4-tetrahydro-anthracen-2-ylamine, and C-(3-Vinyl-naphthalen-2-yl)-methylamine. Keywords: PAH, Particulate Matter, Soxhlet, GC-MS

Page 1 of 2 | Total Record : 20