cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Strategi Pemasaran
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Education,
Arjuna Subject : -
Articles 655 Documents
PENGARUH FUNCTIONAL VALUE DAN REVIEW QUALITY SKINCARE SOMETHINC TERHADAP PURCHASE INTENTION MELALUI BRAND TRUST SEBAGAI VARIABEL INTERVENING Bernike Konanya Siswanto
Jurnal Strategi Pemasaran Vol 9, No 2 (2022): Jurnal Strategi Pemasaran
Publisher : Jurnal Strategi Pemasaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari Functional Value dan Review Quality Skincare Somethinc terhadap Purchase Intention yang di mediasi oleh Brand Trust. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode survei dengan menyebar kuesioner secara online dengan jumlah responden sebanyak 155 orang. Yang menjadi responden adalah masyarakat yang sebelumnya telah melihat ataupun terekspos dengan konten Somethinc dalam kurun 6 bulan terakhir. Data dari penelitian ini diolah menggunakan pendekatan persamaan model structural dengan alat bantu Partial Least Square. Hasil akhir dari penelitian ini menunjukkan bahwa Functional Value berpengaruh terhadap Brand Trust secara signifikan, sedangkan Functional Value tidak berpengaruh secara spesifik terhadap Purchase Intention, Review Quality berpengaruh secara signifikan terhadap Brand Trust, sedangkan Review Quality tidak berpengaruh secara signifikan dengan Purchase Intention, Brand Trust memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Purchase Intention, Brand Trust tidak memiliki peran mediasi pada Functional Value terhadap Purchase Intention, akan tetapi masih ditemukan peran mediasi Brand Trust pada Review Quality terhadap Purchase Intention.Kata Kunci: Functional Value, Review Quality, Brand Trust, Purchase Intention
PENGARUH BRAND AMBASSADOR TERHADAP INTENTION TO BUY DENGAN BRAND IMAGE SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA SHAMPO HEAD AND SHOULDERS Luis Yohanis Tabelak
Jurnal Strategi Pemasaran Vol 9, No 2 (2022): Jurnal Strategi Pemasaran
Publisher : Jurnal Strategi Pemasaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di era globalisasi dan persaingan dagang yang sangat ketat membuat produk shampo yang di indonesia harus menggunakan strategi pemasaran untuk menarik konsumen. Salah satunya dengan menggunakan brand ambassador yang mempunyai image yang baik di indonesia. Peran brand ambassador ,brand image ini sangat membantu untuk memutuskan intention to buy konsumen dalam membeli produk yang dipromosikan. Penelitian ini bertujuanĀ  untuk mengetahui pengaruh brand ambassador terhadap intention to buy dengan brand image sebagai variabel intervening pada shampoo head and shoulders. Penelitian ini dilakukan dengan menyebarkan survey online menggunakan kuesioner dengan responden 144 responden, dan berhasil mendapatkan 130 responden yang memenuhi kriteria penelitian. Responden ini adalah orang orang yang pernah menggunakan shampo head and shoulders dalam kurun waktu bulan Februari 2023 hingga Mei 2023. Analisis data dilakukan menggunakan partial least square untuk mengetahui hasil analisis deskriptif dan pengujian hipotesis. Hasil penelitian untuk menunjukan hubungan yang sangat signifikan antara brand ambassador,intention to buy terhadap brand imageĀ  sebagai intervening variabel
PENGARUH CUSTOMER PERCEIVED VALUE TERHADAP REPURCHASE INTENTION DENGAN CUSTOMER SATISFACTION SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA CUSTOMER MIE GACOAN SURABAYA Owen Benata
Jurnal Strategi Pemasaran Vol 9, No 2 (2022): Jurnal Strategi Pemasaran
Publisher : Jurnal Strategi Pemasaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh customer perceived value terhadap repurchase intention dengan customer satisfaction sebagai variabel intervening pada customer Mie Gacoan Surabaya. Pada penelitian ini, pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 110 responden. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis data Partial Least Square (PLS). Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa customer perceived value berpengaruh terhadap repurchase intention, selanjutnya customer perceived value berpengaruh terhadap customer satisfaction, kemudian customer satisfaction tidak berpengaruh terhadap repurchase intention, dan yang terakhir, melalui penelitian ini, ditemukan hasil bahwa customer satisfaction tidak memediasi hubungan antara customer perceived value terhadap repurchase intention pada customer Mie Gacoan Surabaya.
PENGARUH PERCEIVED QUALITY DAN BRAND ASSOCIATION TERHADAP BRAND LOYALTY KONSUMEN UNIQLO DI SURABAYA Cristian Jasen Sanjaya
Jurnal Strategi Pemasaran Vol 9, No 2 (2022): Jurnal Strategi Pemasaran
Publisher : Jurnal Strategi Pemasaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Terdapat beragam penelitian yang menunjukan bahwa perceived quality danbrandassociation berpengaruh terhadap brand loyalty konsumen Uniqlo di Surabaya. Tetapibanyak yang belum membahas tentang pengaruh perceived quality danbrand associationterhadap brand loyalty konsumen Uniqlo di Surabaya secara detail pada bisnis fashion khususnya pakaian. Penelitian ini menggunakan brand Uniqlo yang merupakan brand bajuyang cukup terkenal dan dalam penelitian ini dilakukan denganmenggunakan metode kuantitatif. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa perceived quality berpengaruh positif terhadap brand loyalty dan brand association berpengaruh positif terhadap brand loyalty.
PENGARUH BRAND IMAGE TERHADAP BRAND LOYALTY DENGAN BRAND TRUST SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA KEDAI KOPI KENANGAN SURABAYA Edward Alexander Hariadi
Jurnal Strategi Pemasaran Vol 9, No 2 (2022): Jurnal Strategi Pemasaran
Publisher : Jurnal Strategi Pemasaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak: Sekarang ini kedai kopi sudah mulai banyak dimana-mana dan hanya beberapa yang bertahan dan tetap di minati konsumen. Yang ingin peneliti bahas yaitu, Kedai Kopi Kenangan yang tetap bertahan dan ramai serta cabang mereka yang semakin banyak, maka dari itu peneliti memutuskan untuk meneliti Kedai Kopi Kenangan menggunakan indikator Pengaruh BRAND IMAGE Terhadap BRAND LOYALTY Dengan BRAND TRUST Sebagai Variabel Intervening. Peniliti mengumpulkan data dengan cara menyebarkan online survey melalui media sosial serta beberapa pelanggan yang berada di beberapa Kedai Kopi Kenangan. Peneliti mendapatkan110 responden, dan berhasil mendapatkan 100 responden yang memenuhi kriteria penelitian. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan hasil penelitian menunjukkan BRAND IMAGE sangat berpengaruh BRAND LOYALTY dan BRAND TRUST. Berdasarkan survey, Kedai Kopi Kenangan berhasil membangun citra positif terhadap konsumen, sehingga tercipta BRAND LOYALTY dengan variabel intervening yaitu, BRAND TRUST.