cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota bengkulu,
Bengkulu
INDONESIA
GRADIEN
Published by Universitas Bengkulu
ISSN : 02162393     EISSN : 26555743     DOI : -
Core Subject : Science, Education,
Jurnal Gradien merupakan jurnal ilmiah hasil penelitian yang meliputi bidang Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi. Jurnal ini terbit pertama kali pada tahun 2005 dengan frekuensi penerbitan dua kali setahun, yaitu pada bulan Januari dan Juli.
Arjuna Subject : -
Articles 150 Documents
Optimasi Pada Traveling Salesman Problem (TSP) dengan Pendekatan Simulasi Annealing Rizal, Jose
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 3, No 2 (2007): (Juli 2007)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (175.041 KB)

Abstract

Tulisan ini membahas salah satu penerapan dari simulasi bersyarat (conditional simulation) yaitu SimulasiAnnealing dalam mencari rute terpendek (optimasi) dari permasalahan Traveling Salesman Problem (TSP). Proses Simulasi Annealing analogi dengan proses pada pendinginan logam cair. Dalam aplikasi Simulasi Annealing pada TSP, terdapat proses pertukaran rute-rute perjalanan guna mendapatkan rute perjalanan yang menghasilkan total jarak perjalanan keseluruhan yang minimum. Algoritma Metropolis-Hasting digunakan sebagai kriteria pengujian diterima atau tidaknya pertukaran rute perjalanan dari dua titik. Sebagai studi kasus, diberikan suatu contoh permasalahan TSP dimana untuk menjalankan algoritmaSimulasi Annealing menggunakan bantuan Software Matlab.   
Optimasi Tekanan Deposisi dalam Simulasi Efisiensi Sel Surya Berbasis Material a-Si:H Purwandari, Endhah; Winata, Toto
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 8, No 1 (2012): (Januari 2012)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3491.193 KB)

Abstract

Perhitungan efisiensi konversi sel surya tipe persambungan p-i-n dengan berbasis material a-Si:H dilakukan berdasarkan simulasi perhitungan karakteristik I-V dari material. Dalam bentuk 1 dimensi, Persamaan Poisson dan Persamaan Kontinyuitas diselesaikan dengan menggunakan  Femlab Simulation. Data empirik optical band gap Eg pada variasi tekanan deposisi 0-500 mTorr,  yang diperoleh dalam penumbuhan a-Si;H menggunakan teknik HWC-VHF-PECVD, menjadi input kegiatan optimasi. Hasil simulasi menunjukkan terjadinya penurunan efisiensi dengan adanya kenaikan Eg. Efisiensi sel surya tertinggi sebesar 9,88% diperoleh pada tekanan deposisi a-Si:H sebesar 500 mTorr. Perhitungan efisiensi konversi sel surya tipe persambungan p-i-n dengan berbasis material a-Si:H dilakukan berdasarkan simulasi perhitungan karakteristik I-V dari material. Dalam bentuk 1 dimensi, Persamaan Poisson dan Persamaan Kontinyuitas diselesaikan dengan menggunakan  Femlab Simulation. Data empirik optical band gap Eg pada variasi tekanan deposisi 0-500 mTorr,  yang diperoleh dalam penumbuhan a-Si;H menggunakan teknik HWC-VHF-PECVD, menjadi input kegiatan optimasi. Hasil simulasi menunjukkan terjadinya penurunan efisiensi dengan adanya kenaikan Eg. Efisiensi sel surya tertinggi sebesar 9,88% diperoleh pada tekanan deposisi a-Si:H sebesar 500 mTorr.   
Model Tingkat Kelancaran Pembayaran Kredit Bank Menggunakan Model Regresi Logistik Ordinal (Studi Kasus: Bank Rakyat Indonesia Tbk Unit Pasar Bintuhan) Andriani, Yuli
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 8, No 2 (2012): (Juli 2012)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (437.694 KB)

Abstract

Untuk mengantisipasi penyelesaian kredit macet pada PT. Bank Rakyat Indonesia (BRI) Tbk unit Pasar Bintuhan perlu dicari faktor-faktor yang dijadikan indikator untuk analisis kelayakan pemberian kredit menggunakan model Regresi Logistik Ordinal. Model penduga tingkat kelancaran pembayaran kredit modal usaha yaitu: Lj (x) = konst_j - 2,695* [kelamin=1] -0,060 *Umur -0,789*Jml_tanggungan + 5,340E-7*Pinjaman -7,484E-8*Agunan; dimana tingkat kelancaran lancar Konst_j nya adalah 0,902, sedangkan untuk tingkat kelancaran dalam pengawasan khusus Konst_j nya adalah 6,614. Peluang seorang debitur tersebut untuk masuk kategori lancar adalah 0,6013276, kategori dalam pengawasan khusus adalah sebesar 0,396486, dan kategori macet adalah sebesar 0,002186. Maka dapat disimpulkan bahwa pinjaman seorang debitur tersebut berpeluang besar untuk menjadi kategori lancar.
Identifikasi Lithologi Batuan Bawah Permukaan Dengan Metode Csamt Di Daerah Kasihan, Tegalombo, Pacitan Hadi, Arif Ismul
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 3, No 2 (2007): (Juli 2007)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (168.668 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi lithologi batuan yang berhubungan dengan strukturperlapisan batuan bawah permukaan berdasarkan kontras resistivitas medium dan menginterpretasi sebaranresistivitasnya. Akuisisi data di lapangan menggunakan peralatan CSAMT model Stratagem 26716 Rev. D. Datadiolah dengan menggunakan transformasi Bostic. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa daerah survai yangterletak di Kasihan disusun oleh lithologi yang merupakan satu satuan batu pasir yang terdiri dari konglomerat pasirdan batu pasir vulkanik, intrusi batuan beku andesit di beberapa daerah masih berhubungan satu sama lainnya yangmenembus batu pasir vulkanik dan konglomerat. Adapun sebaran mineral phirit ke arah Baratdaya-Timurlaut danmineral phirit di daerah ini mengandung besi yang cukup banyak.   
Ichtiofauna Perairan Di Sungai Musi Kejalo Curup Bengkulu Duya, Novia
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 4, No 2 (2008): (Juli 2008)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (47.256 KB)

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang ichtiofauna sungai dibadan perairan sungai Musi Kejalo Curup Bengkulu daribulan Januari – Maret 2005. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis ikan yang terdapat didaerah aliran sungai Musi Kejalo. Metode yang digunakan adalah Proposive Random Sampling. Lokasi penangkapan yaitu daerah aliran sungai yang melintasi desa Tabarenah Curup dan Desa Sosokan Taba Kepahiang. Penangkapan dilakukan dengan jala dan serok, Jenis-jenis ikan yang tertangkap dikoleksi dan diidentifikasi , data yang didapat dianalisis secara deskriptif . Diadapatkan sebanyak 16 species yang termasuk kedalam 9 Famili dan 5 Ordo. Ordo Cypriniformes 8 species, Siluiriformes 4 species, Perciformes 2 species, Ophistomi dan Anguiliformes masing-masing 1 species.   
Identifikasi Jamur Malassezia Furfur Pada Nelayan Penderita Penyakit Kulit di RT 09 Kelurahan Malabro Kota Bengkulu Hayati, Inayah
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 10, No 1 (2014): (Januari 2014)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (57.379 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menentukan apakah pada nelayan penderita penyakit kulit di RT 09 kelurahan Malabero Kota Bengkulu terinfeksi jamur Malassezia furfur. Jenis penelitian ini adalah Deskriptif observasi, teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Sampel yang digunakan adalah kerokan kulit para nelayan penderita penyakit kulit sebanyak 15 sampel. Dari hasil penelitian diperoleh 11 orang nelayan penderita penyakit kulit terinfeksi jamur Malassezia furfur dan 4 orang nelayan penderita penyakit kulit tidak terinfeksi jamur Malassezia furfur.
Karakterisiasi Kinerja Dari Beberapa Membran Datar Gustian, Irfan
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 2, No 2 (2006): (Juli 2006)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (56.479 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat membran datar melalui beberapa cara. Cara pertama menggunakancara tekan panas dengan bahan dasar selulosa bakteri untuk proses osmosis balik dan proses ultrafiltrasi dan yangkedua menggunakan cara inversi phasa dengan polisulfon sebagai lapisan pendukung, selulosa asetat, aseton danformamida sebagai lapisan aktif. Pengujian yang telah dilakukan adalah terhadap koefisien rejeksi dan fluks darimembran yang dihasilkan. Dari hasil menunjukkan bahwa keofisien rejeksi untuk cara pertama pada proses osmosisbalik adalah 55% hingga 78% dan untuk proses ultrafiltrasi adalah 98%. Pada cara kedua menggunakan inversi phasadiperoleh 66,94% hingga 72,93%.Kata kunci: membran datar; koefisien   
Aplikasi Mikrokontroler Untuk Sistem Perparkiran Caniago, Zul Bahrum
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 3, No 1 (2007): (Januari 2007)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (87.78 KB)

Abstract

Membajirnya pemilikan motor di masyarakat menimbulkan persoalan ketertiban umum, munculnya arenaarenaperparkiran liar, meningkatnya pencurian motor yang meresahkan Kondisi ini menimbulkan rasa ketidak adilandan ketidak nyamanan, menyuburkan pungutan liar, timbulnya ekonomi biaya tinggi, dan premanisme dalammasyarakat. Sementara itu pemerintah setempat mengklaim secara sepihak tanpa didukung oleh peraturan memadai,menerima bagian dari restribusi parkir sebagai pendapatan asli daerah (PAD).Oleh karena itu perpakiran perlu di atur sedemikian yang dapat menjaga keterban umum, menimbulkan keadilan, rasaaman dan menghapus premanisme perparkiran, dan bersamaan dengan itu dapat memberi kontribusi kepada PAD.Salah satu usaha untuk mengatasi persoalan adalah dapat kembangkan pengaturan parkir yang lebih aman dandikontrol, yakni dengan menggunakan mikrokontroler MCS51. Dengan kemampuan yang dimiliki oleh MCS51,sistem perparkiran memberi jaminan keamanan serta dapat menghindari munculnya perparkiran liar, terutama didaerah perkotaan.   
Analisis Kelayakan Dan Rekayasa Batu-Bata Tahan Gempa Menggunakan Teknologi No Firing Karnefi, V. Sozi
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 4, No 1 (2008): (Januari 2008)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (98.727 KB)

Abstract

Rancang bangun masa kini membutuhkan material yang kuat dan ringan dan tahan terhadap gempa. Untukitu, penelitian ini bertujuan menciptakan material baru yaitu Batu-bata yang kuat dan ringan dan tahan terhadapgoyangan gempa. Penelitian ini menghasilkan Batu-bata dengan kuat tekan 203,82 kg/ Cm², berat 1049,38 kg dengankadar air 5,45 %. Berdasarkan data ini dapat disimpulkan bahwa material baru ini lebih kuat 115,92 % dari bata biasadan lebih ringan 61,41 %.   
Studi Kandungan Etanol Dalam Tapai Hasil Fermentasi Beras Ketan Hitam Dan Putih Sutanto, Teja Dwi; HP, Agus Martono
GRADIEN : Jurnal Ilmiah MIPA Vol 2, No 1 (2006): (Januari 2006)
Publisher : Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (150.385 KB)

Abstract

Etanol merupakan senyawa alkohol yang yang dihasilkan dalam fermentasi bahan makanan yang mengandungkarbohidrat termasuk beras ketan. Karena adanya kandungan etanol inilah sehingga bahan makanan hasil fermentasi menjadi lebih enak rasanya. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kandungan etanol yang terdapat dalam tapai hasil fermentasi beras ketan hitam dan putih yang difermentasi dengan menggunakan 3 macam pembungkus yang berbeda yaitu daun, plastik dan kaca. Pada penelitian ini beras ketan difermentasi dengan menggunakan ragi atau yeast selama 7 hari denganmenggunakan 3 macam pembungkus yang berbeda setelah lebih dahulu dimasak dengan cara dikukus, sehingga seluruhetanol hasil fermentasi sudah diubah menjadi asam asetat. Selanjutnya kandungan etanol dalam tapai ditentukan sebagai asam asetat dengan metode titrasi alkalimetri menggunakan larutan standar NaOH 0,1 N. Berdasar hasil pengukuran menunjukkan bahwa kandungan etanol dalam hasil fermentasi ketan putih dengan pembungkus daun, kaca dan plastik berturut-turut adalah 0,0751 %; 0,0599 % dan 0,0338 % sedangkan kandungan etanol dalam hasil fermentasi beras ketan hitam dengan pembungkus daun, kaca dan plastik berturut-turut adalah 0,0407 %; 0,0403 % dan 0,0388 %.   

Page 9 of 15 | Total Record : 150