cover
Contact Name
Sulha
Contact Email
ojs_mk@uho.ac.id
Phone
+628114097029
Journal Mail Official
ojs_mk@uho.ac.id
Editorial Address
Kampus Hijau Bumi Tridharma, Jl. H.E.A. Mokodompit, Anduonohu, KENDARI 93232
Location
Kota kendari,
Sulawesi tenggara
INDONESIA
Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil
Published by Universitas Halu Oleo
ISSN : -     EISSN : 25032712     DOI : http://dx.doi.org/10.33772/jmk.v7i2
Adapun bidang-bidang yang tercakup di dalam ruang lingkup Jurnal Media Konstruksi, namun tidak terbatas pada, antara lain: - Teknologi Informasi dan Komunikasi - Pemukiman dan Bencana - Bangunan Berorientasi Lingkungan - Transportasi - Teknologi Proses - Kelautan - Geoteknik - Struktur - Manajemen Konstruksi - Keairan
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 7, No 4 (2022)" : 7 Documents clear
PERHITUNGAN RENCANA ANGGARAN BIAYA ( RAB ) PADA RUMAH LANTAI 2 TYPE 140 Rismon Rismon; Baso Mursidi; Wayan Mustika; La Ode Muhamad Nurrakhmad Arsyad; Sulha Sulha; Fathur Rahman Rustan
Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 7, No 4 (2022)
Publisher : PRODI D3 TEKNIK SIPIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmk.v7i4.28104

Abstract

Sebagian besar masyarakat di Kota Kendari khususnya daerah pedesaan ketika akan membuat hunian sangat jarang memperhitungkan Rencana Anggaran Biaya (RAB) berdasarkan SNI 2016, hanya berdasarkan pengalaman pekerja atau tukang bangunan. Dengan adanya hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk menghitung berapa Rencana Anggaran Biaya (RAB) untuk rumah tipe 140 di Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara.  Data yang akan diteliti adalah rumah tipe 140 di Kota Kendari Provinsi Sulawesi Tenggara. Metode RAB menggunakan SNI 2016 yang diawali dengan mempersiapkan daftar harga bangunan, daftar harga satuan upah, menghitung volume dari setiap jenis pekerjaan, menganalisa harga satuan dari setiap jenis pekerjaan dan membuat rekapitulasi, serta digunakan beberapa data antara lain Gambar Rencana, Satuan Harga Barang dan Jasa (SHBJ) dan Peraturan Mentri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No. 28/PRT/M/2016. Berdasarkan hasil analisa dan perhitungan yang telah dilakukan, maka diperoleh total biaya yang dibutuhkan untuk membangun rumah lantai dua tipe 140 di Kota Kendari sebesar Rp. 362,090,100.00.
DAMPAK KERUSAKAN JALAN PADA MASYARAKAT SEKITAR DAN PENGGUNA JALAN LAINNYA (STUDI KASUS : JALAN LUMBA - LUMBA KABUPATEN MUNA) itna eka Febriastuti anta; siti nurjanah ahmad; munansar munansar; Baso Mursidi
Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 7, No 4 (2022)
Publisher : PRODI D3 TEKNIK SIPIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmk.v7i4.29987

Abstract

Metode penelitian ini dengan melakukan studi lapangan berupa pengisian kuesioner dan wawancara pada pengguna jalan serta dilakukan studi literatur yang diperoleh dari buku-buku, brosur dan literatur lainnya, yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. Dampak terhadap masyarakat yang paling berpengaru akibat kerusakan ruas jalan lumba - lumba dari beberapa aspek yaitu kerusakan ruas jalan lumba – lumba berpengaruh pada kondisi pernapasan masyarakat, kerusakan ruas jalan lumba – lumba menyebabkan ban kendaraan mudah pecah, dan kondisi kerusakan ruas jalan lumba – lumba mempengaruhi perekonomian masyarakat. Sedangkan dampak - dampak terhadap pengguna jalan yaitu kerusakan akibat kerusakan ruas jalan lumba – lumba badan para pengendara menjadi pegal – pegal setelah melintasi jalan tersebut, kerusakan ruas jalan lumba – lumba menyebabkan ban kendaraan mudah pecah, kerusakan ruas jalan lumba – lumba mempengaruhi pendapatan masyarakat yang bekerja dalam bidang transportasi.
Perencanaan Plumbing Instalasi Air Bersih Pada Gedung Kantor Perwakilan Bank Indonesia Di Kota Kendari Sulawesi Tenggara Ikra Rahmawati; Ranno Marlany Rachman; Umran Sarita; La Ode Muhamad Nurrakhmad Arsyad; Romy Talanipa
Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 7, No 4 (2022)
Publisher : PRODI D3 TEKNIK SIPIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmk.v7i4.28105

Abstract

Bangunan Gedung Kantor Perwakilan Bank Indonesia di Kota Kendari Sulawesi Tenggara yang dibangun pada tanggal 23 November 2018 yang terdiri dari 4 lantai dan mempunyai luas ± 1.920 m2 perlantainya. Demi mendukung kapasitas serta fungsinya, maka persediaan air dengan kualitas dan kuantitas yang baik, pembuangan air kotor dan air hujan yang tidak ada hambatan, serta sistem pencegah kebakaran yang memadai mutlak di perlukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah kebutuhan air bersih yang diperlukan penghuni Gedung Kantor Perwakilan Bank Indonesia di Kota Kendari Sulawesi Tenggara yang dihitung dengan menggunakan tiga metode yaitu berdasarkan jumlah penghuni, jenis dan jumlah alat plumbing, berdasarkan unit beban alat plumbing dengan menggunakan data prime dan sekunder. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kebutuhan air bersih pada Gedung Kantor Perwakilan Bank Indonesia berdasarkan jumlah penghuni rata- rata perhari sebesar 53,8 m3/hari. Perhitungan kebutuhan air bersih berdasarkan jumlah alat plumbing pada gedung kantor pemakaian air perhari sebesar 303,4 m3/hari. Perhitungan kebutuhan air bersih berdasarkan unit beban alat plumbing pada gedung kantor pemakaian air perhari sebesar 69 m3/hari.
EVALUASI TEBAL PERKERASAN KAKU (RIGID PAVEMENT) PADA RUAS JALAN POROS KELURAHAN AMONGGEDO BARU KABUPATEN KONAWE DENGAN MENGGUNAKAN METODE PCA (PORTLAND CEMENT ASSOCIATION) Lian Arsita; Baso Mursidi; La Welendo; Sulha Sulha; Muh. Handy Dwi Adityawan
Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 7, No 4 (2022)
Publisher : PRODI D3 TEKNIK SIPIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmk.v7i4.29295

Abstract

Perkerasan kaku (Rigid Pavement) adalah jenis perkerasan yang menggunakan lapisan baik menggunakan tulangan atau tanpa tulangan yang diletakkan di atas tanah dasar atau tanpa pondasi bawah. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah perkerasan kaku menggunakan metode PCA (Portland Cement Assosiation). Tujuan penelitian ini untuk merencanakan tebal perkerasan kaku dengan menggunakan metode PCA (Portland Cement Assosiation) dan untuk membandingkan tebal perkerasan kaku eksisting dan hasil evaluasi tebal perkerasan kaku menggunakan metode PCA (Portland Cement Assosiation). Langkah-langkah perencanaannya adalah : analisis lalu lintas, lajur rencana dan koefisien distribusi, faktor pertumbuhan lalu lintas, perhitungan nilai jumlah sumbu kendaraan niaga (JSKN), perhitungan repetisi sumbu yang terjadi, faktor keamanan beban ( ), penentuan CBR tanah dasar efektif, perencanaan tebal pelat. Dari hasil perbandingan tebal perkerasan kaku kondisi eksisting sebesar 200 mm (20 cm), sedangkan pada perhitungan evaluasi tebal perkerasan kaku dengan menggunakan metode PCA (Portland Cement Association) diperoleh tebal perkerasan kaku 160 mm (16 cm).
Analisis Biaya dan Produktivitas Alat Berat Pada Kegiatan Peningkatan Jalan Sidamangura-Guali Kabupaten Muna Barat La Ode Abdul Razak; Nasrul Nasrul; Muammar Makmur; Fitriah Mas'ud; Try Sugiyarto Soeparyanto; Muh. Handy Dwi Adityawan
Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 7, No 4 (2022)
Publisher : PRODI D3 TEKNIK SIPIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmk.v7i4.28106

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besar biaya dan produktivitas alat berat pada kegiatan Peningkatan Jalan Sidamangura-Guali Kabupaten Muna Barat pada  item  pekerjaan  lapis pondasi agregat kelas A dan lapis Permukaan CPHMA. Alat berat yang diteliti pada tugas akhir ini adalah Wheel loader, Dump truck, Motor grader, Vibrator roller dan Water tank truck, Dump Truck, Asphalt finisher, Tandem Roller P.tyre Roller. Perhitungan  Analisa  produktivitas  alat  berat  mengacu  pada  Peraturan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat No. 28 Tahun 2016 Bidang Binamarga. Hasil  penelitian  ini  menunjukan  bahwa  pada  pekerjaan  Lapis  pondasi agregat kelas A dan Lapis permukaan CPHMA, 1 unit wheel loader bekerja selama 44,31 jam dengan biaya alat berat sebesar Rp.35.766.989,8, 8 unit dump truck bekerja selama 170,96 jam dengan biaya alat berat sebesar Rp.878.023.595, 1 unit motor grader bekerja selama 15 jam dengan alat berat sebesar Rp.13.239.873, 1 unit vibrator roller bekerja selama 52,11 jam dengan biaya alat berat sebesar Rp.29.178.751,1, 1 unit water tank truck bekerja selama 26,6 jam dengan biaya alat berat sebesar Rp. 20.404.688, 1 unit asphalt finisher, bekerja selama 42,65 jam dengan biaya alat sebesar 32.602.845,8, 1 unit tandem roller, bekerja selama 14,21 jam dengan biaya alat sebesar 10.444.055,6, 1 unit peneumathic tire roller, bekerja selama 15,64 jam dengan biaya alat sebesar 13.973.569,6. 
Analisis Tingkat Kerusakan Jalan dengan Metode PCI pada Ruas Jalan Tondasi-Wamengkoli (Desa Lakanaha, Kecamatan Wadaga, Kabupaten Muna Barat) Wa Ode Oga; Siti Nurjanah Ahmad; Mappa Nashrun; Try Sugiyarto Soeparyanto; Sulha Sulha; Anafi Minmahddun
Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 7, No 4 (2022)
Publisher : PRODI D3 TEKNIK SIPIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmk.v7i4.28216

Abstract

Kerusakan jalan yang terjadi di berbagai daerah merupakan permasalahan yang sangat kompleks. Kerusakan tersebut mengakibatkan kerugian, seperti waktu tempuh semakin lama, kemacetan, kecelakaan lalu-lintas dan lain-lain. Nilai kondisi jalan ini nantinya dijadikan acuan untuk menentukan jenis program evaluasi yang harus dilakukan, apakah itu program peningkatan pemeliharaan berkala atau pemeliharaan rutin.  Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah Untuk mengetahui kondisi dan jenis-jenis kerusakan apa saja yang terjadi pada ruas jalan Tondasi-Wamengkoli (Desa Lakanaha, Kecamatan Wadaga, Kabupaten Muna Barat),Untuk mengetahui faktor-faktor penyebab terjadinya kerusakan permukaan jalan pada ruas jalan Tondasi-Wamengkoli khususnya di desa Lakanaha Kecamatan Wadaga Kabupaten Muna Barat, Untuk mengetahui cara menanggulangi kerusakan permukaan jalan yang terjadi.  Dari data yang diperoleh melalui penelitan dilapangan dan dianalisa menggunakan metode PCI (Pavement Condition Index) sehingga diperoleh kondisi kerusakan jalan dalam kondisi baik (good) dengan nilai PCI adalah 63,6. Jenis-jenis kerusakan yang terjadi pada ruas jalan Tondasi-Wamemgkoli (Desa Lakanaha, Kecamatan Wadaga, Kabupaten Muna Barat) yaitu lubang, tambalan, retak pinggir, retak kulit buaya, pelepasan butir, benjol dan bahu turun. Pada ruas jalan Tondasi-Wamengkoli yang mendominasi jenis kerusakan terbanyak adalah jenis kerusakan lubang, dimana dari hasil penelitian terdapat sebanyak 39 kerusakan lubang.Faktor penyebab utama kerusakan jalan adalah tidak berfungsi atau tidak adanya drainase.Untuk menanggulangi kerusakan jalan dapat di lakukan dengan cara penambalan lubang (patch), melapis retakan (crack sealing), penutupan permukaan, lapisan tambahan, recycle, dan rekostruksi. Karena penyebab utama kerusakan adalah tidak adanya drainase maka perlu adanya pembangunan drainase agar mengurangi adanya kerusakan jalan.
TINJAUAN KELAYAKAN PASIR PANTAI LABUAN KECAMATAN WAKORUMBA UTARA SEBAGAI PENYUSUN MORTAR jhosirdan jhosiardan; masdiana masdiana; awill balthasar
Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil Vol 7, No 4 (2022)
Publisher : PRODI D3 TEKNIK SIPIL

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33772/jmk.v7i4.29929

Abstract

Pada penelitian ini dipergunakan pasir pantai yang ada dipantai labuan kecamatan wakorumba utara. Penambahan pasir dilakukan untuk memenuhi permintaan masyarakat khususnya masyarakat didaerah pantai. Kuat tekan rata-rata mortar dengan pemakaian pasir pantai untuk bahan bangunan seperti mortar dapat dilakukan dengan komposisi kuat tekan rata-rata mortar tersebut umur 7  hari dan 28 hari masing-masing 6  buah benda uji kubus dengan ukuran 10 x 10 x 10 cm. Hasil kuat tekan mortar dengan menggunakan pasir labuan dengan variansi komposisi 1:4  dan 1:5 yang dicuci dan tidak dicuci. komposisi 1:4 tidak dicuci pada umur 7 hari adalah 43,33 kg/cm² dan 28 hari 71,67 kg/cm² sedangkan dicuci pada umur 7 hari adalah 45 kg/cm² dan 28 hari 81,67 kg/cm². komposis 1:5 tidak dicuci pada umur 7 hari adalah 30 kg/cm² dan 28 hari adalah 65 kg/cm² sedangkan dicuci pada umur 7 hari adalah 43,33 kg/cm² dan 28 hari adalah 71, 67 kg/cm²

Page 1 of 1 | Total Record : 7