cover
Contact Name
Samsu Somadayo
Contact Email
samsu.somadayo@unkhair.ac.id
Phone
+6281333336033
Journal Mail Official
pedagogik@unkhair.ac.id
Editorial Address
Kampus I Universitas Khairun, Akehuda Jl Bandara Babullah Kota Ternate Utara
Location
Kota ternate,
Maluku utara
INDONESIA
Jurnal Pedagogik
Published by Universitas Khairun
ISSN : 22528431     EISSN : 30253438     DOI : https://doi.org/10.33387/pedagogik.v11i2
Core Subject : Education,
Pedagogik adalah Jurnal Pendidikan yang Berorientasi pada Pendidikan & Pembelajaran di Sekolah Dasar
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 13, No 1 (2025)" : 7 Documents clear
PEMBELAJARAN MENULIS CERITA FIKSI BERMUATAN PENDIDIKAN KARAKTER MELALUI MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG (DIRECT LEARNING) SISWA KELAS V SD NEGERI 52 KOTA TERNATE Sukarim, Isdianti; Hi Karim, Kodrat; Ahsan, Sukria
PEDAGOGIK Vol 13, No 1 (2025)
Publisher : Prodi PGSD FKIP Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/pedagogik.v13i1.10020

Abstract

Tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan tingkat kemampuan siswa kelas V SD Negeri 52 Kota Ternate tentang menulis cerita fiksi melalui model pembelajaran langsung (Direct Learning), 2) Mengidentifikasi dan mendeskripsikan kesulitan yang dihadapi siswa kelas V SD Negeri 52 Kota Ternate dalam menuangkan ide dan mengembangkan imajinasi dalam penulisan cerita fiksi. Penelitian yang digunakan adalah Penelitian kualitatif deskriptif dengan analisis lapangan model Miles dan Huberman. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Dari 22 siswa yang berada di kelas V terdapat 17 siswa yang mampu menulis cerita fiksi dengan baik dimana siswa mampu menentukan ide dan gagasan utama sebelum menulis cerita fiksi sehingga cerita yang ditulis dapat tersusun dengan baik, nilai yang diperoleh 17 siswa tersebut telah memenuhi nilai kriteria yang telah ditetapkan, dan 5 siswa yang masih tidak memenuhi nilai kriteria yang ditentukan. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa ketuntasan siswa sebesar 77,27%. 2) Siswa kelas V SD Negeri 52 Kota Ternate pada proses penulisan cerita fiksi siswa mengalami beberapa kesulitan dalam menulis cerita fiksi dimana siswa kesulitan pada penulisan tema kurang jelas ide cerita terbatas dan sulit dipahami, deskripsi latar cukup jelas namun kurang mendukung alur cerita, tokoh kurang berkembang, motivasi tidak jelas dan bahasa monoton, kosa kata sangat terbatas, struktur kalimat lemah.
ANALISIS PENGGUNAAN SAINS EXPLORER: GAME EDUKASI IPA UNTUK MELATIH PEMAHAMAN DASAR STRUKTUR TUMBUHAN PADA SISWA KELAS 3 SD NEGERI 44 KOTA TERNATE Abdy, Iwan; Rahmadani, Andi
PEDAGOGIK Vol 13, No 1 (2025)
Publisher : Prodi PGSD FKIP Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/pedagogik.v13i1.10080

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan Sains Explorer sebagai game edukasi dalam melatih pemahaman dasar struktur tumbuhan pada siswa kelas 3 SD Negeri  44 Kota ternate. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah efektivitas penggunaan Sains Explorer dalam meningkatkan pemahaman siswa tentang struktur tumbuhan, aspek-aspek yang membuat Sains Explorer menarik bagi siswa, serta respon siswa terhadap penggunaan game ini sebagai metode pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan wawancara dan observasi terhadap siswa dan guru. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan pada rata-rata nilai belajar siswa, dari 61 pada pra siklus menjadi 82 pada siklus II, dengan persentase ketuntasan belajar meningkat dari 30% menjadi 80%. Selain itu, Sains Explorer berhasil meningkatkan minat dan antusiasme belajar siswa, mendorong kemandirian belajar, serta memperkuat pemahaman konsep struktur tumbuhan secara lebih konkret dan menyenangkan. Dengan demikian, Sains Explorer dapat dijadikan media pembelajaran efektif untuk meningkatkan kualitas pembelajaran IPA di sekolah dasar.
ANALISIS PROSES BERPIKIR SISWA DALAM LITERASI MATEMATIS PEMBAGIAN DITINJAU DARI ASIMILASI DAN AKOMODASI Umar, Wahid; Miliyawati, Bety
PEDAGOGIK Vol 13, No 1 (2025)
Publisher : Prodi PGSD FKIP Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/pedagogik.v13i1.10112

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali karakteristik proses berpikir siswa kelas 3 Sekolah Dasar (SD) pada saat menyelesaikan soal pembagian. Pembagian merupakan konsep yang sulit dipelajari oleh siswa. Sehingga perlu mengetahui karakteristik siswa dalam melakukan aktivitas pembagian. Penelitian ini dilakukan secara eksploratif, dengan pendekatan deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang menganalisis karakteristik proses berpikir siswa saat melakukan aktivitas membagi dalam bentuk studi kasus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas 3 SD Negeri 8 Kota Ternate yang berjumlah 18 siswa, terdiri dari 8 siswa taki-lakı dan 10 siswa perempuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, karakteristik proses berpikir siswa pada saat melakukan aktivitas membagi meliputi 3aktivitas mental, yaitu: asimilasi, akomodasi, dan ekuilibrium. Karakteristik proses berpikir ketiga subjek penelitian terhadap materi pembagian berada pada kategori rendah dari indikator literasi matematis level satu dalam menentukan aktivitas pembagian. Dengan kata lain bahwa sebagian besar siswa belum mampu menggunakan indikator literasi matematis level satu dalam menyelesaikan soal pembagian.
UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MENGGUNAKAN MODEL CARDSORT PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA DI KELAS I SD NEGERI I KOTA TERNATE Hamid, Safitri; Hadi, Darmawati; Hasanuddin, M. Irfan
PEDAGOGIK Vol 13, No 1 (2025)
Publisher : Prodi PGSD FKIP Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/pedagogik.v13i1.10104

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa kelas I SD Negeri 1 Kota Ternate melalui penerapan model pembelajaran Card Sort. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dalam bentuk Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri atas tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah 30 siswa, terdiri dari 13 siswa laki-laki dan 17 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data meliputi tes, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model Card Sort dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam membaca permulaan. Pada siklus I, sebanyak 13 siswa (43%) mencapai ketuntasan belajar, sementara 17 siswa (56%) belum tuntas, dengan nilai rata-rata sebesar 56,2%. Setelah dilakukan perbaikan pada siklus II, jumlah siswa yang mencapai ketuntasan meningkat menjadi 22 siswa (73%), dan hanya 8 siswa (26%) yang belum tuntas, dengan rata-rata nilai mencapai 71,16%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model Card Sort efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa kelas I. Model ini mendorong keterlibatan aktif siswa dan membantu mereka dalam mengenali dan memahami huruf serta kata secara menyenangkan dan terstruktur.
MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MENGGUNAKAN SCRAPBOOK PADA MATA PELAJARAN IPA DI KELAS IV SDN KAUMAN 1 KOTA MALANG Susilawati, Lis; Muliyono, Nurwakhid
PEDAGOGIK Vol 13, No 1 (2025)
Publisher : Prodi PGSD FKIP Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/pedagogik.v13i1.10081

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) siswa kelas IV SDN Kauman 1 melalui penggunaan media scrapbook sebagai intervensi utama. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing terdiri atas tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas IV SDN Kauman 1. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket motivasi belajar dan lembar observasi aktivitas belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar yang signifikan. Pada tahap pra-siklus, rata-rata skor motivasi siswa adalah 60, termasuk dalam kategori “Cukup Termotivasi.” Setelah penerapan media scrapbook pada Siklus I, rata-rata skor meningkat menjadi 75 dalam kategori “Termotivasi.” Peningkatan berlanjut pada Siklus II dengan skor mencapai 88, yang masuk kategori “Sangat Termotivasi.” Data observasi mendukung hasil ini, dengan peningkatan partisipasi aktif, antusiasme, dan inisiatif siswa selama proses pembelajaran. Peningkatan motivasi ini disebabkan oleh karakteristik media scrapbook yang menarik secara visual, mendorong pembelajaran aktif dan kreatif, serta menumbuhkan rasa bangga terhadap karya sendiri. Selain itu, peran guru sebagai fasilitator yang memberikan bimbingan terstruktur turut berkontribusi terhadap keberhasilan ini. Dapat disimpulkan bahwa media scrapbook efektif meningkatkan motivasi belajar IPA siswa kelas IV SDN Kauman 1.
PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS V SD NEGERI 25 KOTA TERNATE Pinang, Zulfirda Arifin; Pamuti, Pamuti; Srinawati, Risna
PEDAGOGIK Vol 13, No 1 (2025)
Publisher : Prodi PGSD FKIP Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/pedagogik.v13i1.10021

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui adanya pengaruh lingkungan keluarga terhadap motivasi belajar siswa kelas V SD Negeri 25 Kota Ternate. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif, dengan jenis penelitian survey. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V sebanyak 47 siswa, dan sampel sebanyak 22 siswa. Teknik pengumpulan data adalah kuesioner, wawancara, dokumentasi.dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik inferensial, uji prasyarat analisis serta pengujian hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa, variabel lingkungan keluarga (X) berpengaruh signifikan terhadap motivasi belajar (Y) siswa kelas V SD Negeri 25 Kota Ternate. Pengaruh yang ditimbulkan variabel lingkungan keluarga (X) terhadap motivasi belajar (Y) memiliki arah yang positif. Hal tersebut dapat diketahui pada hasil analisis korelasi product moment didapatkan nilai Sig (2-tailed) sebesar 0,000 0,05 atau rhitung (15,813) rtabel (1,725). Derajat hubungan antara kedua variabel dapat dapat dilihat berdasarkan nilai pearson correlation yang dimana nilainya sebesar 15,813 yang berada pada kategori derajat korelasi yang sempurna. 
UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN ROLE PLAYING DI KELAS V SD NEGERI 16 KOTA TERNATE Abdullah, Suhardi; Adam, Wiwin; Wulandari, Selvi
PEDAGOGIK Vol 13, No 1 (2025)
Publisher : Prodi PGSD FKIP Universitas Khairun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33387/pedagogik.v13i1.10035

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses penerapan model Role Playing dalam pembelajaran keterampilan berbicara siswa kelas V SD Negeri 16 Kota Ternate, serta untuk mengukur efektivitasnya dalam meningkatkan kemampuan berbicara siswa pada materi cerpen. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model Role Playing secara signifikan meningkatkan aktivitas guru dan siswa. Pada siklus I, persentase aktivitas guru mencapai 64,21% dan aktivitas siswa 62,10%. Setelah dilakukan perbaikan pada siklus II, aktivitas guru meningkat menjadi 94,73% dan aktivitas siswa menjadi 86,31%. Selain itu, kemampuan berbicara siswa juga mengalami peningkatan. Pada siklus I, hanya 2 dari 24 siswa (8,34%) yang mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Namun pada siklus II, 22 siswa (91,66%) berhasil mencapai KKM. Dengan demikian, penerapan model Role Playing terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan berbicara siswa pada pembelajaran cerpen di kelas V. Model ini dapat direkomendasikan sebagai alternatif strategi pembelajaran yang aktif dan menyenangkan. 

Page 1 of 1 | Total Record : 7