cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Edu Elektrika Journal
ISSN : 22527092     EISSN : 27235602     DOI : https://doi.org/10.15294/eej.v10i2
Jurnal Edu Elektrika yang dikelola oleh Jurusan Teknik Elektro Universitas Negeri Semarang ini menerbitkan artikel asli dari peneliti, praktisi profesional, maupun tenaga pendidik dari berbagai tingkatan (Dosen maupun Guru) mengenai isu dan tren terbaru yang terjadi secara nasional dan internasional dalam kurikulum teknik, pengajaran, pembelajaran, kebijakan, dan persiapan guru teknik yang bertujuan untuk memajukan pengetahuan kita tentang teori dan praktik tentang keteknikan serta pendidikan teknik. Selain itu, jurnal ini juga membahas isu-isu yang berkaitan dengan pendidikan lingkungan yang terkait dengan ilmu keteknikan.
Arjuna Subject : -
Articles 243 Documents
PENERAPAN METODE SIMPLE MAZE PADA ROBOT WALL FOLLOWER UNTUK MENYELESAIKAN JALUR DALAM MENELUSURI SEBUAH LABIRIN Shofa, Faela; Andrasto, Tatyantoro
Edu Elektrika Journal Vol 4 No 2 (2015): Edu Elektrika Journal
Publisher : Electrical Engineering, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menerapkan metode Simple Maze agar robot dapat memadamkan api dalam suatu labirin dan kembali ke homing dengan jalan tersingkat. Labirin merupakan sebuah gedung dengan banyak ruangan. Pada penelitian ini menggunakan metode ForwardEngineering. Prosedur penelitian dengan perancangan dan menguji metode Simple Maze pada Robot Wall Follower, sesuai atau tidak 3 bagian pada robot yang terdiri dari input yaitu sensor, yang digunakan adalah ultrasonik dan photodiode, pengolah algoritma yaitu mikrokontroler ATMega32, serta output yaitu motor dc. Hasil penelitian Algoritma Simple Maze dari 3 bagian diatas yaitu pada sensor ultrasonic memiliki ketelitian 99.632% dan nilai error 1.34%, untuk sensor photodiode error pengukuran sebesar 4.9%, serta pada PWM motor nilai error pengukuran sebesar 5.9%. Input, pengolah dan output bekerja saling berhubungan sesuai perintah pada algoritma yang dibuat. Pada salah satu posisi Home dan Finish, robot dengan metode Simple Maze membutuhkan waktu yang lebih cepat yaitu ±2 detik untuk menyelesaikan tugas, sedangkan dengan metode konvensional waktu yang dibutuhkan ±13 detik. Metode Simple Maze dapat diterapkan pada Robot Wall Follower. The objective of the research was to know the implementation of Simple Maze method in order to a robot could put the fire out in a labyrinth and go back to the homing as soon as possible. Labirin is a building with many room. The design of this research was Forward Engineeringdesign. The research planed and examined the Simple Maze algorithm ina Wall Follower Robot. It was the appropriateness between three parts of the robot. They were the input which was the sensors, the processing which was the ultrasonic and photodiode, and the output which was the motor dc. The result of the research showed that the validity of the input was 99.63% and the margin of error was1.34%, the error margin of sensor photodiode was 4.9%, and the error margin of  PWM motor was 5.0%. The input, processing and the output worked together and had acceleration based on the program that was made in algorithm. In one of the homing and finished positions, Robot that used Simple Maze method was two seconds faster than the conventional method that needed thirteen seconds to finish the job. Simple Maze method could be applied in Wall Follower Robot.
UJI KELAYAKAN INSTALASI LISTRIK TEGANGAN RENDAH DI ATAS UMUR 15 TAHUN UNTUK DAYA 450VA-900VA DI WILAYAH KERJA KONSUIL UNIT BLORA Habibi, Muhammad Syukron
Edu Elektrika Journal Vol 1 No 1 (2012): Edu Elektrika Journal
Publisher : Electrical Engineering, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

PENGGUNAAN APP INVENTOR DALAM PEMBUATAN GAME EDUCATION BERBASIS ANDROID SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN YANG MANDIRI DAN INTERAKTIF UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA TITL PADA PEMBELAJARAN LISTRIK DASAR SMK MUHAMMADIYAH MAJENANG Setiawan, Hendro Welas; Wiyardi, Rafael Sri
Edu Elektrika Journal Vol 4 No 1 (2015): Edu Elektrika Journal
Publisher : Electrical Engineering, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah untuk membuat media pembelajaran yang cocok diterapkan kepada siswa TITL SMK Muahmmadiyah Majenang sebagai media yang mandiri dan interkatif, Sehingga penerapan model pembelajaran yang dipakai oleh guru tidak membosankan cenderung menyenangkan dan bisa meningkatkan hasil belajar. Adapun tujuan yang hendak peneliti capai yaitu dengan dapat mengembangkan dan menghasilkan produk aplikasi android berupa game edukasi media pembelajaran tentang listrik dasar, dan mengetahui kelayakan dan keefektifan aplikasi game edukasi sebagai media pembelajaran untuk suplemen belajar siswa dengan materi Listrik dasar. Metode penelitian ini menggunakan metode Research and Development dengan desain/rancangan adalah pre-experimental design dengan bentuk one-group pretest-posttest design. Hasil penelitian yang telah didapatkan adalah menghasilkan produk aplikasi android game edukasi materi listrik dasar  dengan hasil uji coba  aplikasi sudah berfungsi dan berjalan dengan baik, dengan peningkatan nilai ketuntasan sesuai dengan KKM sebesar 84% dan peningkatan nilai rata – rata  posttest terhadap pretest adalah 32,8 . Hal ini dapat disimpulkan aplikasi game edukasi media pembelajaran listrik dasar layak dan efektif sebagai media pembelajaran untuk suplemen belajar siswa. The problem in this research is to create a learning medium suitable to be applied to students of SMK Muahmmadiyah TITL Majenang as independent media and interkatif, so that the application of the learning model used by teachers not boring tend fun and can improve learning outcomes. The goals to be achieved, namely the researchers can develop and produce educational games android application form medium of learning about basic electricity, and determine the feasibility and effectiveness of the application of educational games as a learning medium to supplement student learning with basic Electricity material. This research method using Research and Development with the design / design is pre-experimental design in the form of a one-group pretest-posttest design. Research results that have been obtained are producing educational game app android basic electrical material with the test results and the application is already functioning well under way, with an increase in the value of completeness in accordance with the KKM by 84% and increase in value - average of the pretest posttest was 32.8 . It can be concluded educational game app instructional media feasible and effective basic electricity as a medium of learning to supplement student learning 
KARAKTERISTIK INDUSTRI MITRA PADA PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI (PRAKERIN) TEKNIK AUDIO VIDEO DI SMK N 1 KANDEMAN BATANG Marulitua, John Victor
Edu Elektrika Journal Vol 2 No 1 (2013): Edu Elektrika
Publisher : Edu Elektrika Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Praktik Kerja Industri (Prakerin) merupakan salah satu program pendidikan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Prakerin bertujuan untuk mempersiapkan peserta didik untuk dapat menghadapi dunia kerja. Setiap daerah memiliki karakteristik industri dan permasalahan masing-masing. Karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana karakteristik industri mitra dan permasalahan apa saja yang timbul pada pelaksanaan Prakerin.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif eksploratif. Subjek dari penelitian ini adalah industri mitra pada pelaksanaan Prakerin kelas XI TAV I tahun ajaran 2012/2013. Sumber data dari penelitian ini adalah ibu Yumaroh, S.Pd selaku Kepala kompetensi keahlian Teknik Audio Video (TAV) dan 11 pimpinan atau perwakilan industri. Penelitian ini menggunakan teknik sampel bertujuan (purposive sample). Penelitian ini meneliti 11 industri dari 17 industri mitra, karena 2 industri telah tutup dan 4 industri yang tempatnya tidak terjangkau. Instrumen yang digunakan adalah pedoman wawancara. Data hasil dari penelitian ini dianalisis secara deskriptif.Hasil dari penelitian menjelaskan bahwa seluruh industri mitra merupakan industri jasa perbaikan barang elektronik berskala kecil yang memiliki pasar di dalam negeri. Permasalahan yang timbul pada pelaksanaan Prakerin adalah industri mitra yang terbatas, mengakibatkan kurangnya variasi industri mitra dan permasalahan yang dialami peserta didik, seperti masalah kedisiplinan, kesulitan mengerjakan tugasnya, dan kurangnya motivasi belajar.Berdasarkan hasil penelitian, disarankan agar sekolah menambah variasi jenis industri mitra dan lebih memperhatikan kondisi dan kebutuhan peserta didik yang mengalami masalah agar lebih giat dalam melaksanakan Prakerin.
INTERKONEKSI SISTEM WIRELESS GITAR MENUJU AMPLIFIER Nugriyo, Dadik
Edu Elektrika Journal Vol 1 No 1 (2012): Edu Elektrika Journal
Publisher : Electrical Engineering, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstractSistem wireless dibuat untuk menggantikan koneksi kabel dari gitar menuju ke amplifier (wireless communication) dengan sarana pemancar dan penerima radio melalui gelombang frekuensi modulasi (FM). Sistem wireless diterapkan pada gitar, diharapkan supaya para gitaris lebih leluasa bergerak setiap kali melakukan pertunjukan (pentas) musik yang selalu menggunakan kabel saluran. Prinsip kerja sistem cukup sederhana, sinyal informasi yang berasal dari suara dawai gitar diterima spool gitar, kemudian dikirimkan oleh transmitter melalui gelombang frekuensi modulasi (FM). Setelah itu, diterima oleh receiver yang nantinya akan diperkuat oleh amplifier.Wireless system designed to replace the cable from the guitar to the amplifier (wireless communication) by means of a transmitter and a receiver via radio frequency modulation (FM). Wireless system is applied to the guitar, the guitarist is expected to be more free to move every time you make a show (performances) always use a cable music channel. The working principle is simple enough system, the information signal from the sound received spool guitar strings, then sent by the transmitter through the wave frequency modulation (FM). After that, received by the receiver which will be amplified by the amplifier.
PEMBUATAN ALAT PERAGA AC RUANG SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MATA PELAJARAN TEKNIK PENDINGIN DAN TATA UDARA DI SMK NEGERI 1 MAGELANG Hajir, Muhammad Luqman Hakim
Edu Elektrika Journal Vol 3 No 1 (2014): Edu Elektrika Journal
Publisher : Electrical Engineering, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mewujudkan kelayakan alat peraga. Dalam penelitian ini menggunakan desain R&D (research and development). Data dikumpulkan dengan teknik angket. Analisis data menggunakan metode deskriptif yang kemudian ditransformasikan ke dalam bentuk kualitatif. Penelitian ini melihat hasil dari pengujian produk yang akan diterapkan ke sejumlah responden. Hasil penelitian kemudian menjadi suatu acuan pembuatan alat peraga dan sebagai tolak ukur tentang kelayakan alat peraga yang telah dikembangkan. Setelah dilakukan uji coba trainer, didapatkan hasil penilaian dari uji pakar 84,6 % (sangat layak), uji terbatas 92 % (sangat layak), dan hasil penilaian dari responden 83,4 % (layak). This research was conducted with the aim to realize the feasibility of props. In this study, using the design of R & D (research and development). The Data were collected by questionnaire technique. Data analysis using descriptive method then transformed into a qualitative form. The research looked at the results of testing of the product to be applied to a number of respondents. The results of the study then becomes a benchmark of making props and as a measure of the feasibility of the props that have been developed. After testing trainers, test results obtained from expert assessment 84.6% (very decent), limited test 92% (very decent), and the results of the assessment of the respondents 83.4% (decent).
Sistem Monitoring Pelanggaran Siswa Berbasis Web Indarwati, Desi
Edu Elektrika Journal Vol 5 No 1 (2016): Edu Elektrika
Publisher : Edu Elektrika Journal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Maraknya kasus  kenakalan remaja yang terjadi di lingkup sekolah menjadi kekhawatiran tersendiri bagi pihak sekolah dan orangtua siswa, untuk mengantisipasi hal tersebut dibutuhkan sebuah sistem monitoring yang efektif dan memilki keamanan data yang cukup baik yaitu dengan sistem yang bersifat multi user, sehingga pihak sekolah dan orangtua siswa dapat memonitor siswa secara bersamaan dan secara online melalui website sistem monitoring pelanggaran siswa yang dapat diakses menggunakan komputer maupun smartphone.                 Proses validation dilakukan dengan black-box testing dan uji pengguna. Pengembangan perangkat lunak pada penelitian ini menggunakan model sekuensial linier (waterfall). Hasil penelitian ini berupa sistem monitoring pelanggaran siswa berbasis web sebagai alat bantu monitoring siswa di sekolah. Menu yang terdapat dalam aplikasi web diantaranya: login, dashboard, menu administrator, menu operator, menu siswa, dan menu orangtua/wali siswa. Hasil kelayakan sistem monitoring pelanggaran siswa berbasis web diperoleh dari tanggapan mengenai tampilan, kemudahan,dan kelayakan menurut pengguna SIMPS. Hal ini ditunjukkan banyaknya skor yang terdapat pada kriteria “sangat setuju” disetiap aspek yang diujikan pada 72 responden. Dengan hasil rata-rata penilaian guru BK 90%, Tim STP2K 83%, Siswa 85%, Orangtua siswa  92%. Dengan batas interval “sangat setuju” ditunjukkan dengan persentase (82%-100%).     Kata kunci : Pelanggaran Siswa, PHP, Sistem Monitoring, Teknologi Informasi.  
PENGARUH FADING PADA SISTEM KOMUNIKASI GELOMBANG MIKRO TETAP DAN BERGERAK Purbawanto, Sugeng
Edu Elektrika Journal Vol 1 No 1 (2012): Edu Elektrika Journal
Publisher : Electrical Engineering, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada sistem komunikasi gelombang mikro, terjadinya fading merupakan faktor yang mempengaruhi kualitas sinyal penerimaan.Dengan perambatan gelombang radio yang harus satu garis pandang dan kondisi atmosfer yang tidak menentu memungkinkan terjadinya refleksi, difraksi dan refraksi, sehingga mengakibatkan terjadinya multipath fading.Pengaruhnya terhadap sinyal terima dapat memperkuat ataupun memperlemah, tergantung besar fasa dari resultan sinyal langsung dan sinyal tidak langsung. Untuk komunikasi gelombang mikro terestrial yang tetap, efek ini dapat diproteksi atau diatasi dengan penerimaan sistem diversity baik dengan space diversity ataupun frequency diversity.Tetapi pada sistem komunikasi bergerak, selain faktor alam juga ada faktor yang menyangkut struktur dan topografi lingkungan sekeliling, sehingga akan menciptakan efek transmisi yang rumit. Salah satu pengaruhnya adalah terjadinya Doppler Shift, yang merupakan perubahan atau pergeseran frekuensi yang disebabkan oleh gerakan MS (Mobile Station). Pergeseran frekuensi ini juga bergantung pada kecepatan dan arah gerak MS yang akan menyebabkan modulasi frekuensi acak pada sinyal radio bergerak yang dapat menyebabkan menurunnya kualitas suara.
TRAINER PENYULUT SCR SEBAGAI PENDUKUNG PEMBELAJARAN MATA KULIAH PRAKTIK ELEKTRONIKA DAYA DI JURUSAN TEKNIK ELEKTRO UNNES Wicaksono, Adi Priyo; Suryono, Suryono
Edu Elektrika Journal Vol 4 No 2 (2015): Edu Elektrika Journal
Publisher : Electrical Engineering, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan pembelajaran Praktik Elektronika Daya, selain penyampaian teori juga diperlukan pelaksanaan praktik di laboratorium dengan menggunakan trainer. Kurangnya jumlah trainer menyebabkan proses pembelajaran kurang berjalan efektif. Oleh karena itu, perlu dilakukan perencanaan, pembuatan, dan evaluasi trainer baru sebagai upaya mendukung pembelajaran mahasiswa. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimen. Data diperoleh melalui percobaan eksperimen dengan objek. Percobaan dilakukan dengan mengoperasikan trainer kemudian diukur dan diamati menggunakan AVOmeter, amperemeter, voltmeter, dan CRO. Penelitian ini mengambil data berupa tabel validasi trainer dari segi elektronik yaitu mengukur tegangan AC, tegangan DC, tegangan sumber, tegangan penyulut, tegangan SCR, tegangan beban, arus input, arus output, dan arus penyulut. Hasil validasi desain trainer, uji coba trainer, dan validasi jobsheet dinyatakan baik. Pengukuran besar tegangan, arus, dan frekuensi sudah sesuai dengan apa yang dibutuhkan dalam praktikum dan sesuai dengan jobsheet yang berlaku. Hasil penelitian menunjukkan masing-masing unit modul yang dibuat sudah sesuai dengan perencanaan. Hasil pengujian menunjukkan unit-unit Modul Penyulut SCR dapat bekerja dengan baik. Dengan hasil ini, Trainer Penyulut SCR sudah dapat diproduksi dengan baik dan diharapkan dapat digunakan sebagai media pembelajaran guna mendukung pembelajaran mahasiswa.Power Electronics Practice learning activities, in addition to the delivery of the theory also required the implementation of practices in the laboratory by using a trainer. Shortage of trainers lead the learning process less effective. Therefore, it is necessary to design, manufacture, and evaluation of a new trainer in an effort to support student learning. This research was conducted with the experimental method. Data were obtained through experimental trials with the object. Experiments carried out by operating the trainer then measured and observed using AVOmeter, amperemeters, voltmeters, and CRO. This research took the form of a table of data validation in terms of electronic trainers that measure AC voltage, DC voltage, voltage source, ignition voltage, SCR voltage, load voltage, input current, output current, and the current ignition. The results of design validation trainer, trainer test, and validation jobsheet otherwise good. Measurement of the voltage, current, and frequency are in accordance with what is needed in practice and in accordance with applicable jobsheet. The results showed each unit modules made are in accordance with the planning. The results show units Ignition SCR Module can work well. With this result, Trainer Ignition SCR can be produced with good and is expected to be used as a medium of learning in order to support student learning.
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH PADA MATA DIKLAT PENGUKURAN BESARAN LISTRIK DI SMK NEGERI 3 SEMARANG Setiyaningtyas, Wahyu Ika
Edu Elektrika Journal Vol 2 No 2 (2013): Edu Elektrika Journal
Publisher : Electrical Engineering, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran berbasis masalah pada mata diklat pengukuran besaran listrik untuk peserta didik kelas X prodi TITL di SMK N 3 Semarang. Subyek penelitian ini adalah peserta didik kelas X TITL 3 SMK Negeri 3 Semarang tahun pelajaran 2012/2013 sebanyak 35 peserta didik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK). Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan rata- rata hasil belajar pada siklus I 73,04 (KKM tidak tuntas) dan pada siklus II 77,43 (KKM tuntas). Secara persentase ketuntasan belajar peserta didik pada siklus I 57,14% (belum berhasil) dan pada siklus II 85,71% (berhasil). Keberhasilan hasil belajar ini juga diikuti adanya peningkatan aktivitas guru pada siklus I 57,81% (cukup baik) dan pada siklus II 92,19% (baik) dan aktivitas peserta didik dari siklus I 63,24% (tidak tuntas) menjadi 84,55% (tuntas) pada siklus II. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan efektif pembelajarannya tinggi, ini memperlihatkan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran berbasis masalah dapat diimplementasikan pada mata diklat pengukuran besaran listrik untuk peserta didik kelas X prodi TITL di SMK N 3 Semarang.

Page 3 of 25 | Total Record : 243


Filter by Year

2012 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 11 No 2 (2022): Edu Elektrika Journal Vol 11 No 1 (2022): Edu Elektrika Journal Vol 10 No 2 (2021): Edu Elektrika Journal Vol 10 No 1 (2021): Edu Elektrika Journal Vol 9 No 2 (2020): Edu Elektrika Journal Vol 9 No 1 (2020): Edu Elektrika Journal Vol 8 No 2 (2019): Edu Elektrika Journal Vol 8 No 1 (2019): Edu Elektrika Journal Vol 7 No 2 (2018): Edu Elektrika Journal Vol 7 No 2 (2018): Edu Elektrika Journal Vol 7 No 1 (2018): Edu Elektrika Journal Vol 7 No 1 (2018): Edu Elektrika Journal Vol 6 No 2 (2017): Edu Elektrika Journal Vol 6 No 2 (2017): Edu Elektrika Journal Vol 6 No 1 (2017): Edu Elektrika Journal Vol 6 No 1 (2017): Edu Elektrika Journal Vol 5 No 2 (2016): Edu Elektrika Journal Vol 5 No 2 (2016): Edu Elektrika Journal Vol 5 No 1 (2016): Edu Elektrika Vol 5 No 1 (2016): Edu Elektrika Journal Vol 4 No 2 (2015): Edu Elektrika Journal Vol 4 No 2 (2015): Edu Elektrika Journal Vol 4 No 1 (2015): Edu Elektrika Journal Vol 4 No 1 (2015): Edu Elektrika Journal Vol 4 No 1 (2015): Edu Elektrika Vol 3 No 2 (2014): Edu Elektrika Journal Vol 3 No 2 (2014): Edu Elektrika Journal Vol 3 No 1 (2014): Edu Elektrika Journal Vol 3 No 1 (2014): Edu Elektrika Journal Vol 2 No 2 (2013): Edu Elektrika Journal Vol 2 No 2 (2013): Edu Elektrika Journal Vol 2 No 1 (2013): Edu Elektrika Journal Vol 2 No 1 (2013): Edu Elektrika Journal Vol 2 No 1 (2013): Edu Elektrika Vol 1 No 2 (2012): Edu Elektrika Vol 1 No 2 (2012): Edu Elektrika Journal Vol 1 No 2 (2012): Edu Elektrika Journal Vol 1 No 1 (2012): Edu Elektrika Vol 1 No 1 (2012): Edu Elektrika Journal Vol 1 No 1 (2012): Edu Elektrika Journal More Issue