Claim Missing Document
Check
Articles

Kondisi Kinerja Keuangan Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Daerah Kabupaten Mojokerto Situmorang, Dokman Marulitua
Jurnal Akuntansi Publik Nusantara Vol. 1 No. 1 (2023): Jurnal Akuntansi Publik Nusantara (JURALINUS), Januari - Juni 2023
Publisher : Ikatan Cendekiawan Muda Akuntansi (ICMA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61754/juralinus.v1i1.29

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Mojokerto periode Tahun 2016-2020 menggunakan analisis rasio. Metode penelitian yang digunakan yaitu Deskriptif Kuantitatif. Analisis dilakukan dengan menggunakan rasio likuiditas, rasio efektifitas dan rasio efisiensi dengan maksud mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan pada Organisasi Perangkat Daerah. Hasil analisis laporan keuangan dengan rasio likuiditas menunjukkan Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Mojokerto kurang mampu dalam membayar kewajiban jangka pendeknya, namun rasio efektifitas dan efisiensi menunjukkan bahwa BPKAD dapat dengan sangat efektif mencapai atau melampaui target-target pendapatan yang direncanakan hingga mencapai angka rasio efektifitas diatas 200%, dan dapat dengan efisien melaksakanakan seluruh kegiatan sesuai dengan yang direncanakan bahkan sangat efisien pada tahun 2019 dan 2020.
ANALISIS INFORMASI KEUANGAN DAN PENERAPAN AKUNTANSI PADA BENGKEL MOBIL/TRUK AMANK Yuliyanti, Dewi; Situmorang, Dokman Marulitua
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol. 2 No. 1 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (187.688 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v2i1.1433

Abstract

Akuntansi dapat diartikan sebagai “bahasa bisnis” karena akuntansi adalah sebuah sistem informasi yang menyediakan laporan - laporan bagi pihak-pihak yang berkepentingan (stakeholders) mengenai aktivitas ekonomi dan kondisi suatu perusahaan. Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan kelompok pelaku ekonomi terbesar dalam perekonomian Indonesia dan salah satu penopang perekonomian. Permasalahan yang dihadapi UMKM adalah terkait dengan pengelolaan dana karena itu merupakan faktor kunci yang dapat menyebabkan keberhasilan atau kegagalan UMKM. Hal ini mengharuskan UMKM untuk menerapkan akuntansi dalam menjalankan usahanya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis informasi keuangan dan penerapan akuntansi pada Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta cara mengatur keuangan pada masa pandemi Covid-19. Sampel dalam penelitian ini menggunakan salah satu jenis bisnis yaitu Bengkel Mobil atau Truk “AMANK” di Pangkalan Bun. Data yang dipergunakan adalah data primer yang diperoleh melalui hasil wawancara dan kuesioner. Teknik analisis dari penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pencatatan akuntansi di Bengkel Amank belum maksimal. Hal ini terjadi karena minimnya pengetahuan, pemahaman serta kesadaran akan pentingnya penerapan akuntansi secara lengkap terutama dalam proses penyusunan laporan keuangan dalam rangka memperoleh informasi tentang kegiatan usaha selama satu periode akuntansi
ANALISIS PENGGUNAAN SISTEM KEUANGAN DESA DI DAERAH 3T Situmorang, Dokman Marulitua; Hapsari, Veneranda Rini; Marpaung, Oktavia
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol. 2 No. 2 (2021): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (224.383 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v2i2.1654

Abstract

Berdasarkan observasi awal, beberapa permasalahan atau kesulitan dialami oleh para pengelola desa dalam melakukan pengelolaan dan pelaporan keuangan di Kabupaten Bengkayang. Ada juga kendala dan kesulitan di lapangan: Kurangnya pelatihan untuk aplikasi tidak sesuai dengan kebutuhan di lapangan, menu di aplikasi berubah setiap tahun. Maka dari permasalahan diatas maka perlu dilakukan penelitian yang mendalam untuk mencari solusi dan cara pengelolaan dan pelaporan keuangan desa untuk daerah yang berada di daerah Terdepan, Terluar dan Tertinggal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kendala penggunaan aplikasi Siskeudes. Jenis penelitian ini adalah studi kasus. Hasil penelitian bahwa desa dan panitia keuangan sangat berhatihati dalam pelaporan dan pihak dari kantor pemerintah desa selalu melakukan monitoring dan monitoring, transparansi penggunaan dana desa sudah mulai diterapkan di Kabupaten Bengkayang, kita bisa lihat publikasi penggunaan dana desa dengan spanduk. Faktor jarak dari pusat pemerintahan desa menjadi salah satu kendala, kurangnya keahlian dalam memberikan pelatihan kepada desa Kaur, faktor infrastruktur jalan yang buruk menjadi kendala utama dalam berkoordinasi dengan kantor pemerintah desa, dan ketersediaan sinyal telepon merupakan salah satu kendala.
ANALISA REVALUASI VALUTA ASING DALAM PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN UNIT AKUNTANSI KUASA BENDAHARA UMUM NEGARA-DAERAH (UAKBUN-D) Situmorang, Dokman Marulitua; As’adi, Amin
Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI) Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Manajemen Retail Indonesia (JMARI)
Publisher : UNIVERSITAS RAHARJA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (447.095 KB) | DOI: 10.33050/jmari.v3i2.2415

Abstract

This study aims to provide an overview of the foreign exchange revaluation process in the preparation of financial statements of the State-Regional General Treasurer (UAKBUN-D) at KPPN Jakarta III. The foreign currency revaluation process at the KPPN is carried out every quarter starting when the preparation of the semester I financial statements. Post revaluation includes cash accounts in the KPPN cash in the treasury for foreign currency expenditures, and debt to third parties (returns) on the KPPN balance sheet. The foreign exchange revaluation process is carried out using an application assistance, namely the State Treasury and Budget System (SPAN) in the General Ledger (GL) module which is held by the verification and accounting section (Vera). This research uses descriptive qualitative research methods. The result of this research is that foreign exchange revaluation at KPPN Jakarat III is carried out in order to translate monetary assets in foreign currency into rupiah as reporting currency so that it can be presented reliably in the Financial Statements of UAKBUN-D KPPN Jakarta III. The process of the revaluation process is carried out using the assistance of the SPAN application at 3 posts, namely, Cash at the KPPN, Cash in the Expenditure Treasurer and Debt to Third Parties.
Pengaruh E-banking, Kualitas Pelayanan, Kualitas Komunikasi dan Kepercayaan Terhadap Loyalitas Nasabah pada Bank Sumut KCP Sei Sikambing Rumahorbo, Dini Sofia; Benny Rojeston Marnaek Nainggolan; Dokman Marulitua Situmorang
Akuntansi Prima Vol. 7 No. 2 (2025): Akuntansi Prima
Publisher : Fakultas Ekonomi Prodi Akuntansi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34012/japri.v7i2.7547

Abstract

Dalam konteks industry perbankan, perkembangan pesat layanan elektronik telah menuntut peningkatan kualitas layanan, efektivitas komunikasi, dan tingkat kepercayaan untuk mempertahankan loyalitas nasabah di tengah kompetisi yang intens. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh e-banking, kualitaas pelayanan, kualitas komunikasi, dan kepercayaan terhadap loyalitas nasabah pada Bank Sumut KCP Sei Sikambing, Medan. Penelitian ini menggunakan populasi nasabah Bank Sumut KCP Sei Sikambing, Medan dengan sampel 50 responden dan teknik penyebaran kuesioner. Dalam model penelitian ini, loyalitas nasabah berperan sebagai variabel dependen, sedangkan variabel independennya mencakup e-banking, kualitas pelayanan, kualitas komunikasi, dan kepercayaan. Pendekatan yang digunakan adalah survei kuantitatif dengan analisis data yang dilakukan menggunakan perangkat lunak SPSS versi 2020. Berdasarkan hasil analisis secara parsial, ditemukan bahwa e-banking, kualitas pelayanan, kualitas komunikasi dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah.