Claim Missing Document
Check
Articles

Found 21 Documents
Search

Pemasangan APO Sederhana dan Penanaman Mangrove Di Wilayah Pesisir Pantai Muara Beting RR. Mekar Ageng Kinasti; Endah Lestari; Muhammad Sofyan; Irma Wirantina Kustanrika
Terang Vol 4 No 1 (2021): TERANG : Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Menerangi Negeri
Publisher : Sekolah Tinggi Teknik - PLN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33322/terang.v4i1.1122

Abstract

Pantai Beting memiliki posisi yang sangat strategis dari aspek lingkungan. Sumber daya laut yang melimpah dan satwa langka seperti Lutung Jawa serta Burung Rawa merupakan potensi yang harus dilestarikan. Habitat hutan Mangrove telah dirubah menjadi tambak oleh penduduk Pantai Beting. Deforestasi ini menyebabkan kondisi Pantai Beting sangat rentan dan tidak memiliki green belt dari abrasi dan ROB yang sedang terjadi. Kampung Beting saat ini banyak ditinggalkan oleh penduduknya karena lahannya tidak lagi berdaya guna. Jika demikian maka, hilangnya kawasan ini dapat menjadi ancaman dikemudian hari. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membantu konservasi habitat hutan mangrove yang berfungsi sebagai plasma nutfah dan kunci pengembalian ekosistem laut serta meningkatkan perekonomian warga. Upaya penyelamatan yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan penanaman kembali dan memastikan bibit dapat tumbuh dalam kondisi pasang surut akibat ROB. Sebanyak 1000 bibit mangrove telah ditanam pada 24 dan 25 Februari 2020. Sebagai penunjang keberhasilan penanaman mangrove, sepanjang 100m Alat Pemecah Ombak sederhana telah dipasang. Perpaduan dari bambu dan jaring yang terbuat dari plastic yang disebut APO Semi Hybrid. Efektivitas ekosistem Mangrove tidak dirasakan secara instan, akan tetapi pada 5 sampai 10 tahun mendatang. Dengan demikian, perbaikan Pantai Beting tidak hanya aspek fisiknya saja, akan tetapi peningkatan keamanan, daya guna lahan, dan kesejahteraan penduduknya dimasa yang akan datang.
PANEN HUJAN SEBAGAI SUMBER AIR ALTERNATIF DI SEKOLAH AS SHOLIHIN, CIPONDOH, TANGERANG Dyah Pratiwi Kusumastuti; Irma Wirantina Kustanrika; Arief Suardi Nur Chairat; Sely Karmila
Abdimas Galuh Vol 4, No 2 (2022): September 2022
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25157/ag.v4i2.7344

Abstract

Air merupakan salah satu kebutuhan utama masyarakat yang tidak tergantikan, dan sumber-sumber air yang sering dimanfaatkan berasal dari air tanah. Penggunaan air tanah yang berlebihan dapat mengakibatkan penurunan permukaan tanah serta penurunan kualitas dan jumlah air tanah yang tersimpan.Beberapa langkah yang telah dilakukan untuk membatasi penggunaan air tanah, salah satunya adalah penggunaan air hujan sebagai sumber daya air alternatif melalui sistem panen hujan. Sekolah As Sholihin, Cipondoh, Kota Tangerang sebagai salah satu sekolah yang masih mengandalkan air tanah sebagai sumber untuk memenuhi kebutuhan akan air bersih. Melalui kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat, tim memberikan solusi pemecahan masalah tersebut dengan menerapkan sistem panen hujan sederhana. Air hujan yang tertampung di dalam tandon dapat digunakan sebagai air wudhu dan kebutuhan air di dalam toilet. Selain itu, dengan adanya penerapan sistem panen hujan di lingkungan sekolah dapat memberikan contoh kepada masyarakat di sekitar mengenai pemanfaatan air sebagai sumber daya air alternatif melalui penerapan sistem panen hujan sederhana.
PEMBUATAN WASTAFEL SENSOR OTOMATIS TERKONEKSI DENGAN PANEL SURYA GUNA MENUNJANG PROSES PEMBELAJARAN TATAP MUKA DI SMA MUHAMMADIYAH 5 JAKARTA Endah Lestari; RR. Mekar Ageng Kinasti; Irma Wirantina Kustanrika; Muhammad Sofyan; Muhammad Ahsan; John Paulus Pantouw
Jurnal AKAL: Abdimas dan Kearifan Lokal Vol. 4 No. 1 (2023): Jurnal AKAL : Abdimas dan Kearifan Lokal
Publisher : Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25105/akal.v4i1.15205

Abstract

Kegiatan PKM ini bertujuan untuk ikut serta dalam program Pemerintah pada proses pembelajaran tatap muka pada situasi new normal dengan membangun fasilitas penunjang protokol kesehatan salah satunya adalah wastafel dengan berbasis pada sensor otomatis untuk meminimalisir penyebaran virus Covid-19. Selain itu pemasangan instalasi panel surya untuk memanfaatkan energi panas yang berasal dari matahari untuk merubahnya menjadi energi listrik dan untuk mengatasi kebutuhan listrik PLN yang berlebihan yang akan mengakibatkan krisis listrik di kemudian hari. Metode yang dilakukan adalah dengan melakukan pembuatan wastafel bersensor otomatis yang terkoneksi dengan panel surya. Hasil dari kegiatan pembuatan wastafel/tempat cuci tangan berbasis sensor otomatis yang terkoneksi dengan sel surya/panel surya difokuskan pada tujuan dilaksanakannya kegiatan awal. Panel surya terpasang berkapasitas 50WP yang menghasilkan daya puncak sebesar 50 Watt. Panel surya berkapasitas 50WP yang menghasilkan daya puncak sebesar 50Watt. Tenaga surya 50Watt Polycrystalline mempunyai dimensi panel 540x670x30mm Dinding bata dengan dimensi panjang 5 meter, lebar 1,5meter dan tinggi 1,2meter dilengkapi dengan wastafel yang terpasang berjumlah 3 (tiga) buah dan berdimensi 305x345x125mm dengan kran sensor InfraRed dengan adaptor 6 VDC dengan pressure 0.05-0.6MPa dengan power 0.5W dan dimensi 12x5.5x20cm. Kegiatan pembuatan tempat cuci tangan berbasis sersor otomatis telah selesai dilaksanakan pada 25 Agustus 2022 dan mendapatkan respon yang baik oleh Mitra di lingkungan SMA Muhammadiyah 5 Tebet dan berlangsung sesuai dengan perencanaan. Dapat disimpulkan bahwa edukasi dan pembelajaran kepada masyarakat melalui kegiatan ini mengenai pemanfaatan energi matahari melalui penggunaan panel surya/sel surya untuk melepaskan ketergantungan terhadap listrik yang berasal dari batubara.
Kinerja Pozzolan Glasspowder Pada Karakteristik Mekanis dan Fisis Paving Blok Geopolimer Muhammad Sofyan; Amry Dasar; Ade Okvianti Irlan; Irma Wirantina K; Rr Mekar Ageng Kinasti; Velizar Sujanes; Aswar Amiruddin
Borneo Engineering : Jurnal Teknik Sipil Volume 7 Nomor 1 Tahun 2023
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Borneo Tarakan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/be.v1i1.3318

Abstract

  Fly ash merupakan salah satu bahan pozzolan yang diperoleh dari limbah hasil pembakaran batu bara. fly ash pada dasarnya tidak memiliki kemampuan mengikat seperti semen portland. Dibutuhkan larutan aktivator agar fly ash dapat memiliki daya ikat seperti semen portland. Selain fly ash, limbah kaca dari industri maupun rumah tangga dapat diolah untuk dapat dimanfaatkan sebagai material yang dapat memperbaiki kinerja bahan geopolimer karena mengandung  senyawa silica (SiO2) dan zat kapur (CaO) yang cukup signifikan. Penelitian berfokus pada glass powder yang digunakan sebagai subtitusi fly ash pada paving blok geopolimer dengan persentase 0%, 15%, 30%, 45% dan 60%. Kinerja paving blok diuji berdasarakan kuat tekan dan penyerapan air. Pengujian dilakukan pada saat sampel berumur 7 hari. Hasil penelitian menunjukan bahwa nilai kuat tekan optimum terdapat pada paving block geopolymer dengan variasi glass powder 15% dan fly ash 85% yaitu 30,67 MPa yang termasuk paving block mutu B. Penyerapan air terendah terdapat  pada paving block geopolymer variasi glass powder 15%, paving block yang dihasilkan pada penelitian ini adalah paving block dengan mutu B.
Analisis SEM-EDS Beton Normal yang Menggunakan Superplasticizer Yulisya Zuriatni; Muhammad Sofyan; Pratiwi Setyaning Putri; Abdul Rokhman; Irma Wirantina Kustanrika
Borneo Engineering : Jurnal Teknik Sipil Volume 7 Nomor 3 Tahun 2023
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Borneo Tarakan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35334/be.v7i3.4927

Abstract

Beton merupakan bahan bangunan populer yang diakui kekuatan dan daya tahannya. Para peneliti telah mengeksplorasi penggunaan superplasticizer dan gel C-S-H untuk meningkatkan kualitas beton . Superplasticizer adalah bahan tambahan kimia yang dapat ditambahkan ke campuran beton untuk meningkatkan fluiditas sekaligus menjaga kekuatan. Hal ini memudahkan pemasangan dan meningkatkan kemampuan kerja beton. Selain itu, menambahkan gel C-S-H ke beton dapat meningkatkan kinerja jangka panjang dan meminimalkan retak. Formasi gel C-S-H pada kekuatan dan daya tahan beton diselidiki secara cermat dalam studi ini dengan melakukan pengujian foto SEM EDS. Pemindaian Mikroskop Elektron-Spektroskopi Sinar-X Dispersi Energi adalah alat analisis yang kuat untuk menentukan komposisi unsur dan bentuk bahan berskala nano. Ini menyelidiki permukaan material dengan berkas elektron terfokus dan menghasilkan sinyal yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi dan memetakan distribusi komponen yang ada. Hasil Uji SEM-EDS menunjukkan Unsur senyawa Ca, Al dan Si mendominasi. Rasio Oksida SiO2/CaO yang tinggi pada sampel cenderung memiliki kuat tekan yang lebih tinggi. Sebaliknya, material dengan rasio SiO2/CaO yang lebih rendah menunjukkan kuat tekan yang lebih rendah.
Rancang Bangun Sistem Injeksi Sepeda Motor 4 Langkah Veby Yansyah, Wahyu Danang; Purwanto, Wawan; Maksum, Hasan; Arif, Ahmad; Kustanrika, Irma Wirantina; Ahmad, Syalsa Billa
AEEJ : Journal of Automotive Engineering and Vocational Education Vol 5 No 1 (2024): AEEJ : Journal of Automotive Engineering and Vocational Education
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/aeej.v5i1.133

Abstract

This study discusses the design of a four stroke motorcycle injection system with the aim of reducing harmful substances in exhaust emissions by changing the conventional system to an EFI system and to determine the torque and power and fuel consumption produced. This research method uses the experimental method. The results of this study are the power produced in the designed EFI system decreased by 4.33% with a difference of 0.23 kW, torque decreased by 6.95% with a difference of 0.57 kW, and the content of HC exhaust emissions decreased by 394.58% with a difference of 365.66 ppm, CO content decreased by 39.13%, with a difference of 0.63%, the content of CO2 in exhaust emissions on a four stroke motorcycle that was converted to an EFI system increased by 68.99% with a difference of 2.67%, and fuel consumption was getting smaller so that it increased by 31.85% with a difference of 21.98 Km/ L. Penelitian ini membahas tentang rancang bangun sistem injeksi sepeda motor 4 langkah dengan tujuan mengurangi zat berbahaya dalam emisi gas buang dengan mengubah sistem konvensional menjadi sistem EFI dan untuk menentukan torsi, daya, dan konsumsi bahan bakar yang dihasilkan. Metode penelitian ini menggunakan metode eksperimental. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa daya yang dihasilkan dalam sistem EFI yang dirancang menurun sebesar 4,33% dengan selisih 0,23 kW, torsi menurun sebesar 6,95% dengan selisih 0,57 Nm, dan kandungan emisi HC menurun sebesar 394,58% dengan selisih 365,66 ppm, kandungan CO menurun sebesar 39,13% dengan selisih 0,63%, kandungan CO2 dalam emisi gas buang pada sepeda motor 4 langkah yang dikonversi menjadi sistem EFI meningkat sebesar 68,99% dengan selisih 2,67%, dan konsumsi bahan bakar menjadi lebih kecil sehingga meningkat sebesar 31,85% dengan selisih 21,98 km/L.
PENGARUH SEDIMENTASI TERHADAP SALURAN PEMBAWA PADA PLTMH kustanrika, irma wirantina
Jurnal Kajian Teknik Sipil Vol 1, No 2 (2016): Jurnal Kajian Teknik Sipil
Publisher : Universitas 17 Agustus 1945 Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (556.038 KB) | DOI: 10.52447/jkts.v1i2.468

Abstract

Saat ini perkembangan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) mengalami peningkatan yang cukupbesar di Indonesia. PLTMH memanfaatkan sungai sebagai salah satu sumber untuk memproduksi energylistrik, namum sifat sungai di Indonesia pada umumya membawa sedimen. Sedimen merupakan salah satufactor penghambat sehingga sedimen yang terbawa sampai ke saluran pembawa harus diperhatikan. Untukmenanggulangi sedimen-sedimen yang terbawa pada saluran pembawa dibuat bangunan pengendali sedimen.Pembuatan bangunan tersebut memperhatikan beberapa faktor.Kata kunci : PLTMH, Sedimen, Saluran Pembawa
Analysis of Carrying Capacity for Settlement Location based on Spatial Planning in East Serang Sari, Yetti Anita; Permana, Sendi; Kustanrika, Irma Wirantina; Syahrini, Hilda
GEOGRAPHIA : Jurnal Pendidikan dan Penelitian Geografi Vol. 6 No. 1 (2025): Juni
Publisher : Jurusan Pendidikan Geografi Universitas Negeri Manado

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53682/gjppg.v6i1.10018

Abstract

The problem of land conversion for industrial areas is a phenomenon that occurs in many cities, including East Serang. This phenomenon is a reference in the importance of calculating carrying capacity, settlement capacity and projecting settlement land needs until 2045. The research is located in part of the East Serang area in the settlement spatial pattern, with the research objective: a) analyzing land capacity, b) analyzing the carrying capacity and settlement capacity, and c) determining the distribution of locations that have high carrying capacity and settlement capacity. The approach of this research is quantitative with technical analysis: a) processing through mapping software, b) determination of land capability scale, and c) calculation of carrying capacity and settlement capacity. The results of the research show that: a) the ability class of the East Serang area in the settlement spatial pattern is divided into two, namely medium and high development ability, b) carrying capacity and settlement capacity in the research areas can still be developed into research locations, and c) areas that have high carrying capacity and settlement capacity, namely Kopo and Pamarayan sub district.
Analysis of Productivity and Annual Cost of Casting Plates and Beams Using Concrete Pump and Columns with Concrete Bucket (Case Study of Residence Apartment Project) Kustanrika, Irma Wirantina; Purwanto, Wawan; Sofyan, Muhammad; Sari, Yetti Anita; Wahyuningtias, Asri
MOTIVECTION : Journal of Mechanical, Electrical and Industrial Engineering Vol 6 No 3 (2024): Motivection : Journal of Mechanical, Electrical and Industrial Engineering
Publisher : Indonesian Mechanical Electrical and Industrial Research Society (IMEIRS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46574/motivection.v6i3.287

Abstract

Traditional casting in multi-storey buildings necessitates specialized equipment such as concrete buckets and concrete pumps for the application of ready mix concrete. Various types of equipment have an impact on both productivity and the duration of casting. This study collected primary data by conducting field observations at the B Residence Apartment Project, with a specific focus on worker and equipment needs, tool effectiveness, and labor force. The secondary data comprised of structural photos and cost information pertaining to manpower and equipment. The study revealed that the utilization of a concrete pump incurs a cost of IDR 1,231,543 m³, but employing a concrete bucket results in a cost of IDR 1,719,141 m³. The concrete pump achieved a volume of 281.02 m³ in a duration of 1101 minutes, while the bucket achieved a volume of 47.98 m³ in a duration of 538.77 minutes. The productivity of the concrete pump was 0.255 m³/minute, whereas the productivity of the concrete bucket was 0.089 m³/minute. According to these findings, utilizing the concrete pump will greatly enhance time efficiency and decrease the incurred expenses.
Improving Student Achievement with the Application of Smart Trainers Integrated QR Code Purwanto, Wawan; Saputra, Hendra Dani; Putra, Dwi Sudarno; Abadi, Zainal Abadi; Arif, Ahmad Abadi; Kustanrika, Irma Wirantina
AEEJ : Journal of Automotive Engineering and Vocational Education Vol 6 No 2 (2025): Vol 6 No 2 (2025) : AEEJ : Journal of Automotive Engineering and Vocational Educa
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/aeej.v6i2.249

Abstract

The present research aims to demonstrate the enhancement of students' learning outcomes through the utilization of a smart trainer in conjunction with a QR code. This intelligent trainer is designed to display the voltage output values of each sensor on the motorcycle. Additionally, each sensor is designated a QR code, enabling students to comprehend the function of each sensor's performance and verify the theoretical principles linked with the corresponding QR code during practice. The educational method is implemented offline, comprising four sessions in phase F of the Merdeka curriculum. The cohort comprised 20 participants, consisting of 5 educators and 15 learners. The assessment results indicate that student learning outcomes enhanced following the provision of materials.