Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Locus of Control dan Self Efficacy dengan Kinerja Perawat Andriani, Marlina; Destri, Nentien; Hayati, Zahratul
JURNAL KESEHATAN PERINTIS Vol. 12 No. 1 (2025): Jurnal Kesehatan Perintis
Publisher : LPPM UNIVERSITAS PERINTIS INDONESIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33653/1kczcp87

Abstract

Kinerja perawat adalah pengimplementasian wewenang tugas dan tanggung jawab untuk mencapai tugas pokok profesi dan terwujudnya tujuan dan sasaran unit organisasi dalam memberikan asuhan keperawatan. Kinerja perawat dapat didorong dengan locus of control dan self efficacy yang tinggi sehingga kepercayaan perawat terhadap kemampuannya tinggi karena sifat tidak mudah menyerah dalam menyelesaikan masalah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan locus f control dan self efficacy dengan kinerja perawat di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang. Penelitian ini merupakan pjenis penelitian deskriptif kolerasi dengan pendekatan cross sectional terhadap 44 orang perawat yang bekerja di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang. Adanya hubungan yang signifikan antara locus of control dengan kinerja perawat di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang, diperoleh hasil P Value <0.001dan juga adanya hubungan yang signifikan antara self efficacy dengan kinerja perawat di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang, diperoleh hasil P Value <0.001 . Pada penelitian ini terdapat hubungan yang signifikan antara locs of control dan self efficacy terhadap kinerja perawata di Rumah Sakit Islam Ibnu Sina Padang Panjang.
HUBUNGAN PENGETAHUAN PERAWAT DENGAN DOKUMENTASI PENGISIAN FORM EWS (EARLY WARNING SCORING ) DI INSTALASI RAWAT INAP RS ISLAM IBNU SINA PADANG yuseasmicel; Delvy, Rasimy; Destri, Nentien; Rati Pratama, Engla Rati Pratama
Jurnal Kesehatan Lentera 'Aisyiyah Vol. 7 No. 1 (2024): Jurnal Kesehatan Lentera 'Aisyiyah
Publisher : BPPM Politeknik 'Aisyiyah Sumatera Barat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58170/jkla.v7i1.194

Abstract

Kegagalan dalam mengenali kondisi pasien yang memburuk dan intervensinya merupakan masalah penting dalam manajemen kesehatan. Sehingga sangat penting untuk mengimplementasikan Early Warning System (EWS) melalui pemberian skor yang akurat dan tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui “Hubungan Pengetahuan Perawat dengan Dokumentasi Pengisian Form EWS (Early Warning Scoring ) Di Instalasi Rawat Inap RSI Ibnu Sina Padang tahun 2024”. Jenis penelitian ini adalah Deskriptif analitik dengan Crossectional study. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh perawat yang berada di ruangan rawat inap RSI Ibnu Sina Padang (ruangan Marwa, Multazam, dan Zam-zam). Dengan sampel sebanyak 40 orang perawat. Pengambilan sampel menggunakan teknik Tatal Sampling. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan pengetahuan EWS dan Checklist pengisian EWS (Early Warning Scoring ) dengan analisa univariat dan bivariat. Diketahui hasil bahwa sebanyak 22 orang (55%) Perawat berpengetahuan kategori baik, 29 orang (72,5%) dengan Dokumentasi Pengisian Form EWS kategori tepat. .Hasil uji Statistik Spearman rank diperoleh hasil nilai p_value=0,000 dengan nilai r=0,584 dengan tingkat kolerasi kategori sedang. Dengan kesimpulan Adanya Pengetahuan Perawat dengan variabel Dokumentasi Pengisian Form EWS (Early Warning Scoring System). Saran diharapkan pelayanan Kesehatan terutama RS untuk memberikan pengawasan khusu dalam pengisian EWS, dengan memberikan seminar pada perawat agar tetap bisa melakukan pengisian EWS dengan tepat. Kata kunci : Pengetahuan Perawat, EWS (Early Warning Scoring) Referensi : 2012-2023 (45)
Pemahaman perawat tentang dokumentasi pengisian form early warning scoring (EWS) di instalasi rawat inap RS Islam Ibnu Sina Padang Destri, Nentien; Asmicel, Yuse; Delvy, Rasymi; Avis, Mairinal
JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia) Vol. 10 No. 2 (2024): JPPI (Jurnal Penelitian Pendidikan Indonesia)
Publisher : Indonesian Institute for Counseling, Education and Theraphy (IICET)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29210/020244094

Abstract

Kegagalan dalam mengenali kondisi pasien yang memburuk dan intervensinya merupakan masalah penting dalam manajemen kesehatan. Implementasikan Early Warning System (EWS) melalui pemberian skor yang akurat dan tepat penting dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui “Pengetahuan Perawat tentang Dokumentasi Pengisian FormEarly Warning Scoring (EWS) Di Instalasi Rawat Inap RSI Ibnu Sina Padang tahun 2024”. Jenis penelitian ini adalah penelitian Deskriptif guna melihat gambaran pengetahuan perawat dalam mendokumentasikan EWS. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh perawat yang berada di ruangan rawat inap RSI Ibnu Sina Padang (ruangan Marwa, Multazam, dan Zam-zam) berjumlah 40 (empat puluh) orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik Tatal Sampling sehingga semua perawat dijadikan responden penelitian. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan intrumen pengetahuan tentang pendokumentasian EWS. dari 40 responden, diketahui lebih sebagian yaitu 22 orang (55%) perawat berpengetahuan kategori baik, 12 orang (30%) Perawat berpengetahuan kategori sedang, dan sebanyak 6 orang (15%) kategori kurang. Peneliti menyarankan rutinitas peningkatan pengetahuan dan keterampilan perawat tetap dikembangkan khususnya dalam pengisian EWS, dengan memberikan workshop pada perawat agar tetap bisa melakukan pengisian EWS dengan tepat.