Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Teknik Mesin "TEKNOLOGI"

Analisis Pengaruh Media Pendingin terhadap Struktur Mikro Sambungan Pengelasan Baja AISI 1045 pada Proses Las MIG - Djuanda; Nurlaela Latief; Asmah Adam; Muhammad Syahril
Teknik Mesin "TEKNOLOGI" Vol 22, No 1 APR (2021): Jurnal Teknik Mesin TEKNOLOGI
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan struktur mikro material baja AISI 1045 yang telah mengalami proses pengelasan yaitu las MIG kemudian dilakukan proses quenching menggunakan media pendingin air garam, radiator coolant, air mineral. Pengambilan data dalam penelitian ini dilakukan di Balai Latihan Kerja (BLK) Makassar dan di laboratorium Metalurgi Fisik Fakultas TeknikUniversitas Hasanuddin. Sampel dari penelitian ini sebanyak 12 spesimen, 9 spesimen dilakukan proses quenching dengan 3 variasi media pendingin dan 3 spesimenl tanpa media pendingin. Data dari hasil penelitian dengan rata-rata butir struktur mikro baja AISI 1045 yaitu 11,16 untuk media pendingin air garam, 11,14 untuk media pendingin radiator coolant, 10,74 untuk media pendingin air mineral, dan tanpa media pendingin 10,53. Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bahwa dari hasil proses quenching terdapat perubahan butir struktur mikro antara sampel yang menggunakan media pendingin dengan sampel tanpa media pendingin.Kata Kunci : Uji Impak, Metode Charpy, Besi Plat ST42, Temperatur
Studi Tentang Kualitas Udara Pada Ruang Kerja PT. AGI Makassar Ady Rukma; Hamzah Nur; Nurlaela Latief
Teknik Mesin "TEKNOLOGI" Vol 24, No 1 APR (2023): Jurnal Teknik Mesin TEKNOLOGI
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui koondisi kualitas udara pada ruang kerja karyawan PT. Aneka Gas Industri Makassar. Penelitian ini berbentuk survey deskriptif dengan desain studi kasus yang merupakan salah satu pendekatan dalam penelitian deskriptif untuk menggambarkan obyek penelitian dalam keseluruhan tingkah laku yang kaitanya dengan variabel penelitian. Penelitian ini berlangsung di PT. Aneka Gas Industri (AGI) di jalan sultan Alauddin Makassar dan pengambilan data dilaksanakan di ruang kerja karyawan perusahaan tersebut. Dalam Pengambilan data subyek penelitiannya ialah PT. Aneka Gas Industri (AGI) Makassar sedangkan obyek penelitiannya ialah kualitas udara pada ruang kerja karyawan dan sumber datanya adalah kontaminan udara dan lingkungan fisik (mikriklimat) dan sistem ventilasi yang digunakan pada ruang kerja. Lokasi sampel dilaksanakan di tiga titik (lokasi) pada ruang kerja bagian produksi dalam kawasan.Hasil Penelitan didapatkan bahwa masing-masing lokasi 1, lokasi 2 dan lokasi 3 memiliki nilai kontaminan udara ialah untuk Co2 sebesar 74,5 ppm, 68,74 ppm, 23,66 ppm, untuk CO sebesar 1,25 mg/m³, 1,21 mg/m³, 1,04 mg/m³ , untuk O₃ sebesar 0.019 mg/m³, 0.017 mg/m³ , 0.02 mg/m³ , untuk O₂ sebesar 19,98 %, 19,92 %, 20,02 %, untuk partikel sebesar 1,12 mg/m³ ,1,47 mg/m³ , 1,59 mg/m³ sedangkan lingkungan fisik(mikroklimat) ialah untuk kecepatan udara sebesar 0,12 m/s, 0,15 m/s, 0,14 m/s, untuk suhu kering sebesar 27,6 °C, 29,0 °C, 24,9 °C, untuk suhu basah sebesar 23,5 °C, 23,0 °C, 23,0 °C, untuk kelembapan sebesar 72 %, 77 %, 68 %, untuk ISSB sebesar 24,71 °C, 24,80 °C, 25,91 °C. Dari data yang didapatkan maka kondisi kualitas udara berdasarkan gambaran kontaminan udara, mikroklimat dan sistem ventilasi yang digunakan telah memenuhi persyaratan dan standar Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (MK3) yang diregulasikan oleh Kementerian Tenaga Kerja, Perindustrian dan Kementerian Lingkungan Hidup.
Modifikasi Volume Ruang Bakar Kompor Briket Batubara Tipe Pendek Untuk Rumah Tangga Nurlaela Latief; Djuanda -; Icu Sugiarto; Muh. Wahyu Eka Hasti
Teknik Mesin "TEKNOLOGI" Vol 24, No 1 APR (2023): Jurnal Teknik Mesin TEKNOLOGI
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Modifikasi volume ruang bakar kompor briket batubara tipe pendek untuk rumah tangga bertujuan untuk meningkatkan unjuk kerja kompor briket batubara yang ada dimasyarakat. Metode pengujian dilakukan pada dua jenis kompor yaitu kompor briket batubara pembanding dan kompor briket batubara hasil modifikasi. Dari hasil pengujian yang dilakukan, kompor briket batubara hasil modifikasi lebih unggul dibandingkan kompor sebelum modifikasi dilihat dari sistem penyalaan awal yang lebih konstan, yaitu 5 menit, proses memasak berlangsung dengan cepat (1,5 liter air) dalam waktu 5 menit dan volume air yang dapat dipanaskan 19,5 liter untuk hasil berikutnya. Sedangkan kompor batubara sebelum dimodifikasi penyalaan awal lebih cepat, yaitu 4-7 menit, proses masak (1,5 liter air) dalam waktu 5-7 menit akan tetapi waktu yang dibutuhkan tidak konstan. dan volume air yang dapat dipanaskan 9 liter untuk 19 biji briket Disamping itu kompor nasil modifikasi memiliki diameter ruang bakar yang lebih besar sehingga dapat menggunakan briket yang lebih banyak dan waktu untuk menghabiskan briket pada proses memasak lebih lama dibandingkan dengan kompor sebelum modifikasi yamg lebih kecil sehimgga daya tampung briket lebih sedikit. Kelebihan lain dari kompor hasil modifikasi adalah dari desain lubang pengarah unggun (penutup emizi) yang lebih baik karena diperbesar yang berpengaruh terhadap kecepatan penyalaan dan proses memasak serta menjaga emizi zat terbang yang berlebihan dibandingkan dengan kompor sebelum modifikasi yang memiliki lubang pengarah unggun lebih kecil sehingga proses penyalaan awal dan memasak tidak konstan dan emizi (asap) yang dihasilkan lebih banyak dengan demikian kompor briket batubara hasil modifikasi lebih efisien dan tidak beresiko untuk rumah tangga.
Analisis Penggunaan Automatic Lubrication pada Reclaimer Silica di Rawmill V P.T. Semen Tonasa Nurlaela Latief; Ryan Rizaldy; Muhammad Agung
Teknik Mesin "TEKNOLOGI" Vol 25, No 1 OKT (2023): Jurnal Teknik Mesin TEKNOLOGI
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian  ini  bertujuan  untuk  menganalisis  penggunaan  automatic  lubrication  pada reclaimer silica rawmill V PT. Semen Tonasa sehingga dapat mengurangi pemakaian tenaga kerja  untuk  melakukan  pelumasan  pada  chain.  Penelitian  ini  merupakan  penelitian eksperimen  dengan  metode  kuantitatif.  Pengumpulan  data  menggunakan  stopwatch  dan observasi  langsung  di  lapangan,  penelitian  tersebut  dilakukan  di  Mekanik  Rawmill  V  PT. Semen Tonasa. Hasil analisis data pelumasan manual menunjukkan bahwa  output pelumas manual untuk 8 menit adalah 5000 ml, Sedangkanan data automatic lubricaton menunjukkan output automatic lubrication untuk 1 menit adalah 70,6 ml. Berdasarkan hasil penelitian yang telah  dilakukan  output  pelumas  manual  lebih  tinggi  dibandingkan  dengan  output  automatic lubrication.  sedangkan  dari  segi  waktu  dan  tenaga  kerja  pelumas  manual  membutuhkan waktu  dan  tenaga  dalam  pelumasan  di  bandingkan  dengan  automatic  lubrication  yang menggunakan sistem interlock sehingga pelumasan dapat beroperasi secara konsisten. Untuk itu  dari  segi  output,  waktu  dan  tenaga  kerja  dan  ketepatan  jadwal  pelumasan  automatic lubrication jauh  lebih  unggul  digunakan pada  chain  reclaimer  silica  di  bandingkan  dengan peluman manual.