Claim Missing Document
Check
Articles

Dukungan Sosial Pada Mahasiswa yang Terkena PHK di Masa Pandemi Covid-19 dan Pengaruhnya pada Minat dan Motivasi Berwirausaha Ari Wahyu Leksono; Samin Saputra; Rendika Vhalery
FOCUS Vol 3 No 1 (2022): FOCUS: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/fcs.v3i1.609

Abstract

The global situation is currently still in an atmosphere of the COVID-19 pandemic. As of October 2, 2021, the Covid-19 situation in Indonesia is 4,218,142 positive patients, 4,042,215 recovered patients, and 142,115 dead patients. This incident continues to cause many problems, one of which is unemployment. Employees affected by laid off consist of various groups of people, one of which is a student. There are quite a lot of students in the special employee class (extension class) who have been laid off on campus. Through interviews with representatives of students who were laid off, it was concluded that they were experiencing stress due to this incident. To avoid stress or excessive negative traits in individuals, social support is needed for individuals. Students who are laid off and get social support are easier to move forward and find solutions to these problems. Social support can be influenced and affect the field of entrepreneurship. Not only that, social support can also affect entrepreneurial interest and entrepreneurial motivation. To prove this statement, this study aims to determine the effect of social support on the entrepreneurial interest of students who were laid off during the COVID-19 pandemic and the effect of social support on the entrepreneurial motivation of students who were laid off during the COVID-19 pandemic. This research is a descriptive and associative research with a quantitative approach. The study began with a descriptive test to describe the research data in detail and then continued with an associative test. Participants in this study were students who were laid off during the Covid-19 Pandemic. The number of students who took part in the study were 207 students consisting of 105 women (50.7%) and 102 men (49.3%). The results of the descriptive analysis showed that students' social support was dominated by students who had low social support. The highest dimension of social support is the family dimension. In addition, the effect of social support on interest in entrepreneurship and entrepreneurial motivation shows that there is an influence.
Pengaruh Pembelajaran Online “Google Meet” Terhadap Minat dan Motivasi Belajar Mahamahasiswa Hamzah Robbani; Rendika Vhalery; Arsa Rachmania
FOCUS Vol 3 No 1 (2022): FOCUS: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/fcs.v3i1.656

Abstract

With the Covid-19 pandemic, students must learn to adapt. The application of e-learning is a form of learning adjustment in the midst of the Covid-19 pandemic. This learning is aimed at students' interest in learning and motivation to learn. To achieve this quality, students must of course have a lecturer role in learning, one of which is the use of appropriate and fun learning strategies, namely Google meet. Based on this statement, this study aims to examine and determine the effect of online learning "google meet" on student interest in learning and motivation to learn. This research is an associative research that uses a quantitative approach. This research was conducted at Unindra in April – May 2021. The research population was Unindra's economic education students. The sample used the non-probability section with purposive sampling technique which obtained 179 students as participants. The source of the data used in this research is the primary data source which is obtained directly. Data collection techniques using a questionnaire. The data analysis technique used regression test and hypothesis testing with the help of SPSS 24.0 program. for windows. The results of the study revealed that there was an effect of online learning "google meet" on student learning interest and there was an effect of online learning "google meet" on student learning motivation.
KURIKULUM MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA: SEBUAH KAJIAN LITERATUR Rendika Vhalery; Albertus Maria Setyastanto; Ari Wahyu Leksono
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/rdje.v8i1.11718

Abstract

Pendidikan adalah salah satu cara manusia untuk “bertahan hidup” agar dapat beradaptasi dengan perubahan zaman yang begitu pesat. Pendidikan yang ada di Indonesia tercantum pada UU No. 20 Tahun 2003. Untuk mencapai tujuan pendidikan, dibutuhkan kurikulum yang mempermudah proses pendidikan. Nadim Makarim merupakan Mendikbud yang mencetuskan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Konsep merdeka belajar bertujuan untuk memerdekakan pendidikan dengan cara bebas berpikir dan bebas berinovasi. Program MBKM sering disosialisasikan namun tidak banyak akademisi maupun praktisi yang memahami konsep ini. Untuk itu, diperlukan pengenalan lebih lanjut untuk memperdalam wawasan tentang MBKM. Studi ini menggunakan pendekatan studi kepustakaan. Pengumpulan data diambil berdasarkan hasil pencarian dari kata kunci MBKM yaitu merdeka belajar, kampus merdeka, dan kurikulum, yang dilakukan di berbagai sumber referensi online. Hasil seleksi didapat 41 artikel untuk ditinjau. Kesimpulan studi mengungkapkan bahwa kurikulum MBKM memiliki beberapa perubahan pada perancangan kurikulum, penekanan proses pembelajaran diluar dan didalam kampus melalui kegiatan pembelajaran pertukaran pelajar, magang/praktik kerja, asistensi mengajar di satuan pendidikan, penelitian/riset, proyek kemanusiaan, kegiatan kewirausahaan, studi/proyek independen, dan membangun desa/kuliah kerja nyata tematik, serta penilaian khusus karakter
PERBANDINGAN KETERAMPILAN SOSIAL MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE CI DAN CLS Rendika Vhalery; Ani Interdiana Candra Sari; Ayi Ahmad Maulana Yusup
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION 2020: SPECIAL EDITION
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/rdje.v1i1.7449

Abstract

Tidak hanya kemampuan akademik yang menjadi faktor keberhasilan tujuan pembelajaran. Ada faktor lain yang dapat menjadi tolak ukur keberhasilan yaitu keterampilan. Ada banyak jenis keterampilan yang perlu dikembangkan ketika proses pembelajaran berlangsung. Salah satunya adalah keterampilan sosial. Keterampilan sosial dapat dimanfaatkan didalam semua keadaan. Namun, tidak banyak dosen yang memperhatikan keterampilan sosial mahasiswa sehingga keterampilan sosial mereka menjadi tidak muncul ataupun berkembang. Kesalahan ini dapat diperbaiki melalui model pembelajaran kooperatif tipe CI dan CLS. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe CI terhadap keterampilan sosial mahasiswa, pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe CLS terhadap keterampilan sosial mahasiswa, dan  perbandingan keterampilan sosial melalui model pembelajaran kooperatif tipe CI dan CLS. Penelitian ini bersifat eksperimen dan komparatif. Populasi pada penelitian eksperimen ini adalah mahasiswa Universitas Indraprasta yang terdiri dari 2 kelas. Kelas pertama berjumlah 37 orang dan kelas kedua berjumlah 35 orang. Hasil menunjukkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe CI terhadap keterampilan sosial mahasiswa, ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe CLS terhadap keterampilan sosial mahasiswa, dan  tidak ada perbandingan keterampilan sosial melalui model pembelajaran kooperatif tipe CI dan CLS.
PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN LINGKUNGAN KAMPUS TERHADAP MANAJEMEN KEUANGAN PRIBADI MAHASISWA Setya Stanto Albertus; Ari Wahyu Leksono; Rendika Vhalery
RESEARCH AND DEVELOPMENT JOURNAL OF EDUCATION 2020: SPECIAL EDITION
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/rdje.v1i1.7042

Abstract

Masa pandemik merupakan masa dimana banyaknya permasalahan terjadi di berbagai belahan dunia. Masalah ini menyebabkan berbagai permasalahan baru dibidang lainnya, seperti di bidang ekonomi. Kejadian yang tidak stabil ini membutuhkan tindak lanjut agar dapat dihambat. Dampak ini dapat diminimalisir oleh kemampuan yang dimiliki oleh setiap individu. Kemampuan ini seperti me-manajemen keuangan pribadi. Manajemen keuangan pribadi dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti literasi keuangan dan lingkungan kampus. Untuk mengetahui apakah literasi keuangan berpengaruh terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa, apakah lingkungan kampus berpengaruh terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa, apakah literasi keuangan dan dan lingkungan kampus berpengaruh terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa, maka peneliti melakukan penelitian asosiatif. Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Indraprasta PGRI jakarta yang melibatkan 116 mahasiswa. Dengan menggunakan kuesioner, data didapatkan dan diolah dengan teknik analisa regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa; literasi keuangan berpengaruh terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa, lingkungan kampus berpengaruh terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa, literasi keuangan dan lingkungan kampus berpengaruh terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa.
MENINGKATKAN INNOVATIVE WORK BEHAVIOUR GURU DI SEKOLAH PENGGERAK MELALUI WORK ENGAGEMENT DAN SERVANT LEADERSHIP Hendro Prasetyono; Rendika Vhalery; Ira Pratiwi Ramdayana; Salmin Salmin; Widya Priska Anggraini
Research and Development Journal of Education Vol 8, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/rdje.v8i2.14180

Abstract

Implementasi kurikulum merdeka yang telah dimulai sejak tahun 2021 sampai dengan saat ini masih membutuhkan perhatian dan dukungan dari berbagai kalangan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat innovative work behavior guru dalam implementasi kurikulum merdeka yang dilihat dari aspek servant leadership dan work engagement. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survey. Objek dari penelitian ini adalah guru di Sekolah Menengah Atas (SMA) negeri dan swasta yang tergabung dengan Program Sekolah Penggerak Angkatan 1 di Kota Bekasi. Pemilihan sampel menggunakan teknik sampel acak sederhana dengan jumlah 158 guru. Teknik analisis data menggunakan deskripsi, uji regresi linear berganda dan uji hipotesis. Hasil penelitian adalah untuk meningkatkan innovative work behaviour guru di sekolah penggerak perlu meningkatkan work engagement dan servant leadership secara bersama-sama. Work engagement tidak bisa secara parsial mempengaruhi innovative work behaviour. Sedangkan secara parsial servant leadership dapat mempengaruhi innovative work behaviour secara parsial. Kontribusi secara bersama-sama work engagement dan servant leadership terhadap innovative work behaviour cukup besar, yaitu 51,5%. Hal ini tentu saja patut menjadi perhatian para kepala sekolah, pengawas dan dinas pendidikan di Kota Bekasi untuk lebih meningkatkan servant leadership dan work engagementjika ingin meningkatkan perilaku inovatif dalam bekerja para guru 
Pengaruh Motivasi Kerja terhadap Produktivitas Kerja Karyawan PT Astra Credit Companies Cabang Fatmawati Astri Febriyanti; Rendika Vhalery; Deta Muliyani
FOCUS Vol 3 No 2 (2022): FOCUS: Jurnal Ilmu Sosial
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37010/fcs.v3i2.831

Abstract

The purpose of the study was to determine the effect of work motivation on work productivity of employees of PT. Astra Credit Companies Fatmawati Branch. This research is an associative research with quantitative type. The population and research sample are employees of PT. Astra Credit Companies Fatmawati Branch with 128 employees. Methods of data collection using a questionnaire. The data analysis technique used simple linear regression analysis and hypothesis testing. The results showed that the simple linear regression value was Y = 24.55 + 0.58X. The results of the correlation calculation above can be concluded that the correlation coefficient rxy = 0.988, meaning that the correlation between work motivation (X) and work productivity (Y) is in the very high category. The value of the coefficient of determination (KD) is 97.6%. This means that work motivation has an effect on work productivity of 97.6% while the remaining 2.4% is the influence of other variables not examined. The results of the hypothesis test show that H0 is rejected and Ha is accepted, which means that there is an influence of work motivation on the work productivity of PT. Astra Credit Companies Fatmawati Branch positively and significantly
TINGKAT LITERASI KEWIRAUSAHAAN MAHASISWA Albertus Maria Setyastanto; Ari Wahyu Leksono; Rendika Vhalery; Agus Abdillah
Research and Development Journal of Education Vol 8, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/rdje.v8i2.15639

Abstract

Perkembangan IPTEKS saat ini berfokus pada studi literasi. Literasi menjadi pusat perbincangan dikarenakan pentingnya serta banyaknya manfaat literasi bagi manusia. Salah satu bidang literasi yang akan dikaji yaitu literasi kewirausahaan. Mahasiswa sangat membutuhkan literasi kewirausahaan. Hal ini disebabkan oleh tuntutan dunia kerja maupun dunia usaha. Walaupun mereka sudah mendapatkan bekal dari beberapa mata kuliah kewirausahaan, namun masih banyak dari mereka yang belum mengoptimalkannya. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat literasi kewirausahaan mahasiswa. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di Universitas Indraprasta Kampus B yang beralamat di Jalan Kampung Tengah Kota Jakarta Timur pada tahun akademik gasal 2021/2022. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa aktif yang terdaftar di prodi Pendidikan Ekonomi. Jumlah sampel sebanyak 329 mahasiswa. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran instrumen penelitian berupa kuesioner. Analisis data menggunakan analisis deskriptif untuk mengetahui tingkat literasi kewirausahaan mahasiswa. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa mahasiswa yang memiliki tingkat literasi tinggi sebanyak 171 (51,9%) mahasiswa dan mahasiswa yang memiliki tingkat literasi rendah sebanyak 158 (48,1%).
PEMBELAJARAN BERBASIS ONLINE “ZOOM” PADA KESIAPAN BELAJAR MAHASISWA DI MASA PANDEMI COVID-19 Rendika Vhalery; Albertus Maria Setyastanto; Sindi Nur Alfilail
Research and Development Journal of Education Vol 7, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/rdje.v7i1.9329

Abstract

Dunia saat ini sedang dilanda pandemi Covid-19 atau dikenal dengan coronavirus 2019. Untuk meminimalisir dampak ini, pemerintah menerapkan beberapa kebijakan dan menghimbau masyarakat untuk menerapkan sosial distancing, melakukan lockdown, bekerja dari rumah (Work Frome Home), dan belajar melalui daring atau online. Pembelajaran berbasis online menggunakan aplikasi/software “zoom” diharapkan dapat menjadi alternatif model pembelajaran berbasis online. Pembelajaran berbasis online “zoom” dapat menjadi pendukung kesiapan belajar mahasiswa. Dikarenakan kesiapan belajar mahasiswa selama pandemi covid-19 mengalami penurunan. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran berbasis online “zoom” terhadap kesiapan belajar mahasiswa di masa pandemi covid-19. Dengan hipotesis adanya pengaruh pembelajaran berbasis online “zoom” terhadap kesiapan belajar mahasiswa di masa pandemi covid-19. Populasi penelitian adalah mahasiswa Unindra. Sampel sebayak 209 mahasiswa yang mengikuti pembelajaran berbasis online. Penelitian ini menggunakan uji regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hipotesis yang diajukan diterima. Artinya, terdapat pengaruh pembelajaran berbasis online “zoom” terhadap kesiapan belajar mahasiswa di masa pandemi covid-19.
Self-Reward dan Self-Punishment Untuk Pengelolaan Uang Saku Dan Penggunaan Aplikasi Fintech Rendika Vhalery
Duconomics Sci-meet (Education & Economics Science Meet) Vol 1 (2021): Merdeka Belajar dan Tantangan Ekonomi dalam Menyongsong Era Society 5.0
Publisher : Neolectura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1090.456 KB) | DOI: 10.37010/duconomics.v1.5299

Abstract

Ada banyak penelitian tentang pengelolaan uang saku dan penggunaan aplikasi fintech. Namun, tidak banyak faktor yang mempengaruhi pengelolaan uang saku dan penggunaan aplikasi fintech berasal dari faktor psikologi. Penelitian ini mencoba faktor yang mempengaruhi pengelolaan uang saku dan penggunaan aplikasi fintech  dari faktor psikologi seperti self-reward dan self-punishment. Dengan rumusan dan tujuan penelitian untuk mengetahui adakah pengaruh self-reward pada pengelolaan uang saku?, adakah pengaruh self-punishment pada pengelolaan uang saku?, adakah pengaruh self-reward dan self-punishment pada pengelolaan uang saku?, adakah pengaruh self-reward pada penggunaan aplikasi fintech?, adakah pengaruh self-punishment pada penggunaan aplikasi fintech?, adakah pengaruh self-reward dan self-punishment pada penggunaan aplikasi fintech?. Penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Populasi dan sampel adalah mahasiswa unindra yang berjumlah 103 mahasiswa. Data dikumpulkan melalui kuesioner online via google form dengan skala 1 – 7 yang diolah menggunakan rumus regresi linear berganda dengan dua persamaan. Hasil menunjukkan bahwa ada pengaruh self-reward pada pengelolaan uang saku, ada pengaruh self-punishment pada pengelolaan uang saku, ada pengaruh self-reward dan self-punishment pada pengelolaan uang saku, ada pengaruh self-reward pada penggunaan aplikasi fintech, ada pengaruh self-punishment pada penggunaan aplikasi fintech, ada pengaruh self-reward dan self-punishment pada penggunaan aplikasi fintech.