Claim Missing Document
Check
Articles

Found 8 Documents
Search

Internet Positif di Lingkup Perusahaan dengan Metode Response Policy Zone Irawan, Dedi; Fatoni, Fatoni; Suryayusra, Suryayusra
POSITIF : Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi Vol 5 No 2 (2019): Positif : Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi
Publisher : P3M Politeknik Negeri Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31961/positif.v5i2.787

Abstract

The internet is one form of sophistication of information and communication technology. Internet allows someone to to get the needed information easily. Therefore, the internet is a very important thing that must be mastered and utilized as well as possible. Given the dangers that exist on the internet, like a double-edged knife, on the one hand the internet can be used for positive activities and on the other hand the internet can also be used for negative things. The purpose of the author to do this research to build a positive internet network at PT. Pertamina Ubeb Adera by filtering negative contents based on a list of 773 thousand negative content blocked on the trust + â„¢ Positif website by the Ministry of Communication and Information therefore internet resources can be used effectively and efficiently, By using methods action research as well as the response policy zone method, the author can build a positive internet in the scope of PT. Pertamina Ubeb Adera company.
Pengembangan Aplikasi Logbook Operasional Dan Knowledge Management System Air Traffic Controller Pada Perum LPPNPI Cabang Palembang Bayhaqie, Adnan; Suryayusra, Suryayusra
JIPI (Jurnal Ilmiah Penelitian dan Pembelajaran Informatika) Vol 8, No 4 (2023)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jipi.v8i4.4030

Abstract

Air Traffic Controller merupakan salah satu unit kerja pada Perum LPPNPI yang pembagian jam kerjanya dilaksanakan secara bergiliran (shifting). Setiap shift dinas akan melaporkan setiap kejadian yang terjadi pada shift mereka pada logbook operasional. Dalam pelaksanaannya, kegiatan pencatatan logbook masih dilakukan secara konvensional yaitu masih menggunakan dokumen logbook operasional yang dicetak. Pencatatan logbook yang konvensional menimbulkan kesulitan ketika melakukan pencarian informasi yang terjadi sudah lampau, diperlukan ketelitian dalam membuka tiap lembar halaman untuk mendapatkan informasi yang diperlukan. Disamping itu, proses berbagi pengetahuan (knowledge sharing) belum diimplementasikan secara maksimal sehingga pengetahuan personil (tacit knowledge) yang memiliki pengalaman penanganan kejadian tidak tersebarkan secara merata karena sulitnya rekan-rekan mencari tahu kegiatan yang terjadi ketika sudah lampau. Pencatatan logbook dengan sistem konvensional juga membutuhkan tempat penyimpanan, mengeluarkan biaya untuk mencetak dan juga memiliki resiko hilangnya informasi logbook dikarenakan hilangnya lembaran logbook, terkena cairan atau terbakar. Pengembangan aplikasi ini menggunakan metode Knowledge Management System Life Cycle (KMSLC) oleh Awad dan Ghaziri, dimodelkan dengan sistem analisis Unified Modelling Language (UML) dan diimplementasikan dengan aplikasi berbasis web. Dengan aplikasi logbook operasional dan knowledge management system diharapkan membantu dan memudahkan personil dalam mendapatkan informasi secara cepat melalui pengetahuan yang sudah didokumentasikan
Pelatihan Pembuatan Media Pembelajaran Menggunakan Aplikasi Canva Bagi Guru SD Negeri 11 Pemulutan Ulfa, Maria; Fatoni, Fatoni; Suryayusra, Suryayusra; Syazili, Ahmad; Irawan, Dedi; Triana, Clarisa
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 1 No. 11 (2024): Januari
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v1i11.610

Abstract

Aplikasi canva merupakan aplikasi online yang mempunyai ragam tamplate serta fitur-fitur yang ada untuk membantu guru dan siswa sekolah dasar dalam melakukan pembelajaran yang bebabsis teknologi, keterampilan, kreativitas dan manfaat lainnya. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan guru SD dalam menggunakan aplikasi canva sebagai media pembelajaran kreatif. Fokus utama adalah memahami berbagai fitur canva, membuat materi pembelajaran yang menarik dan mengintegrasikan teknologi secara efektif dalam proses pengajaran. Metode pelatihan melibatkan sesi teori demonstrasi praktis, dan Latihan langsung menggunakan aplikasi canva, mulai dari desain grafis hingga pembuatan materi ajar yang interktif. Pelatihan ini menghasilkan peningkatan signifikan dalam pemahaman dan keterampilan guru SD dalam menggunakan canva sebagai alat bantu belajar.
Peningkatan Keamanan Jaringan Wireless di Fakultas Kedokteran Kampus Madang UNSRI Budiman, Budiman; Restu Mukti, Aan; Rizal, Syahril; Suryayusra, Suryayusra
Jurnal Informatika Polinema Vol. 11 No. 1 (2024): Vol. 11 No. 1 (2024)
Publisher : UPT P2M State Polytechnic of Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jip.v11i1.6048

Abstract

Teknologi nirkabel merupakan salah satu keutamaan sebagai faktor penunjang dunia informasi. Jaringan komputer menjadi jalur pengiriman data melalui intranet maupun distribusi internet, sehingga keamanannya menjadi prioritas. Beberapa kasus yangsering terjadi mengenai kebocoran informasi baik di lingkup institusi pemerintahan maupun pendidikan menjadi evaluasi serius dalam meningkatkan keamanan jaringan. Tujuan penelitian ini mengidentifikasi kerentanan untuk mengurangi risiko serangan, mengukur efektifitas tingkat keamanan terhadap jaringan nirkabel, membuat laporan hasil data yang bisa berguna bagi administrator dalam mengatur keamanan jaringan nirkabel, memotivasi administrator untuk bisa mencari hal-hal baru agar berguna bagi banyak orang, metode penetrasi menggunakan metode OWASP Framework menjadi metode yang diusulkan dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil uji coba penetrasi jaringan wireless pada Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya Kampus Madang menggunakan tools OWASP Testing Guide versi 4.1 dari modul yang telah diuji coba, didapatkan beberapa hasil menggunakan tools sebagai berikut Wifi Analyzer (Scanning SSID  jaringan Wireless berhasil dilakukan), Netcut (ARP Spoofing terhadap host berhasil dilakukan), Nmap (Scanning jaringan berhasil dilakukan, Brute Force tidak berhasil), Dirbuster (Brute Force direktori server berhasil dilakukan). Dengan demikian dapat dilakukan audit keamanan jaringan secara berkala untuk mendeteksi dan memperbaiki potensi kelemahan sebelum dieksploitasi.
ANALISIS KEAMANAN INFRASTRUKTUR TEKNOLOGI INFORMASI DALAM MENGHADAPI ANCAMAN CYBERSECURITY Derri Anjuju; Suryayusra, Suryayusra; Maria Ulfa; Dedi Irawan
Journal of Data Analytics, Information, and Computer Science Vol. 2 No. 1 (2025): Januari
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/jdaics.v2i1.1792

Abstract

Sistem SCADA (Kontrol Pengawasan dan Akuisisi Data) digunakan di hampir setiap industri di seluruh dunia sebagai unit kontrol pintar untuk sistem otomasi. Infrastruktur energi, telekomunikasi, dan Internet semuanya terintegrasi dengan teknologi jaringan pintar. Sistem ini memberikan efisiensi industri dan kenyamanan operasional. Namun, sistem ini memiliki banyak kemampuan manajemen informasi yang dapat berdampak signifikan pada suatu sektor dan memiliki potensi ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan arsitektur dan taktik keamanan informasi yang diperlukan untuk membangun sistem keamanan pintar. Observasi langsung, kelompok fokus, dan wawancara mendalitatif digunakan dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini bersifat strategis. desain yang direkomendasikan untuk pemeliharaan jaringan pintar. Rekomendasi studi ini juga dimaksudkan untuk menjadi dasar pengembangan rekomendasi keberlanjutan smart grid sebagai model bagi Indonesia.
Penerapan Chatbot pada Website Pariwisata Palembang untuk Membantu Masyarakat dalam Mengakses Informasi Pariwisata Kota Palembang Suryayusra, Suryayusra; Maula, Wildan
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 4 (2025): Juni
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i4.2386

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini dilaksanakan dengan tujuan utama mengimplementasikan chatbot pada website pariwisata Kota Palembang guna mempermudah akses informasi bagi masyarakat dan wisatawan. Latar belakang kegiatan ini adalah masih terbatasnya penyediaan informasi wisata yang cepat dan interaktif secara digital. Proses pengembangan Model pengembangan Waterfall diterapkan melalui serangkaian tahapan: mulai dari analisis, desain, implementasi, hingga pengujian, hingga pemeliharaan. Chatbot dibangun dengan framework Laravel, desain antarmuka melalui Figma, dan Visual Studio Code sebagai editor utama. Hasilnya, chatbot mampu memberikan informasi 24 jam, menjawab pertanyaan umum, serta memberi rekomendasi destinasi. Fitur ini mendukung efisiensi layanan dan kemudahan interaksi pengguna. Selain itu, keberadaan chatbot juga membantu pengelola situs dalam memperbarui dan menyampaikan informasi secara real-time. Penerapan ini menjadi langkah nyata dalam mendukung digitalisasi sektor pariwisata di Palembang dan dapat menjadi contoh bagi daerah lain.
Pengembangan dan Pemeliharaan Serta Pelatihan Keahlian Dalam Membangun Infrastruktur Telekomunikasi di PT. PLN Icon Plus Sumbagsel Saputra, Muhammad Rizky; Suryayusra, Suryayusra
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 4 (2025): Juni
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i4.2391

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang sangat pesat menuntut adanya peningkatan kompetensi sumber daya manusia, khususnya dalam bidang infrastruktur jaringan. Kabel fiber optic sebagai tulang punggung jaringan komunikasi modern memiliki peran strategis dalam mendukung transmisi data berkecepatan tinggi dengan kualitas sinyal yang superior. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pemahaman komprehensif tentang teknologi kabel fiber optik kepada mahasiswa Universitas Bina Darma Palembang. Metode pelaksanaan kegiatan menggunakan pendekatan teori dan praktik yang terfokus pada teknologi kabel fiber optik, meliputi: (1) pelatihan dasar prinsip transmisi cahaya dan karakteristik kabel fiber optik (single mode dan multimode), (2) workshop teknik splicing fusion dan mechanical splicing, (3) hands-on training instalasi, terminasi, dan pengukuran OTDR (Optical Time Domain Reflectometer), (4) praktik pemeliharaan preventif kabel fiber optik dan troubleshooting gangguan jaringan, dan (5) pelatihan standar keselamatan kerja dalam instalasi infrastruktur fiber optik. Kegiatan pengabdian masyarakat ini memberikan kontribusi positif dalam mempersiapkan mahasiswa Universitas Bina Darma menghadapi tantangan dunia kerja di bidang telekomunikasi, meningkatkan daya saing lulusan dalam industri teknologi informasi, dan memperkuat kompetensi mahasiswa sesuai dengan kebutuhan pasar kerja. Program pelatihan fiber optik ini diharapkan dapat menjadi bagian dari kurikulum pengayaan berkelanjutan dan model pengembangan kompetensi teknologi informasi di Universitas Bina Darma Palembang serta perguruan tinggi lainnya di Sumatera Selatan..
Pelatihan Penggunaan Sistem Informasi Kerja Praktek dan Tugas Akhir Digital di PT Pertamina Hulu Rokan Zona 4 Prabumulih Ulfa, Maria; Azizah, Shavira Nur; Misinem, Misinem; Bakti, Ahmad Mutakin; Suryayusra, Suryayusra; Udariansyah, Devi
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bangsa Vol. 3 No. 5 (2025): Juli
Publisher : Amirul Bangun Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59837/jpmba.v3i5.2662

Abstract

Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi proses administrasi Kerja Praktik (KP) dan Tugas Akhir (TA) di PT Pertamina Hulu Rokan Zona 4 Kota Prabumulih melalui penggunaan sistem informasi berbasis website. Sistem ini menggantikan metode manual sebelumnya yang menggunakan email dan Excel, dengan menyediakan fitur registrasi online, unggah dokumen, verifikasi, hingga monitoring kegiatan. Metode pelaksanaan dilakukan melalui pelatihan langsung, simulasi penggunaan, dan evaluasi pemahaman. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman peserta terhadap penggunaan sistem serta efisiensi kerja administratif. Sistem ini juga memberikan kemudahan pelacakan data dan mengurangi risiko kehilangan data. Kesimpulannya, pelatihan ini memberikan dampak positif dalam peningkatan kompetensi pegawai dan optimalisasi proses administrasi KP/TA.