Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

Pendampingan Peningkatan Produksi dan Pemasaran Produk Ikan Krispi Khas Desa Lobuk Kabupaten Sumenep Anekawati, Anik; Isdiantoni, Isdiantoni; Anugerah, Ahmed David; Chayadi, Mokhamad Nur; Koenhardono, Eddy Setyo; Hadiwidodo, Yoyok Setyo; Subchan, Subchan
Jurnal ABDIRAJA Vol 8 No 1 (2025): Jurnal Abdiraja
Publisher : LPPM Universitas Wiraraja Sumenep, Jalan Raya Sumenep Pamekasan KM. 5 Patean Sumenep 69451, Telp. (0328) 673399 Fax. (0328) 673088

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24929/adr.v8i1.3950

Abstract

Desa Lobuk, Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep, merupakan desa mandiri dengan potensi besar di sektor perikanan dan pariwisata. Namun, desa ini menghadapi tantangan seperti keterbatasan pengolahan hasil tangkapan nelayan, kualitas produk tidak konsisten, desain packiging kurang menarik, dan pengelolaan destinasi wisata yang kurang optimal. Dua mitra utama yang dilibatkan adalah BUMDes Pelangi Nusantara dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis). Tujuan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu pendampingan untuk meningkatkan kualitas dan kapasitas produksi ikan krispi, memperluas pemasaran produk lokal melalui digitalisasi, meningkatkan manajemen mitra berbasis masyarakat. Metode kegiatan ini adalah pendampingan dan pelatihan pengolahan ikan krispi khas Lobuk, pembuatan desain kemasan, workshop manajemen usaha, pencatatan keuangan, serta promosi digital. Hasil kegiatan yaitu dari aspek produksi diperoleh peningkatan keterampilan pemilihan ikan sebesar 80%, pengeringan ikan 90%, proses penggorengan 75%, proses penirisan 90%, dan packaging 85%; dari aspek pemasaran telah terbentuk platform informasi kegiatan Pokdarwis dan Bumdes serta pemasaran produk mitra secara digital melalui website; dari aspek manajemen terjadi peningkatan minat usaha peserta 85,89% dan pengetahuan kewirausahaan 47,99% dari sebelum kegiatan, peningkatan keterampilan pencatatan keuangan sederhana menggunakan aplikasi “kasir minipro” sebesar 100%, dan tercipta kemasan dengan standar persyaratan untuk pemasaran di pasar modern, memiliki nilai estetika, dan dengan desaian yang dikehendaki mitra.
PELATIHAN ANALISIS RASCH UNTUK MGMP GURU MATEMATIKA KABUPATEN SUMENEP Anekawati, Anik; Rofik, Mohammad; Isyanto, Isyanto
Reswara: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4, No 1 (2023)
Publisher : Universitas Dharmawangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46576/rjpkm.v4i1.2491

Abstract

Penilaian yang sering digunakan oleh guru masih menggunakan analisis klasik untuk mengevaluasi instrumen, seperti SPSS dan Anates. Seiring perkembangan IPTEK, penilaian klasik tergantikan oleh penilaian modern yang salah satunya adalah penilaian dengan analisis rasch. Sasaran kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) adalah guru MGMP Matematika SMA/SMK di Kabupaten Sumenep. Permasalahannya adalah kebutuhan penguatan konsep evaluasi pembelajaran (pengetahuan) dan kurang terampil dalam pengolahan data (keterampilan) dengan pendekatan rasch model berbantuan software. Tujuan dari pengabdian ini untuk meningkatkan pengetahuan terkait evaluasi pembelajaran dan keterampilan mengolah data menggunakan analisis rasch. Metode yang digunakan adalah pendampingan dan pelatihan. Hasil diperoleh berdasarkan uji t berpasangan nilai pretes dan postes terdapat peningkatan pengetahuan signifikan setelah diberi penguatan konsep tentang rasch analisis dengan P-value 0,00. Sedangkan aspek keterampilan terjadi peningkatan signifikan setelah dilakukan kegiatan praktik pengolahan data analisis rasch, dengan P-value 0,00, Hal ini menunjukkan terjadi peningkatan pengetahuan dan keterampilan setelah dilakukan pendampingan dan pelatihan analisis rasch
PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN HOTS MEMUAT KETERAMPILAN 4C MENUJU PEMBELAJARAN ABAD 21 Lamhatin, Fuji; Fajarianingtyas, Dyah Ayu; Anekawati, Anik
Eksakta : Jurnal Penelitian dan Pembelajaran MIPA Vol 7, No 1 (2022): Eksakta : Jurnal Penelitian dan Pembelajaran MIPA
Publisher : Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, UM-Tapsel

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/eksakta.v7i1.30-38

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui tingkat validitas instrumen, peningkatan keterampilan 4C dan respon siswa dan guru di MTs Nurul Huda Kecamatan Rubaru. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Research and Developmentmodel pengembangan Dick And Carry. Hasil penelitian menunjukan bahwa Hasil uji coba yang diperoleh untuk mengetahui tingkat validitas instrumen HOTS dalam pembelajaran IPA menunjukkan rata-rata skor total CVR dan CVI ≥ 1 (layak), peningkatan keterampilan 4C a) keterampilan komunikasi mengalami peningkatan mencapai 51,79% b)  keterampilan kolaborasi 51,79%  c) keterampilan berpikir kritis 67,86%.  d) keterampilan berpikir kreatif 54,46% dengan kriteria terdapat peningkatan yang cukup signifikan. Respon positif siswa adalah 67,5% dan respon guru dengan rata-rata 87,5% dengan kategori sangat tercapai.