Claim Missing Document
Check
Articles

Found 15 Documents
Search

Analisis Dampak Literasi Digital terhadap Kesenjagan Informasi di Masyarakat Kaimana Umar, Marwa; Zulaikha, Zulaikha; Abror, Dhimam
Jurnal Multidisiplin West Science Vol 4 No 08 (2025): Jurnal Multidisiplin West Science
Publisher : Westscience Press

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58812/jmws.v4i08.2492

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak literasi digital dan faktor sosio-ekonomi terhadap kesenjangan informasi di masyarakat Kabupaten Kaimana, Papua Barat. Daerah ini merepresentasikan wilayah dengan tantangan geografis dan keterbatasan infrastruktur digital, yang berdampak pada rendahnya akses dan kapasitas masyarakat dalam memanfaatkan teknologi informasi. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei terhadap 100 responden yang dipilih dengan metode random sampling. Hasil regresi linear menunjukkan bahwa literasi digital berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kesenjangan informasi, artinya semakin tinggi literasi digital maka semakin rendah tingkat kesenjangan informasi. Sebaliknya, faktor sosio-ekonomi berpengaruh positif dan signifikan, yang mengindikasikan bahwa ketimpangan dalam pendidikan, pendapatan, dan pekerjaan turut memperbesar jurang informasi antar kelompok masyarakat. Temuan ini menegaskan pentingnya penguatan literasi digital sebagai strategi untuk mendorong keadilan informasi dan pembangunan komunikasi yang inklusif di daerah tertinggal. Penelitian ini juga merekomendasikan perlunya kolaborasi antar pemangku kepentingan dalam merancang intervensi literasi digital yang kontekstual dan berbasis kebutuhan masyarakat lokal.
Internal Communication Patterns in Improving Employee Performance in Macro Planning: Pola Komunikasi Internal dalam Meningkatkan Kinerja Pegawai Bidang Perencanaan Makro Howay, Fenelon; Zulaikha, Zulaikha; Abror, Dhimam
Indonesian Journal of Innovation Multidisipliner Research Vol. 3 No. 1 (2025): March
Publisher : Institute of Advanced Knowledge and Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69693/ijim.v3i1.306

Abstract

This study aims to analyze the communication patterns applied in the Macro Planning Division of BAPPERIDA, West Papua Province to improve the effectiveness of internal communication. This study uses a descriptive qualitative approach that focuses on understanding employee behavior, perceptions, and motivations in the context of the organization. The subjects of the study consisted of employees in the Macro Planning Division of BAPPERIDA who were selected through purposive sampling based on their competencies and roles. Data collection was carried out through in-depth interviews, direct observation, and documentation studies. The results of the study indicate that internal communication in the Macro Planning Division of BAPPERIDA is running well, which is reflected in the improvement of work quality, punctuality, initiative, ability, and smooth interaction between leaders and staff. Employees have completed planning tasks, such as RKPD, RAP, and RPJMD, although there are some minor obstacles faced. Supporting factors for employee performance include discipline, understanding of tasks, and punctuality in completing work. In addition, the leadership communication approach that emphasizes good coordination and active problem-solving also facilitates task completion. This study concludes that effective communication is an important factor in achieving organizational success, with no significant obstacles found thanks to established internal communication practices. These findings underscore the importance of effective communication in optimizing organizational performance, increasing employee productivity, and creating more solid working relationships within the organization.
Framing Berita tentang Penggunaan AI dalam Operasional Jaringan Indosat Ooredoo Hutchison: Studi Kasus Media Online Sasongko, Prio; Maella, Nurannafi Farni Syam; Harliantara, Harliantara; Abror, Dhimam
Indonesian Journal of Innovation Multidisipliner Research Vol. 3 No. 1 (2025): March
Publisher : Institute of Advanced Knowledge and Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.69693/ijim.v3i1.325

Abstract

Perkembangan kecerdasan buatan (AI) telah membuka peluang baru dalam berbagai aspek operasional dan komunikasi perusahaan, termasuk di industri telekomunikasi. Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) sebagai salah satu pemain utama di sektor ini memanfaatkan AI untuk meningkatkan efektivitas komunikasi korporat dan operasional jaringannya. Penelitian ini menganalisis bagaimana AI digunakan dalam framing berita mengenai IOH di media online. Metode yang digunakan dalam penelitian ini meliputi analisis framing terhadap pemberitaan media online serta analisis sentimen publik mengenai penggunaan AI oleh IOH. Data dikumpulkan dari berbagai sumber media digital dan dianalisis menggunakan teknik kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media online cenderung membingkai AI sebagai inovasi positif yang meningkatkan efisiensi dan transparansi komunikasi perusahaan. Selain itu, analisis sentimen publik mengungkap bahwa mayoritas opini masyarakat terhadap implementasi AI oleh IOH bersifat positif, terutama dalam meningkatkan layanan pelanggan dan personalisasi konten digital. Implementasi AI juga terbukti meningkatkan Share of Voice (SoV) perusahaan di ranah digital melalui strategi komunikasi yang lebih relevan dan menarik bagi audiens. Dengan demikian, AI memberikan manfaat yang signifikan dalam optimasi strategi komunikasi dan distribusi informasi perusahaan. Dengan pemanfaatan AI yang strategis, IOH dapat memperkuat citra merek, meningkatkan keterlibatan digital, serta mempertahankan daya saingnya di industri telekomunikasi yang semakin kompetitif. Oleh karena itu, perusahaan perlu terus mengembangkan inovasi AI agar tetap relevan dengan kebutuhan pasar dan ekspektasi pelanggan.
Communication Theory Of Identity: Artists Becoming Politicians (Case Study Nafa Urbach): Systematic Literature Review Mubarok, Husni; Syam Maella, Nur’annafi Farni; Abror, Dhimam; Zulaikha, Zulaikha; Harliantara , Harliantara
Jurnal Pendidikan Indonesia Vol. 6 No. 8 (2025): Jurnal Pendidikan Indonesia
Publisher : Publikasi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59141/japendi.v6i8.8531

Abstract

This systematic literature review explores the identity transformation of artists transitioning into politics, using Nafa Urbach's journey as a case study and applying the Communication Theory of Identity (CTI) by Michael Hecht. The study aims to identify key factors influencing this transition, including communication strategies, media portrayals, and public perceptions. Through a comprehensive analysis of scholarly literature, this review examines how artists negotiate their identities across personal, relational, communal, and material frames to gain political legitimacy. The findings indicate that artists must strategically communicate their political agenda and reshape their public image to establish credibility and overcome initial skepticism from both the public and media. Media portrayals significantly influence audience perception, underscoring the need for effective media engagement strategies. The study also highlights the broader implications of identity transformations on political communication dynamics. As artists navigate dual expectations from their entertainment fanbase and politically engaged audiences, maintaining a coherent and relatable identity becomes crucial for political success. The research contributes to a deeper understanding of how communication strategies shape identity negotiation and political acceptance for celebrity politicians. This review offers practical insights for political campaign strategists and media professionals while laying a foundation for future studies on identity formation in political contexts.
Dinamika Komunikasi Interpersonal Atlet dan Pelatih Puslatda Tarung Derajat Jawa Timur Islami, Syafira nur; Abror, Dhimam; Setya, Widya Desari
RIGGS: Journal of Artificial Intelligence and Digital Business Vol. 4 No. 4 (2026): November - January
Publisher : Prodi Bisnis Digital Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/riggs.v4i4.3656

Abstract

Penelitian ini bertujuan memahami secara mendalam dinamika komunikasi interpersonal antara atlet dan pelatih di Pusat Latihan Daerah (Puslatda) Tarung Derajat KONI Jawa Timur, khususnya dalam konteks pelatihan intensif menjelang kompetisi besar. Komunikasi interpersonal memiliki peran yang sangat penting dalam menunjang efektivitas latihan, peningkatan motivasi, penguatan kesiapan mental, serta pembentukan hubungan kerja yang harmonis. Oleh karena itu, pemahaman yang komprehensif mengenai bagaimana interaksi komunikasi dibangun, hambatan yang dihadapi, dan strategi adaptif yang dilakukan oleh kedua belah pihak menjadi sangat diperlukan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif berparadigma interpretatif dengan desain deskriptif, melalui wawancara mendalam serta observasi partisipan terhadap empat atlet dan dua pelatih yang terlibat langsung dalam proses latihan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hambatan komunikasi muncul dari berbagai faktor, seperti perbedaan persepsi, tekanan emosional, kelelahan fisik akibat intensitas latihan, serta ketidaksesuaian gaya penyampaian pesan, yang dapat menimbulkan kesalahpahaman dan mengganggu suasana latihan. Meskipun demikian, pelatih dan atlet mampu mengatasi hambatan tersebut melalui strategi penyesuaian komunikasi yang meliputi pengaturan intonasi, peningkatan keterbukaan, pemberian ruang dialog, regulasi emosi, serta penerapan empati untuk membangun pemahaman yang lebih baik. Adaptasi komunikasi tersebut berdampak pada terbentuknya hubungan interpersonal yang lebih harmonis, meningkatnya rasa percaya, serta bertambahnya motivasi atlet dalam mengikuti program latihan. Penelitian ini menegaskan bahwa komunikasi interpersonal yang empatik, terbuka, dan responsif merupakan fondasi utama dalam mendukung kualitas pembinaan serta pencapaian prestasi optimal di lingkungan Puslatda Tarung Derajat KONI Jawa Timur.