Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

Peningkatan Kompetensi Dan Kreativitas Guru Melalui Pelatihan Pembuatan Soal-Soal Berbasis Higher Order Thingking Skill (HOTS) Pada Kelompok Kerja Guru (KKG) Penjas Zulrafli, Zulrafli; Kamarudin, Kamarudin; Erawati, Yahyar
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 3 No. 3 (2023): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v3i3.361

Abstract

Pengabdian Masyarakat yang dilakukan pada guru-guru Penjas Se Kecamatan Rengat Barat merupakan mitra dalam pengabdian masyarakat, bertujuan meningkat ; 1) Bertambahnya wawasan guru-guru penjas se Kecamatan Rengat Barat tentang pembuatan soal-soal penjas berbasis HOTS, 2). Meningkatan pemahaman dan kreativitas guru-guru penjas se Kecamatan Rengat Barat dalam pembuatan perencanaan pembembelajaran penjas berbasis HOTS.. Dari hasil Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini di harapkan akan meningkatkan kompetensi dan kemampuan guru-guru dalam menyusun soal berbasit HOTS sesuai tuntunan zaman pada abad 21, dan menjadikan luaran dari kegiatan pengabdian ini dan diperoleh oleh mitra terdapat kompetensi, pengetahuan dan pemahaman guru-guru penjas seKecamatan Rengat Barat dan mampu menerapkan soal-soal berbasis HOTS sebagai alat evaluasi sesuai perkembangan abad 21.
Tingkat Keterampilan Teknik Dasar Permainan Sepak Bola Nanda Football Academy U-15 Kota Batam Mahdavickyah Yusuf, Marchdi; Zulrafli, Zulrafli
Jurnal Olahraga Indragiri Vol. 6 No. 2 (2022): JOI (Jurnal Olahraga Indragiri): Olahraga, Pendidikan , Kesehatan, Rekreasi
Publisher : FKIP Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61672/joi.v6i2.2575

Abstract

Tujuan yang ingin di capai pada penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat keterampilan teknik dasar permaian sepak bola Nanda Football Academy U-15 Kota Batam. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kunatitatif, penelitian deskriptif kuantitatif adalah penelitian yang dalam akumulasi datanya tidak perlu mencari atau menerangkan saling berhubungan, menguji hipotesis, membuat ramalan atau mendapatkan makna dan implikasi. Penelitian dilaksanakan di Nanda Football Academy U-15 Kota. Populasi yang dijadikan sampel adalah Nanda Football Academy U-15 yang berjumlah 14 pemain. Instrument yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah data penelitian Adapun tes yang digunakan mengenai tingkat keterampilan teknik dasar permainan sepakbola pada pemain sepakbola Nanda Football Academy U-15 sebagai berikut: tes passing, tes stopping, tes heading, tes dribbling dan tes shooting. Berdasarkan hasil analisis data tingkat keterampilan teknik dasar permainan sepak bola diketahui bahwa tingkat keterampilan teknik dasar permainan sepakbola pemain Nanda Football Academy U-15 Kota Batam pada atlet U-15 yakni dengan nilai rata-rata 201,47 termasuk dalam kategori cukup.
Penerapan Media Audio Visual Untuk Meningkatkan Kemampuan Teknik Dasar Pasing Bawah Bola Voli Kelas X TKJ A SMK Perpajakan Riau Tamimi , Khairul; Zulrafli, Zulrafli
Jurnal Olahraga Indragiri Vol. 7 No. 2 (2023): JOI (Jurnal Olahraga Indragiri): Olahraga, Pendidikan , Kesehatan, Rekreasi
Publisher : FKIP Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61672/joi.v7i2.2636

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan pasing bawah bolavoli melalui metode media audio visual dalam permainan bolavoli kelas x tkj a smk perpajakan riau. Jenis penelitian yaitu ptk. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 38 siswa dan siswi, yang terdiri dari 31 laki-laki dan 7 perempuan, kemudian sampel yang diambil adalah total sampling yaitu keseluruan dari populasi yang berjumlah 38 siswa dan siswi dijadikan sampel. Berdasarkan hasil pengolahan data pada pelaksanaan siklus i terdapat 8 siswa yang mencapai kkm (21%) dan 30 siswa tidak mencapai kkm (79%), sedangkan pada siklus ii terdapat 21 siswa yang mecapai kkm (55%) dan 17 siswa yang tidak mencapai kkm (45%). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan keterampilan pasing bawah bolavoli melalui media audio visual dalam permainan bolavoli kelas x tkj a smk perpajakan riau
Kontribusi Daya Ledak Otot Tungkai dan Daya Ledak Otot Lengan Terhadap Kemampuan Smash Pada Permainan Bola Voli Putra Ekstrakulikuler Di SMA Negeri 1 Kandis-Siak Pamungkas, Fiki; Zulrafli, Zulrafli
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 3 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i3.11083

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kontribusi daya ledak otot tungkai dan daya ledak otot lengan terhadap kemampuan smash pada permainan bola voli putra ekstrakulikuler di SMA Negeri 1 Kandis-Siak. Adapun jenis penelitian ini adalah korelasi ganda. Populasi pada penelitian ini adalah siswa putra ekstrakulikuler di SMA Negeri 1 Kandis-Siak yang berjumlah 20 orang putra, teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah total sampling sehingga sampel pada penelitian ini berjumlah 20 orang. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes vertical jump, tes medicine overhead dan tes kemampuan smash pada permainan bola voli. Teknik analisa data yang digunakan adalah uji nilai korelasi ganda dan menghitung nilai kontribusi. (1) Terdapat kontribusi daya ledak otot tungkai kemampuan smash pada permainan bola voli siswa putra ekstrakulikuler di SMA Negeri 1 Kandis-Siak dengan nilai rhitung = 0,513 > rtabel = 0,444 dan nilai KD sebesar 26.32%, (2) Terdapat kontribusi daya ledak otot lengan terhadap kemampuan smash pada permainan bola voli siswa putra ekstrakulikuler di SMA Negeri 1 Kandis-Siak dengan nilai rhitung = 0,731 > rtabel = 0,444 dan nilai KD sebesar 53.44%. (3) Terdapat kontribusi daya ledak otot tungkai dan daya ledak otot lengan terhadap kemampuan smash pada permainan bola voli siswa putra ekstrakulikuler di SMA Negeri 1 Kandis-Siak dengan nilai rhitung = 0,736 > rtabel = 0,444 dan nilai KD sebesar 54.17%.
PELATIHAN PENCIPTAAN TARI DENGAN MENGGUNAKAN METODE KOMPOSISI TARI DI SANGGAR SMA NEGERI I KABUPATEN SIAK Erawati, Yahyar; Zulrafli, Zulrafli; Satria, Hengki; Ardelia, Annisa Rubyyan; Fernandes, Febriana
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 12 (2023): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v6i12.4660-4666

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggali potensi seni tari siswa SMA Negeri I Kabupaten Siak melalui pelatihan penciptaan tari dengan menerapkan metode komposisi tari. Seni tari merupakan salah satu bentuk seni yang kaya akan ekspresi, dan pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang proses penciptaan tari kepada siswa. Metode pelatihan ini akan mencakup sejumlah tahap, termasuk pemahaman dasar tentang gerakan tari, pengenalan konsep komposisi tari, pemilihan tema atau narasi untuk tarian, dan pengembangan koreografi. Siswa akan diberikan pemahaman tentang pentingnya ekspresi diri dalam tarian serta bagaimana menggabungkan gerakan dengan makna yang mendalam. Selama pelatihan, akan ada juga sesi praktik di mana siswa akan menciptakan tarian mereka sendiri berdasarkan konsep dan tema yang telah mereka pilih. Mereka akan dibimbing oleh instruktur tari yang berpengalaman dalam merancang koreografi. Selain itu, akan ada sesi kritik dan umpan balik untuk membantu siswa memperbaiki dan mengembangkan karya mereka. Hasil dari pelatihan ini diharapkan akan meningkatkan pemahaman siswa tentang seni tari, mengembangkan kreativitas mereka dalam menciptakan tarian, dan meningkatkan apresiasi mereka terhadap seni budaya. Selain itu, pelatihan ini juga dapat menjadi landasan untuk mengembangkan bakat tari di kalangan siswa SMA Negeri I Kabupaten Siak dan memperkaya budaya seni di daerah tersebut.
PELATIHAN TEKNIK EKSPLORASI GERAK UNTUK PENCIPTAAN TARIAN DENGAN MENGGUNAKAN METODE KOMPOSISI TARI DI SEKOLAH SMP NEGERI 4 SIAK HULU, KABUPATEN KAMPAR. Erawati, Yahyar; Zulrafli, Zulrafli; Kurniati, Fatia; Musrin, Musrin; Anjeli, Maduri
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8, No 4 (2025): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v8i4.1684-1689

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi seni tari di kalangan siswa SMP Negeri 4 Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar melalui pelatihan eksplorasi gerak tari dengan penerapan metode komposisi tari. Pelatihan ini dirancang untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan siswa dalam melakukan eksplorasi gerak sebagai bagian dari proses penciptaan tarian menggunakan metode komposisi. Dalam pelatihan ini, metode yang digunakan meliputi ceramah untuk memberikan teori, arahan, dan contoh eksplorasi tari. Selanjutnya, metode demonstrasi dan praktik diterapkan, di mana pemateri bersama mahasiswa pendamping mendemonstrasikan teknik eksplorasi, improvisasi, dan pembentukan, kemudian siswa mempraktikkannya. Metode terakhir adalah tanya jawab, di mana peserta mengajukan pertanyaan yang dijawab langsung oleh pemateri. Metode pelatihan yang diterapkan mencakup: 1) Motion Capture (MoCap), 2) Virtual Reality (VR) dan Augmented Reality (AR), 3) Software Animasi dan Simulasi, 4) Aplikasi Pelatihan Ogline, 5) Wearable Technology, 6) Data Analytics, 7) Interaktif Multimedia, dan 8) Gamifikasi. Diharapkan, pelatihan ini dapat meningkatkan pemahaman dan kemampuan siswa dalam eksplorasi gerak tari, merangsang kreativitas mereka dalam menciptakan tarian, serta meningkatkan apresiasi terhadap seni budaya. Selain itu, pelatihan ini diharapkan menjadi fondasi untuk mengembangkan bakat tari di kalangan siswa SMP Negeri 4 Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, dan memperkaya budaya seni di daerah tersebut.
BOLA BASKET SEBAGAI MEDIA PENDIDIKAN KARAKTER: MENGAJARKAN DISIPLIN, KERJASAMA, DAN SPORTIVITAS Candra, Oki; Rahmadani, Ahmad; Zulrafli, Zulrafli; Parulian, Toktong; Zulham, Zulham; Novrandani, Satrio
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 3 (2024): Volume 5 No. 3 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i3.30263

Abstract

Olahraga basket memiliki potensi besar sebagai media pendidikan karakter, khususnya bagi generasi muda. Program pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk mengajarkan nilai-nilai penting seperti disiplin, kerjasama, dan sportivitas melalui kegiatan bermain basket. Disiplin dalam basket mengajarkan pemain untuk mematuhi aturan permainan, mengikuti instruksi pelatih, dan berkomitmen pada latihan rutin. Kerjasama dalam tim basket membantu pemain menghargai peran masing-masing, berkomunikasi efektif, dan mendukung satu sama lain untuk mencapai tujuan bersama. Sportivitas dalam basket mengajarkan pemain untuk menghormati lawan, wasit, dan rekan satu tim, serta menerima kekalahan dan kemenangan dengan sikap yang baik. Program ini dirancang untuk memberikan pelatihan dan pendampingan kepada atlet bola basket puteri Mahameru Pekanbaru yang berjumlah 14 orang, mengintegrasikan nilai-nilai karakter dalam setiap sesi latihan dan pertandingan. Melalui pendekatan ini, diharapkan dapat tercipta generasi muda yang tidak hanya sehat secara fisik tetapi juga memiliki karakter yang kuat dan berakhlak mulia. Dengan komitmen dan kerjasama semua pihak, program ini diharapkan dapat menginspirasi komunitas lain untuk mengadopsi pendekatan serupa dalam upaya membangun karakter bangsa melalui olahraga. Hasil dari program ini menunjukkan peningkatan signifikan dalam disiplin, kerjasama, dan sportivitas di kalangan peserta, yang berkontribusi positif terhadap pembentukan karakter.
PEMBUATAN RUBLIK PENILAIAN PERFORMEN PADA KELOMPOK KERJA GURU (KKG) PJOK SE KECAMATAN RENGAT BARAT KABUPATEN INDRAGIRI HULU Zulrafli, Zulrafli; Kamarudin, Kamarudin; Erawati, Yahyar; Fernando, Ricky
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 1 (2025): Volume 6 No. 1 Tahun 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v6i1.42253

Abstract

Pengabdian Masarakat yang dilakukan pada guru-guru Penjas Se Kecamatan Rengat Barat merupakan mitra dalam pengabdian masyarakat,  bertujuan meningkat ; 1) Bertambahnya wawasan guru-guru penjas se Kecamatan Rengat Barat tentang pembuatan Rublik Peneliaian Performen, 2). Meningkatan pemahaman dan kreativitas guru-guru penjas se Kecamatan Rengat Barat dalam pembuatatan rublik penilaian performen. Dari hasil Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini di harapkan akan meningkatkan kompetensi dan kemampuan guru-guru dalam menyusun Rublik penilain performen yang tepat  sesuai langkah pembelajaran penjas, dan menjadikan luaran dari kegiatan pengabdian ini dan diperoleh oleh mitra terdapat kompetensi, pengetahuan dan pemahaman guru-guru penjas seKecamatan Rengat Barat dan mampu menerapkan rublik penelian performen yang tepat dan terarah dalam pembelajaran penjas. Hasil penerimaan manfaat kegiatan pengabdian masyrakat ini dapat dilihat dari antusias peserta selama kegiatan berlangsung yang mana menunjukan partisipasi aktif  dalam menyampaikan  pertanyaan dan memberikan respon positif terhadap materi yang disampaikan oleh tim PKM
TINGKAT PENGETAHUAN SISWA MTS MADINATUN NAJAH RENGAT TERHADAP KESEHATAN LINGKUNGAN SEKOLAH Ariviona, Miftah; Zulrafli, Zulrafli
Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran Vol. 7 No. 3 (2024): Volume 7 No 3 Tahun 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jrpp.v7i3.29383

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan siswa MTs Madinatun Najah Rengat terhadap kesehatan lingkungan sekolah. Permasalahan salama penelitian ini adalah masih terlihat sampah disekitaran sekolah. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif menggunakan metode survey. Populasi dalam penelitian ini adala seluruh siswa MTs Madinatun Najah Rengat yang berjumlah 386 siswa. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan random sampling sehingga populasi yang dijadikan sebagai sampel sebanyak 69 siswa. Instrument penelitian berbentuk tes. Teknik analisis data penelitian menggunakan analisis deskriptif dengan presentase. Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian tentang tingkat pengetahuan siswa MTs Madinatun Najah Rengat terhadap kesehatan lingkungan sekolah, terdapat hasil tingkat pengetahuan siswa MTs Madinatun Najah Rengat dengan rata-rata 74,24% termasuk kedalam kategori cukup.
Tingkat Kesegaran Jasmani Klub Futsal Lacroi Kota Rengat Dhenis Mufiaresi; Zulrafli, Zulrafli
Catha : Jurnal Penelitian Kreatif dan Inovatif Vol. 1 No. 3 (2024): Juli
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/catha.v1i3.53

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesegaran jasmani Klub Futsal Lacroi Kota Rengat. Bentuk penelitian ini adalah deskriptif dengan sampel berjumlah 15 orang, sampel dalam penelitian ini didapat berdasarkan teknik total sampling. Instrument yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes TKJI yaitu lari 60 meter, tes gantung angkat tubuh 60 detik, baring duduk 60 detik, loncat tegak dan lari 1200 meter. Setelah data dikumpulkan dan diolah dengan perhitungan statistik maka tingkat kesegaran jasmani Klub Futsal Lacroi Kota Rengat dengan total nilai rata-rata 15,4 terletak pada interval 14 ­– 17 sehingga masuk dalam kategori Sedang.