Alfalathi, Siti Aminah
Unknown Affiliation

Published : 7 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Gambaran Pemahaman Pelecehan Seksual Pada Mahasiswa Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Ibnu Khaldun Bogor Alfalathi, Siti Aminah; Safitri, Ani; Fazny, Bella Yugi; Sopiah, Siti
TERAPUTIK: Jurnal Bimbingan dan Konseling Vol 8, No 1 (2024): TERAPUTIK: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Publisher : Pusat Kajian Bimbingan dan Konseling FIPPS Unindra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26539/teraputik.812778

Abstract

Belakangan ini masalah terkait pelecehan seksual marak terjadi di lembaga pendidikan salah satunya adalah lingkungan kampus. Penelitian ini merupakan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui gambaran pemahaman mahasiswa terkait pelecehan seksual itu sendiri. Pendekatan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penjelasan deskriptif. Responden penelitian merupakan mahasiswa di lingkungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Ibn Khaldun Bogor yang berjumlah sebanyak 153 orang, yang terdiri dari 92 perempuan dan 61 laki-laki. Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner yang terdiri atas 48 butir pernyataan yang terbagi dalam 7 indikator. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) responden penelitian belum memahami perbuatan pelecehan seksual (2) pelecehan seksual tidak dikaitkan dengan gender dan keadaan individu (3) jenis pelecehan yang paling ditemui di lingkungan kampus yaitu penampilan dan gerak tubuh yang menjurus ke arah seksual yang tidak diinginkan serta tatapan dan ucapan lelucon menggoda dengan sengaja, atau komentar tentang seks (4) tanggapan perilaku pelecehan seksual yaitu dengan menghindari kontak dengan pelaku pelecehan, misalnya bolos kelas/mengubah kursus/dipindahkan ke fakultas/program studi lain; akan mengambil tindakan lebih lanjut; akan menghadapi pelaku; akan berbicara dengan keluarga/teman dan rekan/sesama mahasiswa dan berbicara dengan konselor/psikolog/psikiater sebagai tanggapan atas pelecehan seksual yang dialami (5) tanggapan emosional terhadap perilaku pelecehan seksual ditunjukkan dengan perasaan tidak aman di kampus, rasa memiliki yang buruk terhadap kampus, murung,  kepercayaan diri/citra diri menjadi rendah, takut berinteraksi, merasa diperlakukan tidak sama di kampus, tidak bisa konsentrasi belajar, tidak ada respon kuat/respon emosional negatif dan merasa lelah/tidak berdaya/tidak puas (6) alasan tidak melapor ke pengawas atau universitas saat mengalami pelecehan seksual karena tidak ingin kejadian tersebut dibicarakan dan tidak ingin membuat situasi belajar mereka tidak menyenangkan dan (7) hanya sebagian kecil mahasiswa yang mengetahui adanya lembaga bantuan dan layanan antisipasi kekerasan seksual yang tersedia di Kampus UIKA Bogor.
PELATIHAN MINDFULNESSS-BASED COGNITIVE COUNSELING PADA GURU BIMBINGAN DAN KONSELING Satrianta, Hengki; Alfalathi, Siti Aminah; Suryaman, Neng Triyaningsih
Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Bangun Cipta, Rasa, & Karsa Vol 3, No 1 (2024): Jurnal PKM Batasa
Publisher : Universitas Indraprasta PGRI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30998/pkmbatasa.v3i1.2645

Abstract

Dewasa ini teknik-teknik dalam konseling berkembang pesat. Hal ini belum mampu diakomodir oleh guru Bimbingan dan Konseling mengingat keterbatasan yang dimiliki. Salah satu teknik dalam konseling yang dapat dikatakan belum begitu terkenal di kalangan guru Bimbingan dan Konseling yakni Mindfulnesss-Based Cognitive Counseling. Teknik ini merupakan kombinasi dari teknik terapi kognitif perilaku dengan mindfulness-based stress reduction, di mana Mindfulnesss-Based Cognitive Counseling berfokus pada kesadaran penuh terhadap pikiran manusia. Dalam berbagai literatur teknik ini cocok digunakan dalam penanganan masalah-masalah psikologis seperti kecemasan, stres, depresi, trauma, dan sejenisnya. Masalah utamanya adalah belum semua guru Bimbingan dan Konseling mampu melakukan teknik ini. Untuk itu dilakukan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat untuk memberikan pelatihan Mindfulnesss-Based Cognitive Counseling bagi guru BK dengan harapan agar guru Bimbingan dan Konseling mampu mengoperasionalkan teknik ini dalam konteks kinerjanya. Kegiatan ini dilaksanakan di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 15 Jakarta melalui workshop. Kegiatan pengabdian ini dilakukan melalui tahap perencanaan, tahap kegiatan, dan tahap evaluasi dan tindak lanjut. Hasil dari kegiatan ini adalah a) peserta mampu konsep teori dan praksis Mindfulnesss-Based Cognitive Counseling, b) peserta mampu mengoperasionalkan Mindfulnesss-Based Cognitive Counseling dalam beberapa penanganan kasus tertentu, dan c) direkomendasikan agar kegiatan serupa dilakukan dalam mengembangkan kompetensi profesional guru Bimbingan dan Konseling.
INOVASI PENGOLAHAN SINGKONG MENJADI BOLA SINGKONG (FRUIT CASSAVA BALLS) SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN EKONOMI MASYARAKAT Alfalathi, Siti Aminah; Safitri, Ani; Halim, Abdul Karim
Jurnal Obor Penmas: Pendidikan Luar Sekolah Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Obor Penmas: Pendidikan Luar Sekolah
Publisher : Program Studi Pendidikan Luar Sekolah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32832/oborpenmas.v6i1.9827

Abstract

Bola singkong atau Fruit cassava balls merupakan inovasi olahan makanan yang terbuat dari bahan baku singkong di padukan dengan berbagai macam buah ditambah dengan berbagai macam topping yang menghasilkan perpaduan rasa lezat dan membuat tampilan makanan lebih menarik. Pemberdayaan masyarakat melalui pelatihan ini dilakukan dengan cara identifikasi, praktek dan evaluasi hasil. Tujuan pelatihan ini adalah dalam rangka meningkatkan keterampilan masyarakat RT 01 dan 04 Desa Ciawi Kabupaten Bogor dalam mengolah singkong menjadi cemilan yang sehat salah satunya dengan mengolah singkong menjadi Bola singkong (Fruit Cassava Balls) dengan beraneka topping ini. Kesimpulan dari pelatihan ini adalah meningkatnya pemahaman peserta mengenai wirausaha dan kreativitas peserta mengenai inovasi pengolahan singkong,  pelatihan ini memotivasi peserta untuk mau mencoba dan belajar lebih lanjut mengenai wirausaha makanan. Secara umum, kegiatan pelatihan ini telah mendorong masyarakat khususnya RT.04/RW. 01 Desa Ciawi, Kabupaten Bogor sebagai peserta pelatihan untuk ikut berpartisipasi dan terus belajar guna mengasah kemampuan dan menambah keterampilan yang penting bagi mereka.
PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN KELOMPOK WANITA TANI MELALUI KREATIVITAS MEMBUAT KEBAB PISANG DI BUMI MEKAR WANGI Halim, Abdul Karim; Alfalathi, Siti Aminah; Safitri, Ani
Jurnal Obor Penmas: Pendidikan Luar Sekolah Vol. 6 No. 1 (2023): Jurnal Obor Penmas: Pendidikan Luar Sekolah
Publisher : Program Studi Pendidikan Luar Sekolah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32832/oborpenmas.v6i2.9829

Abstract

Kebab pisang merupakan salah satu inovasi makanan yang belum populer diproduksi. Pelatihan kreativitas kebab pisang ini bertujuan untuk mengembangkan kreativitas Ibu-Ibu Kelompok Wanita Tani dalam berwirausaha di wilayah Perumahan Bukit Mekar Wangi (BMW) Kota Bogor, Jawa Barat. Metode pelatihan ini menggunakan metode pemberian materi lalu disempurnakan dengan praktek. Proses pelatihan dilakukan dengan identifikasi kebutuhan peserta pelatihan, praktek pelatihan dan evaluasi kegiatan akhir. Hasil dari pelatihan ini adalah meningkatnya minat serta motivasi peserta pelatihan untuk berwirausaha makanan dan harapan mengenai program pelatihan lain dapat mereka ikuti sebagai bagian pengembangan keterampilan yang ingin dikuasai
Gambaran Pemahaman Perilaku Bullying Siswa Sekolah Menengah Atas di Kota Bogor Mayra, Zara; Alfalathi, Siti Aminah; Prabowo, Arga Satrio
Ghaidan: Jurnal Bimbingan Konseling Islam dan Kemasyarakatan Vol. 8 No. 2 (2024): Ghaidan: Jurnal Bimbingan Konseling Islam & Kemasyarakatan
Publisher : Fakultas Dakwah dan Komunikasi, UIN Raden Fatah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19109/jj9bn547

Abstract

This study aims to find out about the understanding of students and high school students in the city of Bogor, so that the results of this study can provide an overview to schools, especially to guidance and counseling teachers so that the service programs that are prepared can help schools reduce the level of bullying behavior of students in high schools in the city of Bogor. The results of this study can also provide education to students about which behaviors are included in bullying behavior. The research method used by the author is a quantitative method with a descriptive research type by collecting data through questionnaires distributed to students in the city of Bogor. The data and data sources of this study are 395 high school students in the city of Bogor using survey techniques. The instrument used for this study is a questionnaire describing bullying behavior. Data processing is done by scoring the questionnaire results of the research respondents' answers. The researcher concluded that the description of bullying behavior that the actions considered as physical bullying shown above are known to have the highest frequency of answers being strongly disagree, this means that respondents agree that they will not do things according to the statements in each variable proposed regarding physical bullying.
Pelatihan Pemanfaatan Media Sosial Daring Sebagai Alat Pemasaran Bagi Masyarakat Di Era Pandemi Nisa, Jihan Solehatun; Putri, Dian Sukma Fitriani; Alfalathi, Siti Aminah
Jurnal Pendidikan Luar Sekolah Vol. 15 No. 1 (2021): MEI
Publisher : LPPM Universitas Ibn Khaldun, Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32832/jpls.v15i1.4107

Abstract

Community education is considered to be one of the educations that can provide a way and solution for problems in public education services, especially for people who are not served by formal education. The purpose of this training is to find out about the current development of social media and the role of social media as product marketing to improve the community's economy, especially the women of Bukit Mekar Wangi, Tanah Sareal District, Bogor City. The implementation method in this service activity is in the form of skills training. In the skills training activity carried out in community service is Training on the Use of Online Social Media as a Marketing Tool for the Community of Bukit Mekar Wangi, Tanah Sareal District, Bogor City in the Pandemic Era held on Sunday, December 13, 2020. held at the Bumi Menteng Asri Community Reading Park . With the skills training on the Utilization of Online Social Media as a Marketing Tool for the Community of Bukit Mekar Wangi, Tanah Sareal District, Bogor City in the Pandemic Era has become a solution for the community in marketing household products and being able to open their own industry by entrepreneurial way of selling products so that they can increase income and improve the economy of the family and society because it is able to open business opportunities and create jobs. AbstrakBagi yang tidak terlayani oleh pendidikan formal, pendidikan masyarakat dianggap menjadi salah jalan keluar bagi permasalahan pendidikan kepada masyarakat.  Tujuan dari pelatihan ini untuk mengetahui perkembangan media sosial saat ini dan peranan media sosial sebagai pemasaran produk untuk meningkatkan perekonomian masyarakat terutama ibu-ibu Bukit Mekar Wangi Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor. Metode berupa pelatihan pemanfaatan media sosial daring sebagai alat pemasaran. di lakukan di Taman Baca Masyarakat Perumahan Bumi Menteng Asri. Dengan adanya pelatihan keterampilan Pemanfaatan Media Sosial Daring Sebagai Alat Pemasaran Bagi Masyarakat Bukit Mekar Wangi Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor Di Era Pandemi menjadi solusi bagi masyarakat dalam memasarkan produk rumah tangga dan mampu membuka industri sendiri dengan cara berwirausaha dari menjual produk sehingga dapat menambah penghasilan dan meningkatkan perekonomian keluarga serta masyarakat karena mampu membuka peluang usaha dan menciptakan lapangan pekerjaan.Community education is considered to be one of the educations that can provide a way and solution for problems in public education services, especially for people who are not served by formal education. The purpose of this training is to find out about the current development of social media and the role of social media as product marketing to improve the community's economy, especially the women of Bukit Mekar Wangi, Tanah Sareal District, Bogor City. The implementation method in this service activity is in the form of skills training. In the skills training activity carried out in community service is Training on the Use of Online Social Media as a Marketing Tool for the Community of Bukit Mekar Wangi, Tanah Sareal District, Bogor City in the Pandemic Era held on Sunday, December 13, 2020. held at the Bumi Menteng Asri Community Reading Park . With the skills training on the Utilization of Online Social Media as a Marketing Tool for the Community of Bukit Mekar Wangi, Tanah Sareal District, Bogor City in the Pandemic Era has become a solution for the community in marketing household products and being able to open their own industry by entrepreneurial way of selling products so that they can increase income and improve the economy of the family and society because it is able to open business opportunities and create jobs.Keywords: Public Education, Social Media, Product MarketingAbstrakBagi yang tidak terlayani oleh pendidikan formal, pendidikan masyarakat dianggap menjadi salah jalan keluar bagi permasalahan pendidikan kepada masyarakat.  Tujuan dari pelatihan ini untuk mengetahui perkembangan media sosial saat ini dan peranan media sosial sebagai pemasaran produk untuk meningkatkan perekonomian masyarakat terutama ibu-ibu Bukit Mekar Wangi Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor. Metode berupa pelatihan pemanfaatan media sosial daring sebagai alat pemasaran. di lakukan di Taman Baca Masyarakat Perumahan Bumi Menteng Asri. Dengan adanya pelatihan keterampilan Pemanfaatan Media Sosial Daring Sebagai Alat Pemasaran Bagi Masyarakat Bukit Mekar Wangi Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor Di Era Pandemi menjadi solusi bagi masyarakat dalam memasarkan produk rumah tangga dan mampu membuka industri sendiri dengan cara berwirausaha dari menjual produk sehingga dapat menambah penghasilan dan meningkatkan perekonomian keluarga serta masyarakat karena mampu membuka peluang usaha dan menciptakan lapangan pekerjaan.
Keterkaitan Antara Parental Bonding dengan Kesehatan Mental Orang Tua Di TK Islam Al-Syukron Cibinong Kabupaten Bogor Alfalathi, Siti Aminah; Suryaman, Neng Triyaningsih; Mayra, Zara; Aprilia, Tiran Nursamsiah Tri
TERAPUTIK: Jurnal Bimbingan dan Konseling Vol 9, No 1 (2025): TERAPUTIK: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Publisher : Pusat Kajian Bimbingan dan Konseling FIPPS Unindra

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26539/teraputik.913834

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi hubungan antara parental bonding dan kesehatan mental orang tua peserta didik TK Islam Al Syukron, Cibinong, Bogor. Pendekatan yang digunakan adalah kuantitatif-survei, dengan jumlah responden sebanyak 15 orang tua. Data dikumpulkan melalui dua instrumen: Parental Bonding Instrument (PBI) untuk mengukur jenis pola asuh, dan Mental Health Inventory (MHI) untuk menilai kondisi kesehatan mental. Hasil menunjukkan dua tipe pola asuh dominan: otoriter dan demokratis. Responden dengan pola asuh otoriter melaporkan tingkat risiko kesehatan mental yang tinggi, sementara responden dengan pola asuh demokratis berada pada kategori risiko sedang. Namun, karena sampel kecil (n = 15) dan desain korelasional, hasil ini bersifat deskriptif—tidak diuji dengan analisis inferensial untuk mengukur kekuatan (misalnya ukuran efek r) atau signifikansi hubungan antar variabel. Hasil penmelitian menunjukkan bahwa pola asuh otoriter mungkin menjadi gejala awal risiko distres tinggi pada orang tua, yang dapat menjadi referensi bagi praktik parenting di lingkungan sekolah. Rekomendasi selanjutnya mencakup: memperluas dan memperjelas teknik sampling (menggunakan sampel acak), menambahkan uji statistik inferensial, serta mempertimbangkan desain longitudinal atau eksperimental agar mampu mengeksplorasi dinamika kausalitas antara pola asuh dan kesehatan mental.