Claim Missing Document
Check
Articles

Found 17 Documents
Search

Implementasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Oleh Perwakilan Kantor Pertanahan Kabupaten Seram Bagian Barat Muhammad Askar; M. Arsad Rahawarin; Julia Th. Patty
JUPEIS : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial Vol. 2 No. 2 (2023): JUPEIS: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57218/jupeis.Vol2.Iss2.594

Abstract

Penelitian ini merupakan Penelitian kualitatif deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan atau menjelaskan suatu hal seperti apa adanya, penelitian yang dimaksud adalah bagaiman implementasi program PTSL sejauh ini berjalan di kabupaten Seram Bagian Barat. Penelitian ini dilaksanakan di Kantor Perwakilan Pertanahan Kabupaten Seram Bagian Barat dan Dusun Telaga Nipa sebagai Lokasi Pelaksanaan PTSL. Pengambilan data primer dilakukan melalui wawancara terhadap sejumlah informan yang dianggap terlibat secara langsung dalam Proses Implementasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Oleh Perwakilan Kantor Pertanahan Kabupaten Seram Bagian Barat di Dusun Telaga Nipa, Desa Waesala, Kecamatan Huamual Belakang, Kabupaten Seram Bagian Barat. Hasil penelitian menunjukan bahwa kurangknya efisiensi dalam implementasi program PTSL diakibatkan oleh kekurangan SDM pada kantor Perwakilan Pertanahan SBB selanjutnya pengumuman hasil pengumpulan data Fisik dan data Yuridis Program PTSL yang seharusnya diumumkan selama 30 hari oleh perwakilan kantor pertanahan kabupaten SBB tidak dilakukan secara efektif, hal ini mengakibatkan banyak warga yang tidak mengetahui kekurangan kelengkapan data sehingga sertifikat tanah tidak bisa diterbitkan. Mulai dari perencanaan, penentuan lokasi, persiapan, pembentukan panitia ajudikasi, penyuluhan, pengumpulan data sampai pembukuan hak. Dalam program PTSL yang berjalan di Dusun Telaga Nipa terdapat 200 bidang tanah yang sudah mendapatkan sertifikat tanah sedangkan ada 30 bidang tanah yang masuk dalam K3 yaitu data fisik dan data yuridis warga yang belum lengkap.
Analisis Efektivitas Pengawasan Pengelolaan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Arumbai Oleh Dinas Perikanan Kota Ambon Sulfa Dewianti; Mohamad Arsad Rahawarin; Stanislaus K. Ohoiwutun
Professional: Jurnal Komunikasi dan Administrasi Publik Vol 10 No 1 (2023): Juni
Publisher : UNIVED PRESS, Universitas Dehasen Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37676/professional.v10i1.3739

Abstract

This research is a descriptive qualitative research. It aims to analyze the effectiveness of supervision of the management of the Arumbai Fish Landing Place by the Ambon City Fisheries Service.This research was conducted at Arumbai Fish Auction Place. Primary data collection is conducted through interviews with a number of informants who are considered to have insight and knowledge, which is complete regarding data and information related to the problems encountered in the study so as to be able to provide precise and accurate information during the research process.The results showed that the effectiveness of supervision of the management of the Arumbai Fish Auction Place has not been running optimally and needs to be improved to support the effectiveness of the Fish Auction Place so that it can run in accordance with its functions and objectives. This can be seen from the indicators of the supervision process based on the place of implementation. These indicators are then influenced by supporting factors and inhibiting factors that affect the effectiveness of supervision of the management of the Arumbai Fish Auction Site by the Ambon City Fisheries Service.
Evaluasi Kebijakan Fitur Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) Di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku Nurul Annisa; Mohamad Arsad Rahawarin; Hengky Virgo Richardo Pattimukay
JUPEIS : Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial Vol. 2 No. 3 (2023): JUPEIS: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Sosial
Publisher : Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57218/jupeis.Vol2.Iss3.761

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui evaluasi kebijakan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) dalam upaya mendorong digitalisasi Sistem Pembayaran di Provinsi Maluku. Dengan banyaknya keunggulan QRIS penggunaan QRIS tersebut diharapkan dapat meningkatkan kegiatan ekonomi masyarakat berkelanjutan bersamaan dengan pergeseran pola kegiatan ekonomi dari konvensional menjadi digital. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dimana peneliti menggunakan wawancara untuk memperoleh data dari para responden. Polusi penelitian ini dalah pengguna Pegawai BI dan pengawai pada bank – bank komersial serta masyarakat yang menetap di Provinsi Maluku. Variabel pada penelitian ini terdiri dari 6 Variabel yaitu Efektivitas, Efisiensi, Ketetapan, Kecukupan, Pemerataan, dan Responsivitas. Berdasarkan analisis data dihasilkan bahwa evaluasi kebijakan memiliki pengaruh positif dalam mendorong digitalisasi system pembayaran di Provinsi Maluku secara persial. Dan fitur QRIS tersebut sangat membantu system pembayaran secara non tunai dengan mudah.
ANALISIS PEMBERDAYAAN SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN DI SMP NEGERI 20 MALUKU TENGAH DI DESA WAAI KECAMATAN SALAHUTU Essmerallda Robeka Pasanea; Mohammad Arsad Rahawarin; Rugaya Al-Hamid Al-Hamid
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 7 No 1 (2024): Jurnal Penkomi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.v7i1.1779

Abstract

Essmerallda Robeka Pasanea : Dengan judul skripsi Analisis Pemberdayaan Sumber Daya Manusia Terhadap Peningkatan Mutu Pendidikan di SMP Negeri 20 Maluku Tengah Di Negeri Waai Kecamatan Salahutu, didampingi Pembimbing I : Mohammad Arsad Rahawarin dan Pembimbing II : Rugaya Al-HamidPenelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberdayaan sumber daya manusia(tenaga pendidik) terhadap peningkatan mutu pendidikan di SMP Negeri 20 Maluku Tengah di Negeri Waai Kecamatan Salahutu. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 32 orang (N = 32) pegawai negeri sipil. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemberdayaan sumber daya manusia (X) mempunyai pengaruh positif 42 % dan tidak signifikan pada tingkat signifikansi 0,5 terhadap peningkatan mutu pendidikan (Y). Artinya jika pemberdayaan sumber daya manusia semakin baik maka mutu pendidikan pun akan baik
Policy Implementation For Community Empowerment In Southeast Maluku District Selanno, Henry; Rahawarin, Mohamad Arsad; Madun, Hikmawaty
JISIP: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan Vol 7, No 3 (2023): JISIP (Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan) (Juli)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan (LPP) Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58258/jisip.v7i3.5523

Abstract

This study aims to analyze (1) the implementation of community empowerment policies through poverty alleviation, (2) the effectiveness of community empowerment policy implementation through poverty alleviation in terms of the aspects of policy accuracy, implementation accuracy, target accuracy, environmental accuracy and process accuracy, (3 ) factors that influence the implementation of community empowerment policies through poverty alleviation and (4) community empowerment policy strategies through poverty alleviation. Data were analyzed using qualitative analysis. The results of the study concluded that (1) the policy of community empowerment through poverty alleviation has been translated through various work programs prepared by the Regional Poverty Management Coordination Team (TKPKD) whose members are regional work units (SKPD) which later become regional apparatus organizations (OPD); (2) The implementation of community empowerment policies through handling poverty has not been maximized in terms of policy accuracy, implementation accuracy, target accuracy, environmental accuracy and process accuracy; (3) Factors that influence the implementation of community empowerment policies through poverty alleviation are policy errors, distribution of social assistance and weak data accuracy and (4) Community empowerment policy strategies through poverty alleviation are focused on political will and institutional dimensions, both dimensions of policy content and three dimensions policy environment.
Analisis Motivasi Karyawan PT. Pelindo Cabang Ambon Pasaribu, Irayanti; Rahawarin, Mohamad Arsad; Ohoiwutun, Stanislaus Kostka
Jurnal PenKoMi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi Vol 7 No 2 (2024): Jurnal Penkomi : Kajian Pendidikan dan Ekonomi
Publisher : Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/pk.v7i2.2085

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Kantor PT. Pelindo Cabang Tujuan penelitian ini adalah untuk Menganalisi lebih dalam tentang Motivasi Karyawan di Kantor PT. Pelindo Cabang Ambon Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana Motivasi Karyawan Kantor PT. Pelindo Cabang Ambon di Tinjau Dari Faktor Intrinsik dan faktor Ekstrinsik, Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah Teknik deskriptif kualitatif. Dalam penelitian ini yang diambil sebagai informan adalah Manager Penunjang Operasi, Senior Officer 1 umum, Administrasi Keuangan dan Umum, Administrasi, Staf Pelayanan Barang, Staf Administrasi Operasi Rupa-Rupa Usaha, Staff Teknik. Dari hasil penelitian ini dapat penulis ambil kesimpulan bahwa motivasi karyawan PT. Pelindo ditinjau dari faktor intrinsik belum sepenuhnya baik dan jika ditinjau dari faktor ekstrinsik sudah baik dan disarankan kepada pihak kantor PT. Pelindo untuk lebih memotivasi karyawannya
Penerapan Prinsip E-Government Dengan model Government To Citizen Dalam Mendukung Produktivitas BUMDES Di Desa Hunut-Durian Patah Kecamatan Teluk Ambon Sapulette, Megarini Ivonny; Rahawarin, Mohamad Arsad; Patty, Julia Theresia
EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI ) Vol 7 No 1 (2024): Edu Sociata : Jurnal Pendidikan Sosiologi
Publisher : EDU SOCIATA ( JURNAL PENDIDIKAN SOSIOLOGI )

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/es.v7i1.1756

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mengevaluasi penerapan E-Government dan yang lebih khusus untuk meningkatkan produktifitas Bumdes . Jenis penelitian yang digunakan studi kasus dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini berlokasi di Desa Hunuth-Durian Patah Kecamatan Teluk Ambon, khususnya di Kantor Desa. Sumber data primer pada penelitian ini adalah data yang didapat dari observasi langsung, data tentang informan dan wawancara kepada staf kantor negeri dan beberapa warga Desa Hunuth. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan Government pada desa hunut sudah cukup baik namun ada beberapa hal yang perlu di perhatikan seperti memperbaharui isi dari website tersebut khususnya konten tentang Bumdes, harus di buat semenarik mungkin agar peminat Bumdes tersebut meninggkat dari hal tersebut tentunya produktifitas Bumdes tercipta.