Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Implementasi Sistem Pendukung Keputusan Dalam Mengukur Tingkat Kualitas Kinerja Sumber Daya Manusia (SDM) Dengan Menggunakan Promethee II Gultom, Hengki Prayogi; Yetri, Milfa; Lumban Gaol, Nur Yanti
Jurnal Sistem Informasi Triguna Dharma (JURSI TGD) Vol. 4 No. 3 (2025): EDISI MEI 2025
Publisher : STMIK Triguna Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53513/jursi.v4i3.8673

Abstract

Sumber daya manusia merupakan sumber daya yang paling penting bagi organisasi maupun perusahaan, maka kualitas akan sumber daya manusia (SDM) sangat diutamakan untuk memanfaatkan perubahan dan perkembangan ini untuk kemajuan negara dan perusahaan di dalamnya. Masalah yang dihadapi perusahaan dikarenakan belum ada sistem yang digunakan dalam pengukuran SDM dan mengakibatkan terjadi kesulitan dalam mengukur tingkat SDM untuk meningkatkan kualitas perusahaan. Dari permasalahan tersebut, maka akan dibangun sistem pendukung keputusan yang dibutuhkan berdasarkan kategori atau kriteria yang digunakan oleh pengusaha, dalam penelitian ini akan dikembangkan menggunakan metode Promethee II. Hasil penelitian dapat menuntaskan masalahnya atau Metode ini mampu mengakomodir kriteria pemilihan yang bersifat kuantitatif dan kualitatif. Dalam proses Prometheee II dapat membantu dalam pemilihan alternatif SDM pada Warung Bakso Barokah dengan cepat dan akurat.
Implementasi Teknik Kendali PWM Pada Otomatisasi Keran Dan Penampung Air Wudu Berbasis Mikrokontroler Gea, Adelya Ary Niga; Sitorus Pane, Usti Fatimah Sari; Lumban Gaol, Nur Yanti
Jurnal Sistem Komputer Triguna Dharma (JURSIK TGD) Vol. 3 No. 1 (2024): JURSIK TGD EDISI JANUARI
Publisher : STMIK Triguna Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53513/jursik.v3i1.7032

Abstract

Penampung air wudu merupakan salah satu yang dibutuhkan oleh setiap orang yang datang untuk beribadah terutama bagi yang beragama muslim. Jika dilihat dari mayoritas agama muslim di Indonesia lebih banyak dari pada agama lainnya baik di pelosok atau di perkotaan. Biasanya air yang tersedia disetiap masjid menggunakan keran yang diputar secara manual. Dalam mencukupi air di setiap tempat yang ada di masjid, maka setiap masjid diharuskan ada petugas yang terus memantau air yang ada di dalam penampung air wudu dan juga memantau keran air. Ada satu orang petugas yang melakukan pengecekan dipenampungan air wudu dan keran air, maka bisa saja terjadinya kelalaian atau lupa dalam melakukan pengecekan.Berdasarkan permasalahan tersebut pembuatan keran air yang bersifat otomatis yang dapat hidup dan mati ketika ada tangan yang terdeteksi oleh sensor yang dipasang pada keran air. Maka Teknik kendali PWM (Pulse-Width-Modulation) akan mengontrol setiap air yang mengalir dari penampungan air menuju keran air yang mengalir secara otomatis ketika sensor telah membaca satu kondisi tangan atau bagian tubuh yang terdeteksi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem yang dirancang dengan menggunakan metode pwm berbasis mikrokontroler berjalan dengan baik seperti yang dilihat dari uji coba pada saat implementasi pengujian sensor ultrasonik pada keran air wudu hasilnya dapat di uji sesuai dengan yang diharapkan.karena pada sistem ini, keran air wudu sebagai pendeteksi objek untuk mengeluarkan air dari keran secara otomatis dan pengukuran ketinggian air pada penampung yang ditampilkan pada lcd.
ANDROID-BASED SMART SYSTEM FOR FRUIT SELECTION TO PREVENT TODDLER STUNTING Riansah, Wahyu; Lumban Gaol, Nur Yanti
JURTEKSI (jurnal Teknologi dan Sistem Informasi) Vol. 11 No. 1 (2024): Desember 2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) STMIK Royal Kisaran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33330/jurteksi.v11i1.3502

Abstract

Abstract: Preventing stunting in toddlers is crucial for improving children's health and growth. Stunting occurs due to chronic nutritional deficiencies during the first 1,000 days of a child's life, affecting their height, cognitive development, and immune system, which can reduce their future potential. Fruits play an important role in a toddler's diet because they are rich in vitamins, minerals, fiber, antioxidants, and other bioactive compounds that support physical growth and brain development. However, selecting the right fruits is vital because some fruits can cause digestive issues or allergies in toddlers. To assist parents in choosing the right fruits, a mobile-based expert system using the Certainty Factor method has been developed. This system provides recommendations based on the toddler's health condition and evaluates the nutritional content of fruits. With this system, parents can ensure that their toddlers receive optimal nutrition, contributing to stunting prevention and ensuring that the toddlers grow up healthy, intelligent, and with full potential in the future Choosing the right fruits and maintaining a balanced nutrition are crucial parts of supporting the sustainability of stunting prevention efforts.            Keywords: certainty factor method; expert system; fruit selection; stunting prevention; toddler nutrition  Abstrak: Pencegahan stunting pada batita sangat penting untuk meningkatkan kualitas kesehatan dan pertumbuhan anak. Stunting terjadi akibat kekurangan gizi kronis pada 1.000 hari pertama kehidupan batita, memengaruhi tinggi badan, perkembangan kognitif, dan sistem imun anak, yang berisiko mengurangi potensi masa depan mereka. Buah-buahan memiliki peran penting dalam pola makan batita, karena kaya akan vitamin, mineral, serat, antioksidan, dan senyawa bioaktif yang mendukung pertumbuhan fisik dan perkembangan otak. Namun, pemilihan buah yang tepat sangat penting karena beberapa buah dapat menyebabkan masalah pencernaan atau alergi pada batita. Untuk membantu orang tua dalam memilih buah yang sesuai, dikembangkan sistem pakar berbasis mobile dengan metode Certainty Factor. Sistem ini memberikan rekomendasi berdasarkan kondisi kesehatan batita, serta mengevaluasi kandungan nutrisinya. Dengan sistem ini, orang tua dapat memastikan bahwa batita mendapatkan nutrisi yang optimal dengan berkontribusi dalam pencegahan stunting dengan memastikan batita tumbuh sehat, cerdas, dan memiliki potensi penuh di masa depan. Pemilihan buah yang tepat dan nutrisi yang seimbang menjadi bagian penting dalam mendukung upaya keberlanjutan pencegahan stunting. Kata kunci: batita; metode certainty factor; pemilihan buah; pencegahan stunting; sistem cerdas  
Sosialisasi Dan Pembuatan Bahan Ajar Interaktif Digital Pada SMKN 2 Medan Natasha, Syarifah Fadillah; Siregar, Siti Julianita; Wahyuni, Meri Sri; Hamdani, Rita; Lumban Gaol, Nur Yanti; Ginting, Erika Fahmi; ., Lusiyanti; Setiawan, Feri
Jurnal Pengabdian Masyarakat IPTEK Vol. 4 No. 1 (2024): Edisi Januari 2024
Publisher : STMIK Triguna Dharma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53513/abdi.v4i1.9571

Abstract

SMK merupakan salah satu produk pendidikan vokasi. Dimana vokasi memberikan keterampilan tertentu kepada peserta didik. Pemanfaatan teknologi digital memberikan kemudahan terhadap guru dalam mengembangkan kreatifitas pembelajaran yang interaktif dan müdah difahami oleh peserta didik. SMK pendidikan vokasi memainkan peran penting dalam mempersiapkan generasi muda untuk masuk ke dunia kerja dengan keterampilan praktis yang dibutuhkan oleh industri dan masyarakat. SMKN 2 Medan merupakan salah satu SMKN di Provinsi Sumatera Utara yang mencetak peseta didik berprestasi. Untuk menjaga kualitas output yang dihasilkan Haiti peserta didik yang kompetan, maka guru di SMKN 2 terus berinovasi terhadap bahan pengajaran, dalam peningkatan SDM internal di SMKN 2 Medan. Sosisalisasi dan pembuatan bahan ajar interaktif digital menggunakan pemanfaatan perangkat multimedia. Sosialisasi dan pembuatan bahan ajar ini bertujuan memberikan pemahaman dan penerapan teknologi multimedia kapada guru khususnya di SMKN 2 Medan serta sebagai alat peraga pembelajaran yang interaktif, komunikatif dan inovatif.