Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

ANALISIS TEKNIK SINEMATOGRAFI MENGGUNAKAN CONTINUITY EDITING PADA FILM PENDEK “BATASAN” Azzahra, Deani; Syafrizal, Agusdi; Hartanto, Subhan
JURNAL VOKASI TEKNIK Vol 2 No 2 (2024): JURNAL VOKASI TEKNIK (JUVOTEK)
Publisher : CV MEDAN TEKNO SOLUSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Film pendek dengan judul “batasan” menceritakan dua mahasiswa yang memiliki perbedaan kepribadian pemalas dan rajin. Film pendek “batasan” bertujuan untuk menyampaikan pesan moral ke masyarakat agar mengetahui batasan, tidak bergantung dan memanfaatkan kebaikan seseorang. Pembuatan film berfokus pada teknik pengambilan gambar sinematografi dan continuity editing. Penggunaan continuity editing bertujuan untuk membuat penonton merasa nyaman dan tidak terganggu oleh ketidakjelasan ruang maupun waktunya selama menonton film. Penelitian ini menggunakan tahapan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) yang terdiri dari concept, design, material collecting, assembly, testing, dan distribution. Berdasarkan hasil kuesioner yang telah di sebar responden menyatakan 91% merasa puas dengan film yang ditonton, dan teruji reabilitas dengan angka cronbach alpha keseluruhan 0,771.
PEMBUATAN ANIMASI 2 DIMENSI FILM PENDEK “PHANTOM” MENGGUNAKAN TEKNIK TWEENING Nanda Rusanti, Aulia; Syafrizal, Agusdi; Hartanto, Subhan
JURNAL VOKASI TEKNIK Vol 2 No 2 (2024): JURNAL VOKASI TEKNIK (JUVOTEK)
Publisher : CV MEDAN TEKNO SOLUSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi dalam dunia hiburan semakin pesat disetiap zamannya, termasuk dalam bidang animasi. Salah satu bentuk animasi yang populer adalah animasi 2D, yang efektif dalam menyampaikan pesan-pesan kepada penonton. Teknik tweening merupakan salah satu teknik yang digunakan dalam animasi 2D, yang memungkinkan pergerakan halus antar keyframe. Teknik ini akan diterapkan dalam animasi 2D film pendek berjudul “Phantom”. Animasi ini menceritakan tentang seorang siswa bernama Silver yang mengalami perundungan semasa sekolah dan adanya bayangan hitam yang selalu bertambah setiap perundungan yang dialami. Hal yang dirinya alami ini mampu mengganggu fisik dan psikologinya. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bagaimana cara penerapan teknik tweening dalam animasi 2D serta memberikan pesan moral kepada masyarakat. Dengan menggunakan pendekatan Multimedia Development Life Cycle (MDLC), animasi ini berhasil menerapkan teknik tweening di dalam animasi serta memberikan pesan moral dan hiburan dengan hasil penilaian sebanyak 87%, 88% untuk penilaian pemahaman pesan moral dan 86% untuk penilaian hiburan.
PEMBUATAN APLIKASI PENCATATAN ALAT K3 DAN APD BERBASIS MOBILE MENGGUNAKAN QRCODE Dzul Qani, Arief; Farman Andrijasa , Muhammad; Hartanto, Subhan
JURNAL VOKASI TEKNIK Vol 2 No 2 (2024): JURNAL VOKASI TEKNIK (JUVOTEK)
Publisher : CV MEDAN TEKNO SOLUSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pencatatan dan pelacakan alat K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) dan APD (Alat Pelindung Diri) pada Departemen Mitra Bisnis Layanan TI di PT. Pupuk Kalimantan Timur saat ini dilakukan secara manual, yang dapat menyebabkan inefisiensi dan risiko kehilangan data. Untuk mengatasi masalah ini, telah dikembangkan sebuah aplikasi mobile yang menggunakan teknologi QR Code untuk meningkatkan akurasi dan efisiensi pencatatan. Aplikasi ini dibangun menggunakan framework Flutter dan bahasa pemrograman Dart dengan metodologi waterfall, serta memanfaatkan Firebase sebagai basis data untuk mendukung pembaruan data secara real-time. Pengujian aplikasi dilakukan menggunakan metode blackbox, dan hasilnya menunjukkan peningkatan akurasi serta kecepatan pencatatan dibandingkan metode manual. Tingkat kepuasan pengguna mencapai 86%, mengindikasikan bahwa aplikasi ini sesuai dengan harapan pengguna dan layak untuk diimplementasikan secara luas.
Pembuatan Game Edukasi BISINDO Pada SLB Negeri Tenggarong Berbasis Android Indah Handayani, Catur; Nurcahyono, Damar; Hartanto, Subhan
JURNAL VOKASI TEKNIK Vol 2 No 2 (2024): JURNAL VOKASI TEKNIK (JUVOTEK)
Publisher : CV MEDAN TEKNO SOLUSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Di Kalimantan Timur, penyandang tunarungu menghadapi kesulitan dalam berkomunikasi dan mendapatkan pendidikan yang memadai, terutama melalui penggunaan bahasa isyarat. Bahasa ibu yang digunakan oleh penyandang tunarungu disesuaikan dengan konsep visual yang dipahami oleh individu tunarungu, dan ini dikenal sebagai Bahasa Isyarat Indonesia (BISINDO) oleh komunitas Tuli di seluruh Indonesia. Sekolah Luar Biasa (SLB) mengajarkan bahasa isyarat umum. Namun, SLB Negeri di Kalimantan Timur masih sedikit, terutama di Kabupaten Kutai Kartanegara, yang hanya memiliki SLB Negeri Tenggarong. Karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat game edukasi bahasa isyarat berbasis Android yang dapat digunakan sebagai media alternatif untuk mengajar penyandang tunarungu di SLB Negeri Tenggarong. Dengan menggunakan BISINDO, game ini mengajarkan kosakata dan kalimat percakapan dasar secara menarik dan interaktif. Pengembangan game mengikuti metode Serious Game Development (SGD). Dalam SGD, terdapat empat fase produksi utama yang disebut dengan Analysis, Production, Testing dan Release.
PERANCANGAN WEB PROFILE BERITA SEBAGAI SUMBER INFORMASI TENTANG GAPOKTAN PURWAJAYA MENGGUNAKAN APLIKASI FIGMA Maharani, Yuliana; Hartanto, Subhan; Syafrizal, Agusdi
JURNAL VOKASI TEKNIK Vol 2 No 2 (2024): JURNAL VOKASI TEKNIK (JUVOTEK)
Publisher : CV MEDAN TEKNO SOLUSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

GAPOKTAN (Gabungan Kelompok Tani) Purwajaya adalah organisasi yang memainkan peran penting dalam pengembangan sektor pertanian di Indonesia. Namun, penyebaran informasi mengenai kegiatan dan program GAPOKTAN Purwajaya masih belum optimal. Penelitian ini bertujuan untuk merancang web profil berita yang informatif dan menarik menggunakan aplikasi Figma dan metode Design Sprint. Metode Design Sprint dipilih karena kemampuannya untuk menghasilkan solusi desain dalam waktu singkat melalui lima tahapan: Understand, Diverge, Converge, Prototype, dan Test. dengan pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Proses perancangan dimulai dengan menganalisis kebutuhan GAPOKTAN Purwajaya, menghasilkan berbagai ide desain, memilih ide terbaik, membuat prototipe web, dan menguji prototipe tersebut. Evaluasi dilakukan menggunakan User Experience Questionnaire (UEQ)
RANCANG BANGUN APLIKASI PENYEWAAN ALAT “LINDA RENTAL” BERBASIS WEBSITE Reyhan Awliya Sudjana, Muhammad; Cahyono, Bambang; Hartanto, Subhan
JURNAL VOKASI TEKNIK Vol 2 No 2 (2024): JURNAL VOKASI TEKNIK (JUVOTEK)
Publisher : CV MEDAN TEKNO SOLUSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan oleh Cv. Linda Lestari. Cv. Linda Lestari menawarkan jasa penyewaan berbagai produk seperti kursi dan meja. Cv. Linda Rental menyewakan peralatan pesta untuk keperluan acara pesta pernikahan, perpisahan sekolah dan acara lainnya. Dalam pelaksanaan kerja yang sedang berjalan di Cv. Linda Lestari sering terjadi kesalahan pengecekan stok perlengkapan, jumlah pengiriman tidak sesuai dengan jumlah yang diminta konsumen dan laporan juga masih terjadi kesalahan karena masih melakukan pencatatan manual. Dengan membangun sistem informasi peralatan pesta pada Cv. Linda Lestari dapat memudahkan seorang konsumen untuk melihat informasi yang berkaitan dengan alat pesta pada Cv. Linda Lestari , tidak adanya kesalahan pengecekan stok perlengkapan yang tercatat di data dengan perlengkapan dengan yang tersedia di gudang, sesuainya perlengkapan yang dikirim dengan yang diminta oleh konsumen, tidak adanya selisih dalam pendataan pengembalian peralatan pesta dan dalam hal pendataan perlengkapan yang rusak/hilang, sudah tidak adanya kesalahan pencatatan transaksi pembayaran dan laporan karena kehilangan/kerusakan berkas.
The Strategic Role Of Brand Storytelling In Enhancing Marketing Management And Brand Awareness On Social Media Platforms Wibowo, Sarwo Eddy; Aksenta, Almasari; Hartanto, Subhan
Jurnal Multidisiplin Sahombu Vol. 4 No. 02 (2024): Jurnal Multidisiplin Sahombu, (2024)
Publisher : Sean Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

In the digital age, social media is becoming an important platform for marketing, but a key challenge is how to differentiate brands in a saturated market. Brand storytelling emerges as a potential solution to build strong emotional connections with consumers and increase brand awareness. This research aims to explore the role of brand storytelling in increasing brand awareness on social media platforms through an explorative case study on MSME Kopi Nusantara. Qualitative methods were used with in-depth interviews, social media content analysis, participatory observation, and consumer surveys. The results showed that elements of authentic narrative, emotional engagement, consistency, and the use of strong visuals play an important role in the effectiveness of brand storytelling. Consumers respond positively to evocative and authentic stories, which increases brand awareness and loyalty. This study provides important insights for other MSMEs to adopt effective brand storytelling strategies on social media. Practical recommendations are provided to optimize key elements in brand narratives to achieve better marketing outcomes.
RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN OBAT BERBASIS WEB PADA APOTEK MURAH BUNG TOMO Adhyatma Rachman, Danni; Hartanto, Subhan; Alam Hadiwijaya, Noor
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 8 No. 6 (2024): JATI Vol. 8 No. 6
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v8i6.11234

Abstract

Apotek Murah Bung Tomo ialah salah satu kefarmasian yang ada di Kota Samarinda. Apotek tentunya membutuhkan sistem informasi untuk memeriksa jumlah obat yang tersedia agar dapat memberikan layanan penjualan obat yang optimal kepada masyarakat. Tata kelola stok data obat di Apotek Murah Bung Tomo masih kurang terkomputerisasi. Pada proses tata kelolanya data obat yang masuk dan keluar masih dilakukan dengan cara manual menggunakan buku stok obat dan tambahan aplikasi Microsoft Excel tanpa sistem manajemen data yang terintegrasi. Ini menyebabkan data obat menjadi tidak terstruktur dengan baik, rentan terjadi kesalahan saat memasukkan data, yang akan mempengaruhi pembuatan laporan operasional apotek. Oleh karena itu, diperlukan sistem informasi untuk mengelola data obat di apotek. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat sistem informasi persediaan obat berbasis web guna menyelesaikan masalah yang muncul di Apotek Murah Bung Tomo, serta untuk mendukung efisiensi dan optimalisasi dalam pengelolaan data obat di apotek. Sistem dikembangkan menggunakan metode waterfall, dengan fitur-fitur yang diperlukan oleh pemilik dan karyawan apotek. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi persediaan obat berbasis web yang dikembangkan berhasil meningkatkan efisiensi pengelolaan data obat di Apotek Murah Bung Tomo, serta mampu mengintegrasikan data obat, meminimalkan kesalahan input, dan mempercepat proses pembuatan laporan operasional apotek.
Pembuatan Video Profil Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim Balikpapan Syafrizal, Agusdi; Metandi, Farindika; Hartanto, Subhan; Susanna; Henriyanto; Kurnia, Rayhan Ryfda; Timur, Muhammad Bagus Bintang
Jurnal ETAM Vol. 5 No. 1 (2025): FEBRUARY
Publisher : Politeknik Negeri Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46964/etam.v5i1.1217

Abstract

Pembuatan video profil untuk Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim di Balikpapan adalah langkah strategis untuk mengenalkan pesantren tersebut kepada masyarakat luas secara visual dan menyeluruh. Dalam pembuatan video ini, fokus utamanya adalah untuk menyampaikan identitas, misi, dan nilai-nilai yang dijunjung tinggi oleh pesantren kepada audiens. Video profil akan memperlihatkan fasilitas-fasilitas, program-program pendidikan, dan kegiatan-kegiatan sosial dan keagamaan yang dilakukan di pesantren, memberikan gambaran yang komprehensif tentang kehidupan di dalam pesantren. Selain itu, pembuatan video profil juga dapat digunakan sebagai alat promosi untuk menarik minat calon siswa dan donatur potensial. Dengan memperlihatkan keunggulan dan keistimewaan Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim secara visual, video ini dapat menjadi sarana efektif untuk memperluas jangkauan pesantren dan memperkenalkannya kepada masyarakat yang lebih luas. Melalui narasi yang kuat dan visual yang menarik, video profil akan menjadi representasi yang autentik dan meyakinkan tentang kesuksesan pesantren dalam memberikan pendidikan berkualitas dan mempersiapkan generasi muda yang berkarakter dan berintegritas. Dengan menggabungkan elemen-elemen kreatif, informatif, dan inspiratif, video profil Pondok Pesantren Ibnul Qoyyim dapat menjadi sarana yang efektif dalam memperkuat citra pesantren dan meningkatkan dukungan dari masyarakat serta pihak-pihak yang berpotensi berkontribusi dalam pengembangan pesantren. Dengan demikian, pembuatan video profil ini bukan hanya merupakan proyek komunikasi visual semata, tetapi juga merupakan langkah strategis dalam memperkuat posisi dan mempromosikan pesantren sebagai lembaga pendidikan dan keagamaan yang memiliki dampak positif dalam masyarakat.
FINE TUNING INDOBERT UNTUK ANALISIS SENTIMEN PADA ULASAN PENGGUNA APLIKASI TIKET.COM DI GOOGLE PLAY STORE Nuryadi, Delvin; Metandi, Farindika; Alam Hadiwijaya, Noor; Zainul Rohman, M.; Hartanto, Subhan; Syafrizal, Agusdi; Yadie, Erry
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 2 (2025): JATI Vol. 9 No. 2
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i2.13204

Abstract

Tiket.com merupakan salah satu platform pemesanan tiket perjalanan terbesar di Indonesia. Ulasan pengguna di Google Play Store dapat memberikan wawasan penting mengenai kepuasan pengguna terhadap layanan aplikasi ini. Namun, analisis manual terhadap ribuan ulasan tidak efisien, sehingga diperlukan pendekatan berbasis machine learning untuk mengklasifikasikan sentimen secara otomatis. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sentimen ulasan pengguna Tiket.com dengan menggunakan model IndoBERT yang telah di fine-tune. Metode yang digunakan meliputi pengumpulan data ulasan melalui web scraping, preprocessing data, serta fine-tuning model IndoBERT menggunakan dataset SmSA dari IndoNLU. Evaluasi model dilakukan menggunakan metrik akurasi, precision, recall, dan F1-score untuk mengukur performa klasifikasi sentimen positif, netral, dan negatif. Hasil menunjukkan bahwa model memiliki akurasi keseluruhan sebesar 91%, dengan F1-score 93% untuk sentimen positif, 94% untuk sentimen negatif, dan 77% untuk sentimen netral, meskipun recall pada kelas netral masih rendah (65%). Dari 10.000 ulasan, mayoritas bersentimen positif (5.271), diikuti negatif (4.022), dan netral (707). Penelitian ini membuktikan efektivitas IndoBERT dalam analisis sentimen berbahasa Indonesia dan dapat digunakan sebagai referensi dalam memahami opini pengguna serta meningkatkan layanan aplikasi.