Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : Healthy Tadulako Journal (Jurnal Kesehatan Tadulako)

EKSPRESI HYPOXIA INDUCIBLE FACTOR 1 ALPHA (HIF 1a) PADA PROSTATIC INTRAEPITHELIAL NEOPLASIA (PIN) DAN BENIGN PROSTATIC HIPERPLASIA (BPH) Sudin, Asmirani; Cangara, Muhammad Husni; Djimahit, Tarsisia Truly; Miskad, Upik Anderiani; Achmad, Djumadi; Tawali, Suryani
Healthy Tadulako Journal (Jurnal Kesehatan Tadulako) Vol. 10 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/htj.v10i2.1125

Abstract

Prostatic Intraepithelial Neoplasia (PIN) adalah lesi premaligna yang merupakan prekusor kanker prostat. Benign Prostatic Hyperplasia (BPH) adalah salah satu penyakit kronik yang paling umum yang terjadi pada laki-laki. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pola ekspresi Hypoxia Inducible Factor 1 Alpha (HIF 1a) pada PIN dan BPH. Penelitian ini merupakan suatu penelitian observasi analitik dengan desain cross sectional yang dilakukan di Laboratorium Patologi Anatomik Rumah Sakit Universitas Hasanuddin dan Rumah Sakit Umum Pusat Dr. Wahidin Sudirohusodo Makassar mulai bulan April 2023 sampai Agustus 2023. Kami mengumpulkan dan mengelompokkan seluruh sampel yang memenuhi syarat berdasarkan pemeriksaan histopatologi PIN dan BPH dan kemudian dilakukan pemeriksaan imunohistokimia untuk menilai protein HIF 1a. Hasil penelitian ini adalah protein HIF 1a terekspresi kuat pada PIN dan terekspresi negatif sampai lemah pada BPH
HUBUNGAN TUMOR BUDDING DENGAN KEJADIAN METASTASIS KELENJAR GETAH BENING PADA PENDERITA ADENOKARSINOMA KOLOREKTAL: HUBUNGAN TUMOR BUDDING DENGAN KEJADIAN METASTASIS KELENJAR GETAH BENING ADENOKARSINOMA KOLOREKTAL Hutasoit, Gina Andyka; Miskad, Upik Anderiani; Cangara, Muhammad Husni; Wahid, Syarifuddin; Achmad, Djumadi; Tawali, Suryani
Healthy Tadulako Journal (Jurnal Kesehatan Tadulako) Vol. 10 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/htj.v10i3.1324

Abstract

ABSTRAK Adenokarsinoma kolorektal adalah karsinoma yang ditemukan pada kolon dan/atau rektum. Salah satu gambaran histopatologi yang penting pada adenokarsinoma kolorektal adalah tumor budding. Tumor budding adalah adanya sel tumor tunggal atau kelompok kecil hingga empat sel dalam stroma tumor. Keberadaan entitas tumor budding terkait dengan invasi limfovaskular dan metastasis pada kelenjar getah bening. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan tumor budding dengan kejadian metastasis kelenjar getah bening pada penderita adenokarsinoma kolorektal di Makassar tahun 2021-2023. Metode penelitian adalah observasi analitik dengan desain cross sectional. Enam puluh empat sampel diperiksa menggunakan mikroskop cahaya Olympus CX-43 dan dianalisis statistik dengan uji Chi-square menggunakan SPSS 27. Dari 64 sampel, terdapat sampel low grade tumor budding tanpa metastasis kelenjar getah bening sebanyak 10 sampel (90,9%) dan dengan metastasis kelenjar getah bening sebanyak 1 sampel (9,1%). Sampel intermediate grade tumor budding tanpa metastasis kelenjar getah bening sebanyak 18 sampel (75,0%) dan dengan metastasis kelenjar getah bening sebanyak 6 sampel (25,0%). Sedangkan sampel high grade tumor budding tanpa metastasis kelenjar getah bening sebanyak 13 sampel (44,8%) dan positif metastasis kelenjar getah bening sebanyak 16 sampel (55,2%). Terdapat hubungan yang bermakna antara tumor budding dengan kejadian metastasis kelenjar getah bening pada adenokarsinoma kolorektal (p=0,009).
The Role of Tumor Budding as a Prognostic Factor in Colorectal Adenocarcinoma Rianti, Andi Marcha; Miskad, Upik Anderiani; Cangara, Muhammad Husni; Wahid, Syarifuddin; Achmad, Djumadi; Tawali, Suryani
Healthy Tadulako Journal (Jurnal Kesehatan Tadulako) Vol. 11 No. 1 (2025)
Publisher : Faculty of Medicine, Universitas Tadulako

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22487/htj.v11i1.1586

Abstract

Background: Colorectal cancer is one of the most prevalent malignancies worldwide. Tumor budding has emerged as a potential prognostic indicator in colorectal adenocarcinoma. Objective: This study aimed to analyze the relationship between tumor budding and histopathological grade, lymphovascular invasion, and lymph node metastasis in colorectal adenocarcinoma, and to assess the potential of tumor budding as a prognostic factor. Methods: A cross-sectional study was conducted using 93 colorectal adenocarcinoma samples. The association between tumor budding and histopathological grade, lymphovascular invasion, and lymph node metastasis was evaluated using the Chi-square and Mann-Whitney tests. Results: Among the 93 samples, a significant difference in tumor budding scores was found between cases with and without lymphovascular invasion (p = 0.003). However, no significant association was observed between tumor budding scores and histopathological grade (p = 0.685) or lymph node metastasis (p = 0.092). Additionally, a significant correlation was found between lymphovascular invasion and lymph node metastasis (p < 0.001). Conclusion: Tumor budding may serve as an important prognostic factor in colorectal adenocarcinoma, particularly in its association with lymphovascular invasion