Veronica, Rahayu Budhiati
Unknown Affiliation

Published : 19 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 19 Documents
Search

Pelatihan Pembelajaran Matematika Kreatif dengan Pendekatan Konstruktivisme bagi Guru-Guru Sekolah Dasar YPII Hendikawati, Putriaji; Wijayanti, Kristina; Sunarmi, Sunarmi; Veronica, Rahayu Budhiati; Waluya, Stevanus Budi
Jurnal Abdimas Vol 23, No 1 (2019): June 2019
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/abdimas.v23i1.12613

Abstract

Meningkatkan kualitas guru merupakan salah satu cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Upaya meningkatkan kualitas guru untuk menyelesaikan berbagai masalah dalam pembelajaran akan memberi dampak positif  dalam pembelajaran. Kualitas guru dapat ditingkatkan dengan menambah pengetahuan mengenai berbagai metode, pendekatan serta strategi yang dapat diterapkan dalam pembelajaran untuk mengatasi masalah pembelajaran di kelas sehingga dapat terwujud pembelajaran yang inovatif yang akan memaksimalkan pencapaian prestasi siswa. Seiring berkembangnya teori belajar, saat ini terjadi perubahan pada pembelajaran matematika di sekolah dasar yang menekankan pada pemahaman konsep dasar matematika. Pemahaman konsep akan tercapai bila siswa diberi kesempatan untuk mengalami sendiri pembelajaran yang diperolehnya dan hal ini dapat dicapai salah satunya dengan pendekatan konstruktivisme. Guru-guru Sekolah Dasar Kebon Dalem Semarang masih mengalami kesulitan dalam mengajarkan konsep matematika kepada siswanya. Berkaitan dengan masalah tersebut, maka dilaksanakan sosialisasi serta pelatihan kepada guru-guru Sekolah Dasar Kebon Dalem yang tergabung dalam Yayasan Penyelenggaran Ilahi Indonesia yang ada di Semarang tentang pembelajaran matematika kreatif dengan pendekatan konstruktivisme serta bagaimana menerapkannya dalam pembelajaran. Selama kegiatan para guru sangat tertarik dan antusias mengembangkan kemampuan mengajar matematika yang kreatif dengan pendekatan konstruktivisme sebagai solusi atas permasalahan membelajarkan matematika yang selama ini dialami.
KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN PROBLEM POSING DENGAN PENDEKATAN PMRI TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA Permatasari, Gilang Anjar; Veronica, Rahayu Budhiati; Susilo, Bambang Eko
Unnes Journal of Mathematics Education Vol 2 No 2 (2013): Unnes Journal of Mathematics Education
Publisher : Department of Mathematics, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujme.v2i2.3343

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui keefektifan penerapan model pembelajaran Problem Posing dengan pendekatan PMRI terhadap kemampuan berpikir kreatif peserta didik. Penelitian ini diawali dengan memilih sampel dari populasi yang ada dengan teknik cluster random sampling. Pada penelitian  ini dipilih secara acak satu kelas sebagai kelas eksperimen yaitu kelas VII B yang diberikan perlakuan model pembelajaran Problem Posing dan satu kelas sebagai kelas kontrol yaitu kelas VII A yang diberikan pembelajaran ekspositori. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi, tes, dan observasi. Hasil uji proporsi menunjukkan bahwa hasil belajar peserta didik kelas eksperimen pada aspek kemampuan berpikir kreatif telah mencapai ketuntasan klasikal, mencapai lebih dari 75 % yaitu sebesar 93,1%. Dilihat dari nilai rata-rata tes kemampuan berpikir kreatif peserta didik kelas eksperimen  adalah 80,39 sedangkan kelas kontrol adalah 73,48 dapat disimpulkan bahwa kemampuan berpikir kreatif peserta didik kelas eksperimen lebih baik daripada kemampuan berpikir kreatif peserta didik kelas kontrol. Berdasarkan lembar observasi pengamatan keaktifan peserta didik, diperoleh bahwa keaktifan peserta didik kelas eksperimen lebih baik daripada keaktifan peserta didik kelas kontrol.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Posing dengan pendekatan PMRI efektif terhadap kemampuan berpikir kreatif peserta didik materi segiempat kelas VII SMP Negeri 2 Karanganyar.
KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN TWO STAY TWO STRAY BERBASIS REALISTIC MATHEMATICS EDUCATION TERHADAP KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIK Hartriani, Novita; Veronica, Rahayu Budhiati
Unnes Journal of Mathematics Education Vol 4 No 1 (2015): Unnes Journal of Mathematics Education
Publisher : Department of Mathematics, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujme.v4i1.7445

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan rata-rata hasil belajar antara menggunakan model pembelajaran TSTS berbasis RME dengan model pembelajaran ekspositori; (2) untuk mengetahui apakah rata-rata hasil belajar  yang menggunakan model pembelajaran TSTS berbasis RME lebih dari yang menggunakan model ekspositori; dan (3) untuk mengetahui keefektifan model pembelajaran TSTS berbasis RME terhadap kemampuan penalaran matematik. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII SMP Kesatrian 2 Semarang, pada semester 2 tahun ajaran 2013/2014. Pengambilan sampel menggunakan teknik Random Sampling. Metode pengumpulan data menggunakan metode dokumentasi dan tes. Hasil penelitian setelah dianalisis diperoleh: (1) terdapat perbedaan rata-rata hasil belajar; (2) rata-rata hasil belajar yang menggunakan model pembelajaran TSTS berbasis RME lebih dari yang menggunakan model pembelajaran ekspositori; dan (3) model pembelajaran TSTS berbasis RME efektif. Simpulan penelitian ini adalah model pembelajaran TSTS berbasis RME efektif terhadap kemampuan penalaran matematik
KEEFEKTIFAN PEMBELAJARAN CORE BERBANTUAN KARTU KERJA PADA PENCAPAIAN KEMAMPUAN MASALAH MATEMATIKA DAN KEPERCAYAAN DIRI SISWA KELAS VIII Anggraini, Devita; Kartono, Kartono; Veronica, Rahayu Budhiati
Unnes Journal of Mathematics Education Vol 4 No 2 (2015): Unnes Journal of Mathematics Education
Publisher : Department of Mathematics, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujme.v4i2.8497

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan pembelajaran CORE berbantuan kartu kerja pada pencapaian kemampuan pemecahan masalah matematika dan kepercayaan diri siswa kelas VIII. Polpulasi dari penelitian ini yaitu semua siswa kelas VIII SMP N 1 Karanganyar, Demak. Dengan teknik simple random sampling diperoleh kelas VIII-A sebagai kelas eksperimen-1, kelas VIII-C sebagai kelas eksperimen-2, dan kelas VIII-D sebagai kelas kontrol. Kelas eksperimen-1 diberi perlakuan dengan pembelajaran CORE berbantuan kartu kerja, Kelas eksperimen-2 dengan pembelajaran CORE, dan kelas kontrol dengan pembelajaran langsung. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini yaitu (1) siswa kelas eksperimen-1 dapat mencapai ketuntasan klasikal, (2) siswa kelas eksperimen-2 telah mencapai ketuntasan klasikal, (3) rata-rata kemampuan pemecahan masalah siswa kelas eksperimen-1 lebih baik daripada kelas eksperimen-2 dan kelas kontrol, dan (3) rata-rata kepercayaan diri siswa kelas eksperimen-1 lebih baik daripada kelas eksperimen-2 dan kelas kontrol. Hal ini menunjukkan bahwa pembelajaran CORE berbantuan kartu kerja efektif pada pencapaian kemampuan pemecahan masalah dan kepercayaan diri siswa.
KEEFEKTIFAN PROBLEM BASED LEARNING BERBANTU FUN MATH BOOK TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA KELAS VIII Amalludin, Subuh; Pujiastuti, Emi; Veronica, Rahayu Budhiati
Unnes Journal of Mathematics Education Vol 5 No 1 (2016): Unnes Journal of Mathematics Education
Publisher : Department of Mathematics, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujme.v5i1.9340

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keefektifan Problem Based Learning berbantu Fun Math Book terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Pangkah. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling, diperoleh kelas VIII I sebagai kelas eksperimen dan kelas VIII H sebagai kelas kontrol. Pengumpulan data meliputi metode tes, observasi, dokumentasi, dan angket. Analisis data yang digunakan adalah uji proporsi, dan uji ketidaksamaan dua rata-rata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil tes kemampuan pemecahan masalah siswa kelas eksperimen mencapai ketuntasan klasikal lebih dari atau sama dengan 75% dari jumlah siswa di kelas, dan rata-rata hasil tes kemampuan pemecahan masalah siswa kelas eksperimen lebih baik daripada rata-rata hasil tes kemampuan pemecahan masalah siswa kelas kontrol. Dari hasil penelitian disimpulkan bahwa Problem Based Learning berbantu Fun Math Book efektif terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII
KEEFEKTIFAN IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN MEANS-ENDS ANALYSIS DENGAN BRAINSTORMING TERHADAP HASIL BELAJAR Pratiwi, Dyah Ayu; Dwidayati, Nurkaromah; Veronica, Rahayu Budhiati
Unnes Journal of Mathematics Education Vol 5 No 3 (2016): Unnes Journal of Mathematics Education
Publisher : Department of Mathematics, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujme.v5i3.12553

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah model pembelajaran means-ends analysis dengan brainstorming efektif terhadap hasil belajar peserta didik SMP kelas VII materi pokok segiempat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kaliori tahun ajaran 2015/2016. Menggunakan teknik simple random sampling terpilih kelas VII-3 sebagai kelas eksperimen dan kelas VII-4 sebagai kelas kontrol. Data diperoleh dengan metode dokumentasi, tes dan observasi. Analisis data yang digunakan adalah uji ketuntasan klasikal, uji kesamaan rata-rata, dan presentase keaktifan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) hasil belajar peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kaliori menggunakan model pembelajaran means-ends analysis dengan brainstorming mencapai ketuntasan belajar; (2) hasil belajar peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kaliori menggunakan model pembelajaran means-ends analysis dengan brainstorming lebih baik dari hasil belajar peserta didik menggunakan pembelajaran langsung dengan peta konsep; (3) keaktifan peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Kaliori menggunakan model pembelajaran means-ends analysis dengan brainstorming lebih baik dari keaktifan peserta didik menggunakan pembelajaran langsung dengan peta konsep.The purpose of this study was to determine whether the model of means-ends analysis with brainstorming effective to the student learning outcomes of seven grade Junior High School subject matter quadrilateral. This study is quantitative. The population in this study were students of seven grade Juior High School 2 Kaliori in the academic year 2015/2016. By simple random sampling technique, VII-3 class eas selected as the experimental class and the clas VII-4 was selected as the control class. The data collected by the method of documentation, test methods, and observation methods. Test data are analyzed using mathematichal communication of mastery test clasical average, average comparisons, and percentage of liveliness. The result showed taht: (1) student learning outcomes of seven grade Juior High School 2 Kaliori using model of means-ends analysis with brainstorming mastery learning; (2) student learning outcomes of seven grade Juior High School 2 Kaliori using model of means-ends analysis with brainstorming better than student learning outcomes using direct learning with concept maps; (3) liveliness of seven grade Juior High School 2 Kaliori using model of means-ends analysis with brainstorming better than liveliness using direct learning with concept maps.
PENERAPAN DIAGONALISASI MATRIKS DAN MATRIKS LESLIE DALAM MEMPROYEKSIKAN JUMLAH POPULASI PEREMPUAN Yuliani, Selvia; Veronica, Rahayu Budhiati; Mashuri, Mashuri
Unnes Journal of Mathematics Vol 1 No 1 (2012)
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujm.v1i1.1055

Abstract

Untuk mendapatkan bibit ungggul pada tanaman dan hewan ternak, perlu dilakukan seleksi genetik. Sifat-sifat yang diinginkan pada varietas unggul diseleksi dari beberapa generasi. Tulisan ini bertujuan untuk menyajikan penerapan beberapa konsep dalam aljabar linier, khususnya nilai dan vektor eigen serta diagonalisasi matriks dalam genetika dan penerapan matriks Leslie untuk memproyeksikan jumlah populasi perempuan di suatu daerah.
The Effectiveness of Cooperative Learning Model of Pair Checks Type on Motivation and Mathematics Learning Outcomes of 8th Grade Junior High School Students Wicaksono, Wahyu Budi; Mashuri, Mashuri; Veronica, Rahayu Budhiati
Unnes Journal of Mathematics Education Vol 6 No 2 (2017): Unnes Journal of Mathematics Education
Publisher : Department of Mathematics, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujme.v6i2.14462

Abstract

The purpose of this research was to know the effectiveness of Pair Checks cooperative model towards students’ learning result and learning motivation of eight grade. Population of this research were students of eight grade Junior High School 2 Pati in the academic year 2016/1017. The research used cluster random sampling technique.Where the selected samples were students of class VIII H as experimental class and class VIII G as control class. The data collected by the method of documentation, test methods, and scale methods. The analyzed of data used completeness test and average different test. The results showed that: (1) students’ learning result who join Pair Checks cooperative model have classical study completeness; (2) students’ mathematics learning result who join Pair Checks cooperative model is better than students mathematics learning result who join ekspository learning; (3) students’ learning motivation who join Pair Checks cooperative model is better than students’ learning motivation who join ekspository learning.
The development of geometry concepts understanding based on NCTM reference in learning using discovery learning model Suyitno, Hardi; Utami, Eka Nurul; Veronica, Rahayu Budhiati
Unnes Journal of Mathematics Education Vol 8 No 1 (2019): Unnes Journal of Mathematics Education
Publisher : Department of Mathematics, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujme.v8i1.28683

Abstract

Mathematics Concepts Understanding is an important foundation for solving mathematical and everyday problems. In reality, students’ mathematics concepts understanding are not optimal. Learning based on NCTM standard is effective to help students in understanding mathematics material. Discovery Learning is suitable to be used to understand the development of students' conceptual understanding of geometry. The purpose of this study was to find out the development of geometry concepts understanding in Discovery Learning. The research was qualitative. The subjects of this study were 6 students. The 2 subjects were selected for each upper, middle and lower class based on the results of the initial test of understanding geometric concepts in one of the seventh grade in a junior high school in Rembang which had previously been ranked.The results showed that (1) both U-12 and U-17 subjects were able to fulfill all indicators of understanding geometry concepts 1 to 7 very well, (2) the two middle-class research subjects were U-19 subjects and U-24 have been able to fulfill all indicators of understanding geometric concepts well, (3) the two lower class research subjects namely U-30 and U-10 were finally able to fulfill all indicators of understanding geometric concepts from 1 to indicator 7 even though they were not good and rather slow compared to the upper and lower groups. They still experienced some difficulties, especially in the indicators of understanding the 4th, 5th and 7th concepts.
The mathematical creative thinking ability viewed from learning interest in eleventh grade of vocational high school by using treffinger model assisted by problem card Dwijanto, Dwijanto; Tayani, Mevi; Veronica, Rahayu Budhiati
Unnes Journal of Mathematics Education Vol 8 No 1 (2019): Unnes Journal of Mathematics Education
Publisher : Department of Mathematics, Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/ujme.v8i1.29349

Abstract

This study aimed to find out (1) whether the students’ mathematical creative thinking ability with Treffinger learning model assisted by problem cards could achieve classical completeness or not, (2) whether the average of students’ mathematical creative thinking ability with Treffinger learning model assisted by problem card can reach the Minimum Mastery Learning Criteria or KKM, (3) whether students' mathematical creative thinking ability with Treffinger's learning model assisted by problem cards was better than students’ with PBL learning model, and (4) the analysis of students' mathematical creative thinking ability in terms of students' learning interests. This research was a mixed method research. The population of this research was XI grade students of State Vocational High School 2 Rembang. The subjects of this research were selected by using random sampling techniqu. Then, XI grade of shipping engineering class B as class experiment class XI A as PBL learning class. The data collection covered method tests, questionnaires, observa­tions, and interviews. Afterwards, the result showed that that: (1) the mathematical creative thinking ability of students in Treffinger learning assisted by problem cards achieved the classical completeness, (2) the students’ mathematical creative thinking ability in Treffinger learning assisted by problem card achieved the Minimum Mastery Learning Criteria, (3) the students’ creative thinking ability with Treffinger learning model assisted by problem card was better than students with PBL learning model, and (4) the students’ mathematical creative thinking with high interest in learning was better than students’ with the low learning interest.