Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Rekayasa Mesin

REDESAIN TRAINER RANGKA ENGINE STAND MOTOR BENSIN TOYOTA KIJANG 4K , ZULFIKAR; , MUHAJI
Jurnal Rekayasa Mesin Vol 4, No 03 (2018): JRM. Volume 04 Nomor 03 Tahun 2018
Publisher : Jurnal Rekayasa Mesin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mata kuliah praktik motor bensin pada Prodi D3 Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya pada proses pembelajarannya menggunakan Engine stand yang berfungsi untuk membantu dan mempermudah mahasiswa mempelajari suatu engine. Pembelajaran praktik dengan media engine stand biasanya digunakan untuk praktik tune up dan overhaul mesin. Berdasarkan pengalaman praktik di lapangan dan survei lapangan di laboraturium motor bensin pada Prodi D3 Teknik Mesin, Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Surabaya, dapat disimpulkan proses praktik tersebut masih memiliki permasalahan kurang efektifnya dari segi waktu dan efisinsi dalam tenaga pada proses overhaul. Yaitu, harus menurunkan engine dari rangka karena kontruksi dari rangka yang tetap(fixed) sehingga komponen engine tidak dapat di lepas seluruhnya jika engine masih berada pada rangka. Tujuan dalam tugas akhir ini untuk merubah fungsi rangka dari engine stand yang semula kontruksinya tetap dan hanya digunakan untuk menopang mesin, diubah rangkanya agar memiliki fungsi menopang dan memutar engine diatas rangka. Pengerjaan dilaksanakan di laboratorium motor bensin Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya, waktu pengerjaan 2 bulan, dengan menggunakan metode eksperimen dan proses pengerjaan meliputi: 1) mentukan bahan, 2) Perhitungan bahan yang dipilih, 3) mendesain rangka, 4) melakukan pengerjaan rangka, 5) uji coba trial & eror, 6) penggunaan alat dan 7) analisa perbandingan efisiensi dan efektifitas rangka. Hasil perancangan didapatkan spesifikasi alat menggunakan plat rangka tipe Hollow 30mm%2 2,5mm, U80, U65, gearbox tipe 40 dengan perbandingan putaran 1:40, pemilihan gigi Sprocket 14 dan 19, dan rantai tipe 428H. Berdasarkan hasil uji coba dan pengambilan data waktu proses overhaul didapatkan waktu total menggunakan rangka konvensional 185 menit dan rangka hasil redesain 139,5 menit. Dari data tersebut didapatkan peningkatan efisiensi waktu total overhaul yaitu sebesar 24,6 %. Kata kunci: Engine stand, Toyota kijang 4K, rangka
RANCANG BANGUN RANGKA TRAINER ENGINE CUTTING DOHC MITSUBISHI LANCER TRI SAPUTRA, YUDI; , MUHAJI
Jurnal Rekayasa Mesin Vol 5, No 3 (2019)
Publisher : Jurnal Rekayasa Mesin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mata kuliah mesin bensin pada Prodi D3 Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya pada proses pembelajarannya menggunakan Engine cutting yang berfungsi untuk membantu dan mempermudah mahasiswa mempelajari suatu engine. Berdasarkan pengalaman pembelajaran dan survei lapangan di laboraturium mesin bensin pada Prodi D3 Teknik Mesin, Jurusan Teknik Mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Surabaya, dapat disimpulkan proses pembelajaran masih menggunakan media engine cutting dengan teknologi mesin lama, yang masih menggunakan sistem OHV (Overhead valve) dan menggunakan sistem pengapian dan sistem bahan bakar yang konvensional. Sehingga dirasa kurang untuk meningkatkan pengetahuan tentang perkembangan teknologi yang sudah banyak diterapkan di setiap produsen mobil. Misal seperti sistem pengapian dan supplay bahan bakar yang sudah menggunakan sistem ECU (Electronic Control Unit). Tujuan dalam tugas akhir ini untuk membuat engine trainer cutting baru dengan mesin yang menggunakan teknologi ECU (Electronic Control Unit). Rancang bangun ini dilaksanakan di laboratorium mesin bensin Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Universitas Negeri Surabaya, waktu pengerjaan 2 bulan, untuk uji getar dan gerak menggunakan metode eksperimen. Hasil perancangan didapatkan spesifikasi alat menggunakan besi kanal U65 sebagai penyangga mesin. Dan terwujudnya trainer engine cutting Mitsubishi Lancer baru dan dapat membantu mengenal teknologi baru saat ini dalam proses pembelajaran mata kuliah teknologi mesin bensin dan melengkapi fasilitas di laboratorium mesin bensin Jurusan Teknik Mesin Universitas Negeri Surabaya.