Claim Missing Document
Check
Articles

Implementasi Dashboard Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit Umum XYZ dengan Fitur Clustering, Forecasting dan Outlier Detection Akbar, Fajril; Rafiqah, Rafiqah; Nirad, Dwi Welly Sukma
Jurnal Nasional Teknologi dan Sistem Informasi Vol 11 No 2 (2025): Agustus 2025
Publisher : Departemen Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/TEKNOSI.v11i2.2025.170-177

Abstract

Rumah Sakit Umum XYZ (RSU XYZ) telah menggunakan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIMRS) untuk mendukung operasional seperti pendaftaran pasien, pelayanan poliklinik, dan manajemen sumber daya manusia (SDM). Namun, sistem tersebut belum mampu menyediakan visualisasi data yang memadai bagi manajemen rumah sakit. Di samping itu, RSU XYZ menghadapi permasalahan dalam pembagian beban kerja dokter. Kondisi yang terjadi adalah beberapa dokter menangani lebih banyak pasien dibandingkan rekan sejawat lainnya, yang dapat memengaruhi distribusi layanan medis. Untuk mengatasi hal ini, perlu dilakukan identifikasi melalui dashboard dapat membantu rumah sakit dalam menganalisis data dengan lebih efisien. Business Intelligence (BI) memungkinkan prediksi tren jumlah pasien, analisis penyakit, pengelompokan dokter, serta deteksi outlier kinerja dokter untuk evaluasi berkala dan memberikan perhatian khusus bila diperlukan. Visualisasi outlier yang terdeteksi khusus digunakan untuk mengevaluasi kinerja dokter, mengidentifikasi ketidakseimbangan beban kerja, dan memberikan dasar untuk tindakan perbaikan. Penelitian ini melakukan observasi, wawancara dan studi literatur sebagai metode pengumpulan data, serta mengikuti tahapan Roadmap BI yang meliputi justification, planning, business analysis, design, construction, dan deployment. Tahapan dalam penerapan BI ini melalui proses ETL (Extract, Transform, Load) menggunakan tools Pentaho Data Integration untuk pembuatan data warehouse dan Tableau Desktop serta Python untuk pembuatan dashboard, forecasting, clustering, hingga outlier detection. Metode yang digunakan meliputi forecasting dengan exponential smoothing, sedangkan teknik clustering menggunakan K-Means, dan outlier detection menggunakan Z-Score. Penelitian ini menghasilkan tujuh dashboard utama, yaitu dashboard rawat jalan, poliklinik, diagnosa penyakit, poliklinik kardiologi, forecasting, clustering, dan outlier detection
Penerapan Aplikasi Berbasis Web Untuk Monitoring Pengobatan Pasien Gangguan Jiwa Pada UPT Puskesmas Pasar Usang Akbar, Ricky; Akbar, Fajril; Alifah, Wardatul
Jurnal Nasional Teknologi dan Sistem Informasi Vol 7 No 3 (2021): Desember 2021
Publisher : Departemen Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/TEKNOSI.v7i3.2021.130-137

Abstract

Monitoring pengobatan pasien gangguan jiwa adalah pemantauan yang dilakukan oleh pemegang program kesehatan jiwa terhadap pelaksanaan prosedur pengobatan yang dilakukan oleh pasiennya. Selama ini proses pelaksanaan kegiatan monitoring pengobatan pasien gangguan jiwa pada Unit Pelaksana Teknis (UPT) Puskesmas Pasar Usang, Dinas Kesehatan Kabupaten Padang Pariaman belum berjalan dengan baik karena faktor pengelolaan data pasien yang masih dilakukan secara manual. Hal ini menyebabkan penanggung jawab program kesehatan jiwa kesulitan dalam mencari data pasien gangguan jiwa dan tidak memperoleh informasi tentang jadwal kunjungan berobat pasiennya. Selain itu susahnya mengetahui pasien-pasien yang tidak melakukan proses pengobatan secara teratur ke puskesmas (pasien home visit). Sehingga dapat mengakibatkan semakin tingginya tingkat kekambuhan penyakit pasien gangguan jiwa pada UPT Puskesmas Pasar Usang. Maka salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan membangun dan menerapkan sebuah aplikasi untuk dapat melakukan monitoring pengobatan pasien gangguan jiwa. Metodologi penelitian yang digunakan adalah studi literatur sebagai landasan teori dari data penelitian sebelumnya, pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan pengumpulan dokumen. Sementara itu metodologi yang digunakan untuk pengembangan aplikasi adalah Waterfall dengan tahapan requirements definitions, system and software design, implementation, dan system testing. Dengan diterapkannya Aplikasi monitoring pengobatan pasien gangguan jiwa berbasis web ini, maka proses monitoring yang berjalan di puskesmas dapat berjalan lebih baik dari sebelumnya.
Implementasi Sistem Automasi Berbasis Web pada Proses Check-In dan Check-Out Asrama Universitas Andalas Okta Yorizka, Anggia; Yoza Putra, Hafid; Akbar, Fajril
Jurnal Nasional Teknologi dan Sistem Informasi Vol 7 No 2 (2021): Agustus 2021
Publisher : Departemen Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/TEKNOSI.v7i2.2021.90-98

Abstract

Asrama Universitas Andalas merupakan salah satu fasilitas tempat tinggal yangberada lingkungan kampus Limau Manis, Padang. Saat ini memiliki 6 asrama yang masing-masing terbagi atas 4 asrama putri dan 2 asrama putra. Setiap tahun akademik baru, pengelola asrama harus melayani proses pengelolaan check-in dan check-out mahasiswa yang terdiri dari verifikasi dokumen masih dilakukan secara langsung untuk setiap calon penghuni. Proses ini dijadwalkan berlangsung selama 5-7 hari kerja. Perbaikan proses bisnis dengan melakukan automasi di beberapa proses yang berlangsung akan mempersingkat waktu pelaksanaan.  Aplikasi berbasis web memudahkan interaksi pengguna dengan sistem. Sebuah aplikasi sistem informasi berbasis web dikembangkan dengan menerapkan model Waterfall. 29 kebutuhan fungsional dirumuskan berdasarkan analisis proses bisnis yang berjalan dan dokumen. Pada tahap perancangan dihasilkan rancangan proses dengan use-case diagram dan use-case scenario. Rancangan struktur database dan relasinya serta rancangan antar muka juga dilakukan untuk kebutuhan aplikasi. Pada tahap implementasi digunakan bahasa pemograman PHP dengan framework Laravel dan basis data MySQL. Pengujian dilakukan dengan model Blackbox Testing dengan membandingkan data input dan data yang tersimpan di dalam basisdata. Pengujian semua fungsional  dilakukan untuk memastikan semua fungsional berjalan sesuai dengan rancangan. Dari hasil pengujian didapatkan semua fungsional telah sesuai dengan kebutuhan sistem.
Penentuan Lokasi Penempatan ATM Menggunakan Metode TOPSIS Berbasis Web Di Kabupaten Pasaman Barat Santi, Rahmatika Pratama; Refsi, Yunita Era; Akbar, Fajril
Jurnal Nasional Teknologi dan Sistem Informasi Vol 8 No 2 (2022): Agustus 2022
Publisher : Departemen Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/TEKNOSI.v8i2.2022.64-71

Abstract

Seiring berkembangnya teknologi informasi, beberapa institusi atau BUMN melakukan peningkatan kinerja demi memuaskan masyarakat. Salah satu peningkatan kinerja tersebut dilakukan oleh Bank dengan menyebarluaskan penempatan ATM (Automatic Teller Machine). Pihak perbankan berusaha semaksimal mungkin agar inovasinya dapat memuaskan nasabah serta mempermudah urusan nasabah. Diperlukan lokasi penempatan ATM yang tepat agar tujuan tersebut tercapai. Pada salah satu bank di Pasaman Barat, penempatan ATM  hanya berada pada kantor unit saja . Untuk itu dibutuhkan sebuah sistem pendukung keputusan agar perencanaan lokasi penempatan ATM lebih terarah dan terstruktur serta sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Salah satu metode pada sistem pendukung keputusan adalah metode TOPSIS. Metode topsis akan menghitung nilai dari kriteria setiap alternatif rencana lokasi penempatan ATM yang nantinya akan menghasilkan peringkat lokasi penempatan terbaik diantara lokasi lainnya. Penelitian ini akan membahas tentang bagaimana membangun aplikasi Sistem Pendukung Keputusan untuk menentukan  lokasi penempatan ATM di Pasaman Barat dengan menggunakan metode TOPSIS. Kriteria dalam menentukan keputusan rencana lokasi ATM diantaranya akses lokasi, ATM kompetitor, keamanan, keramaian, lahan parkir, serta jarak dengan fasilitas umum. Selanjutnya, aplikasi web dibangun dengan mengadopsi model pengembangan waterfall. Pengembangan peranglkatPengujian fungsional aplikasi dengan blackbox didapatkan hasil yang sama input dan luaran. Pengujian hasil penentuan dengan TOPSIS dengan perhitungan manual dan aplikasi adalah sama.
Implementasi Business Intelligence dan Prediksi Menggunakan Regresi Linear pada Data Penjualan dan Breakage di PT XYZ Hanifah, Salma; Akbar, Fajril; Santi, Rahmatika Pratama
Jurnal Nasional Teknologi dan Sistem Informasi Vol 8 No 3 (2022): Desember 2022
Publisher : Departemen Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/TEKNOSI.v8i3.2022.144-152

Abstract

PT XYZ adalah perusahaan bisnis ritel yang memanfaatkan teknologi untuk memperoleh informasi. Salah satu departemen yang ada pada PT XYZ merupakan departemen yang mengelola transaksi penjualan dan pemusnahan barang (breakage) berupa minuman dingin, kaleng, dan botol. Setiap hari karyawan membuat laporan transaksi penjualan dan breakage dengan mengunduh transaksi yang terjadi satu hari sebelumnya pada Aplikasi K lalu diolahdengan menggunakan Microsoft Excel. Sales manager akan menganalisis tren penjualan, barang yang laku, dan barang yang banyak di-breakage lalu membandingkan laporan tersebut dengan penjualan per hari, per bulan, dan per tahun sebelumnya. Banyaknya data yang dimiliki membuat proses kompilasi data pada Microsoft Excel menjadi lama dan kurang interaktif. Oleh karena itu dibutuhkan implementasi Business Intelligence (BI) untuk memudahkan proses pengolahan data dan menghasilkan visualisasi yang lebih interaktif sehingga sales manager dapat lebih mudah dalam menganalisis informasi. Metode yang digunakan adalah metode tahapan roadmap BI oleh Moss dan Attre. Proses Extract, Transform, dan Load (ETL) untuk perancangan data mart dilakukan dengan menggunakan Aplikasi Pentaho Data Integration (PDI), proses pembuatan model regresi linear dilakukan dengan menggunakan Aplikasi Statistical Product and Service Solution (SPSS) dan visualisasi dashboard dilakukan menggunakan Microsoft Power BI. Hasil dari visualisasi berupa dashboard penjualan, dashboard breakage, dan dashboard yang berisi prediksi terhadap total penjualan dengan menggunakan model regresi linear. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Modal berpengaruh positif terhadap Total Penjualan. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil regresi linear sederhana diperoleh persamaan Y = 35.098.955,36 + 0,873X. Hasil Uji-t didapatkan t hitung (68,783) lebih besar dari t tabel (2,012) dengan signifikansi 0,000  kecil dari 0,005. Dengan demikian keputusan yang diambil yaitu menerima hipotesis alternatif (H1) dan menolak hipotesis nol (Ho). Nilai koefisien determinasi mencapai 0,99 atau sebesar 99% yang berarti bahwa variabel Modal mempengaruhi Total Penjualan, sementara sisanya sebesar 1% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini.
Perancangan Sistem Identifikasi Jenis Sampah Menggunakan Tensorflow Object Detection Dan Transfer Learning Fathurrahman, Aulia Anshari; Akbar, Fajril
Jurnal Nasional Teknologi dan Sistem Informasi Vol 10 No 1 (2024): April 2024
Publisher : Departemen Sistem Informasi, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Andalas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25077/TEKNOSI.v10i1.2024.64-71

Abstract

Penanganan sampah menjadi tantangan utama dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Identifikasi jenis sampah secara efisien sangat penting untuk meningkatkan pemilahan dan pengelolaan sampah. Penelitian ini berfokus pada penerapan teknologi deep learning menggunakan TensorFlow Object Detection API dan transfer learning untuk mengidentifikasi jenis sampah berdasarkan citra. Tujuan penelitian adalah mengembangkan model deep learning yang mampu mengidentifikasi sampah umum di Indonesia, serta mengevaluasi kinerjanya. Penelitian ini menggunakan TensorFlow Object Detection API dan transfer learning untuk melatih model identifikasi sampah dengan dataset yang telah dikumpulkan. Hasil penelitian menunjukkan tingkat akurasi yang tinggi dalam mengenali sampah seperti kaca, karton, kertas, logam, dan plastik. Dalam pengujian, model mencapai nilai Mean Average Precision (mAP) sebesar 0.858 dan Average Recall (AR) sebesar 0.91 pada data uji, dengan menggunakan nilai Intersection over Union (IoU) sebesar 0.841. Hasil ini menunjukkan kemampuan yang baik dalam mengenali dan membedakan jenis sampah. Penelitian ini berfokus pada Tempat Pengelolaan Sampah Nagari Tanjuang Gadang, yang mengalami peningkatan produksi sampah akibat pertumbuhan populasi dan urbanisasi. Infrastruktur yang tidak memadai dan pemilahan sampah manual yang masih dominan menimbulkan masalah lingkungan dan kesehatan. Dengan mengaplikasikan teknologi deep learning, penelitian ini mengusulkan solusi untuk meningkatkan efisiensi pengelolaan sampah dan mengurangi dampak negatif. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi landasan bagi pengembangan sistem identifikasi jenis sampah yang lebih luas dan dapat diimplementasikan di berbagai fasilitas pengelolaan sampah, termasuk tempat pemilahan sampah di komunitas.
Sintesis ZSM-5 dari Fly Ash Sawit Sebagai Sumber Silika dengan Variasi Nisbah Molar Si/Al dan Temperatur Sintesis Zahrina, Ida; Yelmida, Yelmida; Akbar, Fajril
Jurnal Rekayasa Kimia & Lingkungan Vol 9, No 2 (2012): Jurnal Rekayasa Kimia & Lingkungan
Publisher : Chemical Engineering Department, Syiah Kuala University, Banda Aceh, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Palm fly ash is biomass/waste in the palm oil industry. Palm fly ash has high content of amorphous silica. ZSM-5 is one of synthetic zeolite which is widely used as catalyst in industries. ZSM-5 has high activity and selectivity to several hydrocarbon conversion reaction. Hence, ZSM-5 is being investigated for the conversion of vegetable oil to hydrocarbon. It can be synthesized from silica and alumina. Sources of silica that can be added to the ZSM-5 synthesis, are sodium silicate, hydrated silica, water glass sol silica, gelled silica, clay, precipitated silicaand calcined silica. ZSM-5 was synthesized free-template by using palm fly ash as silica source. In this research synthesis of ZSM-5 was carried out in autoclave at 18 hours and Na2O/Al2O3 molar ratio by various molar ratio from 30 to 40 and temperature in the range of 150 to 190 oC. The product was then analized using FTIR method. The best ZSM-5 product was obtained at Si/Al molar ratio of 40 and process temperature of 150 oC. Keywords: FTIR, Palm fly ash, ZSM-5
Perengkahan PFAD (Palm Fatty Acid Distillate) Dengan Katalis Zeolit Sintesis Untuk Menghasilkan Biofuel Yelmida, Yelmida; Zahrina, Ida; Akbar, Fajril
Jurnal Rekayasa Kimia & Lingkungan Vol 9, No 1 (2012): Jurnal Rekayasa Kimia & Lingkungan
Publisher : Chemical Engineering Department, Syiah Kuala University, Banda Aceh, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Palm Fatty Acid Distillate (PFAD) is a by-product of the manufacture of cooking oil. The PFAD has a high potential to be used as raw material for biofuel by catalytic cracking because it is a long-chain hydrocarbon. This research aims to study the influence of time and temperature conversion reaction to catalytic cracking reaction using zeolite catalyst synthesis. The PFAD cracking was taken place in a batch stirred tank reactor at the temperature of 240, 260, 280, 300oC for 60, 80, 100, 120 minutes. The changes in functional groups of cracking products were analyzed using FTIR (Fourier Transform Infra Red), while the analysis of components contained in the product was conducted using GCMS (Gas Chromatography Mass Spectra) analysis. The highest reaction conversion result (98.7%) was obtained at a temperature of 280oC and the reaction time of 100 minutes. The cracking process did not produce biofuels, but the compounds formed were in the form of tridecanoic acid (C13H26NO2), Cholest-8-en-3-ol (C28H48O) and methyl vinyl ketone (C4H6O).Keywords: FTIR, GCMS, PFAD, zeolite synthesys