Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat

REVOLUSI DIGITAL DALAM LITERASI LAKTASI; PENERAPAN TEKNOLOGI PENDAMPING ASI MOMMY-BE DI DESA PAKATTO, KABUPATEN GOWA Azniah Syam; Indra Dewi; Firawati, Firawati; A. Rizki Amelia; Asriah Syam; Zamli, Zamli
J-ABDI: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Vol. 4 No. 8: Januari 2025
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53625/jabdi.v4i8.9546

Abstract

Tujuan pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah meningkatkan literasi dan keterampilan ibu menyusui di Desa Pakatto melalui penerapan teknologi Mommy-Be. Meningkatkan durasi pemberian ASI dan menjamin bayi mendapatkan ASI Eksklusif sebagai dasar pemenuhan gizi optimal bayi dalam pengurangan potensi stunting di Desa Pakatto. metode pelaksanaan kegiatan penerapan Mommy-Be dalam konteks pengabdian kepada masyarakat adalah Sosialisasi, Pelatihan, Penerapan Teknologi,Pendampingan dan Evaluasi, dan Keberlanjutan Program. Kegiatan sosialisasi, pelatihan, konseling, dan pendampingan intensif memberikan dampak positif terhadap pemahaman ibu menyusui mengenai pentingnya ASI eksklusif dan pengoperasian teknologi pendukung. Evaluasi menunjukkan adanya peningkatan pemahaman, namun masih ada ruang untuk perbaikan, khususnya dalam hal peningkatan partisipasi forum diskusi dan optimalisasi fitur aplikasi. Program ini juga berhasil memperkuat peran kader kesehatan dalam memberikan layanan berbasis teknologi, meskipun diperlukan pendampingan lanjutan untuk menjaga konsistensi layanan