Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

PROTOTYPE ALAT MONITORING PENYIRAMAN TANAMAN BERBASIS IOT (STUDI KASUS : TANAMAN CABAI) Aulia, Rizky; Mahmudin, Mahmudin
JURNAL TEKNIK INFORMATIKA UNIS Vol. 12 No. 1 (2024): Jutis (Jurnal Teknik Informatika)
Publisher : Universitas Islam Syekh Yusuf

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33592/jutis.v12i1.4655

Abstract

Suatu teknologi dibuat pada dasarnya untuk memberikan manfaat bagi penggunanya. Salah satunya adalah teknologi dibidang perkebunan, keterlambatan dalam penyiraman merupakan salah satu masalah umum yang sering terjadi. Pada saat ini penyiraman tanaman cabai masih dilakukan menggunakan cara manual, dimana petani harus menggunakan teko penyiraman kemudian berkeliling kebun cabai dan menyiramnya dengan menggunakan teko penyiram. Begitupun dengan sumber pengaitan, dimana setiap hari petani harus menempuh jarak yang cukup jauh untuk mengambil air di sumber pengairan, petani pun tidak menyadari jika tanaman mengalami keterlambatan dalam penyiraman akan berpengaruh terhadap produksi buah yang dihasilkan. Maka daripada itu dibuat lah sebuah Perancangan Alat Monitoring Penyiraman Tanaman Dengan Metode Prototipe Berbasis Iot Pada Tanaman (Studi Kasus Tanaman Cabai) yang bertujuan agar tanaman cabai tidak mengalami keterlambatan dalam penyiraman tanaman sehingga petani hanya perlu mengawasi kegiatan alat tersebut dan mengontrol air pada penampungan, hasil pengujian pada aplikasi bekerja dan sesuai dengan yang diinginkan oleh penulis
Pembelajaran Terpadu Menulis Daftar Perkalian Menggunakan Metode Model melalui Bahan Ajar Terbatas Rukman; Aulia, Rizky
Jurnal Pembelajaran Bahasa dan Sastra Vol. 3 No. 4 (2024): Juli 2024
Publisher : Raja Zulkarnain Education Foundation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55909/jpbs.v3i4.617

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: 1) kegiatan pembelajaran terpadu menulis daftar perkalian menggunakan metode model melalui bahan ajar terbatas; 2) hasil belajar menulis daftar perkalian menggunakan metode model melalui bahan ajar terbatas. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri 3 Parungpanjang, Kabupaten Lebak, Banten pada semester ganjil tahun ajaran 2023/2024. Populasi penelitian ini adalah para siswa kelas 6 SD Negeri 3 Parungpanjang yang mengikuti pembelajaran menulis daftar perkalian menggunakan metode model melalui bahan ajar terbatas. Mereka berjumlah 23 siswa. Sampel penelitian ini sebanyak 22 siswa yang dipilih secara random dari anggota populasi. Inilah beberapa perangkat pembelajaran. Pertama, bahan ajar terbatas yang berisi model daftar perkalian. Kedua, rencana pembelajaran yang mencakup tiga kegiatan yakni kegiatan awal, kegiatan inti, dan kegiatan akhir. Ketiga, instumen tes untuk kerja. Data proses pembelajaran terpadu menulis daftar perkalian menggunakan metode model melalui bahan ajar terbatas dikumpulkan menggunakan pedoman observasi. Observasi dilakukan atas hasil rekaman elektronik terhadap kegiatan belajar-mengajar. Data hasil belajar dikumpulkan menggunakan instrumen tes unjuk kerja. Tes disusun mengikuti prinsip objektif dan sistematis sehingga memenuhi syarat tes yang valid. Data proses pembelajaran terpadu menulis daftar perkalian menggunakan metode model melalui bahan ajar terbatas dianalisis secara kualitatif sedangkan data hasil belajar menulis daftar perkalian dianalisis menggunakan statistik deskriptif. Setiap data dan analisis data dilakukan validasi internal. Hasil penelitian: 1) proses pembelajaran terpadu terlaksana sesuai perencanaan; 2) hasil belajar menulis daftar perkalian menggunakan metode model melalui bahan ajar terbatas dapat mencapai skor baku 71,07.
The Role of Guardian Judges in Resolving Guardian Adhol Conflicts: Process and Outcome Analysis Anne, Chloe; Maulana, Fajar; Aulia, Rizky
Indonesian Journal of Islamic Law Vol. 5 No. 2 (2022): Indonesian Journal of Islamic Law
Publisher : Postgraduate Programme of UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35719/ijil.v5i2.2074

Abstract

This research explores the role of guardian judges in resolving guardian adhol conflicts in religious courts, with a focus on analyzing the decision-making process and the outcomes of the intervention. Through a qualitative approach using the case study method, data was collected through in-depth interviews with judges, related parties and community members, as well as direct observation in religious courts and analysis of legal documents. The findings show that the judge's intervention was effective in overcoming the objections of the nasab guardian who were not based on sharia, as well as increasing public trust in the religious courts as an institution that is fair and responsive to the needs of the people. However, a small portion of the community criticized this intervention for its lack of sensitivity to local customs. This research recommends improving a holistic approach that considers the local cultural context without sacrificing the basic principles of Islamic law, as well as developing better communication strategies to explain the legal basis for judges' decisions to the public.
ISOLASI, IDENTIFIKASI DAN ENUMERASI BAKTERI Salmonella spp. PADA HASIL PERIKANAN SERTA RESISTENSINYA TERHADAP ANTIBIOTIK Aulia, Rizky; Handayani, Tri; Yennie, Yusma
Bioma Vol. 11 No. 2 (2015): Bioma
Publisher : LPPM Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1158.202 KB) | DOI: 10.21009/Bioma11(2).2

Abstract

ABSTRACT Salmonella spp. is one of the bacteria that can contaminate fresh fishery products. Diseases that can be caused by the bacteria Salmonella spp. called salmonellosis. Salmonellosis disease can be treated with antibiotics. However, the use of antibiotics continually raises the emergence strains of Salmonella bacteria that are resistant to antibiotics. This study aims to determine the prevalence and number of bacteria Salmonella spp. on fishery products as well as the resistance of Salmonella spp. to antibiotics in Jakarta and Bogor. The number of samples fresh fishery products obtained by 45 samples consisting of: a) 25 samples derived from traditional markets, and b) 20 samples derived from modern market. Isolation performed with conventional method. Identification of Salmonella spp. used biochemical and serological test. Resistance of Salmonella to antibiotics testing using disc diffusion method. The results of the identification Salmonella spp. positive sample traditional market fresh fish as much as 9 samples (36%), whereas the modern market by 6 positive samples contaminated with Salmonella spp. (30%). The number of bacteria Salmonella spp. from traditional market is about: 3,0×100 – 1,1×103 APM/g; from modern market: 3,0×100 – 2,9×102 APM/g. Based on resistance testing of Salmonella spp. to antibiotics, this bacteria has the highest level of resistance to the antibiotic erythromycin types of 93.75%. Keywords: Salmonella spp., fishery, enumeration, resistant, antibiotic
HUBUNGAN ANTARA IKLIM SEKOLAH DENGAN KESADARAN DIRI PESERTA DIDIK KELAS IX DI MTSN 2 BANJAR Aulia, Rizky; Rachmah, Dwi Nur; Yuserina, Firdha
Jurnal Kognisia Vol 2, No 2 (2019): Oktober
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/jk.v2i2.1639

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi masih banyaknya terdapat peserta didik yang kurang sadar terhadap tanggung jawab mereka disekolah. Dampak paling parah yaitu adanya ketidakhadiran peserta didik sampai putus sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara iklim sekolah dengan kesadaran diri peserta didik kelas IX di MTsN 2 Banjar. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 134 peserta didik kelas IX di sekolah MTsN 2 Banjar. Metode analisis data menggunakan korelasi product moment dari Karl Pearson. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan skala iklim sekolah dan skala kesadaran diri. Hasil penelitian menunjukan korelasi 0,603 (p<0,05) artinya ada hubungan signifikan yang kuat dan positif antara iklim sekolah dengan kesadaran diri peserta didik kelas IX di MTsN 2 Banjar, artinya semakin tinggi iklim sekolah maka akan semakin tinggi kesadaran diri, sebaliknya jika semakin rendah iklim sekolah maka akan semakin rendah kesadaran diri. Dari hasil penelitian juga diketahui sumbangan efektif iklim sekolah dengan kesadaran diri adalah sebesar 36,4% sedangkan 63,6% lainnya adalah dari faktor-faktor lain yang tidak diteliti pada penelitian ini.
Pengaruh Kelekatan Relasi Ayah-Anak Terhadap Perkembangan Sosial Anak Usia Dini Wardani, Elia; Aulia, Rizky
Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini : Anaking Vol 2 No 2 (2024): Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini : Anaking
Publisher : LP2M STAI Al-Musaddadiyah Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37968/anaking.v2i2.598

Abstract

Keluarga adalah lingkup pertama yang memberi pengaruh pada berbagai aspek perkembangan anak, termasuk perkembangan sosial bagi anak. Dengan adanya keterlibatan ayah dalam proses pengasuhan, dapat menumbuhkan kasih sayang dan membantu perkembangan anak serta menjadikan ayah sebagai role model dan panutan bagi anak-anaknya.  Tujuan penelitian ini untuk melihat gambaran kelekatan ayah, perkembangan sosial serta pengaruh pengaruh kelekatan relasi ayah-anak terhadap perkembangan sosial anak usia dini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif korelasional, sampel penelitian ini adalah ayah peserta didik TK IT Asy-Syafi'iyah Leuwigoong yang berusia 4-6 tahun sebanyak 44 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket atau kuisioner, dokumentasi dan observasi. Teknik analisis data dengan bantuan program SPSS windows versi 22.0. Hipotesis penelitian adalah terdapat pengaruh kelekatan relasi ayah-anak terhadap perkembangan sosial anak usia dini. Hasil analisis data diperoleh thitung = 2,083 (Secure), 2,305 (Anxious), -1,030 (Avoidant) dengan taraf signifikan = 0.05 dan ttabel = 2,021. Hasil dari perhitungan tersebut menunjukkan thitung > ttabel (2,083 > 2,021) dan (2,305>2,021) untuk Secure dan Anxious, Maka dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh kelekatan relasi ayah-anak yang Secure ataupun Anxious terhadap perkembangan sosial anak usia dini, sedangkan untuk Avoidant (-1,030<2,021) maka dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat pengaruh kelekatan relasi ayah-anak Avoidant terhadap perkembangan sosial anak usia dini. Kata kunci: Kelekatan (Attachment), Perkembangan sosial anak
Penerapan Model Problem Based Learning dengan Pendekatan TPACK untuk Meningkatkan Keaktifan Belajar Peserta Didik Pada Mata Pelajaran Ekonomi Hidayanty, Nor; Aulia, Rizky; Rahmatullah, Muhammad
Gawi: Journal of Action Research Vol. 3 No. 2 (2023)
Publisher : Borneo Research and Education Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59329/gawi.v3i2.151

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi karena tingkat keaktifan belajar peserta didik yang masih cukup rendah. Peserta didik kurang menunjukkan partisipasi aktif di kelas, hanya sedikit yang merespons ketika guru mengajukan pertanyaan. Selain itu, guru kurang mengintegrasikan teknologi dalam proses pembelajaran, media dan metode pembelajaran yang digunakan oleh guru kurang bervariatif. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan keaktifan belajar peserta didik dalam proses pembelajaran di kelas. Penelitian ini menggunakan model Problem Based Learning dengan pendekatan TPACK. Penelitian in merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan sebanyak dua siklus. Setiap siklus dilaksanakan dalam dua pertemuan dengan empat tahap kegiatan yaitu, perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas XI-7 SD SMA Negeri 4 Banjarmasin yang berjumlah 36 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi, dan tes. Hasil penelitian pra siklus menunjukkan bahwa hasil rata-rata keaktifan peserta didik sebesar 48%, sedangkan pada siklus I memperoleh persentase 71.62% dan meningkat sebesar 80,21% pada siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan model Problem Based Learning dengan pendekatan TPACK dapat meningkatkan keaktifan belajar peserta didik.
Implementasi Model Pembelajaran Flipped Classroom Dengan Berbantuan Google Sites untuk Meningkatkan Aktifitas dan Hasil Belajar Ekonomi Siswa Rahmah, Auni Romera; Aulia, Rizky; Rahmatullah, Muhammad
Gawi: Journal of Action Research Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Borneo Research and Education Center

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59329/gawi.v4i2.166

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas XI-6 di SMA Negeri 4 Banjarmasin dengan menerapkan model pembelajaran Flipped Classroom berbantuan Google Sites. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas. Penelitian dilaksanakan pada dua siklus. Masing-masing siklus terdiri dari empat tahapan yaitu: tahap merencanakan tindakan, tahap pelaksanaan, tahap observasi, dan tahap refleksi serta menentukan rencana tindak lanjut dari tindakan yang telah dilakukan. Subjek penelitian adalah siswa kelas XI-6 SMA Negeri 4 Banjarmasin dengan jumlah 35 siswa dengan objek penelitian yaitu peningkatakan aktivitas  dan  hasil belajar  ekonomi  dengan  menerapkan  model pembelajaran  Flipped Classroom berbantuan Google Sites. Data aktivitas dan hasil belajar dihimpun berdasarkan hasil dokumentasi, observasi, catatan guru, tes, dan kuesioner. Analisis data menggunakan teknik deskriptif kualitatif. Hasil dari aktivitas belajar siswa siklus pertama adalah 2,11 dengan kategori Cukup Aktif, dan pada siklus kedua nilai aktivitas belajar siswa meningkat menjadi 2,71 dengan kategori Aktif. Hasil analisis hasil belajar ekonomi siswa pada siklus pertama mengalami kenaikan dengan hasil rata-rata nilai keselururan hasil belajar adalah 65,71, daya serap siswa sebesar 65,71%, dengan ketuntasan klasikal 68,57%, dan pada siklus  kedua  menjadi rata-rata nilai keseluruhan 75,71,  daya serap siswa  sebesar 75,71%, dan ketuntasan klasikalnya menjadi 88,57%. Hasil penelitian yang dilakukan didapatkan kesimpulan bahwa implementasi model pembelajaran Flipped Classroom berbantuan Google Sites meningkatkan aktivitas siswa dan hasil belajar ekonomi siswa kelas XI-6 SMA Negeri 4 Banjarmasin.
Utilization of Query Expansion Using Data Mining Method In Analyzing Documents on The Irama Nusantara Website Aulia, Rizky; Widodo, Agung Mulyo
Jurnal Ekonomi Teknologi dan Bisnis (JETBIS) Vol. 3 No. 11 (2024): JETBIS : Journal Of Economich, Technology and Business
Publisher : Al-Makki Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57185/jetbis.v3i11.156

Abstract

In Indonesia, many local websites, such as Irama Nusantara, hold valuable information related to music and culture. Although rich in data, the utilization of this information is still limited. This research aims to utilize query expansion techniques through data mining methods in analyzing data from the Irama Nusantara website. Data was collected from the Irama Nusantara website through a crawling process, resulting in 5404 entries covering audio, images and text. The analysis was conducted using Natural Language Processing (NLP) techniques starting with the preprocessing stage. Next, the K-Means algorithm was applied for clustering, and the Term Frequency-Inverse Document Frequency (TF-IDF) method was used for term weighting. Classification models were built using Support Vector Machine (SVM) and Naive Bayes for comparison. The analysis shows that the use of query expansion significantly improves the accuracy of information retrieval on the Irama Nusantara website. The method evaluation showed that SVM gave better results in terms of accuracy and precision compared to Naive Bayes. In addition, Principal Component Analysis (PCA) shows that 70-95% of the variance in the data can be explained by the resulting principal components, which signifies the efficiency of the applied method. This research not only provides a deeper insight into the patterns and trends in the analyzed data, but also contributes to the development of information technology in the field of culture in Indonesia. This research successfully developed an effective analysis model to utilize data from the Irama Nusantara website.
EKSPLORASI ETNOMATEMATIKA PADA MASJID SUNAN MURIA KUDUS Aulia, Rizky; Malasari, Putri Nur
Pedagogy: Jurnal Pendidikan Matematika Vol. 10 No. 3 (2025): Pedagogy : Jurnal Pendidikan Matematika
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/pedagogy.v10i3.6634

Abstract

Pandangan terhadap matematika yang bersifat abstrak, membuat sebagian besar siswa merasa kesulitan dalam mempelajarai matematika. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan konsep matematika pada desain Masjid Sunan Muria Kudus. Penelitian ini berada di Masjid Sunan Muria, Desa Colo, Kecamatan Dawe, Kudus, Jawa Tengah. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yang mengusung pendekatan etnografi. Data diperoleh melalui proses observasi, proses dokumentasi dan proses wawancara kepada Bapak Muhdi salah satu pengurus masjid dan Ibu Rina dari pamong budaya disbudpar Kudus. Peneliti menjadi instrument utama dalam penelitian ini. Analisis data menggunakan model Miles dan Huberman, yaitu tahap reduksi data, penyajian data dan penarikan Kesimpulan. Hasil temuan menunjukkan bahwa Masjid Sunan Muria menggabungkan konsep bangun datar, bangun ruang dan kesebangunan. Konsep bangun datar yang ditemukan berupa persegi, persegi panjang, setengah lingkaran, lingkaran dan belah ketupat, serta bangun ruang seperti setengah bola, bola, balok dan tabung. Penelitian ini dapat dimanfaatkan sebagai sumber belajar matematika secara realisitik dan melestarikan budaya melalui pendidikan.