Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Semantik

STRATEGI PENINGKATAN PROSES TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI UNIVERSITAS XYZ DOMAIN DELIVER AND SUPPORT (DS) FRAMEWORK COBIT 4.0 Budi Widjajanto; Nova Rijati; Desi Purwanti Kusumaningrum
Semantik Vol 2, No 1 (2012): Prosiding Semantik 2012
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (126.583 KB)

Abstract

Penelitian ini ditujukan untuk menganalisis serta merumuskan strategi peningkatan proses tata kelola teknologi informasi yang diterapkan pada Universitas XYZ, khususnya pada Domain Deliver and Support (DS). Metode analisis data dilakukan dengan menghitung Tingkat Kematangan (Maturity Level) masing-masing proses dalam Domain DS dan membandingkan antara current maturity dengan maturity level yang diinginkan untuk merumuskan strategi peningkatan masing-masing proses tersebut. Dari penelitian ini, diperoleh kesimpulan bahwa maturity level tata kelola teknologi informasi proses-proses TI pada Domain DS berdasarkan kerangka kerja COBIT 4.0 adalah 1 (AdHoc/Awal). Hal ini menunjukkan bahwa konsep tata kelola TIdomain DS tidak terdapat secara formal, pengelolaan lebih didasarkan atas kasus per kasus. Tata kelola TI tergantung pada inisiatif dan pengalaman dari tim manajemen TI. Pengukuran kinerja TI hanya berada pada fungsi TI.Kata kunci : Deliver and Support, Tata Kelola TI, Tingkat Kematangan
PERANCANGAN DECISION SUPPORT SYSTEM DENGAN MENGGUNAKAN METODE ANALITYCAL HERARKHI PROCESS UNTUK MENENTUKAN KREDIT RISK SCORING BAGI KELAYAKAN PEMBERIAN KREDIT USAHA RAKYAT Pujiono Pujiono Pujiono; Nova Rijati
Semantik Vol 1, No 1 (2011): Prosiding Semantik 2011
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (378.763 KB)

Abstract

Sejak satu dasawarsa belakangan ini, industri perbankan mengalami perkembangan yang cukup pesat, baik dari segi volume usaha, mobilitas dana masyarakat maupun pemberian kredit. Kondisi yang demikian mengharuskan industri perbankan harus lebih kreatif dan inovatif dalam mengembangkan, melayani dan memperoleh sumber-sumber dana baru. Seiring dengan misi BRI untuk melakukan kegiatan perbankanyang terbaik dengan mengutamakan pelayanan kepada usaha mikro, kecil dan menengah untuk menunjang peningkatan ekonomi masyarakat, maka pelayanan kepada usaha mikro melalui kupedes menjadi sangat penting dan harus terus menerus dilakukan pengembangan dan perbaikan untuk mencapai tujuan dari BRI tersebut, salah satunya adalah dengan pengambilan keputusan yang tepat, cepat dan akurat. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem pendukung keputusan yang mampu memberikan kemudahankemudahan bagi proses pengajuan kredit umum pedesaan dengan metode Analytic Hierarkhi Process(AHP), yang diharapkan dapat memberikan informasi yang cepat, tepat dan akurat guna pengambilan keputusan pemberian kredit serta jumlah realisasi kredit yang diajukan.Kata kunci : Analytic hierarchy process, perancangan DSS
Peta Layanan Informasi Publik Pada Website Pemerintah Kabupaten Di Jawa Tengah Budi Widjajanto; Yuliman Purwanto; Nova Rijati
Semantik Vol 3, No 1 (2013): Semantik 2013
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (235.125 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memetakan kondisi layanan informasi publik pada website pemerintah. Metode yang dilakukan adalah studi pustaka, dokumentasi dan observasi website Pemerintah Kabupaten Wonogiri, Cilacap, Kudus, Semarang, Pekalongan dan Kebumen sebagai sampel. Tujuan observasi adalah untuk mengidentifikasi layanan-layanan pada website pemerintah kabupaten berdasarkan tingkatan e-government, kualitas informasi dan ketersediaan konten informasi pubik pada website berdasarkan ketentuan Undang-Undang No. 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, serta melakukan diskusi terarah dengan pihak-pihak yang terkait. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 6 website pemerintah kebupaten masih bersifat “informatif” dan didukung dengan informasi yang berkualitas. Sedangkan konten informasi publik berdasarkan UU No.14/2008 pada situs pemerintah kabupaten di Jawa Tengah adalah 43%.
TINGKAT KEMATANGAN TATA KELOLA TEKNOLOGI INFORMASI UNIVERSITAS XYZ DOMAIN MONITOR AND EVALUATE (ME) FRAMEWORK COBIT 4.0 Nova Rijati; Budi Widjajanto; Dewi Agustini Santoso
Semantik Vol 2, No 1 (2012): Prosiding Semantik 2012
Publisher : Semantik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (101.035 KB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kematangan (maturity level) tata kelola teknologi informasi khususnya pada Domain Monitor and Evaluate (ME) dengan mengacu pada kerangka kerja COBIT 4.0. Perhitungan maturity level proses-proses pada domain ME dilakukan dengan cara menganalisis kuisioner dan hasil observasi terhadap pengelolaan teknologi informasi pada Universitas XYZ. Diketahui bahwa current maturity level domain ME berada pada level 1. Selanjutnya current maturity level tersebut dijadikan sebagai dasar dalam merumuskan strategi yang tepat untuk meningkatkan kapasitas proses tata kelola teknologi informasi domain ME, yakni pada level 3. Hasil dari penelitian ini berupa rekomendasi kegiatan yang harus dilakukan agar tingkat kematangan yang diinginkan (expected maturity level) tercapai, disertai dengan indikator pengukurannya.Kata kunci : Monitor and Evaluate (ME), Tingkat Kematangan , Tata Kelola TI