Claim Missing Document
Check
Articles

Found 33 Documents
Search

Kesiapan Keluarga Menghadapi Potensi Gempa Bumi di Kampung Mekarwangi Kecamatan Parongpong Widiyanti, Resa; Sudharmono, Untung
Jurnal Medika: Medika Vol. 4 No. 4 (2025)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkdg0x21

Abstract

Indonesia merupakan negara rawan gempa bumi, termasuk Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten Bandung Barat yang berada di sekitar Sesar Lembang. Sesar ini melintasi beberapa kecamatan, salah satunya Kecamatan Parongpong. Kampung Mekarwangi berada sekitar 1,5 km dari Sesar Lembang sehingga berpotensi terdampak apabila terjadi gempa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesiapsiagaan keluarga dalam menghadapi potensi gempa bumi di Kampung Mekarwangi Kecamatan Parongpong. Penelitian menggunakan desain deskriptif kuantitatif dengan teknik convenience sampling yang melibatkan 88 responden ibu rumah tangga di RW 09. Data dikumpulkan menggunakan lembar ceklis berdasarkan pedoman kesiapsiagaan bencana BNPB dan dianalisis secara univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesiapsiagaan keluarga dalam menghadapi potensi gempa bumi masih tergolong rendah, dengan tingkat kesiapan sebesar 57,2%. Sebagian besar responden belum sepenuhnya menerapkan langkah mitigasi, seperti mengamankan perabot, menyiapkan kebutuhan darurat, menyepakati titik berkumpul, dan mengikuti latihan evakuasi yang benar. Namun, sebagian responden telah menunjukkan perilaku aman dasar, seperti mematikan sumber listrik dan gas serta mengetahui jalur evakuasi. Kesimpulannya, diperlukan peningkatan edukasi dan pelatihan mitigasi bencana secara berkelanjutan untuk meningkatkan kesiapsiagaan keluarga di wilayah rawan gempa.
KAPASITAS PENANGANAN CEDERA DENGAN BALUT BIDAI PASCA EDUKASI GEMPA PADA IBU-IBU KAMPUNG MEKARWANGI Alexander, Vladimir Christopher; Sudharmono, Untung
PREPOTIF : JURNAL KESEHATAN MASYARAKAT Vol. 9 No. 3 (2025): DESEMBER 2025
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/prepotif.v9i3.52127

Abstract

Indonesia merupakan negara rawan gempa bumi karena terletak di pertemuan tiga lempeng tektonik utama. Posisi geografis ini menempatkan Indonesia sebagai daerah rawan bencana termasuk gempa bumi. Gempa bumi menyebabkan krisis kesehatan seperti cedera, sehingga keterampilan pertolongan pertama seperti balut bidai penting dimiliki oleh masyarakat di daerah rawan bencana. Penelitian ini bertujuan menilai efektivitas pelatihan balut bidai dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu-ibu di Kampung Mekarwangi, Desa Karyawangi, Kabupaten Bandung Barat. Desain penelitian menggunakan quasi-eksperimental dengan rancangan pretest–posttest tanpa kelompok kontrol dan melibatkan 88 responden yang dipilih melalui teknik convenience sampling. Pengukuran pengetahuan dilakukan menggunakan kuesioner 12 item benar-salah, sedangkan keterampilan di evaluasi menggunakan 11 langkah praktik balut bidai yang mengacu pada prosedur pembidaian yang dikeluarkan oleh Palang Merah Indonesia. Hasil menunjukkan bahwa sebelum pemaparan hampir seluruh responden memiliki tingkat pengetahuan rendah (97,7%), sedangkan setelah pemaparan terjadi peningkatan signifikan menjadi (71,6%) berada pada kategori baik dan (28,4%) pada kategori sangat baik. Uji marginal homogeneity dan Wilcoxon Singed Rank Test menunjukan peningkatan signifikan (p < 0,05). seluruh responden (100%) menunjukkan peningkatan skor pengetahuan setelah pelatihan. Tingkat keterampilan peserta secara umum berada pada kategori sedang yaitu (58.0%) menunjukkan bahwa sebagian besar ibu ibu telah memahami langkah-langkah dasar balut bidai meskipun masih memerlukan latihan lanjutan untuk penyempurnaan. Pemaparan balut bidai efektif dalam meningkatkan kapasitas pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap penanganan cedera. Edukasi berbasis komunitas dengan pendekatan partisipatif dan praktik langsung berperan penting dalam memperkuat kesiapsiagaan masyarakat terhadap situasi darurat pascabencana
Kapasitas Penanganan Luka Pasca Pendidikan Bencana Ibu Rumah Tangga Di Desa Karyawangi Amelia, Tuarissa Novalinda; Sudharmono, Untung
Journal of Innovative and Creativity Vol. 5 No. 3 (2025)
Publisher : Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/joecy.v5i3.5236

Abstract

Cedera luka luar merupakan kondisi yang sering terjadi dalam situasi darurat, namun banyak keluarga masih belum memiliki pengetahuan dan keterampilan dasar untuk memberikan pertolongan pertama secara tepat, terutama di wilayah rawan bencana seperti Desa Karyawangi. Penelitian ini bertujuan menilai efektivitas pelatihan melalui pemaparan materi pertolongan pertama pada luka luar dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan ibu rumah tangga. Desain penelitian menggunakan pre-eksperimental one group pretest–posttest dengan 88 responden, menggunakan instrumen kuesioner pengetahuan dan lembar observasi keterampilan. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan (p < 0,001); peserta yang semula berada pada kategori pengetahuan rendah dan sedang meningkat menjadi baik dan sangat baik, sementara keterampilan menunjukkan hasil kuat dengan 43,2% peserta berada pada kategori “Sangat Baik” dan 37,5% pada kategori “Baik”, menandakan kemampuan peserta dalam menerapkan langkah pertolongan pertama secara tepat dan konsisten. Berdasarkan temuan ini, disarankan agar pemerintah desa bekerja sama dengan Puskesmas dan organisasi masyarakat menyelenggarakan pelatihan pertolongan pertama secara berkala serta, bila memungkinkan, menyediakan alat-alat P3K di titik strategis seperti kantor RT, RW, atau Posyandu.