Claim Missing Document
Check
Articles

Manajemen Kurikulum dan Implementasi Education For Sustainable Development Pada Perguruan Tinggi Michelia Ningrum; Enung Hasanah
Didaktis: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Vol 21, No 2 (2021)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30651/didaktis.v21i2.7135

Abstract

Pendidikan dan pembelajaran berkualitas yang bertujuan untuk pembangunan berkelanjutan tidak dapat diraih hanya dengan solusi teknologi, regulasi politik atau pengembangan finansial. Lebih dari itu, akademisi memerlukan kurikulum kusus yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas daya pendidikan yang mengarah pada pembangunan berkelanjutan. Education for Sustainable Development (ESD) adalah upaya mendorong masyarakat untuk secara konstruktif dan kreatif dalam menghadapi tantangan global serta menciptakan masyarakat yang tangguh dan berkelanjutan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seperangkat kriteria kurikulum pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan dalam kurikulum pendidikan tinggi. Penelitian ini mengungkapkan urgensi terhadap pola jalannya sistem pendidikan yang kurang memperhatikan pendidikan berkelanjutan secara intens. Penelitian ini mencari literatur untuk bukti langsung dan tidak langsung tentang pentingnya managemen kurikulum yang berbasis education for sustainable development  beserta implementasinya. Penilaian kepastian ini menggunakan pendekatan garding of recommendations, assessment, development and evaluation yang nantinya akan menghasilkan rekomendasi berdasarkan hasil implikasi yang sudah ada, antara manfaat dan kerugiannya.
PERKEMBANGAN MORAL SISWA SEKOLAH DASAR BERDASARKAN TEORI KOHLBERG Enung Hasanah
JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia) Vol 6, No 2 (2019): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (296.287 KB) | DOI: 10.21831/jipsindo.v6i2.28400

Abstract

Teori Kohlberg dikenal sebagai teori yang mengukur tingkatan moral seseorang. Penelitian bertujuan untuk mengukur tingkat perkembangan moral siswa SD yang berusia antara 11-12 tahun, berdasarkan tahapan perkembangan teori Kohlberg. Penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa anak-anak SD yang berusia 11-12 tahun secara umum termasuk dalam tahap pra konvensional tahap ½ yang dominan diikuti tahap 2 dan 2/3, yang cenderung  melakukan sesuatu kegiatan bukan karena membutuhkan hasil melainkan karena takut dihukum.
MANAJEMEN PENGELOLAAN KELAS UNTUK MENUMBUHKAN RASA PERCAYA DIRI SISWA SEKOLAH DASAR Atik Widyaningrum; Enung Hasanah
JURNAL KEPEMIMPINAN DAN PENGURUSAN SEKOLAH Vol 6, No 2 (2021): JURNAL KEPEMIMPINAN DAN PENGURUSAN SEKOLAH
Publisher : STKIP Pesisir Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34125/kp.v6i2.614

Abstract

Manajemen pengelolaan kelas oleh guru merupakan salah satu faktor eksternal yang sangat berpengaruh terhadap tingkat keberhasilan pembelajaran seorang siswa. Manajemen pengelolaan kelas yang kreatif dan inovatif memiliki peluang untuk memantik dan menumbuhkan rasa kepercayaan diri siswa. Oleh karena itu, terdapat keterkaitan yang erat antara manajemen pengelolaan kelas dengan penumbuhan rasa percaya diri siswa. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada guru dalam meningkatkan kreativitas dan inovasinya terhadap manajemen pengelolaan kelas, supaya dapat menumbuhkan dan membentuk rasa percaya diri siswa khususnya siswa SD yang merupakan usia emas untuk membentuk kepribadian anak. Melihat begitu pentingnya memiliki rasa kepercayaan diri yang besar untuk bisa tampil di depan umum tanpa gugup yang berlebihan. Hal itu perlu dilatih dan dibiasakan sejak dini, salah satunya melalui manajemen pengelolaan kelas oleh guru. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif yaitu suatu proses analisis data yang dilakukan melalui tahap studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pentingnya peran seorang guru dalam mengelola kelas untuk memantik tumbuh dan berkembangnya rasa kepercayaan diri siswa. Hal itu dapat dilakukan seorang guru sesuai dengan tingkat kreativitas dan inovasi masing-masing guru. Semakin tinggi tingkat kreativitas dan inovasi seorang guru dalam mengelola kelas, maka semakin besar pula peluang dan progres siswa dalam membangun rasa percaya dirinya. Kata Kunci: manajemen, pengelolaan kelas, rasa percaya diri siswa, kreativitas, inovasi.
PERAN KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DALAM UPAYA MENGEMBANGKA PROFESIONALISME GURU Sri Indriani; Enung Hasanah
JURNAL KEPEMIMPINAN DAN PENGURUSAN SEKOLAH Vol 6, No 1 (2021): JURNAL KEPEMIMPINAN DAN PENGURUSAN SEKOLAH
Publisher : STKIP Pesisir Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34125/kp.v6i1.571

Abstract

The principal is a strategic element strengthening the professional quality of reachers ini improve the quality of education in an institution that has a direct impact on learning. However, this is not supported by professional teachers, and teacher are still have standards that have been set even more so those in eastem areas that still have lack of professional education personnel with a very low number of teaching staff as well as the mismatch of the available aducation personnel with the subjects is still lacking. Therefore, the aim of this research is to examine the leadership roles of the principal in the effort develop teacher professionalism. This method uses literature review or litearture research, which is to study literature books that are in accordance with the teory discussed in the scope principal leadership and also analyzes scientific articles cited with using spinger link and google scholar. The results is showed that the role of leadership the principal by providing guidance, motivation and supervisioan, they are can improve professionalism of teachers in work which can have implication for learing process. Leadership principals in an effort to develop teachers professionalism can be done through, such as : 1) teacher attend training and seminars, 2) join to workshops or activities like KKG/MGMP/MGBK are used in designing or developing a learing curriculum and learing media.
METODE PEMBELAJARAN UNTUK MENINGKATKAN DAYA SERAP MAHASISWA Nurmavita Putri Lianingsih; Enung Hasanah
Kuttab : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam Vol 6, No 1 (2022): Kuttab : Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Publisher : Universitas Islam Lamongan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30736/ktb.v6i1.813

Abstract

Abstract: The Covid-19 pandemic requires the learning process to be carried out online. Online learning is a new thing for students in Indonesia. This study aims to explore learning methods that can increase student absorption. The research method uses qualitative methods. Several methods at Ahmad Dahlan University are one way to increase student absorption; in addition to the blended learning method in several study programs at the university, group activities will make students more active in the assigned tasks. Intense communication between lecturers and students can effectively improve students' absorption ability. Student activity and student participation are essential in the learning process in the classroom, significantly increasing absorption more optimally. Abstrak: Pandemi Covid-19 mengharuskan proses pembelajaran dilakukan secara daring. Hal ini termasuk hal baru bagi mahasiswa di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi metode pembelajaran yang dapat meningkatkan daya serap mahasiswa. Metode penelitian menggunakan metode kualitatif. Beberapa metode di Universitas Ahmad Dahlan menjadi salah satu cara untuk meningkatkan daya serap mahasiswa, selain itu metode blended learning pada beberapa program studi di universitas, aktivitas kelompok akan membuat mahasiswa semakin aktif dalam  tugas yang diberikan. Komunikasi Dosen dan Mahasiswa yang intens dapat meningkatkan kemampuan daya serap mahasiswa lebih efektif. Keaktifan Mahasiswa dan keikutsertaan Mahasiswa sangat penting dalam proses pembelajaran di kelas terutama untuk peningkatan daya serap lebih optimal.
Manajemen Pembelajaran Bahasa Inggris dalam Meningkatkan Hasil Belajar Siswa saat Pandemi Covid-19 di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta Mashuri Mashuri; Enung Hasanah
Diglosia: Jurnal Kajian Bahasa, Sastra, dan Pengajarannya Vol 4 No 2 (2021)
Publisher : Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (730.85 KB) | DOI: 10.30872/diglosia.v4i2.174

Abstract

The purpose of this study was to determine the effectiveness of distance learning during the Covid-19 pandemic in the management of English learning and to improve student achievement at SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta. The research approach used is descriptive qualitative, with data collection techniques through interviews and observations. The research subjects were English teachers and deputy principals of SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta. The results of the study are as follows. First, English education planning is prepared based on subjects, competency standards, basic competencies, learning objectives, teaching modules, procedures, time allocation, learning activities, learning resources/equipment, and evaluation of distance education students' learning outcomes during the Covid- 19. Second, the implementation of education that the teacher is trying has been guided by the latest updated syllabus and online learning implementation plan. English teachers have practised innovative education during the Covid-19 pandemic, such as Google Classroom, Zoom, WhatsApp, and many more. Distance learning that the teacher applies is to open lessons, deliver modules or teaching materials two days before learning activities occur, and discuss learning with students where learning is student-centred. The educational process places more emphasis on the cognitive and psychomotor domains. Third, learning assessment uses pre-test and post-test when online education takes place. The evaluation method used in learning applies direct observation, carries out tests/exercises at the end of the lesson so that the teacher knows the weaknesses and measurements of each student. Learning support facilities at Muhammadiyah 3 High School Yogyakarta are equipped with a language laboratory to facilitate the implementation of learning English more effectively.
KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENGEMBANGKAN KREATIVITAS DAN INOVASI PEMBELAJARAN GURU PADA MASA COVID-19 Putri Tobing; Enung Hasanah
Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME) Vol 7, No 2 (2021): Jurnal Ilmiah Mandala Education (JIME)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pendidikan Mandala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36312/jime.v7i2.1789

Abstract

Kreativitas meliputi hasil yang baru. Secara umum kreatifitas guru memiliki fungsi utama yaitu membantu menyelesaikan pekerjaannya dengan cepat dan efisien. Adapun pentingnya kreativitas guru dalam pembelajaran antara lain: (1) Kreatifitas guru berguna dalam transfer informasi lebih utuh, (2) Kreatifitas guru berguna dalam merangsang siswa untuk lebih berpikir secara ilmiah, (3) Produk kreatifitas guru akan merangsang kreatifitas siswa. Adanya guru kreatif yang terus menerus akan timbul inovasi dalam pembelajaran. Tujuan mengembangkan kreatifitas dalam mengembangkan pembelajaran yang inovasi untuk mendeskripsikan dan menganalisa pelaksanaan proses pembelajaran yang lebih kreatif dan inovatif. Peran kepala sekolah dalam mengembangkan kreativitas guru di SDN Napabalano adalah 1) kepala sekolah yang memenuhi kebutuhan guru; 2) Kepala sekolah  adalah dengan adanya pendampingan (guru tua dan guru muda); 3) kepala sekolah mengadakan kegiatan (training, workshop) terkait penggunaan teknologi dan kegiatan lainnya untuk mengembangkan pembelajaran guru khususnya di masa pandemic covid-19 saat ini. 4) kepala sekolah melaksanakan evaluasi dan selalu diikuti oleh kegiatan tindak lanjut terhadap hasil evaluasi.
Work Satisfaction Level of Private School Teachers in Yogyakarta Indonesia Enung Hasanah; Suyatno Suyatno; Tugino Tugino; Syahid Ali
Randwick International of Social Science Journal Vol. 1 No. 3 (2020): RISS Journal, October
Publisher : RIRAI Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47175/rissj.v1i3.107

Abstract

This article aims to explore the level of teacher job satisfaction based on external factors, namely organizational policy factors, availability of promotion opportunities, and direct supervisor supervision. Participants in this study were 216 Muhammadiyah high school teachers in the Special Region of Yogyakarta, Indonesia, consisting of 79 men and 137 women. They become participants in this research voluntarily and are determined randomly. The data collection method was carried out by the teachers filling out the survey instruments deliberately. The data that has collected, then we process it using descriptive quantitative data processing techniques using SPSS 25. The results show that 1). The level of teacher job satisfaction from the aspect of organizational policy has a dominant distribution in the very high category (79.6%), in the high category was 16.7%, in the medium category was 3.2%, while those in the low category were as much as 0.5% ; 2) The level of teacher job satisfaction regarding supervision was included in the very high category (89.8%), in the high category was 18.3%, in the medium category was 0.9%, and in the low category were as much as 0.9%; 3) The level of teacher satisfaction on aspects of promotion opportunity has a dominant distribution in the very high category (81%), in the high category was 11.1%, in the medium category was 7.4%, and in the low category were as much us 0.5%. These results indicate that the level of job satisfaction of teachers at SMA Muhammadiyah in Yogyakarta Indonesia is at a very high level of satisfaction. In the future, further research is needed regarding the level of teacher job satisfaction from various other factors, both internal and external, to obtain a more comprehensive picture.
Peningkatan aktivitas belajar melalui implementasi media virtual laboratorium kimia pada masa pandemi covid-19 Firdiawan Ekaputra; Enung Hasanah
Tajdidukasi: Jurnal Penelitian dan Kajian Pendidikan Islam Vol 11, No 1 (2021)
Publisher : Muhamadiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47736/tajdidukasi.v11i1.348

Abstract

Tujuan ini untuk mendeskripsikan peningkatan aktivitas belajar peserta didik kelas XI materi asam basa SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta melalui implementasi media laboratirum virtual kimia pada masa Covid-19. Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dan dilakukan sebanyak dua siklus. PTK ini menggunakan teknik pengumpulan data berupa catatan lapangan, dokumentasi, dan observasi partisipatif, Untuk mengumpulkan data, PTK ini menggunakan dua jenis instrumen yaitu catatan lapangan dan lembar onservasi partisipatif. Semua data yang berhasil dikumpulkan, dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan media laboratorium virtual kimia dapat meningkatkan aktivitas belajar kimia peserta didik kelas XI MIPA 8 SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta Tahun Pelajaran 2020/2021 yang ditunjukkan dengan adanya peningkatan persentase rerata aktivitas belajar kimia sebanyak 15,07%.
Supervisi akademik sebagai upaya meningkatkan kemampuan guru dalam melaksanakan program BDR (Belajar Dari Rumah) di SD Muhammadiyah Kleco 1 Yogyakarta Hindun Yafa Chotijah; Enung Hasanah
Tajdidukasi: Jurnal Penelitian dan Kajian Pendidikan Islam Vol 10, No 2 (2020)
Publisher : Muhamadiyah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47736/tajdidukasi.v10i2.324

Abstract

Adaptasi kegiatan belajar mengajar (KBM) dalam masa pandemi covid 19 dilakukan dengan sistem Belajar dari Rumah (BDR). Sistem ini tentu berbeda dengan pembelajaran saat normal yang membutuhkan berbagai persiapan sarana, prasarana, administrasi dan strategi. Guru menjadi subjek utama yang sangat menentukan keberhasilan KBM saat Pandemi ini. Banyak guru yang belum memiliki kesiapan terutama dalam penguasaan teknologi dan mendesain pembelajaran yang interaktif. Memperhatikan hal ini diperlukan suatu evaluasi bagi para guru melalui supervisi yang sitematis melalui penlitian tindakan sekolah (PTS). Dalam PTS ini mengambil subyek para guru SD Muhammadiyah I Kleco yang berjumlah 17 orang. PTS dilakukan dalam dua siklus. Data diperoleh dari wawancara dan pengamatan kegiatan belajar mengajar. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan guru mengalami peningkatan di siklus II dengan predikat baik di semua komponen. Kesimpulan dari penelitian tindakan sekolah ini adalah Supervisi akademik dapat meningkatkan kemampuan guru dalam melaksanakan BDR.