Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search
Journal : Journal Computer Science and Informatic Systems : J-Cosys

PENENTUAN PASIEN KEMOTERAPI DENGAN MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING Kurnia Wulan Suci; Budi Sutomo; Adie Syaputra
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 1, No 2 (2021): J-Cosys - September 2021
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (82.434 KB) | DOI: 10.53514/jc.v1i2.53

Abstract

Penulisan ini menjelaskan tentang penentuan pasien kemoterapi dengan menggunakan metode forward chaining, serta metode OOSE sebagai tahapan tahapan apa saja yang akan dilakukan, dan pemrograman ini berbasis website. Kemoterapi merupakan cara pengobatan tumor dengan memberikan obat pembasmi sel kanker, yang diminum ataupun diinfuskan ke pembuluh darah. Obat kemoterapi akan menyebar ke seluruh jaringan tubuh, dan dapat membasmi sel-sel kanker yang sudah menyebar luas di seluruh tubuh. Ketika pasien akan di lakukan kemoterapi, pasien harus memenuhi beberapa syarat tertentu. Pengambilan keputusan layak atau tidaknya pasien untuk di kemoterapi harus melalui prosedur yang panjang dan lama. Oleh karena itu diperlukan adanya sistem yang dapat membantu dokter dalam pengambilan keputusan kemoterapi agar lebih cepat. Metode Forward Chaining memiliki konsep logika yang sama dengan dokter pada saat pengambilan keputusan penentuan pasien kemoterapi karena berbasis if-then. Untuk memperoleh kesimpulan digunakan metode forward chaining untuk menentukan pasien layak atau tidaknya untuk di kemoterapi, tanpa harus menunggu dokter untuk menentukan pasien layak atau tidaknya untuk dikemoterapi.
PENERAPAN METODE CERTAINTY FACTOR UNTUK DIAGNOSA PENYAKIT TANAMAN SINGKONG PADA PT. BW TULANG BAWANG Rengga Adinata; Sita Muharni; M Adie Syaputra
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 2, No 1 (2022): J-Cosys - Maret 2022
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (15.613 KB) | DOI: 10.53514/jc.v1i1.48

Abstract

Singkong atau ubi kayu merupakan pohon tropika dan subtropika. Di indonesia singkong menjadi salah satu olahan pangan karena karbohidratnya dan dapat dijadikan keripik, produksi hasil pertanian singkong merupakan produksi terbesar dan memiliki potensi sebagai bahan baku yang penting. Penghasil singkong terbesar sendiri berada di lampung, akan tetapi kualitas singkong dinegara kita sangat menurun. Salah satu hal penyebab yang membuat kualitas singkong adalah penyakit yang menyerang tanaman ubi kayu atau singkong, dengan adanya permasalahan tersebut agar dapat membantu petani dalam menangani masalah maka perlu dibangun sebuah sistem dalam mendiagnosa penyakit tanaman singkong dengan menggunakan metode certainty factor. Sistem menggunakan metode certainty factor ini memilih gejala yang dialami pada tanaman singkong kemudian menggunakan nilai interprestasi, maka sistem akan menghasilkan diagnosa penyakit tersebut. Hasil uji coba aplikasi ini sistem mampu mengidentifikasi jenis penyakit.
PENERAPAN METODE FUZZY C-MEANS UNTUK PENENTUAN KOMPETENSI MAHASISWA DI STMIK DHARMAWACANA METRO Nurul Astika Ningrum; Muhammad Adie Syaputra
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 2, No 1 (2022): J-Cosys - Maret 2022
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53514/jc.v2i1.289

Abstract

Kompetensi mahasiswa menjadi suatu pertimbangan bagi dosen ataupun mahasiswa sendiri untuk menentukan bidang atau peminatan dalam menyusun tugas akhir. Oleh sebab itu, mengetahui kompetensi mahasiswa menjadi suatu kajian yang menarik untuk diteliti. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kompetensi mahasiswa melalui metode Fuzzy C-Means dengan memanfaatkan data yang dimiliki mahasiswa di STMIK Dharma Wacana Metro. Metode penelitian menggunakan clustering Fuzzy C-Means dengan menghitung jarak data ke pusat Centroid menggunakan rumus Euclidean Distance. Populasi data dalam penelitian ini adalah 350 mahasiswa semester 1-7 dengan mengambil data nilai mata kuliah Mobile Computing, Artificial Intelligence, Application Development, dan Enterprise Resourcing Planning. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 126 data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 126 sampel yang terdiri dari 63 mahasiswa program studi Teknik Informatika (TI) terdapat 16 mahasiswa dalam Cluster 1 (Sangat Rendah), 11 mahasiswa masuk kategori Cluster 2 (Rendah), 14 mahasiswa masuk kategori Cluster 3 (Sedang) dan 22 Mahasiswa masuk Cluster 4 (Tinggi). Kemudian dari 63 mahasiswa Sistem Informatika (SI) terdapat 22 mahasiswa masuk pada Cluster 1 (Sangat Rendah), 17 mahasiswa masuk Cluster 2 (Rendah), 16 mahasiswa masuk cluster 3 (Sedang), dan 8 mahasiswa masuk pada Cluster 4 (Tinggi)
PENERAPAN METODE FORWARD CHAINING UNTUK MENDIAGNOSA KEKURANGAN VITAMIN PADA MANUSIA (APOTIK SARI WARAS) Ade Indriani; Budi Sutomo; Muhammad Adie Syaputra
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 1, No 2 (2021): J-Cosys - September 2021
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (3429.128 KB) | DOI: 10.53514/jc.v1i2.69

Abstract

Metode forward chaining dipilih karena metode ini menentukan vitamin apa yang dibutuhkan oleh tubuh oleh tubuh yang berpengaruh pada daya tahan tubuh, kemudian dilanjutkan dengan proses pertanyaan (fakta-fakta) dengan gejala-gejala yang akan menyeleksi solusi terbaik dari sejumlah solusi, dalam hal ini solusi yang dimaksud adalah vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh berdasarkan faktor yang ditentukan. Jenis kekurangan vitamin yang terdapat dalam sistem pakar ini terdiri dari vitamin A,B (B1,B2,B3,B5,B6,B12),C,D,E dan K. Adapun masalah yang dapat dirumuskan yang nantinya akan mencocokan fakta-fakta, sehingga dapat merancang sebuah sistem pakar dengan menggunakan metode forward chaining untuk menentukan kepakaran proses kekurangan vitamin serta bagaimana penerapan metode forward chaining untuk membantu dalam pengambilan kepakaran proses dalam kekurangan vitamin dalam tubuh. Dengan adanya sistem pakar berbasis website ini, bisa mempermudah orang mendapatkan pelayanan informasi diagnosa kekurangan vitamin pada tubuh untuk pencegahan awal sebelum orang datang ke dokter spesialis, karena konsultasi menggunakan sistem pakar dapat dilakukan kapan dan dimana saja,serta lebih efisien waktu.
Rancang Bangun Aplikasi Pengenalan Huruf Untuk Anak Usia Dini Berbasis Android Febri Bayu Prasetiyo; Ridwan Yusuf; Muhammad Adie Syaputra
Journal Computer Science and Information Systems : J-Cosys Vol 1, No 1 (2021): J-Cosys - Maret 2021
Publisher : STMIK Dharma Wacana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (887.329 KB) | DOI: 10.53514/jc.v1i1.36

Abstract

Pendidikan anak usia dini adalah suatu upaya pembinaan yang di tujukan kepada anaksejak lahir sampai dengan usia enam tahun. Program pendidikan anak usia dini harussesuaikan dengan kebutuhan minat dan perkembangan anak. Dalam era sekarang ini anak-anakusia dini sudah mulai belajar mengeja dan membaca. Hal ini sangat dipenting karena merupakan dasar kita untuk mengetahui suatu informasi. Namun, pada umumnya aplikpengenalan huruf hanya menggunakan gambar dan teks. Dengan fasilitas android diharapkanak-anak dapat menangkap isi dari aplikasi yang dibangun. Dalam era sekarang ini anak-anak usia dini sudah mulai belajar mengeja dan membacHal ini sangat dipenting karena itu merupakan dasar kita untuk mengetahui suatu informasNamun, pada umumnya aplikasi pengenalan huruf hanya menggunakan gambar dan tekDengan fasilitas android diharapkan anak-anak dapat menangkap isi dari aplikasi ydibangun.