Claim Missing Document
Check
Articles

Found 24 Documents
Search

Perancangan Sistem Kontrol Suhu dan Monitoring Serta Kelembapan Kumbung Jamur Tiram Menggunakan Mist Maker Berbasis IoT (Internet of Thing) Abdul Harris; Chindra Saputra; Zulfi Karman; Pareza Alam Jusia
Jurnal Processor Vol 17 No 2 (2022): Processor
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33998/processor.2022.17.2.1231

Abstract

Salah satu jamur konsumsi yang bernilai gizi tinggi adalah Jamur tiram (Pleurotus sp). Kandungan gizi yang terdapat di dalam jamur tiram antara lain : serat 11,5%, protein 27%, karbohidrat 58%, lemak 1,6%, abu 0,3%, dan kalori sebesar 265 kalori. Suhu yang dibutuhkan dalam masa inkubasi jamur adalah antara 25-28o C dengan kelembapan sekitar 70%. Sedangkan pada masa pertumbuhan tubuh buah (masa produksi) suhu optimal setingkat 22-25o C dengan kelembapan 80-90%. Saat ini Untuk mengukur kelembapan dan suhu petani jamur masih menggunakan alat ukur hygrometer, namun untuk melihat angaka pengukuran harus masuk kedalam kumbung jamur tiram karena hygrometer harus diletakan di dalam kumbung. Bahkan kebanyakan petani jamur tidak menggunakan alat teknologi apapun, mereka hanya mengira – ngira saja suhu dan kelembapan yang ada didalam kumbung. Untuk menjaga nilai suhu masih alami atau tergantung pada cauaca sedangkan untuk menjaga kelembapan ruangan kumbung dilakukan dengan cara penyemprotan air pada lantai ruangan kumbung di pagi hari menggunakan selang. Agar suhu dan kelembapan terus terpantau serta dapat dikontrol maka dibuatlah sebuah sistem kontrol suhu dan monitoring serta kelembapan menggunakan mist maker berbasi IoT (Internet of Thing).
PROTOTYPE LOGIKA FUZZY INFERENCE SYSTEM PENENTUAN STATUS GIZI BERDASARKAN INDEKS MASSA TUBUH (IMH) MENGGUNAKAN METODE MAMDANI pareza alam jusia
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 10 No 1 (2016): JURNAL ILMIAH MEDIA SISFO
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengembangan Sistem Informasi Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat Universitas Dinamika Bangsa Afrizal Nehemia Toscany; Pareza Alam Jusia; M. Irwan Bustami; Chindra Saputra
Jurnal Ilmiah Media Sisfo Vol 16 No 2 (2022): Jurnal Ilmiah Media Sisfo
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33998/mediasisfo.2022.16.2.1215

Abstract

Salah satu tugas Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Dinamika Bangsaadalah mengkoordinir penelitian dan pengabdian dosen Universitas Dinamika Bangsa. Namun saat initerdapat beberapa masalah yang timbul akibat tidak diterapkanya sistem informasi, seperti kesulitan dalammencari data yang dibutuhkan untuk pengisian borang akreditasi. Hal ini dikarenakan penyimpanan berkasdi LPPM Universitas Dinamika Bangsa masih berupa banyak file yang mengakibatkan integritas data tidakterjamin dengan baik. Untuk itu, perlu diterapkannya sistem informasi yang dapat membantu dalammengelola dan memonitoring kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Penerapan sisteminformasi pada LPPM akan memberikan efek dan manfaat baik. Kesadaran akan hal ini membuat LPPMlebih fokus terhadap perkembangan lembaga tersebut dari segala hal. Tujuan dari penelitian ini adalahmengembangkan sistem informasi penelitian dan PkM pada LPPM Universitas Dinamika Bangsa. Untukmengembangkan sistem informasi dalam penelitain ini menggunakan metode Waterfall. Hasil daripenelitian ini adalah terbentuk sebuah sistem informasi,yang dimana sistem ini dapat mengelola data bukuajar, data HKI, data luaran lainnya, data pertemuan ilmiah, data publikasi, data penelitan, data PKM,verifikasi dan penilaian. Sistem ini telah diujicoba oleh peneliti dan hasilnya sistem dapat berjalan denganbaik sesuai dengan tujuannya.
RANCANGAN APLIKASI MENGHITUNG ZAKAT BERBASIS ANDROID Yeni ardandi; Amroni Amroni; Pareza alam jusia
Jurnal PROCESSOR Vol 9 No 3 (2014): Processor
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Zakat merupakan rukun ketiga dari rukun Islam dan merupakan suatu kewajiban bagi seluruh umat Islam.Sebagaimana diketahui bahwa masalah sering muncul ketika harus menghitung berapa zakat yang harus dikeluarkan karena terdapat beberapa penghitungan yang berbeda untuk masing-masing zakat.Oleh karena itu dibutuhkan sebuah aplikasi yang dapat memberikan pengetahuan serta mempermudah dalam menghitung jumlah zakat yang harus dibayarkan sesuai dengan ketentuan yang telah ada.Penulisan menyajikan pembahasan tentang pembuatan aplikasi penghitungan zakat khususnya pada perangkat mobile berbasis android. Dalam aplikasi ini akan dijelaskan tentang penghitungan zakat, yaitu zakat fitrah, zakat maal, zakat profesi, zakat perdaganggan, dan zakat pertanian. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat membantu pengguna agar lebih mempermudah dalam penghitungan jumlah zakat.Aplikasi ini dibuat dengan android studio, yang dilakukan dengan beberapa tahapan meliputi, perancangan aplikasi, perancangan struktur navigasi dan UML, serta perancangan tampilan untuk mempermudah dalam pembuatan aplikasi
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMBERIAN KREDIT PADA BANK BNI SYARIAH MIKRO CABANG KOTA JAMBI Ibnu Hisyam; Beny Beny; Pareza Alam Jusia
Jurnal PROCESSOR Vol 9 No 2 (2014): Processor
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan dalam teknologi semakin pesat, salah satunya adalah teknologi informasi. Teknologi informasi diyakini begitu cepat berkembang di berbagai kalangan masyarakat ataupun dilembaga keuangan. Media yang dapat mendukung penyajian teknologi informasi salah satunya yaitu komputer yang dapat menunjang berlangsungnya proses data secara cepat, tepat dan akurat. Dengan pemanfaatan komputer ini pengambilan keputusan dapat berlangsung cepat dan tepat. Proses penentuan siapa yang layak menerima Kredit masih dilakukan secara manual, sehingga kurang efisien dalam pelaksanaannya. Maka diperlukannya suatu sistem informasi untuk pengambilan keputusan. Sistem pendukung keputusan ini menggunakan metode AHP (Analytical Hierarchy Process) yang mana metode ini dapat membantu bank dalam memecahkan permasalahan yang terjadi pada bank tersebut, dan memberikan alternatif penyelesaian yang terbaik.
PERANCANGAN APLIKASI PERPUSTAKAAN BERBASIS SMS GATEWAY (STUDI KASUS : SMA NEGERI 2 KOTA JAMBI) Prima Eka Syam putri; Fachruddin Fachruddin; Pareza Alam Jusia
Jurnal PROCESSOR Vol 9 No 1 (2014): Processor
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perpustakaan di SMA Negeri 2 kota jambi merupakan perpustakaan sekolah menengah yang telah memiliki tenaga pengelola perpustakaan, memiliki jumlah koleksi buku sesuai standar, namun proses pelayanan ya ng dilakukan saat ini masih secara konvensional yaitu semua pendataannya masih ditulis dalam buku dan saat mencari data yang dibutuhkan haus membuka perhalaman buku, hal tesebut menyebabkan lambatnya proses pencarian data sebagai layanan sirkulasi ataupun pembuatan laporan, suatu perpustakaan juga membutuhkan suatu sistem untuk mengumpulkan data, menngelolah data, menyimpan data, melihat kembali data, dan menyalurkan informasi yang baik, salah satunyaadalah memiliki keakuratandata yang tinggi. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, usaha yang harus dilakukan perpustakaan adalah denngan memmanfaatkan teknologi informasi komputer besrta aplikasi sistem informasi perpustakaan lainnya disamping peningkatan sumber daya manusia dan peningkatan sistem. Oleh karena itu, perlu dibangun sebuah sistem yang dapat meminimalisasikan kekurangan tersebut, yaitu aplikasi perpustakaan, dengan apliksi perpustakaan melakukan penelusuran buku, pembuatan laporan, pendaftaran anggota dan proses sirkulasi
PERANCANGAN APLIKASI E-TICKETING PADA PO.CV. JAMBI TRANSPORT BERBASIS WEB Imam Rofi’i; Hendrawan Hendrawan; Pareza Alam Jusia
Jurnal PROCESSOR Vol 10 No 2 (2015): Processor
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Po.cv. jambi transport merupakan perusahaan transportasi darat yang sudah beroperasi sejak tahun 1986. Perusahaan ini memiliki dua puluh armada bus yang mampu mengantar ke jurusan padang, bukittinggi, painan, pesisir, jakarta dan bandung. Saat ini sistem penjualan tiket masih bersifat konvensional yaitu calon penumpang harus datang ke loket penjualan tiket untuk memesan dan membayar tiket. Setelah melakukan pemesanan penumpang diharuskan membayar uang muka sebesar sepuluh persen dari total harga tiket. Tujuan penelitian ini untuk menghasilkan aplikasi yang dapat membantu calon penumpang dalam melakukan pemesanan maupun pembayaran tiket dan juga dapat membantu pihak perusahaan dalam mendistribusikan tiket dan membuat laporan. Metodologi penelitian yang dilakukan pada penelitian ini adalah pengumpulan data, studi literatur, analisis data, perancangan perangkat lunak, kesimpulan, dan pembuatan laporan. Metode pengembangan sistem yang peneliti gunakan adalah metode waterfall. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah terbentuknya aplikasi e-ticketing yang dapat memenuhi tujuan penelitian. Kesimpulan yang di dapat adalah aplikasi e-ticketing dapat membantu calon penumpang dalam melakukan pemesanan Maupun pembayaran tiket dan dapat membantu pihak perusahaan dalam mendistribusikan tiket maupun pembuatan laporan yang dibutuhkan oleh pimpinan perusahaan.
FACE RECOGNITION MENGGUNAKAN METODE ALGORITMA VIOLA JONES DALAM PENERAPAN COMPUTER VISION Pareza Alam Jusia
Jurnal PROCESSOR Vol 11 No 1 (2016): Processor
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Deteksi wajah merupakan suatu cabang penelitian di bidang science dan teknologi yang mempelajari tentang penghitungan dan analisa data biologi yang terkait dengan karakteristik manusia, atau biasa disebut dengan nama biometric. Dalam penelitian ini mencoba teknik kombinasi dua metode dalam pengenalan wajah, yang pertama adalah metode untuk deteksi wajah dan yang kedua adalah metode untuk pengenalan wajah. Kedua metode tersebut adalah Viola Jones dan Principal Component Analysis (PCA). Kontribusi penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas pengenalan wajah dengan menggabungkan algoritma Viola Jones untuk menghilangkan background dan dengan menggunakan metode Principal Component Analysis untuk analisa wajahnya
PERANCANGAN MARKET BASKET ANALYSIS MENGGUNAKAN ASSOCIATION RULE UNTUK PENDUKUNG PROMOSI PADA SISTEM PENJUALAN SUN YOUNG CELL Rina Halim; Amroni .; Pareza Alam Jusia
Jurnal PROCESSOR Vol 12 No 1 (2017): Jurnal Processor
Publisher : LPPM Universitas Dinamika Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Organized sales transactions information processing is needed to provide an overview and analysis to support strategic decision making for the organization. This study aims to design Market Basket Analysis for sales system at Sun Young Cell as a sales transaction information processing application which can provide analytical results representing sales rates according to trends in certain product sales. The technique used is association rule that describes the patterns of transaction by using rules to support decision making process.
Presensi Perkuliahan Menggunakan Teknologi Beacon Bluetooth Low Energy Rahim, Abdul; Pareza Alam Jusia
The Indonesian Journal of Computer Science Vol. 12 No. 2 (2023): The Indonesian Journal of Computer Science
Publisher : AI Society & STMIK Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33022/ijcs.v12i2.3163

Abstract

Presensi perkuliahan merupakan kegiatan untuk pencatatan kehadiran mahasiswa dalam proses belajar mengajar. Diantara kendala dalam proses presensi perkuliahan di kelas adalah bagaimana memastikan bahwa presensi kehadiran memang benar dilakukan oleh mahasiswa yang berada di kelas perkuliahan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan teknologi beacon bluetooth low energy (ble) pada presensi perkuliahan dikelas. Beacon merupakan perangkat kecil yang memancarkan sinyal melalui bluetooth yang berisi informasi tertentu. Di penelitian ini penulis memanfaatkan perangkat smartphone milik dosen sebagai pemancar beacon dan perangkat mahasiswa sebagai pemindai beacon. Metode penelitian di penelitian ini meliputi analisis kebutuhan dan tuntutan dari pengguna, studi literatur mengenai teknologi bluetooth maupun beacon dan aplikasi presensi, serta perancangan dan uji coba. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa presensi menggunakan beacon ble yang dibuat dapat berjalan dengan baik dan presensi perkuliahan menjadi lebih praktis. Dengan memanfaatkan teknologi beacon ble, aplikasi yang dibuat dapat mendeteksi jarak antara perangkat dosen dan perangkat mahasiswa. Dengan aplikasi ini, dosen dapat mengetahui jarak antara dirinya dengan mahasiswa yang telah melakukan presensi