Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : JER

Dampak Keberadaan PT Hengjaya Mineralindo Terhadap Kondisi Sosial, Ekonomi dan Lingkungan Di Desa Tangofa Kabupaten Morowali Sulastri; Yohan, Yohan; Tope, Patta; Nurnaningsih, Nurnaningsih; Armin, Armin; Sabban, Yusrab Ardianto
Jurnal Economic Resource Vol. 8 No. 2 (2025): September - February
Publisher : Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Muslim Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57178/jer.v8i2.1822

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak keberadaan PT. Hengjaya Mineralindo terhadap kondisi sosial, ekonomi, dan lingkungan masyarakat Desa Tangofa, Kabupaten Morowali. Tipe penelitian yang digunakan adalah eksplanatori. Masyarakat desa Tangofa 339 kk sebagai populasi maka berdasarkan teknik penentuan sampel purposiveĀ  random sampling maka diperoleh sampel sebanyak 100 responden. Metode analisis yang digunakanĀ  adalah regresi logistik biner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial keberadaan PT. Hengjaya Mineralindo berpengaruh signifikan terhadap kondisi sosial, ekonomi, dan lingkungan masyarakat. Penelitian ini memiliki keterbatasan pada teknik sampling yang membatasi generalisasi hasil serta jangka waktu yang relatif singkat, sehingga belum mampu menjelaskan perubahan yang lebih detail dalam objek yang diamati. Untuk riset selanjutnya dapat mempertimbangkan penggunaaan metode pendekatan longitudinal dalam pelaksanaan penelitian. Program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dibidang pendidikan, pemerdayaan sosial serta lingkungan perlu memperkuat dan menjadi perhatian bagi pengawasan terhadap aktivitas pertambangan untuk mendukung pembangunan yang berkelanjutan di desa tangofa, kabupaten morowali.