Claim Missing Document
Check
Articles

ANALISIS PENGARUH UANG BEREDAR, SUKU BUNGA, DAN INFLASI TERHADAP PERTUMBUHAN KREDIT PERBANKAN DI INDONESIA SEBELUM DAN SESUDAH PANDEMI COVID-19 Mamuaja, Renso; Saerang, Ivonne S.; Tasik, Hizkia H.D.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 12 No. 03 (2024): JE. Vol. 12 No 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v12i03.57736

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh Uang Beredar Luas M2, Tingkat Suku Bunga, dan Tingkat Inflasi terhadap pertumbuhan Kredit Perbankan secara nasional di Indonesia sebelum dan sesudah pandemi Covid-19. Analisis yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda. Data yang diteliti merupakan data bulanan dari setiap variabel penelitian dari bulan Juli 2013 sampai Desember 2023 sebanyak 126 periode, dimana periode sesudah pandemi terhitung sejak periode bulan Maret 2020. Hasil penelitian ini menunjukkan Uang Beredar M2 berpengaruh positif terhadap pertumbuhan kredit perbankan baik sebelum dan sesudah pandemi. Tingkat Suku bunga berpengaruh positif terhadap pertumbuhan kredit perbankan baik sebelum dan sesudah pandemi. Tingkat inflasi berdampak negatif sebelum pandemi dan tidak berpengaruh signifikan sesudah pandemi terhadap pertumbuhan kredit perbankan. Kata Kunci : Kredit, Uang Beredar, Suku Bunga, Inflasi, Pandemi Covid-19
ANALISIS PENGARUH DANA PIHAK KETIGA (DPK) DAN NON PERFORMING LOAN (NPL) TERHADAP PENYALURAN KREDIT PADA PT. BANK SULUTGO Wibowo, Liya; Saerang, Ivonne S.; Pondaag, Jessy J.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 12 No. 03 (2024): JE. Vol. 12 No 3
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara parsial dan simultan pengaruh Dana Pihak Ketiga dan Non Performing Loan Terhadap Penyaluran Kredit Pada PT. Bank SulutGo. Jenis penelitian yang digunakan adalah asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Metode analisis menggunakan analisis regresi linear berganda serta uji t dan uji f sebagai pengujian hipotesis.  Populasi penelitian ini adalah laporan keuangan  PT. Bank SulutGo yang tersedia di website resmi bank sulutgo. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling yaitu menggunakan sampel dengan kriteria-kriteria tertentu, dan diperoleh data laporan keuangan bulanan dari tahun 2021-2023. Berdasarkan hasil analisis data secara parsial Dana Pihak Ketiga tidak berpengaruh terhadap penyaluran kredit dengan nilai koefisien -0,001 dan nilai signifikansi yaitu 0,989 lebih besar dari 0,05. Sedangkan Non Performing Loan berpengaruh negatif terhadap penyaluran kredit dengan nilai koefisien -1653387.677 dan nilai signifikansi yaitu 0,0001 lebih kecil dari 0,05. Secara simultan menunjukkan bahwa Dana Pihak Ketiga dan Non Performing Loan berpengaruh terhadap Penyaluran Kredit dengan nilai F hitung sebesar 58,708 lebih besar dari F tabel 3.28, dengan nilai signifikansi 0,001 lebih kecil dari 0,05.   Kata Kunci: Dana Pihak Ketiga, Non Performing Loan, Penyaluran Kredit
Analisis Komparasi Kinerja Keuangan Daerah Pemerintah Daerah Kabupaten di Seluruh Wilayah Minahasa dan Kabupaten di Seluruh Wilayah Bolmong Berbasis Opini BPK Tahun 2018-2022 Bayu, Bayu Agus Wibowo; Saerang, Ivonne S.; Untu, Victoria N.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 12 No. 4 (2024): JE. VOL 12 NO 4. 2024
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v12i4.58656

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Kinerja Keuangan Daerah Pemerintah Daerah Kabupaten di seluruh wilayah Minahasa dan Kabupaten di seluruh wilayah Bolang Mongondow Raya yang memperoleh Opini WTP dan Opini Non WTP yang diukur melalui Rasio Kemandirian, Rasio Ketergantungan, Rasio Efektivitas dan Rasio Efisiensi.Jenis Penelitian ini yaitu Penelitian Komparatif (Perbandingan). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 8 kabupaten yang ada di Sulawesi utara. Sampel dalam penelitian ini 40 laporan keuangan pemerintah daerah tahun 2018-2022 pada 8 kabupaten di provinsi sulawesi utara. Metode analisis data yang digunakan adalah Uji Analisis Deskriptif dan Uji Beda Rata-Rata dengan metode Independent Sample t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja keuangan Pemerintah Daerah yang memperoleh opini WTP dan Non WTP ditinjau dari rasio kemandirian, rasio Ketergantungan menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan. Sedangkan ditinjau dari rasio efektivitas dan efisiensi tidak menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan. Kata Kunci: Kinerja Keuangan, Rasio Keuangan, Opini BPK
PENGARUH CITRA MEREK, FEAR OF MISSING OUT DAN KELOMPOK REFERENSI TERHADAP MINAT BELI PADA COFFEE FORE KAWASAN MEGAMAS MANADO Br Silaban, Elisabet Yolanda Rosa; Saerang, Ivonne S.; Tielung, Maria V.J. `
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 12 No. 4 (2024): JE. VOL 12 NO 4. 2024
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v12i4.58886

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh citra merek, felar of missing oult (FOMO) dan kelompok referensiterhadap minat beli pada Coffee Forel kawasan melgamas manado. Populasi dalam penelitian ini adalah orang-orang yang sudah pernah membeli pada Coffee Fore Kawasan Megamas Manado, dengan menggunakan teknik non probability sampling, sampel penelitian ini berjumlah 100 responden. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan metode pembagian kuesioner yang menggunakan instrument Skala Likert 7-point. Selanjutnya penulis mengolah data hasil penelitian menggunakan software SPSS 25.0. Analisis data berupa uji validitas, uji reabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, analisis regresi linier berganda, uji koefisien determinan, uji F, dan uji t. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa, baik secara simultan maupun parsial, citra merek, fear of missing out dan kelompok referensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli. Berdasarkan uji koefisien korelasi dan koefisien determinasi, diketahui bahwa citra merek, fear of missing out dan kelompok referensi memiliki pengaruh sebesar 94% terhadap minat beli dan masuk dalam kategori hubungan yang sangat kuat. Kata Kunci : Citra Merek, Fear Of Missing Out, Kelompok Referensi, Minat Beli
Pengaruh Brand Positioning, Keragaman Produk, dan Hedonic Shopping Motivation terhadap Keputusan Pembelian di Sociolla Manado Town Square Andriyanie Maria Agone; Saerang, Ivonne S.; Raintung, Michael Ch.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 13 No. 01 (2025): JE. Vol. 13 No 1
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v13i01.60039

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apa pengaruh dari brand positioning, keragaman produk dan hedonic shopping motivation terhadap keputusan pembelian di Sociolla Manado Town Square. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu kuesioner dengan menggunakan skala likert yang disebarkan kepada 100 responden pengunjung Sociolla Manado Town Square. Model pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa brand positioning berpengaruh negatif signifikan terhadap keputusan pembelian dengan diperoleh nilai t hitung -2,399 ≤ 1,984 dengan tingkat signifikan 0,018 ≤ 0,05. Selanjutnya, keragaman produk berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian dengan diperoleh nilai t hitung 2,621 ≥ 1,984 dengan tingkat signifikan 0,010 ≤ 0,05. Hedonic shopping motivation juga berpengaruh positif signifikan terhadap keputusan pembelian dengan nilai t hitung 7,599 ≥ 1,984 dengan tingkat signifikan 0,000 ≤ 0,05. Berdasarkan hasil uji secara simultan menunjukkan bahwa Brand positioning, Keragaman Produk, dan Hedonic Shopping Motivation secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Keputusan Pembelian di Sociolla Manado Town Square dengan diperoleh f hitung 51,655 ≥ 2,70 dengan tingkat signifikan 0,000 ≤ 0,05. Kata Kunci : Brand Positioning, Keragaman Produk¸ Hedonic Shopping Motivation¸ Keputusan Pembelian
Determinan DETERMINAN INDEKS INDUSTRI SEKTOR TEKNOLOGI DI INDONESIA (Indeks Global NASDAQ 100, TecDAX, KOSPI 200 IT dan SSE Information Technology) Marsela, Gracylia; Saerang, Ivonne S.; Maramis, Joubert B.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 13 No. 01 (2025): JE. Vol. 13 No 1
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v13i01.60177

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh indeks global NASDAQ 100, TecDAX, KOSPI 200 IT dan SSE Information Technology terhadap Indeks sektor teknologi atau IDXTECHNO. Adapun pendekatan dalam penelitian ini, menggunakan penelitian dengan pendekatan asosiatif kausal dan model penelitian menggunakan analisis regresi linier berganda. Data yang diambil dalam penelitian ini diambil dari harga penutupan saham bulanan periode Januari 2019-Desember 2023. Teknik pengambilan sampel menggunakan Teknik purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah harga saham pada penutupan setiap akhir bulan Januari 2019-Desember 2023. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Indeks NASDAQ 100 negatif namun tidak signifikan terhadap IDXTECHNO, Indeks TecDAX positif dan signifikan terhadap IDXTECHNO, Indeks KOSPI 200 IT positif namun tidak signifikan terhadap IDXTECHNO dan SSE Teknologi Informasi negatif dan sigifikan terhadap IDXTECHNO. Kemudian secara simultan semua indeks berpengaruh secara bersama-sama terhadap Indeks IDXTECHNO. Kata Kunci: Indeks NASDAQ 100, TecDAX, KOSPI 200 IT, SSE IT, IDXTECHNO
PENGARUH LITERASI KEUANGAN DAN INKLUSI KEUANGAN TERHADAP KINERJA KEUANGAN UMKM DI KOTA MANADO Ingkiriwang, Puri Ardhia Regita; Saerang, Ivonne S.; Untu, Victoria N.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 13 No. 01 (2025): JE. Vol. 13 No 1
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v13i01.60205

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Literasi Keuangan dan Inklusi Keuangan Terhadap Kinerja Keuangan UMKM di Kota Manado. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif, dengan sample yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebanyak 100 responden UMKM yang ada di Kota Manado, sample tersebut diambil berdasarkan rumus slovin. Pada penelitian ini Peneliti menggunakan Teknik purposive sampling yang didasarkan pada pertimbangan mengenai sample-sample mana yang paling sesuai. Sumber data dari penelitian ini berasal dari jawaban responden pelaku UMKM di Kota Manado dalam bentuk kuesioner. Data diolah menggunakan Teknik analisis regresi linier berganda dan berdasarkan hasil analisis data menunjukan bahwa secara parsial dan simultan Literasi Keuangan dan Inklusi Keuangan berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Keuangan UMKM yang ada di Kota Manado.   Kata Kunci: Literasi Keuangan, Inklusi Keuangan, dan Kinerja Keuangan
Pengaruh Kualitas Informasi dan Kualitas Sistem terhadap Kepuasan Pengguna pada aplikasi autentikasi taspen di KB Bank (Korea Best Bank) Cabang Manado Manangka, Natalie; Saerang, Ivonne S.; Karuntu, Merlyn M.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 13 No. 01 (2025): JE. Vol. 13 No 1
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v13i01.60246

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas informasi dan kualitas sistem terhadap kepuasan pengguna pada aplikasi autentikasi Taspen di KB Bank Cabang Manado. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada para pengguna aplikasi autentikasi di KB Bank Cabang Manado. Sampel penelitian ini berjumlah 100 responden. Pengambilan sampel menggunakan metode nonprobability sampling dengan Teknik purposive sampling. Hasil analisis menunjukkan bahwa baik kualitas informasi maupun kualitas sistem memiliki pengaruh signifikan terhadap tingkat kepuasan pengguna. Secara khusus, kualitas informasi yang akurat, relevan, dan mudah dipahami meningkatkan pengalaman pengguna, sementara kualitas sistem yang handal dan responsif juga berperan penting dalam menciptakan kepuasan. Temuan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan lebih lanjut aplikasi Taspen, serta memberikan wawasan bagi bank dalam meningkatkan layanan digital mereka.   Kata Kunci: Kualitas Informasi, Kualitas Sistem, Kepuasan Pengguna
Reaksi Indeks TA 35 Israel atas Peristiwa Perang Israel dan Hamas Panani, Jetlin; Saerang, Ivonne S.; Maramis, Joubert B.
Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi Vol. 13 No. 01 (2025): JE. Vol. 13 No 1
Publisher : Universitas Sam Ratulangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35794/emba.v13i01.60764

Abstract

Indeks TA 35 merupakan indikator penting bagi perekonomian Israel dan sangat dipengaruhi oleh situasi politik dan keamanan negara tersebut. Pada 07 Oktober 2023 perang Israel dan Hamas menyebabkan korban ribuan orang Israel dan Hamas tewas. Konflik Israel dan Hamas memberikan dampak terhadap TASE, termasuk Indeks TA 35 Israel yang ditandai dengan harga saham dalam Indeks TA 35 cenderung sangat fluktuatif. Penurunan harga saham sering kali mencerminkan ketakutan investor akan ketidakpastian dan resiko yang meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui reaksi Indeks TA 35 Israel atas perstiwa perang Israel dan Hamas diukur dari variabel abnormal return dan trading volume activity. Periode pengamatan dilakukan selama 35 hari sebelum dan 35 hari sesudah peristiwa. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi peristiwa. Sampel dalam penelitian ini di ambil dari 35 hari sebelum dan 35 hari setelah yang diperoleh melalui teknik sampling jenuh. Teknik analisis yang yang digunakan adalah uji Paired Sample T-Test. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa tidak terdapat perbedaan abnormal market return yang signifikan sebelum dan sesudah peristiwa perang Israel dan Hamas pada Indeks TA 35 Israel. Namun trading volume activity menunjukan adanya perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah peristiwa perang Israel dan Hamas.   Kata Kunci : Perang Israel dan Hamas, Indeks TA 35, Abnormal Return dan Volume Perdagangan.
Co-Authors ., Anggraini . Agus Supandi Soegoto Akbar, Erica P. Andriyanie Maria Agone Bagau, Claudia Vanesia Bahiu, Emely L. U. Bawintil, Falen K. Bayu, Bayu Agus Wibowo Br Silaban, Elisabet Yolanda Rosa Budiman, Novelisa P. Christoffel Kojo David J. Umboh, David J. Donny Oktavianus, Donny Ferdy Roring Ferlen Timbuleng, Ferlen Ginting, Feren G. Greis M. Sendow Hizkia Christian, Hizkia Honi, Henli ` Y. Hutapea, Albertha W. Ingkiriwang, Puri Ardhia Regita Israel, Cristy . Jan, Arrazi Bin Hasan Jantje Sepang Jessy J. Pondaag Jopie, Rotinsulu J Joy Elly Tulung Jusuf, Zahwa Annisa Kalalo, Militia C.Y. Kango, Abdullah Katili, Buds . Keintjem, Milithya C.A Kindangen, Monica B. Kindangen, Patricia S. Kolibu, Nada N. Lalu, Reykard S. Lariwu, Stevany Veren Liem, Chilsilia C Lintjewas, Melisa M. Lontoh, Gladys Cherril Ireine Lotje Kawet Mamangkey, Juan H.W. Mamuaja, Renso Manangka, Natalie Mangantar, Marjam . Mangantar, Marjam M. Mangantar, Maryan Maramis, Joubert B Maramis, Joubert B. Maramis, Joubert B. Margali, Giovanni Edward Marsela, Gracylia Marwan, Andhika Maryam Mangantar Mattiara, Nicholas S. Merlyn Karuntu Minabari, Syaimaa . Munadi, Meryho M Murni, Haslinda Asmara Murni, Sri . Naftali, Sumilat C. Nining Dwi Rahmawati Ogi, Imelda W.J. Panani, Jetlin Pangkey, Pricilia Claudia Panu, Nur Hayati.S Parengkuan Tommy Paulina Van Rate Pijoh, Piranty P. Raintung, Michael Ch. Rannie Watung, Rannie Reeves, Octavian G. Reeves, Octavian G. Repi, Trifena S. R. Resky D.V. Bansaleng Rizal, Mochammad . Rompas, Stephanie Angel Claudia Rorong, Angreyni . Rory, Franky Rumokoy, Lawren Julio Salindeho, Anastasia O. Samalam, Fadhlun Nur Aulia Sambuari, Inri B. Septiana, Dwi Rizki Siboro, Deki Fransiskus Sientje C. Nangoy Silvya L. Mandey Simak, Alpha Harpendianus Simuru, Jezika K. Sri Murni Stefanus Antara Stesia Juliana Liogu, Stesia Juliana Sukma, Nurul . Sumolang, Stefani G. Tambalean, Gledis Citra Tampi, Beyvie C. Tanasal, Christopher Tasik, Hizkia H.D. Tendean, Yosua P. J. Tielung, Maria V.J. ` Tombokan, Gladies L. M. Untu, Victoria . Ussu, Tarakanita . Walewangko, Eben . Watopa, Elviliana Y. Wibowo, Liya Yunita Mandagie