Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : PEDAMAS (Pengabdian Kepada Masyarakat)

PENCEGAHAN OBESITAS PADA REMAJA MELALUI INTERVENSI PROMOSI KESEHATAN: SEBUAH PENDEKATAN HOLISTIK PADA REMAJA DI SMPN 7 KOTA JAMBI Andi Subandi; Dwi Noerjoedianto; Nur Lutfiah Parawansa
PEDAMAS (PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT) Vol. 1 No. 04 (2023): NOVEMBER 2023
Publisher : MEDIA INOVASI PENDIDIKAN DAN PUBLIKASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Obesitas pada remaja menjadi permasalahan kesehatan global yang semakin meningkat. Meskipun dibandingkan negara-negara maju jumlah kasus obesitas pada remaja di Indonesia masih tergolong rendah, peningkatan prevalensinya dalam beberapa tahun terakhir menjadi cukup mengkhawatirkan. Berdasarkan Riskesdas 2018 di Provinsi Jambi menunjukan prevalensi obesitas pada kelompok umur 13-15 tahun sebesar 8,13%. Data dari Dinas Kesehatan Kota Jambi pada tahun 2016 sampai 2018 kasus obesitas selalu meningkat tiap tahunnya. Untuk mengatasi masalah tersebut dilakukan kegiatan pengabdian masyarakat berupa penyuluhan promosi kesehatan sebagai pendekatan holistik untuk mencegah obesitas pada remaja. Pendekatan holistik mencakup berbagai aspek, termasuk pendidikan, lingkungan, dan perilaku, untuk memberikan solusi yang komprehensif. Kegiatan diawali dengan sosialisasi tentang peningkatan kesadaran tentang pentingnya gaya hidup sehat, promosi aktivitas fisik, dan pembentukan pola makan yang seimbang pada Siswa/i SMP Negeri 7 Kota Jambi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa intervensi promosi kesehatan holistik mampu menghasilkan perubahan positif pada pengetahuan remaja tentang pentingnya kebiasaan sehat. Selain itu, terjadi peningkatan signifikan dalam tingkat aktivitas fisik dan pilihan makanan sehat. Faktor lingkungan, termasuk dukungan keluarga dan kebijakan sekolah, juga berperan penting dalam kesuksesan program ini.
ULKUS DIABETIKUM DENGAN TEKNIK PERAWATAN MOIST WOUND HEALING Andi Subandi; Andy Amir; Muhammad Taqwa
PEDAMAS (PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT) Vol. 1 No. 04 (2023): NOVEMBER 2023
Publisher : MEDIA INOVASI PENDIDIKAN DAN PUBLIKASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kondisi metabolik yang disebut diabetes didefinisikan oleh peningkatan kadar glukosa darah yang lebih tinggi dari biasanya. Ulkus diabetik, juga dikenal sebagai luka diabetik, merupakan akibat dari masalah pembuluh darah dan neuropati yang mempengaruhi ekstremitas bawah. Dengan menjaga luka tetap lembab, perawatan dengan metode moist wound healing yang mempercepat pertumbuhan jaringan dan mempercepat proses penyembuhan. Proyek pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan, meningkatkan pengetahuan dan wawasan tentang pengertian merawat luka diabetes (ulkus), dan mengedukasi masyarakat mengenai hal tersebut. Kegiatan yang dilakukan di salah satu rumah warga sekitar tersebut diikuti oleh sepuluh orang. Pengabdian ini meliputi serangkaian kegiatan yang meliputi melakukan pre-test, memantau tekanan darah dan gula, memberikan informasi pendekatan moist wound healing (penyembuhan luka lembab) untuk pengobatan ulkus diabetik, dan diakhiri dengan post-test. Berdasarkan hasil evaluasi, pemahaman warga mengenai cara penanganan luka diabetes (ulkus) meningkat setelah mendapat penyuluhan, dan peserta menyatakan antusias terhadap kegiatan tersebut. Alternatif yang paling efektif untuk mengurangi dampak memperdalam luka diabetes adalah dengan melakukan penyuluhan ini