Claim Missing Document
Check
Articles

Found 5 Documents
Search
Journal : JIKTIF

Rancang Bangun Lengan Robot Pemindah Barang Dengan Perintah Suara Berbasis Android Hartono; Junaedy; Alamsyah, Nur
Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Vol. 1 No. 2 (2024): Desember
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71466/jiktif.v1i2.40

Abstract

Robot adalah seperangkat alat mekanik yang bisa melakukan tugas fisik, baik dengan pengawasan dan control manusia, ataupun menggunakan program yang telah ditanam di sebuah prosesor. Salah satu jenis robot adalah lengan robot, Lengan robot dapat digerakan secara otomatis dan manual, Menggerakan lengan robot secara otomatis diperlukan controller Salah satu kontroler yang dapat digunakan adalah smartphone berbasis android. Smartphone android digunakan karena kemudahan dalam pengembangan. Kerena system operasi android dapat diunduh dan dikembangkan dengan gratis, produsen smartphone banyak yang memakai system opersi tersebut. Oleh karena itu, penelitian ini membuat rancang bangun lengan robot pemindah barang dengan perintah suara berbasis android. Pada hasil penelitian ini peneliti melakukan percobaan untuk memberikan perintah suara melalui smart phone android sebagai pengendali utama pada alat. Perancangan alat lengan robot pemindah barang dengan perintah suara berbasis android ini mengunakan sumber tenaga dari baterai tipe lipo dengan 2 sell dan masing-masing sell memiliki output 3.9 V dengan tegangan output keseluruhannya yaitu 7.4 V dan modul bluetooth sebagai penghubung dari android untuk memberikan perintah. Motor dc gearbox sebagai penggeraknya dan lengan robot yang menggunakan 4 motor servo utama untuk menggerakkan lengan robot, alat ini menggunakan papan mikrokontroler arduino uno.
Rancang Bangun Alat Pemeras Santan Dengan Sistem Spinner Berbasis Arduino Uno Saiful; Sudarwansyah, Muhammad; Junaedy; Suharni
Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Vol. 2 No. 1 (2025): Juni
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71466/jiktif.v2i1.60

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara tropis yang terkenal karena hasil kelapanya yang berlimpah, Tanaman ini memiliki nilai ekonomi yang sangat tinggi karena hampir seluruh bagian tanaman ini dapat digunakan untuk kebutuhan manusia sehari-hari. Buah kelapa dapat diolah menjadi berbagai macam produk. Salah satunya adalah santan, minyak kelapa (VCO), biodiesel, dan minyak kopra.Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan model penelitian yaitu penelitian dan pengembangan (Research and development). (R&D) merupakan salah satu pendekatan dalam penelitian yang digunakan untuk pengembangan lebih lanjut sebuah hasil penelitian atau produk penelitian. Berdasarkan hasil pengujian perbandingan pemerasan santan dapat diketahui bahwa kelapa parut dengan berat 500g yang diperas secara manual membutuhkan waktu 2 menit dan kelapa parut dengan berat 500g yang diperas menggunakan metode otomatis membutuhkan waktu 25 detik. Sistem berjalan dengan baik menggunakan beberapa komponen seperti Push button, LCD, Sensor Load cell, SSR, Step down LM2596, Buzzer dan XD-135 Wash Motor. Keseluruhan komponen ini saling terintegrasi, jika salah satuh komponen mengalami eror atau terganggu maka perancangan ini tidak akan berfungsi dengan baik.
Rancang Bangun Aplikasi Penjualan Property Berbasis Website Menggunakan Metode Rapid Application Development (RAD) (Studi Kasus: PT Edy Mitra Karya) Rahmatia Wildani, Alfina; Junaedy; Martani, Ahmad
Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Vol. 2 No. 1 (2025): Juni
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71466/jiktif.v2i1.73

Abstract

Penggunaan aplikasi penjualan produk dengan menggunakan media internet sedang berkembang pesat sekarang ini, PT Edy Mitra Karya mengalami masalah dalam proses penjualan yang masih manual. Penelitian ini bertujuan untuk mempermudah konsumen untuk mendapatkan segala informasi penjualan property yang ada pada PT Edy Mitra Karya dan mempermudah kerja karyawan. Metode penelitian ini menggunakan metode pengembangan Research and development (R&D) yang bertujuan untuk menghasilkan produk tertentu, dan menguji keefektifannya. Proses perancangan aplikasi dilakukan menggunakan flowchart dan Sequence Diagram. Aplikasi ini dibangun menggunakan Bahasa pemrograman PHP dengan framework Laravel , sementara MySQL digunakan sebagai basis data. Aplikasi ini memiliki dua jenis akses utama: pengguna (Konsumen) dan Admin. Pengguna dapat mendaftar, melihat kondisi property dan melakukan proses transaksi property. Sementara itu admin memiliki akses utama untuk mengelola data pengguna, data property , transaksi dan laporan transaksi. Pengujian dilakukan dengan metode Black Box yang fokus pada fungsionalitas sistem. Hasil pengujian menunjukkan bahwa semua fitur aplikasi berfungsi sesuai dengan spesifikasi yang telah dirancang. Aplikasi ini dapat mempermudah pengguna dan admin dalam proses penjualan property sehingga akan meningkatkan produktivitas , efesiensi waktu dan memperluas jangkauan penjualan. Dengan demikian, aplikasi penjualan property berbasis Website ini berhasil di implementasikan dengan baik dan memberikan solusi efektif dalam proses penjualan Property di PT Edy Mitra Karya.
Rancang Bangun Aplikasi Deteksi Kesalahan Penulisan Naskah Dokumen Skripsi Berbasis Website Rusdin, Wahyudin; Nurhasanah; Junaedy; Suharni
Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Vol. 1 No. 1 (2024): Juni
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71466/jiktif.v1i1.37

Abstract

Dokumen skripsi adalah salah satu syarat agar mahasiswa dapat menyelesaikan program studi di sebuah universitas. Namun pada kenyataanya mahasiswa masih sering melakukan kesalahan dalam penulisan naskah dokumen skripsi. Aplikasi deteksi kesalahan penulisan skripsi merupakan solusi untuk membantu mahasiswa dalam membuat skripsi dan mendeteksi kesalahan penulisan dokumen skripsi. Salah satu metode indexing untuk meng-indeks teks biasa, untuk mengurangi kapasitas pemakaian storage dan meningkatkan kinerja searching adalah Full Text Indexing. Full Text Indexing merupakan metode yang digunakan dalam mencari kesalahan dalam sebuah teks sebagai alat bantu utama dalam perancangan aplikasi ini. Pada metode Full Text Indexing terdapat 2 tahap yang dilakukan sebelum dilakukan pencarian kata, yaitu tahap tokenizing dan tahap cleansing. Aplikasi deteksi kesalahan penulisan naskah dokumen skripsi dibuat dengan fitur pengecekan kesalahan penulisan. Selain itu, aplikasi ini memiliki fitur preview sebagai fitur untuk menampilkan hasil data yang disimpan pada halaman 1 sampai selesai, dan juga menampilkan daftar kamus data yang telah disimpan. Dengan dibuatnya aplikasi ini diharapkan agar aplikasi ini bisa membantu mahasiswa dalam pembuatan skripsi, terutama dalam pengecekan kesalahan penulisan skripsi.
Sistem Penerapan Kesehatan Keselamatan Kerja (K3) Area Berbahaya Berbasis Android Aswan Ambo; Baco, Syarifuddin; Junaedy
Jurnal Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi Vol. 1 No. 1 (2024): Juni
Publisher : Teknik Informatika Universitas Islam Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.71466/jiktif.v1i1.38

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan aplikasi edukasi Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) berbasis Android yang efektif dan efisien. Dengan meningkatnya angka kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja, penting untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan pekerja tentang K3. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Rapid Application Development (RAD), yang meliputi analisis kebutuhan, desain sistem, pembuatan prototipe, evaluasi, dan implementasi. Penelitian ini dilakukan di PLN ULP Panakkukang, Makassar, selama dua bulan, dengan menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak yang sesuai untuk pengembangan aplikasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa aplikasi yang dikembangkan dapat meningkatkan kesadaran pekerja tentang K3, serta memberikan informasi yang relevan mengenai bahaya dan prosedur keselamatan yang harus diikuti. Diharapkan aplikasi ini dapat menjadi alat bantu yang efektif dalam meningkatkan keselamatan kerja di area berbahaya dan berkontribusi pada pengurangan angka kecelakaan kerja.