Claim Missing Document
Check
Articles

Found 31 Documents
Search

Analisis Kepuasan Pegawai Terhadap Aplikasi E-KGB Pada Badan Kepegawaian Daerah Menggunakan Metode End User Computing Satisfaction Paul, Debora; Yusnita, Amelia; Pahrudin, Pajar
RIGGS: Journal of Artificial Intelligence and Digital Business Vol. 4 No. 2 (2025): Mei - Juli
Publisher : Prodi Bisnis Digital Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/riggs.v4i2.456

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kepuasan pegawai terhadap aplikasi e-KGB (Elektronik Kenaikan Gaji Berkala) pada Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kalimantan Timur Menggunakan Metode End User Computing Satisfaction (EUCS). Aplikasi e-KGB dirancang untuk mempermudah proses administrasi kenaikan gaji berkala bagi pegawai di BKD Kaltim. Namun, penerimaan dan kepuasan pegawai terhadap aplikasi ini masih perlu dievaluasi untuk memastikan keberhasilan implementasi dan memberikan dasar bagi perbaikan aplikasi di masa depan. Data diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada pegawai yang menggunakan aplikasi e-KGB di BKD Provinsi Kalimantan Timur. Responden diminta untuk memberikan penilaian terhadap masing-masing dimensi EUCS berdasarkan pengalaman mereka dalam menggunakan aplikasi tersebut. yang mengukur kepuasan pengguna berdasarkan lima dimensi EUCS, yaitu Content, Accuracy, Format, Ease of Use dan Timeliness. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pegawai merasa puas dengan aplikasi e-KGB, terutama terkait kemudahan penggunaan dan kualitas informasi yang diberikan.