Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

Rancang Bangun Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Sentra HKI Universitas Cokroaminoto Palopo Dianradika Prasti; Muhammad Idham Rusdi
Jurnal MediaTIK Volume 6 Issue 3, September (2023)
Publisher : Jurusan Teknik Informatika dan Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/mediatik.v6i3.1627

Abstract

Sentra HKI merupakan salah satu lembaga atau biro yang ada di Universitas Cokroaminoto Palopo yang mempuyai beberapa kegiatan yang mencakup pengelolaan Kekayaan Intelektual Hak (HAKI). Pihak Sentra HKI belum sepenuhnya memanfaatkan teknologi informasi secara maksimal sehingga menimbulkan beberapa permasalahan. Permasalahan tersebut antara lain proses pengelolaan HKI saat ini masih dilakukan secara manual, dimana pengajuan hanya dapat dilakukan langsung melalui pengelola dengan mengisi form tersedia, adapun masalah lain yang timbul yaitu tidak adanya riwayat pengajuan. Aplikasi pengelolaan HKI ini dapat menjadi solusi untuk masalah ini. Aplikasi ini dibuat menggunakan Symfony Framework. Symfony Framework salah satu kerangka yang terbaik untuk tingkat perusahaan yang kompleks aplikasi, dan untuk dengan cepat dan efisien memperkaya sistem informasi lembaga. Dengan demikian pemohan dapat melakukan permohonan dimanapun dan kapanpun. Adanya riwayat pegajuan untuk proses pemantauan.
Rancang Bangun Aplikasi Hologram Untuk Mata Pelajaran Biologi Di SMA 2 Kota Palopo Muhammad Idham Rusdi; Dianradika Prasti
Jurnal MediaTIK Volume 6 Issue 3, September (2023)
Publisher : Jurusan Teknik Informatika dan Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59562/mediatik.v6i3.1629

Abstract

Sebagai Pendukung pembelajaran biologi dasar yang semula hanya menggunakan pedoman buku ajar, maka kami membuat perancangan aplikasi android untuk penunjang pembelajaran tersebut. . Untuk menarik minat para pelajar khususnya yang berkaitan dengan rangka manusia, kami bermaksud menggunakan teknologi yang telah dikembangkan saat ini yaitu teknologi hologram. Hologram adalah teknologi yang mampu merekam cahaya yang tersebar dari objek dan menyajikannya dalam bentuk objek 3D. Objek 3D tersebut kemudian dapat disajikan dalam bentuk 360 derajat dan dapat bergerak dengan animasi agar dapat menyampaikan informasi, baik secara rea l time maupun tidak. Aplikasi Hologram ini dibuat menggunakan software Unity dengan pembuatan objek 3Dnya menggunakan aplikasi Blender. Melalui perancangan dan penerapan konsep hologram ini, penulis menemukan bagaimana untuk merancang aplikasi 3D hologram, dengan membuat sistem yang akan memudahkan siswa dapat melihat informasi serta dapat memvisualka n bentuk kerangka manusia agar lebih menarik dan tetap modern sesuai dengan perkembangan zaman. Hasil akhir dari rancang bangun aplikasi menggunakan teknologi ho logram ini adalah dapat menampilkan objek 3D hologram berupa beberapa model kerangka manusia yang akan ditampilkan melalui media hologram 3D
Internet of Things (IoT)-Based Water Quality Monitoring System Design for Tilapia Fish Farming Ponds Erawati, Putu; Prasti, Dianradika; Kriswinarso, Tri Bondan
Brilliance: Research of Artificial Intelligence Vol. 5 No. 2 (2025): Brilliance: Research of Artificial Intelligence, Article Research November 2025
Publisher : Yayasan Cita Cendekiawan Al Khwarizmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/brilliance.v5i2.6927

Abstract

This study aimed to develop an Internet of Things (IoT)-based water quality monitoring system for tilapia cultivation ponds at Varel Collection. Farmers previously monitored pond water manually, which was often neglected due to their agricultural activities, leading to poor water conditions and negative impacts on fish growth. To overcome this issue, a prototype system was designed to enable real-time monitoring of water parameters using IoT technology integrated with the Blynk platform. The research applied a Research and Development (R&D) approach with a Prototype method. The system was built using NodeMCU ESP32 as the main microcontroller, integrated with several sensors including a pH sensor, DS18B20 temperature sensor, and a turbidity sensor to measure water quality parameters. Data from these sensors are processed and transmitted to the Blynk application, allowing farmers to remotely monitor pond conditions via the internet. Supporting tools included Fritzing for design, Arduino IDE for programming, and hardware components such as adapters, jumper cables, and enclosures. Evaluation by three experts indicated that the system achieved an average feasibility index of 95.93%, categorized as “very good.” These findings show that the IoT-based monitoring system is functional, feasible for aquaculture use, and has strong potential for further development in real-time water quality management.
Aplikasi Media Pembelajaran Berbasis Augmented Reality pada Buku Tematik Kelas 1 Sekolah Dasar Maripadang, Aryanto; Prasti, Dianradika
Jurnal Ilmiah Teknologi Informatika Vol 1 No 1 (2023): JITAKU: Jurnal Ilmiah Teknologi Informatika UNCP
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/jitaku.v1i1.2

Abstract

Dalam memaksimalkan proses pembelajaran, perlu adanya suatu metode yang harus diterapkan sehingga dapat menarik minat siswa untuk lebih bersemangat dan tertarik untuk belajar. Salah satu media yang dapat dijadikan alat bantu pembelajaran kelas 1 SD adalah penggunaan teknologi informasi dalam bentuk augmented reality pada buku tematik kelas 1 SD, yang didesain untuk membuat animasi 3D dan media dalam bentuk visual. Melalui media pembelajaran berbasis multimedia ini, dapat membantu siswa untuk lebih memahami materi pelajaran. Jenis penelitian yang digunakan yaitu R&D (Research and Development). Hasil dari penelitian ini yaitu implementasi dan pengujian aplikasi media pembelajaran yang yang berbasis augmented reality. Teknik yang digunakan pada sistem ini yaitu pengujian black box testing. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan, diperoleh kesimpulan bahwa aplikasi media pembelajaran berbasis augmented reality ini layak digunakan karena saat implementasi aplikasi tidak ada yang tidak sesuai dengan rancangan interface.
Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Jeruk Siam Menggunakan Metode Certanty Factory (CF) Berbasis Android Fadly, Zulfikar; Prasti, Dianradika; Suparman, Suparman
Jurnal Ilmiah Teknologi Informatika Vol 2 No 1 (2024): JITAKU: Jurnal Ilmiah Teknologi Informatika UNCP
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/jitaku.v2i1.49

Abstract

The aim of this research is to produce an application that can diagnose diseases in Siamese orange plants using the Android-based Certainty Factory (CF) method. The author uses the Research and Development (R&D) method so that the development of the application can meet quality standards. The development method used is the RAD research and development model. The application was designed using Android Studio 2022 with the Klotin and Java programming languages, creating a database using SQL Lite. Based on the results of designing an expert system application for diagnosing Siamese orange disease using the Android-based Certainty Factory (CF) method, the results of black box testing stated that the application can run well and produce results that are as expected. Then, based on the system feasibility test results, it received a score of 3.6, which means that the system feasibility test results are in the very good category. Based on the results, respondents reviewed all aspects of the questionnaire, 100% of respondents gave positive responses. Thus, responses or respondents to the expert system application for diagnosing Siamese orange disease using the Android-based Certainty Factory (CF) method tend to be positive. Keywords: Certainty Factory, Expert System, Siamese Orange Plant, Android
Rancang Bangun Aplikasi Pengolahan Data Penerima Bantuan Pada Kantor Desa Seriti Berbasis Website Maruli, Desprianto Pangemanan; Prasti, Dianradika; Anas, Aswar
Jurnal Informasi dan Teknologi Vol 1 No 2 (2024): JITU: Jurnal Informasi dan Teknologi Universitas Cokroaminoto Palopo
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/jitu.v1i2.57

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk merancang dan membangun aplikasi pengolahan data penerima bantuan pada Kantor Desa Seriti berbasis Website.Dalam pengumpulan data, penulis menggunakan metode observasi, dokumentasi data dan Wawancara. Jenis penelitian yang digunakan penulis adalah jenis penelitian Research and Developmentdan metode penelitian menggunakan Waterfall. Perancangan sistem menggunakan pendekatan Unified Modeling Language (UML). Pembuatan website menggunakan Xampp V.3.2.2, Sublime Tekx, Google Chrome dan Firefox. Metode yang digunakan adalah pengujian Black Box. Kesimpulan Sistem semua komponen yang ada dalam sistem informasi ini telah berjalan sesuai dengan fungsinya. Hasil penelitan berupa sebuah aplikasi pengelolaan data penerima bantuan pada Kantor Desa Seriti berbasis Website
Implementasi Metode AHP dalam Sistem Pendukung Keputusan untuk Pemilihan Kesesuaian Lahan Tanaman Mangrove Prasti, Dianradika; Jumardi, Andi; Rusdi, Muhammad Idham; Rahman, Faisal
Jurnal Informasi dan Teknologi Vol 2 No 1 (2025): JITU: Jurnal Informasi dan Teknologi Universitas Cokroaminoto Palopo
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/jitu.v2i1.116

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengimplementasikan sistem pendukung keputusan dalam menentukan kesesuaian lahan bagi tanaman mangrove guna meningkatkan keberhasilan reboisasi hutan mangrove di Desa Pao. Perancangan sistem dilakukan dengan memanfaatkan use case diagram, activity diagram, sequence diagram, dan class diagram. Proses pengembangan meliputi pembuatan sistem berdasarkan desain yang telah disusun, implementasi, serta pengujian sistem. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan studi pustaka. Metode penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D) dengan pendekatan model waterfall. Sistem yang dikembangkan berbasis website, sehingga memungkinkan masyarakat serta pihak terkait di Desa Pao untuk mengaksesnya dari berbagai lokasi. Keunggulan dari sistem ini adalah kemudahan akses bagi pengguna untuk memasukkan data secara mandiri melalui website guna memperoleh rekomendasi kesesuaian lahan secara lebih efisien.
Rancang Bangun Sistem Informasi Pengelolaan Data Vaksinasi Berbasis Web pada Puskesmas Wara Barat Kota Palopo Dian, Dian; Prasti, Dianradika; Akramunnisa, Akramunnisa
Jurnal Informasi dan Teknologi Vol 2 No 3 (2025): JITU: Jurnal Informasi dan Teknologi Universitas Cokroaminoto Palopo
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/jitu.v2i3.336

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem informasi pengelolaan data vaksinasi berbasis web yang memungkinkan akses ­real-time untuk status vaksinasi, data pasien, serta laporan yang dibutuhkan oleh pihak yang berkepentingan. Pada Puskesmas Wara Barat dalam proses pengelolaan data vaksinasi masih menggunakan cara manual, hal ini sering mengakibatkan perbedaan data stok vaksin antara catatan dan stok yang tersedia, sulitnya mengakses laporan secara real-time, dan vaksin yang terbuang karena pencatatan tanggal kadaluarsa yang kurang optimal. Penelitian ini dimulai pada tahap pengumpulan data dengan metode observasi, wawancara, dan studi pustaka. Jenis penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan metode pengembangan waterfall. Website ini dibangun dengan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai database, Visual Studio Code sebagai text editor, dan menggunakan Framework bootstrap. Proses pengujian dilakukan melalui pengujian black box yang menunjukkan seluruh fungsi sistem berjalan sesuai kebutuhan dan pengujian ahli yang memberikan penilaian kelayakan sistem dengan rata - rata skor 3,90 atau dalam kriteria sangat layak. Serta pengujian pengguna dengan persentase 75% untuk responden 1 dan 72,5% untuk pengujian responden 2 yang menunjukkan rata – rata skor 73,75 atau dalam kriteria baik. Pengguna merasa sistem ini memudahkan dalam pengelolaan data vaksinasi. Hasil akhir dari penelitian ini adalah sebuah sistem pengelolaan data vaksinasi berbasis web yang valid, efektif dan mampu menjadi solusi dalam menyampaikan informasi terkait vaksinasi secara real-time di Puskesmas Wara Barat Kota Palopo.
Pendampingan dan Pengenalan Metode Ajar Interaktif dengan Augmented Reality untuk Pembelajaran Tematik Kelas 1 Sekolah Dasar Rusdi, Muhamad Idham; Prasti, Dianradika; Rais, Abdul
Jurnal IPMAS Vol. 1 No. 3 (2021): September - Desember
Publisher : Pustaka Digital Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54065/ipmas.1.3.2021.104

Abstract

Penggunaan teknologi Augmented Reality pada dunia pendidikan menjadi sangat berkembang dalam kurun waktu 5 tahun terakhir, dengan banyak manfaat diantaranya meningkatkan minat, motivasi, interaksi, kepuasan dan pengalaman siswa dalam belajar. Aplikasi media pembelajaran buku tematik Kelas 1 SD berbasis Augmented Reality merupakan hasil penelitian yang dapat menjadi materi bantu dalam pelajaran ditingkat Sekolah Dasar. Melalui pengabdian kepada masyarakat ini telah dilakukan penerapan aplikasi mefia ajar berbasis augmented reality sebagai media ajar interaktif untuk kelas 1 pada SD Negeri 1 Lalebbata, di mana sekolah ini menerapkan kurikulum 2013 dan terdapat tema 2 kegemaranku yang memuat subtema gemar berolah raga, gemar bernyanyi dan menari, gemar menggambar dan gemar membaca. Melalui metode ceramah, tanya jawab dan praktik simulasi menggunakan aplikasi augmented reality langsung kepada siswa tingkat kelas 1 (satu) dengan dibantu oleh beberapa mahasiswa saat pelaksanaan kegiatan dapat mempercepat pemahaman dan penyampaian materi sub tema 1 Gemar berolah raga, selain juga sebagai alternatif dan penambah media pembelajaran buku teks yang telah ada.
Design and Implementation of Electronic Queue System at Walenrang Health Center for Service Optimization Sugiman, Rizky Amalia; Prasti, Dianradika; Suparman, Suparman
Brilliance: Research of Artificial Intelligence Vol. 5 No. 2 (2025): Brilliance: Research of Artificial Intelligence, Article Research November 2025
Publisher : Yayasan Cita Cendekiawan Al Khwarizmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/brilliance.v5i2.6929

Abstract

This study aims to design, develop, and implement an Android-based electronic queuing system to enhance the effectiveness, efficiency, and overall quality of healthcare services at Walenrang Community Health Center. The manual queuing system previously applied often caused patient congestion, long waiting times, service delays, and discomfort for both patients and staff. To overcome these problems, an electronic queuing system was created, allowing patients to take queue numbers online, monitor the real-time status of the queue, access detailed service information, and view their visit history conveniently. This system was developed using a Research and Development (R&D) approach, following the waterfall model as the software development method. Evaluation of the system involved three expert validators, resulting in a validation score of 95.17%, which classifies the system as highly feasible for implementation. Furthermore, usability testing with 12 user respondents revealed an average satisfaction score of 94 out of 100, indicating a very high level of user satisfaction regarding ease of use, speed of access, and accuracy of queue information. Based on these results, the implemented system has proven effective in improving the efficiency of healthcare service delivery while providing greater convenience, comfort, and accessibility for the community, thereby supporting a more organized and patient-friendly healthcare environment.